Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 6 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ridwan Hakim
"Emisi CO2 dapat dikurangi dengan menangkapserta mengkonversinya. Telah dilakukan pengujian koversi CO2 menggunakan katalis elektrodeposit Cu pada elektroda Au (Andriyani, Nur. 2013). Elektroreduksi CO2dilakukan dengan mereduksinya menjadi dimetil karbonat (DMC) disertai penambahan CH3I dan CH3OH, (O. Yoshio et al., 1997). Luas permukaan kontak katalis dapat ditingkatkan dengan meningkatkan porositas deposit Cu. Penelitian ini membahas pengaruh counter ion terhadap porositas deposit Cu dan uji aktivitasnya sebagai katalis reduksi CO2 dengan menggunakan elektroda lempengan emas berukuran 0,5 x 0,5 cm. Counter ion yang digunakan adalah SO4 2-, NO3-, NH4 +, danPEG (polyethilene Glycol). Deposisi dilakukan menggunakan 4 variasi camuran melalui metode kronoamperometri pada potensial -0,64 volt (vs Ag/AgCl) selama 300 detik. KarakterisasiScanning Electron Microscope (SEM) menunjukan jumlah counter ion akan memperbesar porositas deposit Cudengan ukuran pori rata ?rata 200 - 600 nm dan makromolekul polar memberikan dampak yang lebih signifikan dengan ukuran pori yang seragam antara 200 ? 400 nm. Elektroreduksi CO2 menggunakan [BMIM][NTf2]mendapatkan persen yield sebesar 71,63 %, menunjukan porositas deposit Cu berbanding lurus dengan aktivitas katalitiknya.
CO2 emissions can be reduced by capturing and converting them. Research has been carried out the conversion of CO2 using Cu electrodeposits catalyst on Au electrode ( Andriyani , Nur . 2013) . CO2 Elektroreduction done by reducing it to dimethyl carbonate ( DMC ) with the addition of CH3I and CH3OH ( O. Yoshio et al . , 1997) . The contact surface area of the catalyst can be improved by increasing the porosity of the Cu deposits . This study discusses the effect of counter ions on the Cu deposit porosity and its catalytic activity, tested as CO2 reduction by using 0.5 x 0.5 cm gold plate electrode. Counter ion used is SO4 2- , NO3 - , NH4 + , and PEG ( polyethylene glycol ) . Deposition was performed using four variations of mixtures through methods Chronoampherometry at -0.64 volt potential (vs. Ag / AgCl) for 300 seconds. Characterization of Scanning Electron Microscope (SEM) shows the number of counter ions will increase the porosity of the Cu deposits with average pore diameter 200 - 600 nm and polar macromolecules provide a more significant impact with average interconnected pore diameter 200 - 400nm. Elektroreduksi CO2 using [BMIM] [NTf2] get percent yield of 71.63%, showed the higher porosity of Cu causes the higher catalytic activity."
Depok: Universitas Indonesia, 2014
S58516
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Andi Hartomo Yusuf
"Penggunaan solar sebagai bahan bakar mesin diesel telah menimbulkan banyak masalah terhadap kesehatan manusia dan lingkungan karena emisi pembakarannya menghasilkan senyawa-senyawa seperti NOx, SOx, dan lain-lain sehingga dikembangkan penelitian untuk mendapatkan bahan bakar yang ramah lingkungan. Metode elektrokimia sederhana digunakan untuk mensintesis Biodiesel Fuel dari minyak kedelai. Metode elektrokimia yang digunakan difasilitasi dengan elektroda kerja boron-doped diamond (BDD) dengan dua sel elektrokimia dipisahkan oleh membran pemisah polimer NafionÒ. Temperatur reaksi diatur pada suhu ruang (25C). Reaksi yang dilakukan adalah transesterifikasi trigliserida dengan metanol menghasilkan fatty acid methyl ester (FAME) yang popular sebagai biodiesel.
Karakterisasi awal minyak kedelai menunjukkan bahwa kandungan asam lemak bebas, air dan bahan menguap dalam minyak 0,059% dengan angka asam sebesar 0,112 mengindikasikan bahwa kualitas minyak kedelai tergolong baik. Waktu reaksi elektrokimia berlangsung selama 0,5 jam dengan masing-masing garam elektrolit Na2SO4 1 M dan TBAP (tetra butil ammonium perklorat) 0,13 M. Konsentrasi Na2SO4 yang digunakan sebesar 1,5 M untuk 0,5 jam reaksi elektrokimia. Penggunaan TBAP 0,13 M sebagai garam elektrolit menghasilkan persen komposisi FAME tertinggi, yaitu 0,0569%.

