Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Irene Aimee Suhardi
"Pendahuluan: Pada anak-anak prevalensi bernapas mulut mencapai 55% dan 85% diantaranya merupakan suatu kebiasaan yang terjadi tanpa disadari. Bernapas melalui mulut adalah suatu kebiasan buruk yang dapat menyebabkan penurunan laju alir saliva. Penurunan laju alir saliva ini dapat menyebabkan perubahan protein dalam rongga mulut, sehingga fungsi proteksi protein dari saliva yang akan menurun dan mikoorganisme di dalam rongga mulut akan meningkat. Hal ini menunjukan bahwa keadaan homeostasis di dalam rongga mulut dapat terganggu karena kebiasaan bernapas melalui mulut. Kondisi mikroorganisme yang semakin banyak akan meningkatkan aktivitas proteolitik sehingga protein akan terdegradasi menjadi gas-gas Volatile Sulfur Compound dan menyebabkan terjadinya bau mulut. Kondisi bau mulut dapat diuji secara klinis dengan uji organoleptik.
Tujuan: menganalisis total protein dan deteksi profil protein saliva terhadap skor organoleptik serta kondisi bernapas melalui mulut dan bernapas normal.
Metode: Sumber sampel dari tongue biofilm, saliva, dental biofilm, serta mukosa bukal anak yang bernapas normal dan melalui mulut. Kemudian dilakukan uji Bradford untuk mengetahui total protein dan uji SDS-PAGE untuk mengetahui profil protein pada saliva.
Hasil: Tidak terdapat perbedaan bermakna kondisi bernapas mulut dan normal terhadap skor organoleptik dan total protein dari keempat sumber sampel. Korelasi total protein tongue biofilm dengan skor organoleptik pada anak bernapas mulut dan normal negatif sangat lemah tidak signifikan, sedangkan pada saliva positif lemah tidak signifikan. Korelasi total protein dental biofilm dengan skor organoleptik pada anak bernapas normal negatif sangat lemah tidak signifikan dan pada anak bernapas melalui mulut positif sangat lemah tidak signifikan. Akan tetapi, hasil korelasi total protein mukosa bukal berkebalikan dengan hasil korelasi dental biofilm baik pada kelompok bernapas normal dan mulut. Protein Amilase, MUC7, dan Cystatin yang terdeteksi pada saliva sampel lebih banyak terdapat pada anak bernapas normal. Protein MUC7dan Cystatin banyak terdapat pada anak dengan skor organoleptik rendah.
Kesimpulan: Hasil analisis total protein menunjukan tidak ada perbedaan total protein terhadap kelompok bernapas mulut dan kelompok bernapas melalui hidung. Korelasi total protein dengan skor organoleptik yang menunjukkan hubungan yang berbeda-beda pada setiap sumber sampel baik pada kelompok bernapas mulut dan kelompok bernapas melalui hidung. Protein MUC7 dan Cystatin pada saliva dapat menjadi indikator kondisi bernapas melalui mulut dan skor organoleptik.

Background: In children, the prevalence of mouth breathing reaches 55% and 85% of them are habits that occur unwittingly . Mouth breathing is one of the bad habit that can reduce salivary flow rate. Decreased salivary flow rate can affect condition of protein in oral cavity, so that the protective function of saliva will decrease and microorganism in oral cavity will increase. This shows that the state of homeostasis in the oral cavity can be disrupted due to the habit of mouth breathing. The increasing number of microorganisms will increase proteolytic activity so that the protein will be degraded into Volatile Sulfur Compound gases and cause bad breath. The condition of bad breath can be clinically tested with organoleptic tests.
Objective: to analyse total protein and detection of salivary protein against organoleptic score in mouth breathing children.
Methods : Sample sources of tongue biofilms, saliva, dental biofilms, and buccal mucosa of children mouth breathers and nasal breathers. Then, the Bradford Assay was performed to determine the total protein and SDS-PAGE test to determine the protein profile in saliva.
