Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Meika Putri Hidayati
"Pemantauan terapi obat (PTO) merupakan kegiatan untuk memastikan terapi obat yang aman, efektif dan rasional bagi pasien. Sindrom koroner akut atau infark miokard akut merupakan salah satu diagnosis rawat inap tersering. Infark miokard terjadi karena berkurangnya supply oksigen yang masuk ke dalam jantung akibat adanya arterosklerosis. Pneumonia adalah penyakit infeksi yang menyerang paru, sehingga menyebabkan alveoli paru-paru mengalami inflamasi atau reaksi peradangan. Kedua kondisi tersebut dapat memperparah kondisi pasien sehingga diperlukan regimen pengobatan yang rasional untuk menjaga agar tidak ada kesalahan dalam instruksi pengobatan. Hasil dari pengamatan baik dari rekam medis, hasil lab dan visit ditemukan beberapa permasalahan terkait obat (DRP). DRP yang terjadi diantaranya adalah reaksi obat yang tidak diinginkan adalah pasien mengalami mual muntah dan nyeri perut hebat setelah diberikan levofloksasin. Kausalitas dibuktikan dengan menggunakan algoritma naranjo yang possible. Kemudian juga terjadi interaksi obat antara amlodipin dan simvastatin yang mengakibatkan pasien mengalami nyeri pegal-pegal. Solusi dari kedua DRP tersebut adalah penggantian obat yang sudah disetujui oleh dokter penanggung jawab pasien.

Medication Therapy Monitoring (MTM) is an activity aimed at ensuring safe, effective, and rational drug therapy for patients. Acute coronary syndrome or acute myocardial infarction is one of the most common inpatient diagnoses. Myocardial infarction occurs due to reduced oxygen supply to the heart caused by atherosclerosis. Pneumonia is an infectious disease that affects the lungs, leading to inflammation or inflammatory reactions in the lung's alveoli. Both of these conditions can worsen a patient's condition, necessitating a rational treatment regimen to prevent errors in treatment instructions. Observations based on medical records, lab results, and visits have identified several Drug-Related Problems (DRPs). Among the occurring DRPs is an adverse drug reaction: the patient experiences nausea, vomiting, and severe abdominal pain after being administered levofloxacin. Causality is confirmed using the Naranjo algorithm, indicating a possible relationship. Additionally, there's a drug interaction between amlodipine and simvastatin that has led the patient to experience generalized muscle pain. The solutions to these DRPs involve replacing the drugs as approved by physician."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas ndonesia, 2023
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library