Diesel usage as fuel for diesel engines has caused many problems for the human health and environment due to exhaust gases such as NOx, SOx, etc, emitted from combustion. Therefore, studies are developed to obtain an environmental friendly fuel. In this work, a simple electrochemical method to synthesize biodiesel fuel from soybean oil was developed. The electrochemical method was applied using a boron-doped diamond film as the working electrode with two-separated compartments of electrochemical cells. NafionÒ was used as the separating membrane. The reaction temperature was set at room temperature (25oC). Transesterification reaction between triglyceride and methanol through an electrochemical method (Galvanostat technique) was expected to produce fatty acid methyl ester (FAME), widely known as biodiesel.
Initial characterization of soybean oil showed that the content of free fatty acids, water, and volatile matters in the oil were 0.059% with the acid number of 0.112, indicated that the quality of soybean oil was respectable. The electrolysis time of 0.5 h was applied for both electrolytes Na2SO4 1 M and TBAP (tetrabutylammonium perchlorate) 0.13 M while the maximum concentration of Na2SO4 is 1,5 M. The use of TBAP 0,13 M as an organic salt electrolyte produced the highest FAME percent composition of 0,0569%.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2015
S58235
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Raka Amanda
"Bromelain adalah enzim proteolitik yang mempunyai banyak manfaat seperti sering digunakan untuk mengobati cedera otot, sebagai obat gangguan pencernaan, dan juga berfungsi sebagai antikoagulan alami yang bekerja dengan memecah protein fibrin pembekuan darah. dan memiliki banyak manfaat lainnya jika dilepaskan di usus. Oleh karena itu, untuk mencapai manfaatnya sebagai obat gangguan pencernaan, bromelain dienkapsulasi dalam matriks hidrogel semi-ipn kitosan-poli-N,N-dimetil akril amida (dengan komposisi monomer 25% b/b terhadap kitosan), agen pengikat silang glutaraldehid 0.1 M (2% b/b terhadap kitosan), inisiator ammonium persulfat (APS) (5% b/b terhadap kitosan, dan bromelain bertindak sebagai obatnya. Digunakan FTIR dan UV-vis sebagai saran untuk mengkarakterisasi. Hasil yang di dapat pada penelitian ini adalah kemampuan hidrogel mengembang sebesar 324 %, efisiensi dari proses loading obat rata rata 96.59 % dan dengan rata-rata persen disolusi 85.32 %. Aktivitas dari bromelain yang berhasil diloading ke dalam matriks hidrogel mengalami penurunan sebesar 80 %.


Bromelain is a proteolytic enzyme that has many benefits as it is often used to treat muscle injuries, as a medication of indigestion, and also acts as a natural anticoagulant that works by breaking up the clotting fibrin protein. and has many other benefits if released in the gut. Therefore, to achieve its benefits as an indigestion drug, bromelain is encapsulated in a semi-IPN patent of chitosan-poly-N,N-dimethyl akryl amide (with a 25% b / w monomer composition to chitosan), 0.1 M crosslinking glutaraldehyde agent (2% w / w on chitosan), ammonium persulfate initiator (APS) (5% w / w on chitosan, and bromelain acts as a drug) FTIR and UV-vis as suggestions for characterizing. The results of this study are the hydrogel capability expands by 324 %, the efficiency of the medication loading process averages by 96.59.% and by the mean percent of dissolution by 85.32 % .The activity of bromelain successfully loaded into the hydrogel matrix decreases by 80 %.

