Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Faris Rizky Febrianto
"Bagian perpipaan dan heat exchanger yang rentan terjadi korosi pada kapal membutuhkan material yang memiliki kualitas tinggi dengan biaya yang efisien. Alternatif material seperti bimetal yang menggabungkan aluminium dan tembaga menawarkan potensi besar karena sifat mekanis dan kimianya yang unggul, dengan kombinasi berupa sifat ringan dan harganya yang murah dari aluminium serta ketahanan korosi dan konduktivitas tinggi dari tembaga juga bisa dimanfaatkan sebagai komponen kelistrikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji perilaku korosi dan karakteristik material bimetal Al-Cu yang terpapar korosi air laut melalui pengujian eksperimental dan pemodelan numerik. Eksperimen perendaman dilakukan untuk mengukur laju korosi, analisis morfologi permukaan menggunakan SEM-EDX, dan uji tarik untuk menilai kekuatan tarik spesimen terkorosi. Simulasi numerik melibatkan pembuatan model 3D spesimen terkorosi menggunakan 3D Laser Scan dan perangkat lunak SolidWorks. Hasil penelitian menunjukkan bahwa laju korosi bervariasi tergantung pada ukuran spesimen dan durasi perendaman, dengan laju korosi menurun seiring waktu perendaman.

Piping and heat exchanger sections on ships that are prone to corrosion require high-quality materials that are cost-efficient. Alternative materials such as bimetals, which combine aluminium and copper, offer great potential due to their superior mechanical and chemical properties, including the lightweight and low-cost nature of aluminium and the corrosion resistance and high conductivity of copper. These properties can also be utilized in electrical components. This study aims to examine the corrosion behaviour and characteristics of Al-Cu bimetal exposed to seawater corrosion through experimental testing and numerical modelling. Immersion experiments were conducted to measure the corrosion rate, surface morphology analysis using SEM-EDX, and tensile tests to assess the tensile strength of corroded specimens. Numerical simulations involved creating 3D models of corroded specimens using 3D Laser Scan and SolidWorks software. The results show that the corrosion rate varies depending on the size of the specimen and the duration of immersion, with the corrosion rate decreasing over time."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nurdian Kartika Sari
"Wear resistance steel merupakan salah satu high strength alloy dengan nilai kekuatan tinggi. Kombinasi antara kekuatan, kekerasan dan ketangguhan merupakan kelebihan dari HSLA. CREUSABRO ® 4800 merupakan salah satu merek yang bisa digunakan dalam peralatan berat. Tingginya kekerasan menyebabkan material ini rentan terhadap cold cracking. Masalah ini menyebabkan degradasi sifat sifat mekanikal yang menyebabkan menurunnya umur pakai dari peralatan.Pengelasan multilayer dan buttering pada hardfacing dilakukan pada penelitian ini. Beberapa variabel penelitian dilakukan meliputi ada tidaknya pre heat treatment dan kombinasi jenis elektroda pada pengelasan sedangkan untuk hardfacing diberi perlakuan berupa penggunaan jenis elektroda buttering yang berbeda serta banyaknya lapisan buttering.
Tujuan dari penelitian ini adalah mengamati mikrostruktur dan mengkarakterisasi sampel termasuk ketahanan terhadap korosi pada hasil lasan dan hardfacing. Untuk mengetahui hal ini maka beberapa tes seperti kekerasan, metalografi, SEM, EDAX serta immersion test dilakukan.
Hasil tes menunjukkan bahwa kombinasi 7018 sebagai weld cap dan MG NOX 35 sebagai weld root menunjukkan nilai rata-rata kekerasan tertinggi (422 HV) pada sampel 1, adanya pre- heat treatment pada susunan elektroda lasan yang sama menunjukkan profil kekerasan yang paling stabil yang meningkatkan ketahanan terhadap aus yang baik pada material.
Hasil immersion test menunjukkan bahwa korosi galvanik terjadi pada semua sampel baik lasan maupun hardfacing. Komponen las dengan nilai Cr tertinggi menunjukkan sifat "mulia" berperan sebagai katoda dalam sistem. HAZ sebagai bagian paling lemah dalam sistem mengalami korosi yang parah berperan sebagai anoda dalam sistem. Pengamatn lebih lanjut menunjukkan adanya korosi sumuran pada permukaan MG NOX 35 pada lasan dan ER 309 pada hardfacing dengan lebar sumuran 0,5 sampai dengan 5 mikron.

