Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Christopher Alexander Kafa
"(Sr,La)FeO3 adalah material berstruktur Perovskite yang banyak diteliti sifat listriknya, disebabkan senyawa induknya LaFeO3 sebagai semikonduktor tipe-p menunjukkan sifat penginderaan gas melalui perbandingan resistivitas yang baik, namun masih memiliki sifat penghantaran listrik yang buruk. Pemberian doping Sr pada LaFeO3 dilakukan untuk meningkatkan sifat penghantaran listrik melalui perubahan sifat struktur. Menggunakan konsentrasi atom Sr sebagai doping (x = 0,1-0,4), telah disintesis pellet nano kristal La1-xSrxFeO3 menggunakan metode sintesis sol-gel yang kemudian dilanjutkan dengan proses pemanasan bertingkat dan pemadatan uniaksial. Pada penelitian ini, telah dipelajari sifat struktur dan listrik pada temperatur tinggi LaFeO3 yang didoping dengan Sr tersebut. Melalui karakterisasi XRD pada suhu kamar, material hasil sintesis terbukti memiliki struktur Perovskite Orthorhombic. Jika konsentrasi doping Sr pada LaFeO3 bertambah, maka struktur kristal akan mengalami transisi menuju keteraturan (Perovskite Cubic). Sifat listrik material sebagai fungsi temperatur dan frekuensi, diukur dengan metode Spektroskopi Impedansi melalui peralatan RLC meter, untuk temperatur dari 273-373K. Data impedansi disajikan dalam bentuk Nyquist plot dan Bode plot, yang digunakan untuk mengidentifikasi parameter rangkaian yang ekuivalen beserta nilainya. Rangkaian elektronika ekuivalen yang diperoleh menunjukkan kontribusi butir dan batas butir terhadap sifat konduktivitas listrik pada material. Energi aktivasi yang paling kecil dari waktu relaksasi dan dari konduktivitas listrik dicapai oleh Sr0.2La0.8FeO3. Dilaporkan bahwa sampel dengan komposisi Sr0.4La0.6FeO3 memiliki keunggulan sifat konduktivitas listrik dibandingkan dengan sampel lainnya, dan sifat permitivitas listrik Sr0.2La0.8FeO3 dan Sr0.3La0.7FeO3 sama-sama menjadi yang terbaik. Untuk mendukung hasil adanya pengaruh butir dan batas butir, dilakukan karakterisasi SEM yang menunjukkan topografi sampel berupa butir dan penggumpalan butir.

(Sr,La)FeO3 is the material with Perovskite structure which electrical properties got investigated a lot, because its parental compound LaFeO3 as p-type semiconductor showed good gas sensing behavior through resistivity comparison, however it still possess poor electrical conductivity behavior. Sr doping given on LaFeO3 was conducted to increase its electrical conductivity behavior through structural modification. Using the concentrations of Sr atoms as doping (x = 0.1- 0.4), La1-xSrxFeO3 nano crystal pellets were synthesized using sol-gel synthesis method, followed by gradual heat treatment and uniaxial compaction. In this study, the structure and electrical properties at high temperature of Sr doped LaFeO3 has been studied. Through XRD characterization at room temperature, the synthesized products is proved to have Orthorhombic Perovskite structure. If the concentration of Sr doping on LaFeO3 is increased, then the crystal structure would undergo transition towards regularity (Cubic Perovskite). The electrical properties of the material, as functions of temperature and frequency, were measured by Impedance Spectroscopy method using RLC meter equipment, for temperatures of 273-373K. Impedance data were presented in the form of Nyquist plot and Bode plot, which are used to identify the equivalent circuit parameter along with the values. The obtainable equivalent electronic circuits exhibit the grain and grain boundary contributions on material?s electrical conductivity character. The smallest activation energies of both relaxation time and electrical conductivity are achieved by Sr0.2La0.8FeO3. It is reported that the sample with composition of Sr0.4La0.6FeO3 has the superior electrical conductivity behavior compared with the other samples, and electrical permittivity behavior from both Sr0.2La0.8FeO3 and Sr0.3La0.7FeO3 are being the best. To support the result of grain and grain boundary existence, SEM characterization that shows the topography of samples in the form of grain and grain agglomeration was carried."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2016
S63066
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Latifah Zafirah
"ABSTRAK
Penelitian ini mensimulasi temperatur kritis superkonduktor FeSe dengan menggunakan model ASYNNNI yang menggambarkan kandungan selenium pada Kristal FeSe secara acak. Kandungan selenium pada FeSe mempengaruhi terjadinya temperatur kritis. Temperatur kritis dihasilkan oleh simulasi dengan kandungan selenium sebanyak 90 , 80 , dan 70 . Temperatur kritis menunjukkan bahwa kristal FeSe bersifat superkonduktor. Tidak ditemukannya temperatur kritis pada simulasi dengan kandungan selenium lainnya menunjukkan tidak adanya superkonduktivitas.

