Kota Surakarta adalah salah satu destinasi wisata budaya dan sejarah yang terus berkembang di Indonesia. Adanya tren peningkatan jumlah wisatawan tahun 2016-2018 menyebabkan banyak bermunculan bangunan fasilitas akomodasi di Kota Surakarta. Perbedaan karakteristik lokasi di setiap fasilitas akomodasi akan mempengaruhi wisatawan dalam memilih fasilitas akomodasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik lokasi fasilitas akomodasi seperti apa yang dipilih oleh wisatawan baik domestik dan mancanegara di Kota Surakarta serta hubungan antara karakteristik lokasi fasilitas ... "