Result : there is no significant difference between mouth breathing and nose breathing against organoleptic score and total protein. The correlation of total tongue biofilm protein and organoleptic score in mouth breathing and nasal breathing children was negative very weak and not significant, while positive weak relationship was found in the correlation of total salivary protein and organoleptic score in mouth breathing and nasal breathing children. The correlation of total dental biofilm protein with organoleptic score in nasal breathers was negative very weak not significant, although in mouth breathers was found positive very weak not significant. However, the relationship between total buccal mucosa protein and score organoleptic was the opposite of the result of dental biofilm correlation. Amylase, MUC7, and Cystatin were found more in nasal breathers. MUC7 and Cystatin were found more in low organoleptic score.
Conclusion : The result of total protein analysis show that there is no significant difference data in mouth breathers and nasal breathers children also there are variant correlation between total protein and organoleptic score. MUC7 and Cystatin protein in saliva can be indicators of mouth breathing condition and organoleptic score."
Depok: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ingetiarani Yukiko Hermawan
"ABSTRAK
Early Childhood Caries ECC merupakan penyakit infeksi kronis pada gigi anak-anak usia 3 ndash; 5 tahun, yang dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satunya adalah saliva. Saliva memiliki viskositas dan komponen salah satunya adalah protein yang berperan penting dalam mempertahankan rongga mulut dari patogen penyebab ECC. Tujuan: Menganalisis profil protein dan viskositas saliva pada pasien ECC dan bebas karies. Metode: Viskositas saliva dinilai secara visual dan profil protein saliva dianalisis menggunakan metode SDS PAGE. Hasil: Ditemukan 5 profil protein dengan gambaran yang paling jelas dengan berat molekul 15 kDa, 25 kDa, 60 kDa, 65 kDa dan 95 kDa pada pasien ECC dengan frekuensi kemunculan secara berurutan sebesar 8, 3, 16, 6, 2 dan pada bebas karies sebesar 14, 5, 16, 16, 9. Viskositas saliva pada pasien ECC tinggi dan pada bebas karies rendah. Kesimpulan: Pada pasien ECC ditemukan frekuensi kemunculan profil protein 15 kDa, 25 kDa, 65 kDa dan 95 kDa yang lebih sedikit dibandingkan dengan bebas karies. Sedangkan profil protein 60 kDa ditemukan frekuensi kemunculan yang sama pada pasien ECC dan bebas karies. Viskositas pada pasien ECC lebih tinggi dibandingkan dengan bebas karies. Latar Belakang: Early Childhood Caries ECC merupakan penyakit infeksi kronis pada gigi anak-anak usia 3 ndash; 5 tahun, yang dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satunya adalah saliva. Saliva memiliki viskositas dan komponen salah satunya adalah protein yang berperan penting dalam mempertahankan rongga mulut dari patogen penyebab ECC. Tujuan: Menganalisis profil protein dan viskositas saliva pada pasien ECC dan bebas karies. Metode: Viskositas saliva dinilai secara visual dan profil protein saliva dianalisis menggunakan metode SDS PAGE. Hasil: Ditemukan 5 profil protein dengan gambaran yang paling jelas dengan berat molekul 15 kDa, 25 kDa, 60 kDa, 65 kDa dan 95 kDa pada pasien ECC dengan frekuensi kemunculan secara berurutan sebesar 8, 3, 16, 6, 2 dan pada bebas karies sebesar 14, 5, 16, 16, 9. Viskositas saliva pada pasien ECC tinggi dan pada bebas karies rendah. Kesimpulan: Pada pasien ECC ditemukan frekuensi kemunculan profil protein 15 kDa, 25 kDa, 65 kDa dan 95 kDa yang lebih sedikit dibandingkan dengan bebas karies. Sedangkan profil protein 60 kDa ditemukan frekuensi kemunculan yang sama pada pasien ECC dan bebas karies. Viskositas pada pasien ECC lebih tinggi dibandingkan dengan bebas karies.