Wear resistance steel is one of low alloy steel (high strength low alloy) with high strength value. Combination between strength, hardness, and toughness are good points of HSLA. CREUSABRO ® 4800 is common brand in heavy euipment application. High hardness value may induce cold cracking during field applications. This problem decrease the mechanical properties of the material that will decrease the life time of the equipment. Multilayer in welding and buttering in hardfacing are conducted in this research. Some variables in this study are with or without pre heat treatment, different electrode arrangement in welding and differrent buttering electrode and amount of buttering layer in hardfacing.
The aim of the study were observing the microstructure and characterize the specimens including the corrosion resistant of the welding or hardfacing system. To characterize the welding dan hardfacing result some tests are conducted. These tests including hardness, metalography, SEM, EDAX and immersion corrosion test.
The result of the tests shows that even combination of 7018 as weld cap and MG NOX 35 as weld root has highest surface hardness (422 HV) in specimen 1, preheat treatment in similar arragement welding in speciment 4 shows better hardness value profile. In hardfacing, combination MG DUR 3 in three layer butter shows better value profile that will increase the wear resistant of material.
After immersion test it is observed that galvanic corrosion is the common corrosion type that occur in the specimens. Welding component with highest Cr component is the most noble act as cathode in the system. HAZ as weakest part of the system severely corrode become the anode of the system. Further observation shows that micro pitting occur in MG NOX 35 in welding and ER 309 L surface with pitting width between 0,5 to 5 microns.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
T31818
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Ahmad Fauzi
"Pabrik pengeringan konsentrat tembaga memiliki peranan penting sebagai tahap akhir dalam proses penambangan tembaga. Keberlangsungan operasi pabrik sangat dipengaruhi oleh kondisi bangunan dan fasilitas yang berbahan dasar baja. Persentase tembaga yang ada dalam konsentrat berkisar antara 20-40 %, Kalkopirit memiliki jumlah tembaga yang besar pada akhir ekstraksi. Pengaruh kehadiran kalkopirit dapat meningkatkan laju korosi pada baja melalui pasangan galvanik. pemilihan sistem coating untuk mellindungi baja menjadi penting dimana ketahanan material coating dipengaruhi oleh kekuatan terhadap cacat pada lapisan. Pada penelitian ini lima sistem organik coating yang diaplikasikan pada baja karbon A 36 dievaluasi kekuatannya terhadap korosi akibat kehadiran konsentrat tembaga dengan metode Electrochemical Impedance Spectroscopy (EIS), uji sembur garam dan uji tarik. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem coating C2, C3, C4 dan C5 mempertahankan sifat penghalang yang baik selama proses perendaman, nilai impedansi |Z| pada frekuensi rendah lebih dari 108 Ω.cm2 setelah 30 hari. Coating modifikasi epoksi (C1) memiliki impedansi terendah dengan resistansi di bawah 106 Ω.cm2 memberikan perlindungan korosi yang buruk

The copper concentrate dewatering plant has an important role as a step end in the copper mining process. The continuity of plant operation is very influenced by the condition of buildings and facilities made of steel. Percentage of copper present in the copper concentrate is in the range of 20 to 40 %. Thus, Chalcopyrite is preferable to get large amount of copper at the end of the extraction. The presence of chalcopyrite increases the corrosion rate of carbon steel through a galvanic couple. Probably the most important step in coating selection is to evaluate the conditions under which the coating must perform. In this study, five organic coating systems were applied to A-36 steel and evaluated evaluated for their strength against galvanic corrosion in the presence of copper concentrate by electrochemistry impedance spectroscopy (EIS) measurement, salt spray test and pull off test. The test results showed that C2, C3, C4 and C5 coating systems maintained good barrier property during the immersion process, the impedance value |Z| at a low frequency are more than 108 Ω.cm2 after 30 days in immersion exposure. Epoxy modified coating (C1) had the lowest impedance with resistance under 106 Ω.cm2 providing poor corrosion protection."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2021
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Halwan Jaya
"Hasil fabrikasi pipa-pipa baja karbon rendah dalam satu standar produk dari beberapa produsen hanya disesuaikan terhadap persyaratan sifat mekanis seperti tegangan luluh, kekuatan tarik dan komposisi kimia sesuai grade standar produk. Kriteria seperti ini memungkinkan variasi yang berbeda terhadap komposisi kimia dan struktur mikro, dimana variasi itu mampu mempengaruhi ketahanan korosi bahan. Penelitian ini menggunakan dua sampel material pipa yang berasal dari produsen berbeda. Untuk itu, dilakukan pengujian laju korosi, komposisi kimia, metalografi dan karakterisasi produk korosi.
Hasil pengujian menunjukan bahwa laju korosi kedua sampel tersebut berbeda. Perbedaan ini disebabkan adanya perbedaan struktur mikro dimana kadar perlit pada kedua sampel berbeda. Sampel A dengan kadar perlit yang lebih tinggi memiliki ketahanan korosi yang lebih rendah daripada sampel B karena adanya efek galvanik mikro antara ferit dan sementit pada mikrokonstituen perlit. Hasil penelitian membuktikan bahwa semakin tinggi kadar perlit maka semakin rendah ketahanan korosinya. Selain itu, terdapat perbedaan pada kadar komposisi kimia tingkat unsur paduan kecil seperti sulfur, mangan, kromium, dan tembaga yang boleh ditambahkan pada baja. Namun demikian, perbedaan kadar paduan tersebut tidak begitu menentukan karena kadar paduan yang ditambahkan sangat rendah.

Results fabrication of low carbon steel pipes that include in one standard product from several manufacturers only adapted to the requirements of the mechanical properties such as yield stress, tensile strength and chemical composition according to the grade of product standard. That criteria allows the variation of chemical composition and microstructure, where the variation that can influence the corrosion resistance of the material. This study used two samples of pipe materials originating from different manufacturers. For that, the rate of corrosion testing, chemical composition, metallography and characterization of corrosion products are tested.
The test results showed that the corrosion rate of the two samples are different. This difference is attributed to differences in the microstructure where the pearlite content in the two different samples. Samples A with higher levels of pearlite have a lower corrosion resistance than samples B due to micro-galvanic effect between ferrite and cementite in pearlite microconstituent. The results show that the higher levels of pearlite have lower corrosion resistance. In addition, there are differences in the levels of the chemical composition of small levels of alloying elements such as sulfur, manganese, chromium, and copper may be added to the steel. However, differences in levels of these alloys is not so decide because the levels are very low alloy added.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2011
S659
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library