Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
Maya Dorothea
"
Asam galat adalah salah satu senyawa yang berpotensi menjadi obat baru bagi kanker. Banyak penelitian yang telah menguji aktivitas asam galat sebagai antikanker, tetapi asam galat bersifat sangat hidrofilik sehingga sulit untuk menembus membran sel. Untuk meningkatkan aktivitas sitotoksisitas dan hidrofobisitas, dibuat senyawa turunan asam galat yaitu alkil galat dan metoksi galat. Aktivitas diuji pada sel MCF-7 menggunakan MTS (3-(4,5-dimethylthiazol- 2-yl)-5-(3-carboxymethoxyphenyl)-2-(4-sulfophenyl)-2H-tetrazolium) assay dengan inkubasi selama 48 jam. Aktivitas setiap senyawa ditentukan dengan menggunakan nilai IC50. ...
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2015
S-Pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Ferry Liwang
"
Kanker serviks merupakan kanker ketiga tersering pada perempuan dan kelima tersering di dunia. Hingga saat ini, terapi kanker serviks masih memiliki efek samping dan komplikasi masih tinggi, serta efektivitas pada stadium lanjut masih rendah sehingga menyebabkan perlunya pengembangan terapi yang lain. Asam galat diketahui sebagai antikanker yang potensial. Modifikasi struktur gugus alkil akan mengubah sifat farmakokinetik dan farmakodinamik senyawa. Studi ini menilai aktivitas sitotoksik derivat asam galat. Inhibition concentration (IC50) derivat asam galat dinilai pada ...
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2015
S-Pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library