ABSTRACT
This research meant to simulate FeSe superconductor 39 s critical temperature with ASYNNNI model which randomly show selenium in FeSe crystal. Concentration of selenium affects critical temperature in FeSe. Critical temperature showed by simulation contained 90 , 80 , 70 of selenium. Critical temperature shows that FeSe crystal is a superconductor. Absence of critical temperature in another selenium concentration shows that there is no superconductivity."
2017
S70170
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dary Putra Utama Asmarakusuma
"ABSTRAK
Penelitian ini mensimulasikan temperatur kritis superkonduktor FeTe, FeSe, dan FeTe0.5Se0.5 dengan menggunakan persamaan McMillan yang menggambarkan perubahan-perubahan pada ? electron-phonon coupling strength , ?log rata-rata logaritmik dari frekuensi phonon dan DOS pada fermi level dibandingkan dengan unsur-unsur penyusunnya. Perbandingan pada temperatur kritis menunjukkan bahwa besi yang dicampur dengan Se dan/atau Te mengalami perubahan-perubahan yang memungkinkan temperatur kritis menjadi lebih besar.

ABSTRACT
This study uses simulation to produce critical temperature of FeTe, FeSe, and FeTe0.5Se0.5 superconductor using McMillan equation which show shifts in electron phonon coupling strength , log logarithmic average of phonon frequency , and DOS at fermi level compared to its composing elements. Comparison of critical temperatures shows that iron mixed with Se and or Te experience some changes that could possibly increase the critical temperature."
2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Parmonangan, Andes Rogata
"ABSTRAK
Plasmon, yang secara konvensional dikenal sebagai kuanta dari osilasi plasma elektron pada metal, ditemukan secara non-konvensional melalui sebuah eskperimen yang dilakukan pada material Oksida Strontium Niobate dengan penambahan Oksigen (SrNbO3.4). Plasmon pada eksperimen ini muncul pada rentang frekuensi cahaya tampak hingga ultraviolet, dimana kemunculannya ini disebabkan oleh kurungan yang diakibatkan oleh pembentukan bidang berdimensi nanometer pada material SrNbO3.4 akibat keberadaan oksigen tambahan. Eksperimen ini kemudian memotivasi kami untuk mempelajari pembentukan plasmon non-konvensional di material tersebut dengan cara memodelkan sistem hipotetik yang berupa rantai linear lima situs atom menggunakan model Hubbard 1D di sekitar pengisian kuartal. Model tersebut kemudian dikerjakan dengan menggunakan metode diagonalisasi eksak yang kemudian dilanjutkan dengan mengkonstruksi fungsi Green retardasi melalui representasi Lehmann. Kami tertarik untuk menghitung fungsi respon optik dengan menggunakan formula Kubo dari teori respon linier. Hasil yang kami dapatkan melalui perhitungan tersebut menunjukkan bahwa sinyal plasmonik konvensional dapat dimodifikasi dengan mengikutsertakan aspek interaksi Coulomb inter-site pada perhitungan.

ABSTRACT
Plasmons, which are conventionally known as quanta of electron plasma oscillations in a metal, were discovered unconventionally in an experiment of Strontium Niobate Oxide with oxygen enrichment (SrNbO3.4). Plasmons revealed in this experiment arise in the visible-ultraviolet range due to a confinement created by additional oxygens forming nanometer-spaced planes. This experimental background motivates us to study the formation of unconventional plasmons in the material by modeling a hypothetical system described by five linear chain atomic sites Hubbard 1D model around quarter filling. The model is then solved by Exact Diagonalization method, from which we construct the corresponding retarded Green function via Lehmann representation. Our interest is to calculate the optical response functions using Kubo formula of the linear response theory. Our results show that the conventional plasmonic signals get modified by the presence of on-site Coulomb interactions. In addition, we observe that unconventional plasmons behaving similarly to those found in the experiment, arise when the Coulomb inter-site interaction is applied to the calculation."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library