"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dwi Ayu Setyani
"Temu Putih (Curcuma zedoaria) adalah tanaman dari famili Zingiberaceae yang berasal dari Himalaya, India. Penelitian sebelumnya pada rimpang temu putih menunjukkan bahwa tanaman ini mengandung metabolit sekunder dari golongan alkaloid, fenolik, dan terpenoid yang diketahui memiliki aktivitas antibakteri. Tujuan penelitian ini adalah mengisolasi metabolit sekunder dari ekstrak metanol rimpang kunyit putih dan menguji aktivitas antibakterinya terhadap bakteri penyebab jerawat yaitu Propionibacterium acnes dan Staphylococcus epidermidis. Pada penelitian ini diperoleh hasil maserasi ekstrak rimpang kunyit putih dengan rendemen 3,68%. Ekstrak metanol kemudian dipartisi dan persentase rendemen ekstrak etil asetat adalah 47,06%. Ekstrak partisi etil asetat selanjutnya difraksinasi menggunakan berbagai teknik kromatografi seperti kromatografi cair vakum (KCV), kromatografi kolom (KK), kromatografi radial (KR), dan kromatografi lapis tipis preparatif (KLT). Senyawa hasil isolasi kemudian dikarakterisasi menggunakan instrumen FTIR, UV-Vis, dan LC-MS/MS. Dari penelitian ini berhasil diisolasi tiga senyawa golongan fenolik, yaitu dimethoxycurcumin (A), 3,5,7-trihydroxy-4'-methoxyflavon (B), dan 7-methoxyumarin (C). Uji aktivitas antibakteri terhadap bakteri penyebab jerawat dilakukan dengan metode difusi cakram dengan kontrol positif klindamisin dan kontrol negatif DMSO. Berdasarkan hasil uji aktivitas, baik ekstrak kasar metanol, ekstrak etil asetat terpartisi, maupun senyawa hasil isolasi tidak memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri P. acnes dan S. epidermidis. Berdasarkan hasil penelitian, kandungan metabolit sekunder rimpang kunyit putih tidak cukup potensial sebagai antibakteri terhadap bakteri P. acnes dan S. acnes.
Temu Putih (Curcuma zedoaria) is a plant from the Zingiberaceae family originating from the Himalayas, India. Previous research on temu putih rhizome showed that this plant contains secondary metabolites from the alkaloid, phenolic, and terpenoid groups which are known to have antibacterial activity. The purpose of this study was to isolate secondary metabolites from methanol extract of white turmeric rhizome and to test its antibacterial activity against acne-causing bacteria, namely Propionibacterium acnes and Staphylococcus epidermidis. In this study, the results of maceration of white turmeric rhizome extract were obtained with a yield of 3.68%. The methanol extract was then partitioned and the percentage yield of the ethyl acetate extract was 47.06%. The ethyl acetate partition extract was further fractionated using various chromatographic techniques such as vacuum liquid chromatography (KCV), column chromatography (KK), radial chromatography (KR), and preparative thin layer chromatography (TLC). The isolated compounds were then characterized using FTIR, UV-Vis, and LC-MS/MS instruments. From this study, three phenolic compounds were isolated, namely dimethoxycurcumin (A), 3,5,7-trihydroxy-4'-methoxyflavone (B), and 7-methoxyumarin (C). Antibacterial activity test against acne-causing bacteria was carried out by disc diffusion method with positive control of clindamycin and negative control of DMSO. Based on the activity test results, both the crude methanol extract, the partitioned ethyl acetate extract, and the isolated compound did not have antibacterial activity against P. acnes and S. epidermidis bacteria. Based on the results of the study, the secondary metabolite content of white turmeric rhizome is not enough potential as an antibacterial against P. acnes and S. acnes bacteria."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Shendy Cahyani
"Korosi merupakan peristiwa yang kerap terjadi pada pipa di industri perminyakan yang ditandai dengan penurunan kualitas akibat reaksi kimia pada logam sehingga dapat mengakibatkan kerugian bagi industri tersebut. Oleh karena itu, untuk memperlambat laju korosi dibutuhkan suatu inhibitor korosi. Inhibitor korosi organik lebih banyak digunakan dibanding dengan inhibitor korosi anorganik karena bersifat nontoksik dan lebih efektif. Salah satu dari inhibitor korosi organik yang banyak digunakan adalah imidazolin. Imidazolin merupakan senyawa organik heterosiklik dengan 2 unsur nitrogen, rantai panjang hidrokarbon, dan rantai sisi dengan gugus fungsi aktif . Pada penelitian ini senyawa turunan imidazolin telah disintesis dari trietilentetramina (TETA) dengan variasi asam lemak, yaitu asam stearat (AS) proanalisis dan teknis, serta asam oleat (AO) pro analisis dan teknis dengan menggunakan kondisi optimum pada penelitian sebelumnya. Produk yang diperoleh kemudian dipisahkan dengan metode ekstraksi pelarut dan diidentifikasi menggunakan kromatografi lapis tipis (KLT). Terhadap masing-masing hasil reaksi juga telah dikarakterisasi menggunakan instrumen UV-Vis, FTIR, dan LC-MS/MS. Uji aktivitas terhadap inhibisi korosi pada baja karbon dalam larutan 1% NaCl dilakukan untuk masing-masing produk untuk memperoleh nilai persen efisiensi inhibisi (%EI). Nilai persen efisiensi inhibisi untuk TETA-AO murni; TETA-AO teknis; TETA-AS murni; TETA-AS teknis; dan imidazolin komersil terbesar terdapat pada konsentrasi 500 ppm dengan %EI berturut-turut 87,95%; 83,26%; 84,43%; 75,42%; dan 84,41%. TETA-AO murni memiliki %EI terbesar sehingga dilanjutkan untuk penentuan data kinetika dan termodinamika dari reaksi sintesis senyawa imidazolin tersebut dengan menggunakan instrumen UV-Vis dan titrasi melalui penentuan angka asam. Data kinetika dan termodinamika yang diperoleh diharapkan dapat diaplikasikan dan dikembangkan untuk TETA-AO teknis pada sintesis skala besar senyawa inhibitor korosi turunan imidazolin di dunia industri karena harganya lebih ekonomis. Melalui hasil penentuan angka asam didapatkan data jika reaksi merupakan pseudo-orde 1, energi aktivasi sebesar 36.96 kJ/mol, faktor frekuensi sebesar 112,62 menit. Data termodinamika yang didapatkan meliputi energi entalpi sebesar 33,65 kJ/mol, entropi sebesar -0,2504 kJ/mol.K, dan energi gibbs untuk suhu 110, 120, 130, dan 140o C berturut-turut sebesar 129,55 kJ/mol; 132,06 kJ/mol; 134,56 kJ/mol; dan 1237,07 kJ/mol.