ABSTRACT
Early Childhood Caries ECC is a chronic infection disease of dental on children with 3 ndash 5 years old, that are caused by many factors, one of which is saliva. Saliva has viscosity, and component specifically protein, that play an important role in maintaining oral cavity from pathogen causing ECC. Objective To analyze protein profile and salivary viscosity from ECC and caries free subjects. Method Salivary viscosity was assessed visually and salivary protein profile were analyzed using SDS PAGE. Result 5 most prominent protein profiles with molecular mass 15 kDa, 25 kDa, 60 kDa, 65 kDa and 95 kDa were found in ECC patient with frequency of occurrences in order 8, 3, 16, 6, 2 and in caries free subject 14, 5, 16, 16, 9. Salivary viscosity on ECC patient was high and on caries free patient was low. Conclussion On ECC patient, frequency of occurrences of salivary protein profile 15 kDa, 25 kDa, 65 kDa and 95 kDa were found less than on caries free subject. Meanwhile, protein profile 60 kDa has the same frequency of occurrence on ECC and caries free subject. Viscosity on ECC patient was higher than caries free subject. "
2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Luthfia Reswara Ardevani
"Latar Belakang: Stunting menjadi permasalahan yang tinggi di Indonesia dengan prevalensi paling tinggi berada di NTT. Kondisi tersebut sering dikaitkan dengan kondisi oral, seperti penurunan level protein saliva. Namun, belum diketahui hubungan antara protein salia dengan status HAZ yaitu stunting dan nonstunting.
Tujuan: Membandingkan dan melihat hubungan total protein dan profil protein yang terdeteksi pada saliva anak dengan status HAZ.
Metode: Bahan biologis tersimpan sampel saliva didapatkan dari 96 anak di NTT. Sampel diuji menggunakan Bradford assay dan SDS PAGE untuk melihat total protein dan profil protein. Hasil dianalisa dengan SPSS.
Hasil: Tidak terdapat perbedaan bermakna antara total protein dengan status HAZ. Didapatkan korelasi negatif sangat lemah (r=-032, p=0.756) pada total protein dengan status HAZ. Profil protein yang diduga terdeteksi yaitu protein serum albumin, amilase, acidic PRPs dan cystatin. Protein serum albumin dan acidic PRPs persentasenya terhitung lebih banyak pada nonstunting. Tidak terdapat perbedaan bermakna antara pola profil protein yang terdeteksi dengan status HAZ. Didapatkan korelasi positif sangat lemah (r=0.080, p=0.381) antara pola profil protein yang terdeteksi dengan status HAZ.
Kesimpulan: Total protein pada saliva tidak dapat dijadikan biomarker, protein yang diduga sebagai serum albumin dan acidic PRPs dapat dijadikan biomarker status HAZ pada anak, namun diperlukan pemeriksaan tambahan.

Background: Stunting is a high problem in Indonesia with the highest prevalence in NTT. These conditions have an impact on oral conditions, such as decreased salivary protein levels. There is no known relationship between salivary protein and HAZ status, namely stunting and nonstunting.
Objective: To observe and compare the relationship between total protein and suspected protein profile in children salivary with HAZ status.
Methods: Biological stored saliva samples were obtained from 96 children in NTT. Samples were tested using Bradford assay and SDS PAGE and analyzed with SPSS.
Results: There was no significant difference between total protein and HAZ status. A very weak negative correlation was found (r=-032,p=0.756) in total protein with HAZ status. The suspected protein profiles were serum albumin, amylase, acid PRPs, and cystatin. Serum albumin and acid PRPs accounted for higher percentages in nonstunting. There was no significant difference between the protein profile pattern and HAZ status. A very weak positive correlation was found (r=0.080,p=0.381) between pattern profile protein and HAZ status.
