Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 5 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Anastia Dewi L.
"Model regresi logistik dua level merupakan analisis multilevel yang digunakan untuk menganalisis data yang mempunyai struktur hirarki dua level dengan data respon biner (bernilai 0 atau 1). Yang dimaksud dengan data hirarki adalah data dengan unit-unit observasi yang bersarang pada unit yang lebih tinggi. Dalam skripsi ini, bentuk model regresi logistik dua level difokuskan pada model regresi logistik dua level dengan random intercept. Metode penaksiran parameter yang adalah metode Penalized Quasi Likelihood order pertama (PQL-1). Prinsip umum dari metode ini adalah melinierkan bagian yang non-linier dari model regresi logistik dua level dengan perluasan deret Taylor order pertama sehingga didapat model linier 2-level untuk kemudian dilakukan pengestimasian parameter menggunakan Iterative Generalized Least Square (IGLS). Prosedur tersebut dilakukan secara iteratif sampai konvergen. Metode ini diaplikasikan pada data survey di Eropa mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi seseorang dalam penggunaan hak pilihnya dalam pemilu. Data terdiri dari 3300 individu yang diambil secara acak dari 20 negara di Eropa."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2008
S27691
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Didi Ristanto
"Pemerintah Indonesia bertekad untuk mendiversifikasi ekspornya ke lebih banyak pasar non-tradisional.  Penelitian ini mengkaji potensi perdagangan Indonesia dengan negara anggota Southern African Customs Union (SACU). Kami menggunakan Augmented Gravity Model dengan Feasible Generalized Least Squares (FGLS) estimator¸ Revealed Comparative Advantage (RCA) index dan Constant Market Share Analysis (CMSA) index atas data arus perdagangan dari periode 2003-2022. Hasil penelitian menunjukkan  bahwa hubungan dagang antara Indonesia dan negara SACU sejalan dengan Linder Theory of Trade yang menyatakan bahwa negara yang memiliki banyak kesamaan cenderung berdagang lebih banyak dengan sesamanya.  Lebih lanjut, hasil penelitian menekankan pentingnya Indonesia-SACU Preferential Trade Agreement untuk mengurangi atau mengeliminasi tarif yang pada akhirnya akan meningkatkan perdagangan di antara kedua pihak.

Indonesian government is determined to diversify its exports to more non-traditional markets. This paper estimates the potential of Indonesia’s trade with the Southern African Customs Union (SACU) countries. We use an augmented gravity model with feasible generalized least square (FGLS) estimator, revealed comparative advantage (RCA) index, and constant market share analysis (CMSA) index on trade flows data for the period 2003-2022. The results indicates that trade relation between Indonesia and SACU countries is in line with Linder theory of trade, which states that similar countries tend to trade more. Furthermore, the finding emphasizes the importance of Indonesia-SACU preferential trade agreement to reduce or eliminate tariffs which otherwise will increase trade between both parties."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fakhri Adrian
"Indonesia memiliki komitmen untuk melaksanakan agenda pembangunan berkelanjutan dengan memperhatikan kualitas lingkungan hidup dan tetap menjaga laju pertumbuhan ekonomi melalui peningkatan tingkat pendidikan masyarakat dan tingkat pendapatan masyarakat. Analisis data menunjukkan tingkat pendidikan memiliki hubungan negatif terhadap kualitas lingkungan, sedangkan tingkat pendapatan tidak memiliki hubungan terhadap kualitas lingkungan hidup. Berdasarkan analisis regresi data panel, meningkatkan rata-rata lama sekolah masyarakat sebanyak dua kali lipat dari kondisi yang ada saat ini, dan mengadakan mekanisme insentif dan disinsentif terhadap industri atau perusahaan yang menggunakan sumber daya energi dan teknologi produksi yang ramah lingkungan adalah langkah terbaik apabila Indonesia ingin mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan

