Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Arindya Rezeki
"Latar belakang: Gagal jantung dekompensasi akut (GJDA) termasuk penyakit kardiovaskular dengan mortalitas serta tingkat readmisi yang tinggi. Resistensi insulin saat ini merupakan salah satu faktor yang dapat menjadi prediktor terhadap prognosis pasien GJDA. Indeks trigliserida glukosa (ITG) telah dilaporkan sebagai salah satu prediktor risiko kardiovaskular dan petanda resistensi insulin yang sederhana. Namun, hubungan ITG terhadap kejadian readmisi 30-hari dan kematian dalam 6 bulan pascarawat pasien GJDA masih belum diteliti.
Tujuan: Mengetahui hubungan ITG dengan kejadian readmisi 30-hari dan kematian dalam 6 bulan pascarawat pasien GJDA yang dirawat pertama kali.
Metode: Studi dilakukan dengan desain kohort retrospektif. Data subjek diambil dari rekam medis berdasarkan admisi pasien yang memenuhi kriteria inklusi dari Januari 2018 – November 2021. Luaran klinis yang dinilai adalah readmisi 30 hari dan kematian dalam 6 bulan pascarawat. Data tersebut diolah dengan analisis multivariat dan laju kesintasan pada subjek.
Hasil: Total subjek dalam penelitian ini adalah 467 orang, dengan 158 subjek mengalami luaran klinis readmisi 30-hari dan kematian dalam 6 bulan pascarawat. Proporsi readmisi sebesar 29% (135 subjek) dan kematian dalam 6 bulan pascarawat sebesar 5% (23 subjek). Analisis multivariat menunjukkan bahwa faktor yang berhubungan dengan luaran klinis readmisi 30- hari adalah hipertensi (p 0.05, HR 1.493, 95% IK 1.019 – 2.187), usia (p 0.013, HR 0.98, 95% IK 0.964 – 0.996), fraksi ejeksi <50% (p 0.016, HR 1.888, 95% IK 1.124 – 3.172), tekanan darah sistolik saat admisi (p 0.012, HR 1.010, 95% IK 1.001–1.017), denyut nadi sebelum pulang (p 0.017, HR 0.989, 95% IK 0.979 – 0.998), gula darah puasa (p 0.017, OR 0.992, 95% IK 0.986 – 0.999), dan nilai ITG ( p <0.001, OR 28.9, 95% IK 10.112 – 83.068). Sedangkan faktor independen terhadap luaran kematian dalam 6 bulan pascarawat adalah tanpa penggunaan diuretik (p 0.02, HR 6.89, 95% IK 2.022 – 23) dan gula darah puasa (p 0.017, OR 0.992, 95% IK 0.986 – 0.999).
Kesimpulan: Nilai ITG dapat menjadi prediktor readmisi 30-hari, namun tidak berhubungan dengan luaran kematian dalam 6 bulan pasarawat pada pasien GJDA

Background: Acute decompensated heart failure (ADHF) is a cardiovascular disease with high mortality and readmission rates. Currently, insulin resistance has been reported to predict prognosis of ADHF patients. Triglyceride glucose index (TyG) has now been proposed as an independent predictor of cardiovascular risk and a simple marker of insulin resistance. However, the association between TyG and 30-days readmission and 6 months mortality after hospitalization remains unclear.
Objective: To investigate TyG as a predictor of 30-day readmission and 6 months mortality after hospitalization in ADHF patients.
Methods: The study was conducted in a retrospective cohort. Data were taken from medical records based on the admission of patients who met the inclusion criteria from January 2018 – November 2021. The clinical outcomes were 30-days readmission and 6 months mortality. The data were analyzed by multivariate analysis and the survival rate of the subjects.
Results: This study included 467 subjects, with 158 subjects have clinical outcomes. The readmission rate is 29% (135 subjects), and 6 month mortality after hospitalization is 5%. Multivariate analysis showed that the factors associated with 30-days readmission were hypertension (p 0.05, HR 1.493, CI 95% 1.019 – 2.187), age (p 0.013, HR 0.98, CI 95% 0.964 – 0.996), ejection fraction <50% (p 0.016, HR 1.888, CI 95% 1.124 – 3.172), systolic blood pressure on admission (p 0.012, HR 1.010, 95% CI 1.001 – 1.017), heart rate predischarge (p 0.017, HR 0.989, CI 95% 0.979 – 0.998), gfsting blood glucose (p 0.017, OR 0.992, CI 95% 0.986 – 0.999), dan TyG (p <0.001, OR 28.9, 95% IK 10.112 – 83.068). Independent factors for 6 months mortality were no diuretic medication (p 0.02, HR 6.89, 95% IK 2.022 – 23) and fasting blood glucose (p 0.017, OR 0.992, 95% IK 0.986 – 0.999).
