Ditemukan 6 dokumen yang sesuai dengan query
Paath, Emilia Helena
"
ABSTRAK
Penelitian mengenai penggunaan kata er pada mahasiswa program studi Belanda FSUI, telah dilakukan pada bulan Maret 1995. Tujuannya adalah untuk mengetahui kemampuan mahasiswa dalam menggunakan kata er dalam wacana berdasarkan persentase kesalahan yang dilakukan, melihat apakah lama masa studi berpengaruh pada peningkatan kemampuan serta mencari penyebab terjadinya kesalahan dalam penggunaan kata er tersebut.
Data yang diteliti diambil dari hasil tes yang diberikan pada mahasiswa dari tingkat I sampai dengan tingkat IV. Proses pengolahan data dijelaskan. ...
"
Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1995
S15832
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Kingkin Ismaya Sari
"
Teks komersial seperti teks iklan dan teks surat edaran berperan tidak saja untuk memperkenalkan suatu barang atau produk yang ditawarkan, melainkan juga untuk mengajak, mempengaruhi, menganjurkan, menyarankan atau menyuruh seorang penerima atau seorang konsumen untuk mau membeli atau mempergunakan produk yang ditawarkan. Gaya bahasa yang dipergunakan untuk keperluan itu adalah selalu bentuk perintah (Liliweri, 1992: 33).
Perintah dapat dikemukakan dengan bentuk kalimat yang berbeda-beda, tetapi bermakna sama yaitu sebuah perintah. Berdasarkan pendapat Geerts {1983) di ...
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1995
S15758
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Sjanara Mahroezar
"
Bahasa bersifat khas dan dibangun dari kekhasan yang berhubungan erat dengan budaya (Terigan 1986;2-3). Pendapat ini menjelaskan bahwa kebiasaan-kebiasaan berbahasa dalam suatu masyarakat ditentukan pula oleb budaya yang dimiliki masyarakat tersebut.
Skripsi ini meneliti perbedaan antara tindak bahasa permi ntaan pada bahasa Belanda dan tindak bahasa yang sama pada bahasa Indonesia dari segi pragmatis dengan menggunakan teori Blum Kulka dan Olshtain.
Korpus data diperoleh dari tujuh buku cerita bergambar yang diterbitkan dalam versi bahasa Belanda ...
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1995
S15949
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Sarah Sayekti
"
ABSTRAK
Sarah Sayekti. Distribusi fonem letupan dalam bahasa Belanda. Tujuan dari pembahasan topik ini adalah untuk memberikan gambaran mengenai posisi fonem-fonem letupan bahasa Belanda baik di dalam lingkup kata yang ditinjau menurut suku kata. Apakah di awal atau di akhir kata. Juga untuk memberikan gambaran mengenai kemunculan fonem-fonem letupan tersebut dalam kombinasinya dengan fonem vokal dan konsonan yang lain.
,br>
Selain pembahasan mengenai fonem letupan, kata dan suku kata secara khusus, juga akan dibahas mengenai aturan-aturan fonologis ...
"
1998
S15951
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Reli Handayani
"
Disertasi ini membahas verbalisasi prinsip kepemimpinan yang terdapat dalam debat calon presiden dan wakil presiden Indonesia tahun 2014 dengan memadukan pendekatan analisis wacana dan pragmatik. Tujuan penelitian ini adalah menemukan tuturan yang mencerminkan prinsip kepemimpinan, menginterpretasikan kesesuaian strategi yang digunakan untuk menyampaikan tuturan kepemimpinan, dan menguraikan pola argumen sebagai dasar untuk menentukan kesahihan tuturan kepemimpinan. Penelitian ini menggunakan rancangan kualitatif dengan data yang dikuantifikasi untuk mencapai tujuan penelitian. Debat yang berlangsung selama lima putaran dan ...
"
2019
D2599
UI - Disertasi Membership Universitas Indonesia Library
Zahroh Nihayah
"
Disertasi ini mengkaji pergeseran diatesis dalam terjemahan teks ilmiah dari bahasa Belanda ke dalam bahasa Indonesia. Analisis difokuskan pada data berupa 10 artikel dari buku Kongres Studi Belanda di Indonesia tahun 2010 dan 2015. Sejumlah 3.085 klausa dianalisis dengan menggunakan metode campuran sematan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari semua klausa berpredikat verbal 15,06% klausa berdiatesis agentif bergeser menjadi pasientif dan 13,79% klausa berdiatesis pasientif bergeser menjadi agentif. Pergeseran diatesis terkait tataran leksikal, gramatikal, dan tekstual. ...
"
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2019
D2645
UI - Disertasi Membership Universitas Indonesia Library