Corrosion is an event that often occurs in the pipeline in the oil industry which is characterized by a decrease in quality due to chemical reactions on the metal so that it can cause harm to the industry. Therefore, to slow down the corrosion rate a corrosion inhibitor is needed. Organic corrosion inhibitors are more widely used than inorganic corrosion inhibitors because they are non-toxic and more effective. One of the most widely used organic corrosion inhibitors is imidazoline. Imidazoline is a heterocyclic organic compound with 2 nitrogen elements, a long chain of hydrocarbons, and a side chain with an active function group (pendant). In this study, imidazoline derivatives had been synthesized from triethylenetetramine (TETA) ) with a variety of fatty acids, namely stearic acid (SA) and oleic acid (OA) both in pro analysis and in technical grade using Microwave Assisted Organic Synthesis (MAOS) with optimum condition followed the previous study. The obtained products then were separated by a solvent extraction method and identified using thin-layer chromatography (TLC). Moreover, the products had also been characterized using FTIR, UV-Vis spectral data, and LC-MS/MS. The activity of corrosion inhibition on carbon steel in a solution of 1% NaCl was carried out for all products to obtain inhibition efficiency (% IE). %IE for TETA-OA pro analysis; TETA-OA technical; TETA-SA pro analysis; TETA-SA technical; and the commercial imidazoline at a concentration of 500 ppm were 87.95%; 83.26%; 84.43%; 75.42%; and 84.41%, respectively. It can be concluded that triethylenetetramine-derived imidazoline can be used as a corrosion inhibitor towards carbon steel. TETA-OA pro analysis has the largest %IE so that it will be continued for the determination of kinetic and thermodynamic data from the synthesis reaction of the imidazoline compound by using the UV-Vis instrument and titration through the determination of acid numbers. The kinetic and thermodynamic data obtained are expected to be applied to the synthesis of large scale imidazoline derivative corrosion inhibitor compounds in the industrial world. Through the results of the determination of acid numbers obtained data if the reaction is pseudo-order 1, the activation energy is 36.96 kJ/mol, and pre-exponential factors are 112.62  min-1. For thermodynamic data obtained enthalpy energy of 33.65 kJ/mol; entropy equal to -0,2504 kJ/mol.K, and Gibbs energy for 110, 120, 130, dan 140o C are 129.55 kJ/mol; 132.06 kJ/mol; 134.56 kJ/mol;  137.07 kJ/mol, respectively.

