Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
"Jumlah penduduk Indonesia yang mencapai 237.556.363 jiwa pada tahun 2011 membuat Indonesia memerlukan sistem pendataan mutakhir yang untuk meminimalisir masalah yang terkait pendataan penduduk Indonesia. Oleh karena itu, diterapkanlah sistem baru berupa e-KTP yang dimulai sejak tahun 2011. Namun, proses adopsi inovasi e-KTP yang terjadi dalam masyarakat berbeda-beda antara individu satu dengan individu lainnya. Hal ini menyebabkan tingkat adopsi pada masyarakat pun berbeda-beda. Melihat hal tersebut, peneliti ingin mengetahui faktor manakah yang paling berpengaruh terhadap tingkat adopsi inovasi e-KTP.
Penelitian ini membahas tentang faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi tingkat adopsi inovasie-KTP pada masyarakat Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini berupa metode kuantitatif dengan paradigma positivis. Hasil memperlihatkan terdapat adanya faktor-faktor dalam teori difusi inovasi yang mempengaruhi masyarakat untuk membuat e-KTP. Dari empat macam faktor, hanya jenis keputusan inovasi dan saluran komunikasi yang mempengaruhi tingkap adopsi inovasi e-KTP masyarakat di Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
The population of Indonesia reached 237,556,363 inhabitants in 2011 made Indonesia require advanced data collection system to minimize problems related to cencus population. Therefore, the government applied new system for ID Card, named e-KTP in 2011. However, the adoption of e-KTP innovation is vary from one individual to another. This caused by the rate of adoption in the community is different. Seeing this, the researchers wanted to find out which factors most influence the rate of adoption of innovation of e-KTP.This study discusses the factors that influence the rate of adoption of innovations of e-KTP on Community District at Pasar Minggu, South Jakarta..The method used in this study is quantitative methods with positivist paradigm. The results showed there were any factors in the theory of diffusion of innovations that influence people to make e-KTP. From four kinds of factors, only the type of innovation decision and communication channels that affect adoption innovation of c e-KTP on Community District at Pasar Minggu, South Jakarta."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2013
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library