Conclusion: Triglyceride glucose index can predict 30-days readmission, but does not associated with 6-months mortality in ADHF patients.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Ines Vidal Tanto
"Latar Belakang : Infeksi COVID-19 dewasa ini telah diketahui memiliki implikasi jangka panjang meski periode akut telah tertangani, suatu fenomena yang dinamakan long COVID syndrome atau sindrom pasca COVID-19. Patofisiologi dari kejadian ini masih belum diketahui dengan jelas. Studi melaporkan bahwa sindrom pasca COVID-19 melibatkan beberapa organ, diantaranya adalah sistem kardiovaskular. Pemeriksaan nilai LV GLS dan RV LS pada ekokardiografi dinilai akurat dalam mendeteksi disfungsi miokard dan fibrosis endomiokardial. Selain itu, hingga saat ini, data mengenai faktor-faktor saat admisi sebagai prediktor terhadap kejadian sindrom pasca COVID-19 masih terbatas.
Tujuan : Mengetahui nilai parameter ekokardiografi LV GLS dan RV LS sebagai penanda disfungsi miokard dan fibrosis jantung serta mengidentifikasi faktor-faktor saat admisi yang berpengaruh terhadap kejadian sindrom pasca COVID-19.
Metode : Penelitian ini adalah deskriptif-analisis menggunakan metode potong lintang. Pemilihan subjek dilakukan dengan metode consecutive sampling. Pemeriksaan ekokardiografi termasuk pemeriksaan global longitudinal strain (GLS) dilakukan oleh dua orang observer 4 bulan pasca perawatan rumah sakit. Selanjutnya, analisis multivariat berupa regresi linear dilakukan untuk mengetahui faktor admisi yang berpengaruh terhadap perbedaan nilai GLS pada kelompok penelitian.
Hasil : 100 subjek dengan komorbiditas kardiovaskular dan riwayat COVID-19 memenuhi kriteria dan syarat penelitian. Ditemukan nilai penurunan nilai LV-GLS pada kelompok ini. Subjek dengan komorbiditas kardiovaskular tanpa riwayat COVID-19 (n=31, kontrol 1) yang telah melalui proses matching berdasarkan usia, gender, dan faktor resiko, serta subjek sehat (n-31, kontrol 2) sebagai pembanding validitas GLS. Terdapat perbedaan signifikan rerata nilai LV GLS antar 3 kelompok (p<0.05, rerata ±SB -16.17 ± 3.379, -19.48 ± 1.141, -21.48 ± 1.777 berturut-turut untuk kelompok kasus, kontrol 1, kontrol 2), dengan nilai paling rendah pada kelompok kasus. Faktor saat admisi yaitu status CAD memiliki hubungan yang signifikan (p 0.038) dengan penurunan LV GLS pada pasien post covid-19 dengan komorbid kardiovaskular.
Kesimpulan : Terdapat penurunan nilai LV GLS yang signifikan pada sindrom pasca COVID-19 disertai komorbiditas kardiovaskular. CAD merupakan prediktor penurunan fungsi maupun fibrosis jantung sebagai manifestasi sindrom pasca COVID-19.

Background : Recently, COVID-19 infection has been known to have a longer implication, even after the initial acute phase has been managed, a phenomenon termed as long COVID syndrome or “sindroma pasca COVID-19”. The exact pathophysiological mechanism of this event is still unknown. Previous studies reported that long COVID syndrome involves multiple organs, one of which is the cardiovascular system. Measurement of echocardiography LV GLS and RV LS values are reported to be accurate to detect myocardial dysfunction and endomyocardial fibrosis. Moreover, up until now, data regarding admission factors as predictors for long COVID syndrome incidences are still limited.
Objective : Assessing echocardiography LV GLS and RV LS values as a marker for myocardial dysfunction and heart fibrosis and identifying admission factors which may predict the incidence of long COVID syndrome
Methods : This is an observational study with a cross-sectional using a consecutive sampling method. Echocardiography including global longitudinal strain (GLS) measurement was done by two examiners 3 months after initial hospitalization. Multivariate analysis linear regression was subsequently used to investigate admission factors which are associated with differences in GLS measurement.
