Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
Dian Novita
"Open Reduction and Internal Fixation (ORIF) adalah prosedur yang sering dilakukan untuk mengatasi fraktur. Masalah yang sering timbul pada post operasi ORIF adalah nyeri akut pada level severe. Manajemen nyeri yang tepat diperlukan untuk menangani respon nyeri. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh terapi musik terhadap nyeri post operasi ORIF di RSUDAM Propinsi Lampung. Desain penelitian menggunakan quasi experiment dengan non-equivalent pretestpostest with control group, pengambilan sampel menggunakan consecutive sampling. Jumlah sampel adalah 36 orang (18 orang kelompok kontrol dan 18 orang kelompok intervensi). Nyeri diukur dengan Numeric Rating Scale (NRS). Uji statistik menggunakan uji beda dua mean. Hasilnya ada pengaruh yang signifikan terapi musik terhadap penurunan tingkat nyeri pasien post operasi ORIF (P value = 0,000; α = 0,05). Tidak ada hubungan antara usia, jenis kelamin, dan riwayat pembedahan sebelumnya terhadap tingkat nyeri. Hasil penelitian ini merekomendasikan terapi musik sebagai intervensi mandiri keperawatan untuk mengurangi nyeri post operasi ORIF.
Open Reduction and Internal Fixation (ORIF) is a common procedure for fracture treatment. Mostly problem in post ORIF surgery period is acute severe pain. The appropriate pain management is required. This research aimed to identify the effect of music therapy on post ORIF surgery pain at Abdul Moeloek Hospital Lampung Province. The design used quasi experiment with non-equivalent pretest-posttest with control group, recruting sample by consecutive sampling. There were 36 samples (18 respondents as the control group and 18 respondents as the intervention group). The pain was measured by Numeric Rating Scale (NRS). The analyze used T-test compare 2 mean. The result indicated that there was a significant effect of music therapy on reducing post ORIF surgery pain (P value = 0,000; α = 0,05). There was no significant correlation between age, sex, and surgical history with pain level. Music therapy is recommended."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2012
T30673
UI - Tesis Open Universitas Indonesia Library
Edi Rohendi
"
ABSTRAKOpen reduction internal fixation (ORIF) pada fraktur ekstremitas bawah jumlahnya terus meningkat. Tingkat pengetahuan perawat yang baik dalam melakukan tindakan mobilisasi dini post ORIF sangat diperlukan. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan perawat tentang mobilisasi dini pada pasien post ORIF ekstremitas bawah di RSAL Dr. Mintohardjo. Penelitian menggunakan metode cross sectional, jumlah responden 54 orang dengan metode total sampling. Hasil penelitian menunjukan responden mayoritas memiliki pengetahuan kurang. Ditemukan adanya hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan dengan tingkat pengetahuan mobilisasi dini (p=0,000; =0,05) dan hubungan yang bermakna antara pelatihan dengan tingkat pengetahuan tentang mobilisasi dini (p=0,008; =0,05). Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan landasan untuk memperkuat faktor-faktor yang mempengaruhi pengetahuan perawat.
ABSTRAKOpen reduction internal fixation ( ORIF ) in the lower extremity fractures is steadily increasing. The level of knowledge of good nurses in action early mobilization post ORIF indispensable. This study aims to determine the factors that affect the nurse's knowledge about early mobilization in patients post ORIF lower extremities in RSAL Dr. Mintohardjo. Research using cross sectional method, the number of respondents 54 people with a total sampling method. The results showed a majority of respondents have less knowledge. Found a significant relationship between the level of education and level of knowledge of early mobilization (p= 0.000 ; = 0.05) and significant relationship between training and the level of knowledge about early mobilization (p = 0.008 ; = 0.05). This study is expected to be the basis for strengthening the factors that affect the nurse's knowledge. "
2016
S64989
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library