Conclusion: Total protein in saliva cannot be used as a biomarker, proteins suspected of being serum albumin and acidic PRPs can be used as biomarkers of HAZ status in children, but additional tests are needed.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Thalia Rizky Albytia
"Pendahuluan: Mikoorganisme mulut sangat penting dalam menjaga kesehatan mulut
dan sistemik. Salah satu dari berbagai macam mikroorganisme dalam mulut adalah bakteri
Solobacterium moorei. Perlekatan bakteri pada seluruh rongga mulut ini menyebabkan
terjadinya kolonisasi bakteri pada permukaan mulut dan membentuk biofilm. Selain itu, protein
pada saliva merupakan faktor penting yang mempengaruhi pembentukan biofilm dan interaksi
antar spesies. Profil protein saliva dalam pembentukan biofilm setiap individu dapat bervariasi
secara kualitatif dalam kondisi yang berbeda. Tujuan: Mengamati pengaruh pajanan protein
saliva anak dan kelompok dewasa terhadap pembentukan biofilm Solobacterium moorei.
Metode: Sampel subjek anak dan dewasa, dilakukan uji Eletroforesis untuk mengetahui profil
protein pada saliva, uji Crystal Violet untuk menentukan kuantifikasi pembentukan biofilm dan
Total Plate Counting untuk mengkuantifikasi viabilitas bakteri pada massa biofilm. Hasil:
Tidak terdapat perbedaan bermakna pada subjek anak dan dewasa teridentifikasi protein
dengan berat molekul berkisar sama yaitu sebesar 10-15 kDa dan 50 kDa. Berdasarkan hasil
penelitian, kolonisasi bakteri pada rongga mulut oleh biofilm Solobacterium moorei pada anak
dan dewasa tidak dipengaruhi oleh Profil Protein. Profil protein saliva diuji Eletroforesis
dinyatakan tidak ada perbedaan komponen antara anak dan dewasa yang menjadi indikator
yang mempengaruhi pertumbuhan biofilm bakteri Solobacterium moorei. Akan tetapi, secara
statistik terbukti nyata jumlah koloni bakteri dewasa lebih banyak dibandingkan dengan anak.
Kesimpulan: Profil protein saliva tidak mempengaruhi pembentukkan biofilm bakteri
Solobacterium moorei. Tidak ditemukan perbedaan pada komponen profil protein pada dewasa
maupun anak. Hasil analisis secara statistik membuktikan tidak ada perbedaan bermakna pada
pembentukan biofilm Solobacterium moorei.

Background: Oral microorganisms plays a huge role in maintaining oral and systemic
health. One of the various types of microorganisms in the mouth is the bacterium
Solobacterium moorei. The attachment of bacteria to the entire oral cavity causes bacterial
colonization on the surface of the mouth and forms a biofilm. In addition, protein in saliva is
an important factor in biofilm formation and species interactions. The salivary protein profile
in the biofilm formation of each individual can vary qualitatively under different conditions.
Objective: To observe the effect of exposure to pellicle formation of salivary protein groups
of children and adults on the formation of biofilm Solobacterium moorei. Methods: Samples
of children and adults, Electrophoresis test was performed to determine the protein profile in
saliva, Crystal Violet test to determine the quantification of biofilm formation and Total Plate
Counting to quantify bacterial population viability at the mass of biofilm. Results: There were
no significant differences in children and adults, identified proteins with the same molecular
weight, namely 10-15 kDa and 50 kDa. Based on the research results, bacterial colonization on
the surface of the mouth by Solobacterium moorei bacteria in children and adults was not
influenced by the protein profile. The salivary protein profile was tested by electrophoresis, it
was stated that there was no difference in components between children and adults which was
an indicator that influenced the growth of the Solobacterium moorei bacterial biofilm.
However, it is statistically proven that the number of adult bacterial colonies is larger than
children’s. Conclusion: Salivary protein profile does not influences the biofilm formation of
Solobacterium moorei bacteria. There were no differences in protein profile components
between adults and children. The results of statistical analysis proved that there was no
significant difference in the formation of the Solobacterium moorei monospecies biofilm.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library