Results : Total of 100 subjects with cardiovascular comorbidities and prior COVID-19 infection were enrolled. Echocardiography examination showed lower GLS values in this group compared to the normal population. Age, sex and risk factors-matched subjects with cardiovascular comorbidity without a history of COVID-19 (n=31, Control 1) and healthy subjects (n-31, Control 2) were subsequently used as comparisons to validate GLS results. There were significant differences in LV-GLS levels between the three groups, with the lowest values measured in the case group (p<0.05, mean ±SD -16.17 ± 3.379, -19.48 ± 1.141, -21.48 ± 1.777 respectively for case, control 1, and control 2 groups). A history of coronary artery disease upon admission was found to be associated with decreased LV GLS values in recovered COVID-19 patients with cardiovascular comorbidity.
Conclusion : LV GLS values significantly decrease in long COVID syndrome with cardiovascular comorbidities. Having a previous history of CAD upon admission may serve as predictors of deteriorated functions or heart fibrosis as manifestations of long COVID syndrome.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Aulia Putri Dewita
"Latar belakang : Infark miokard akut dengan elevasi segmen ST (IMA-EST) memiliki angka mortalitas yang tinggi. Penatalaksanaan IMA-EST adalah intervensi koroner perkutan primer (IKPP) yang dapat membatasi ukuran infark dan menjaga fraksi ejeksi ventrikel kiri (FEVK). FEVK merupakan prediktor morbiditas dan mortalitas utama setelah infark miokard akut. Disfungsi ventrikel kiri pasca IMA-EST dipengaruhi oleh remodeling ventrikel kiri dan perbaikannya dipengaruhi oleh kemampuan reverse remodeling miokard. Terdapat perbedaan pada kemampuan remodeling pada populasi dewasa muda dan usia tua. Belum ada data mengenai perbaikan FEVK pada pasien IMA-EST yang menjalani IKPP pada usia dewasa muda. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan perbaikan nilai FEVK pasien IMA-EST setelah IKPP antara kelompok usia dewasa muda dengan usia tua. Metode : Sebuah penelitian kohort retrospektif dengan populasi penelitian kasus IMA-EST yang menjalani prosedur IKPP selama periode Juni 2015 sampai dengan Juni 2020 di Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita. Hasil : Dari 411 pasien yang memenuhi kriteria inklusi, terdapat 259 pasien dengan FEVK dasar <50% yang selanjutnya dibandingkan perbaikan FEVK berdasarkan kelompok usia ≤55 tahun dan >55 tahun. Selisih perbaikan FEVK antara kedua kelompok usia tidak berbeda bermakna (p = 0.787). Dari 140 pasien yang mengalami perbaikan nilai FEVK proporsi pasien yang berusia ≤55 tahun adalah 53,6%. Pada analisa multivariat regresi logistik ditemukan variable independen yang berhubungan dengan perbaikan FEVK adalah nilai FEVK dasar yang rendah (OR 0,925:95% IK 0,890-0,962;p<0,0001).

Background : ST-elevation myocardial infarction (STEMI) is known to have high mortality rate with primary percutaneous coronary intervention (PPCI) is the treatment of choice that may limit the area of infarct and preserve left ventricular ejection fraction (LVEF). LVEF is the main predictor for morbidity and mortality in patients with STEMI. Left ventricular (LV) dysfunction in patients with STEMI occur due to LV remodelling and the myocardium reverse remodelling ability may improve LV function. It is believed there is a difference in the myocardium remodelling ability by age, yet there has been limited data regarding improvement of LVEF in young adults. Objective : This study aimed to identify the difference of LVEF recovery in STEMI patients following primary PCI between young adults and adults. Methods : This is a retrospective cohort study. Population of study were STEMI patients who underwent primary PCI during the period of June 2015 to July 2020 in National Cardiovascular Centre Harapan Kita Hospital. Results : 411 patients were included in the study, 259 of them had baseline LVEF <50%, which were divided into two groups of age, ≤55 years old and >55 years old. The difference of LVEF improvement between two groups is not significant (p = 0.787). 75 out of 140 (53.6%) patients with improved LVEF were from the ≤55 years old group. From multivariate logistic regression, the independent predictor of LVEF recovery was lower LVEF baseline (OR 0,925:95% CI 0,890-0,962; p<0,0001). Conclusion : There was no significant difference of LVEF improvement between young adults and adults following STEMI and PPCI."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library