Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Lumbantobing, Toni Hansen
"ABSTRAK
Komedi situasi, pada umumnya, menggambarkan tokoh ibu sebagai karakter yang bersifat positif, namun tidak demikian dengan Arrested Development. Serial televisi ini menggambarkan tokoh-tokoh ibu sebagai karakter negatif. Hal ini bukan berarti bahwa serial televisi tersebut dapat dikatakan sebagai sepenuhnya inovatif secara tematis, sebab di dalam kedua tokoh, Lucille dan Lindsay, masih terkandung representasi hegemonik wanita yang seringkali ditemukan di dalam komedi situasi. Meskipun demikian, penelitian ini menemukan bahwa sebenarnya kedua tokoh ini digambarkan secara multidimensi. Hal ini mengindikasikan bahwa penggunaan stereotipe yang terkandung pada keduanya bersifat disengaja untuk menghasilkan efek komedi. Penelitian ini kemudian menyimpulkan bahwa Arrested Development, dengan stereotipe perempuan yang ditemukan dalam tokoh Lucille dan Lindsay, sesungguhnya menantang representasi hegemonik wanita yang sering terkandung dalam teks populer.

ABSTRACT
While traditional situational comedy employs likeable mother figures, Arrested Development puts negative mother characters into its highlight. This does not necessarily position the critically-acclaimed TV series as thematically innovative in its time since the characters Lucille and Lindsay still contain numerous hegemonic representation of female in situational comedies found within their traits and actions. This study, however, finds that in spite of that, the two characters are proved to be multidimensional in their characterization, indicating that the stereotyping is, in fact, deliberately used to achieve comedic effect. This research then concludes that Arrested Development, through the intentional stereotyped portrayal of Lucille and Lindsay, actually challenges hegemonic representation of female characters itself."
Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2017
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja  Universitas Indonesia Library