Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Afiat Ria Nabati
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah intervensi perilaku, yaitu dengan mengirimkan surat teguran kepada Wajib Pajak Badan WP di Indonesia meningkatkan kepatuhan dalam penyampaian SPT. Kajian ini menggunakan estimasi probit pada data panel penyampaian SPT WP di Kantor Pajak Madya di seluruh Indonesia dalam periode 2010-2016. Hasil estimasi menunjukkan bahwa surat teguran memiliki dampak yang lebih positif untuk meningkatkan probabilitas penyampaian SPT bagi WP dengan status Pengusaha Kena Pajak PKP dibanding non-PKP. Berdasarkan domisili WP, surat teguran kepada WP di Jakarta menunjukkan efek yang lebih rendah daripada jika diberikan kepada WP di Sumatera, sementara pengaruh yang lebih positif ditunjukkan oleh surat teguran kepada WP di Jawa selain Jakarta, Bali Nusa Tenggara, Kalimantan, dan Sulawesi Maluku Papua. Dilihat dari kategori usaha, hanya WP kategori Konstruksi yang menunjukkan dampak yang berbeda, yang secara signifikan kurang efektif daripada surat teguran yang diterbitkan untuk WP dalam kategori Pertanian. Secara keseluruhan, surat teguran yang memuat pesan pengenaan sanksi secara efektif mendorong perubahan perilaku WP menjadi lebih patuh dalam menyampaikan SPT untuk WP berstatus PKP, berdomisili selain di Jakarta, dan dalam kategori usaha selain Konstruksi.

This study aims to analyze whether the behavioral intervention, i.e., by sending tax reminder letters to the corporate taxpayers WP in Indonesia improves compliance in the filing of tax returns SPT . It uses probit estimation on the panel data of Corporate Taxpayer rsquo s filing of SPT at Medium Tax Office throughout Indonesia within 2010 2016. The estimation results indicate that reminder letters have more positive impacts to increase the probability of tax return filing for WP with the status of Taxable Entrepreneurs PKP than non PKP. Based on the domicile of WP, tax reminder letters to WP in Jakarta show lower effects than if they were given to WP in Sumatra, while a more positive influence is shown by letters to WP in Java other than Jakarta, Bali Nusa Tenggara, Kalimantan, and Sulawesi Maluku Papua. Regarding business category, only WP of the Construction category demonstrate different impact, which is significantly less effective than the letters issued to WP in the Agriculture category. Overall, tax reminder letters containing the message of the imposition of sanctions effectively encourage the change of WP 39 s behavior to be more compliant in filing SPT for WP status as PKP, located outside Jakarta, and in the categories other than Construction."
2018
T50445
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ardelia Nabila Anwar
"ABSTRAK
Industri Otomotif merupakan industri yang prospektif dan memberikan kontribusi yang signifikan pada pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Peluang tersebut dimanfaatkan oleh Bapak Isnendar dengan mendirikan PT. Moreen Indonesia, perusahaan manufaktur komponen yang diperlukan oleh produsen komponen untuk kendaraan bermotor. Saat ini PT. Moreen Indonesia mempekerjakan 70 karyawan. Di tengah persaingan bisnis yang semakin kuat, Bapak Isnendar harus mengoptimalkan kapabilitas internal perusahaan, salah satunya adalah kinerja karyawan. Kendala utama yang dihadapi menurut Bapak Isnendar adalah motivasi karyawan masih perlu ditingkatkan. Hal ini disebabkan oleh tidak adanya Peraturan Perusahaan yang menerangkan tentang penghargaan dan tidak adanya hukuman yang tegas dalam bentuk Surat Peringatan. Oleh karena itu, kegiatan business coaching ini berfokus pada penyusunan Peraturan Perusahaan dan Surat Peringatan, dimana kedua alat tersebut memiliki peran yang penting untuk meningkatkan motivasi karyawan dalam bekerja.

ABSTRACT
The Automotive Industry is one of the most prospective industry and has a significant contribution to the economic growth of Indonesia. This opportunity is seized by Mr. Isnendar by establishing PT. Moreen Indonesia, a manufacturing business that is producing spareparts that are required by another companies who are manufacturing spareparts for motorized vehicles. PT. Moreen Indonesia is now employing 70 employees. Within the high intensity of competition, Bapak Isnendar is obliged to optimize the internal capabilities of the company, where one of them is related human resources. The main obstacles that Bapak Isnendar need to face in optimizing the human resources are the employee motivation that needs to be improved. This is caused by not owning clear and written rewards in Company Regulation and the disciplinary intervention system has not been implemented. Therefore, the activities of business coaching will consist of drafting Company Regulation and Disciplinary Form, which both of them are important tools in order to enhance the employee motivation."
2018
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library