"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Larasati Denaputri Sudewo
"Kunyit Curcuma longa merupakan salah satu tanaman yang sering digunakan untuk pengobatan tradisional. Zat aktif antibakteri yang terkandung dalam kunyit adalah senyawa turunan kurkuminoid yang berwarna kuning kemerahan. Namun karena warnanya, aplikasi kunyit untuk obat kumur herbal belum optimal. Oleh karena itu diperlukan suatu reaksi yang dapat mengubah senyawa golongan kurkuminoid menjadi tidak berwarna namun tetap memiliki aktivitas antibakteri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efek antibakteri zona bening senyawa hasil reaksi hidrogenasi kurkuminoid dari ekstrak kunyit terhadap pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus dan Fusobacterium nucleatum. Senyawa kurkuminoid diekstraksi dari rimpang kunyit dengan metode sokhlet yang kemudian dianalisis dengan menggunakan kromatografi lapis tipis KLT dan dikarakterisasi menggunakan spektrofotometer UV-Vis dan spektrometer FTIR. Ekstrak kurkuminoid hasil ekstraksi ini dimodifikasi strukturnya dengan reaksi hidrogenasi menggunakan katalis logam Pd-C untuk menghilangkan ikatan rangkap terkonjugasi dari senyawa kurkuminoid membentuk senyawa turunan tetrahidrokurkuminoid. Senyawa turunan tetrahidrokurkuminoid kemudian dimurnikan dengan kromatografi kolom gravitasi dan dikarakterisasi menggunakan spektrofotometer UV-Vis dan spektrometer FTIR. Hasil dari karakterisasi tersebut menunjukkan bahwa terdapat perubahan pada pergeseran panjang gelombang dari 419 nm menjadi 288 nm pada spektrum UV-VIS, dan terdapat adanya serapan pada bilangan gelombang 2900 cm-1 pada spektrum FTIR yang menandakan adanya gugus C-Hsp3 yaitu hilangnya ikatan rangkap. Dengan demikian dapat dikatakan reaksi hidrogenasi sudah berhasil. Terhadap senyawa turunan kurkuminoid dan tetrahidrokurkuminoid dilakukan uji antibakteri terhadap bakteri S. aureus dan F. nucleatum dengan metode disk cakram. Hasil analisis tersebut menunjukkan bahwa terhadap bakteri S. aureus tetrahidrokurkuminoid memiliki aktivitas antibakteri yang termasuk kategori sedang dengan zona hambat sebesar 5,5 mm pada konsentrasi 1000 ppm sedangkan senyawa kurkuminoid memiliki zona hambat sebesar 2 mm yang termasuk kategori lemah. Sedangkan uji terhadap bakteri F. nucleatum senyawa turunan tetrahidrokurkuminoid memiliki zona hambat sebesar 2,75 mm sedangkan senyawa kurkuminoid sebesar 2,5 mm pada konsentrasi 1000 ppm dimana keduanya termasuk kategori lemah. Adanya aktivitas antibakteri ini membuat senyawa turunan tetrahidrokurkumin berpotensi untuk dapat dikembangkan selanjutnya dalam pemanfaatan obat kumur.

Turmeric Curcuma longa is one of the most commonly used plants for traditional medicine. An antibacterial active substance contained in turmeric is a group of red yellow curcuminoid compounds. On the other hands, because of its color, turmeric application for herbal mouthwash has not been optimized. Therefore it is necessary to conduct a reaction that can change curcuminoid derivatives to be colorless but still have an antibacterial activity. The aim of this research is to analyze the effect of antibacterial clear zone of tetrahydrocurcuminoid, compound derived from curcuminoid hydrogenation reaction from turmeric extract, to the growth of Staphylococcus aureus and Fusobacterium nucleatum bacteria. The curcuminoid compound was extracted from turmeric by soxhlet method which then was analyzed by using thin layer chromatography TLC and characterized by UV Vis spectrophotometers and FTIR spectrometers. The curcuminoid extract was modified in structure by hydrogenation reaction using a Pd C metal catalyst to remove the conjugated double bond of the curcuminoid compound to form a tetrahydrocurcuminoid derivative compound. Tetrahydrocurcuminoid derivatives then were purified by gravity column chromatography and characterized by UV Vis spectrophotometers and FTIR spectrometers. The characterization showed that the wavelength shifted from 419 nm to 288 nm in the UV Vis spectrum absorption at the 2900 cm 1 wavenumber on the FTIR spectrum indicating the presence of the C H sp3 group because of double bond loss. Thus it can be said that the hydrogenation reaction haf been successful. Curcuminoid and tetrahydrocurcuminoid derivatives then were tested on antibacterial activity against S. aureus and F. nucleatum bacteria by using disk disc method. The antibacterial activity showed that tetrahydrocurcuminoid had a medium activity against the bacteria S. aureus with inhibiting zone of 5,5 mm at concentration 1000 ppm where as curcuminoid compound has 2 mm inhibitory zone which belongs to the weak activity. The antibacterial activity of bacterium F. nucleatum of tetrahydrocurcuminoid derivatives showed the inhibition zone of 2.75 mm while the curcuminoid compound of 2.5 mm at a concentration of 1000 ppm where both were classified into the weak activity. The existence of antibacterial activity made tetrahydrocurcuminoid derivative compounds had to be potential for further developed in mouthwash.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library