Indonesia is committed to implement a sustainable development agenda by considering the environment's quality and maintaining economic growth by raising public education and society income. Descriptively, regions that have high levels of education and income have low environmental quality. The data analysis shows that level of education has a negative relationship with environmental quality, while income level has no relationship with environmental quality. Based on the panel data regression analysis, increasing the mean years of schooling for the community by two times the current condition, and establishing an incentive and disincentive mechanism for industries or companies that use environmental friendly energy resources and production technology is the best step if Indonesia wants to achieve Sustainable Development Goals (SDGs)."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Siregar, Ade Irmayani
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh aktivitas off-balance sheet (OBS) yang dicerminkan oleh share of non-interest income (snonin) terhadap profitabilitas BUSN Devisa di Indonesia periode 2004-2010. Penelitian ini menggunakan loan loss provision (LLP) sebagai variabel kontrol dan krisis keuangan global sebagai variabel dummy. Variabel-variabel yang digunakan untuk mewakili profitabilitas bank adalah ROA dan ROE. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan bulanan bank yang dipublikasikan di Bank Indonesia dengan sampel 30 BUSN Devisa. Metode regresi linier berganda pada data panel dengan pendekatan Fixed Effect Model dan Generalized Least Square adalah model terbaik pada setiap model regresi. Hasil regresi menunjukkan bahwa snonin berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap ROA, sedangkan LLP dan krisis keuangan global berpengaruh negatif signifikan. Pada ROE, semua variabel independen yakni snonin, LLP, dan krisis keuangan global berpengaruh negatif signifikan.

This study aims to determine how the impact of off-balance sheet (OBS) activities as measured by share of non-interest income (snonin) on return of Foreign Exchange Commercial Bank in Indonesia during 2004-2010. This study uses loan loss provision (LLP) as a control variable and the global financial crisis as a dummy variable. The variables used to present bank prifitability are ROA and ROE. The data used in this study were obtained from the bank?s monthly financial report which published in Bank Indonesia official website with sample of 30 Foreign Exchange Commercial Banks. Method of multiple linear regressions on panel data approach using Fixed Effect Model and The Generalized Least Square are the best model in each regression. Regression results show that snonin has nonsignificant negative effect on ROA, while LLP and global financial crisis negatively affected significantly. In ROE, all independent variables negatively affected significantly."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Indra Adhitya Eka Putri
"Skripsi ini menganalisa pengaruh manajemen piutang dan utang terhadap profitabilitas perusahaan manufaktur yang tercatat di Bursa Efek Indonesia dalam periode 2010 hingga 2014. Manajemen Piutang diukur berdasarkan periode rata–rata penagihan piutang yang dinyatakan dengan average collection period. Dan Manajemen Utang diukur berdasarkan rata–rata periode penagihan utang yang dinyatakan dengan average payment period. Variabel independen lainnya yaitu current ratio, firm size, dan financial debt ratio. Ukuran profitabilitas dinyatakan dengan gross operating profit. Pengolahan data dilakukan dengan Eviews. Untuk menguji pengaruh, digunakan model fixed effect dengan pendekatan generalized least square (GLS). Dari hasil pengujian diketahui terdapat pengaruh signifikan antara variabel average collection period, average payment period, firm size, dan financial debt ratio terhadap gross operating profit, kecuali variabel current ratio.

This thesis analyzes the impact of account receivables and payables management on the profitability in manufacturing firms listed in Indonesia Stock Exchange from 2010-2014. Effectiveness of account receivable management is measured by average collection period. And effectiveness of account payable management is measured by average payment period. Other independent variables such as current ratio, firm size, and financial debt ratio. Profitability is proxied by gross operating profit. Test data in this study conducted using Eviews. To see the impact of account receivable and payable management on the profitability, researchers use fixed effect model with generalized least squares (GLS). The results shown that average collection period, average payment period, firm size, and financial debt ratio to gross operating profit, except current ratio."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2016
S63609
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library