Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
"Data Distilasi TBP dan Hempel merupakan data yang sangat penting karena digunakan sebagai data desain dan pengembangan produk di kilang. Namun Distilasi TBP membutuhkan biaya mahal dan waktu lama di laboratorium. Kurva distilasi TBP dan Hempel dapat diprediksi secara lengkap dan akurat, menggunakan Persamaan Riazy, dengan hanya menggunakan data pada tekanan atmosfir sampai suhu 180°C pada distilasi TBP dan suhu sampai 175°C untuk distilasi Hempel, pada minyak bumi seperti Duri, SLC, Sepinggan, Attaka, Westseno, Arjuna dan Camar. Tingkat korelasi (R2) persamaan Riazy untuk distilasi TBP dan Hempel diatas 0.990 dan deviasi rerata antara 0.7 %- 7.5%, kecuali untuk TBP minyak duri dengan R2 = 0.970 dan deviasi rerata 42%. Deviasi relatifbesar terjadi pada prediksi suhu pada tekanan vakum, karena meningkatnya kecepatan uap sehingga terjadi penurunan tekanan antara tekanan dasar kolom dengan puncak kolom, serta adanya faktor konversi suhu pada tekanan vakum ke suhu tekanan atmosfir menggunakan persamaan Maxwell dan Bonne!. Tingkat korelasi simulasi dapat ditingkatkan dengan menggunakan data pemotongan suhu sempit ( 20-25°C). Durasi distilasi TBP dapat dipersingkat, dari 48 jam menjadi sekitar 2 jam dan dari 7-8 jam menjadi 30-40 menit untuk distilasi Hempel"
LEMIGAS, 2013
665 LPL 47 (1) 2013
Artikel Jurnal Universitas Indonesia Library
Danianto Hendragiri Tjojudo
"
ABSTRAKSalah satu persyaratan kualitas bahan bakar gas bagi mesin gas adalah nilai Methane Number MN yang mengindikasikan kemampuan bahan bakar untuk menghindari terjadinya knocking pada mesin. Semakin tinggi nilai Methane Number mengindikasikan kemampuannya semakin baik. Gas bumi yang memiliki komposisi CH4 lebih tinggi dengan hidrokarbon berat yang lebih sedikit akan cenderung memiliki nilai Methane Number yang lebih besar. Guna mendapatkan peningkatan nilai Methane Number, dapat dilakukan pemisahan/pengurangan hidrokarbon yang lebih berat C2H6 sehingga komposisi CH4 menjadi lebih dominan, dan terhadap C2H6 yang telah terpisahkan dapat digunakan untuk kepentingan lain atau dijadikan produk NGL Natural Gas Liquid . Salah satu metode yang digunakan dalam melakukan pengurangan C2H6 pada gas bumi dalam kondisi LNG Liquefied Natural Gas adalah dengan memanfaatkan karakteristik titik didih komponen hidrokarbonnya saat proses regasifikasi, sehingga pada suhu tertentu terjadi pemisahan karena perubahan fasa pada hidrokarbon tertentu. Proses regasifikasi LNG dengan metode pemisahanan sebanyak mungkin CH4 dari C2H6 guna memaksimalkan nilai MN memerlukan energi lebih banyak daripada melakukan regasifikasi LNG secara langsung yang tidak menghasilkan perningkatan MN pada gas yang dihasilkan. Adanya peningkatan nilai MN pada gas bahan bakar mesin, akan meningkatkan daya mampu mesin tersebut sehingga dapat memberi kenaikan produktifitas.
ABSTRACTMethane Number is one of required quality of gas as fuel for gas engine, which indicates fuel capability to avoid knocking in the engine. Higher Menthane Number provides better quality of gas for gas engine. Natural gas with higher CH4 and fewer higher hydrocarbon, tends to have higher Methane Number score. The higher Methane Number in the gas could be obtained by separation or reduction of higher hydrocarbon C2H6 , so that the composition of CH4 become dominant in the gas, and the C2H6 can be used for another purposes or produced as NGL Natural Gas Liquid . Reducing C2H6 can be done by utilizing boiling temperature characteristic of elements in LNG when it regasified, so that at a given temperature, separation occurs due to phase change of certain hydrocarbons. The LNG regasification process by separating as much as possible CH4 of C2H6 to maximize MN values, requires more energy than direct LNG regasification which does not improve MN value of the resulting gas. Increasing the value of MN in gas fuel of an engine, will increase the engine 39 s capacity to increase productivity."
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2018
T51616
UI - Dokumentasi Universitas Indonesia Library