Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ginanjar Arum Desianti
"Latar belakang: Penemuan kasus tuberkulosis TB paru berperan penting dalam mengurangi angka komplikasi dan mortalitas. Diagnosis TB paru bakteriologis ditegakkan dengan pemeriksaan sputum sehingga spesimen yang diperiksa harus representatif dalam menggambarkan produk sekresi saluran napas bawah. Hal tersebut dapat dilihat dari kualitas sputum yang baik sehingga diharapkan memiliki tingkat kepositifan yang lebih tinggi dalam konfirmasi penyakit secara bakteriologis. Saat ini masih dirasakan kesulitan pada beberapa kasus dalam pengumpulan sampel sputum yang representatif sehingga dibutuhkan metode baru ekpektorasi sputum pada pasien TB paru, seperti metode active cycle breathing technique ACBT . Tujuan utama penelitian ini yaitu untuk mengetahui perbandingan efektifitas ACBT 2 jenis metode ACBT terhadap hasil sputum pasien TB paru, baik dalam hal kualitas sputum maupun tingkat kepositifan bakteriologis sputum.Metode: Desain penelitian ini yaitu uji klinis randomisasi pre-post study dengan membandingkan kualitas sputum dan kepositifan bakteriologis sputum sebelum dan setelah individually-guided ACBT dan video-guided ACBT. Setelah itu dilakukan perbandingan efektifitas kedua teknik tersebut. Subjek yang memenuhi kriteria penelitian akan dirandomisasi untuk dibagi dalam 2 kelompok perlakuan. Setiap subjek akan diminta untuk ekspektorasi sputum sewaktu sebanyak dua kali yaitu sebelum dan setelah ACBT dan selanjutnya akan dilakukan identifikasi kualitas sputum, pemeriksaan basil tahan asam BTA dan biakan mycobacterium tuberculosis MTB .Hasil: Terdapat peningkatan yang bermakna setelah intervensi individually-guided ACBT dalam hal tingkat kualitas sputum p=0,000 , kepositifan BTA p=0,000 dan biakan MTB sputum p=0,000 . Namun 3 hasil tersebut tidak didapatkan setelah intervensi video-guided ACBT p=0,157; p=0,072; p=0,061 . Hasil tersebut diperkuat dengan analisis perbandingan antara kedua kelompok tersebut yang menyatakan bahwa intervensi individually-guided ACBT menyebabkan peningkatan kualitas sputum p=0,000 , kepositifan BTA p=0,000 dan biakan MTB p=0,000 yang bermakna dibandingkan dengan intervensi video-guided ACBT.Kesimpulan: Individually-guided ACBT merupakan teknik yang lebih efektif dibandingkan dengan video-guided ACBT dalam peningkatan kualitas sputum dan kepositifan bakteriologis sputum pasien TB paru.Kata kunci: Active cycle breathing technique, sputum, kualitas, bakteriologi, tuberkulosis.

Background Identification of new tuberculosis TB cases plays an important role in decreasing complication and mortality rate. Sputum specimen is an integral part for bacteriological diagnosis of pulmonary tuberculosis so it should be represent lower respiratory tract secretion. It could be described by good sputum quality so hopefully it will have a higher positivity rate in bacteriological confirmation of the disease. Nowdays, it still felt quite hard in few cases for getting representative sputum specimen for diagnostic procedure so it is needed a new method for increasing sputum expectoration in tuberculosis patient, such as active cycle breathing technique ACBT method. So the primary aim of this research is to evaluate the effectivity comparison of ACBT 2 type ACBT methods in sputum result of pulmonary TB patient, both regarding sputum quality and also bacteriological positivity level.Method It is a clinical trial pre post study to compare quality of expectorated sputum and bacteriological positivity level before and after individually guided ACBT and video guided ACBT. After that, both intervention will be compared by their effectivity. Subjects who fulfill the study criteria will randomized into two study group. Each subject were asked to expectorate spot sputum twice, before and after ACBT and it will be identified for sputum quality, direct smear of acid fast bacili AFB and mycobacterium tuberculosis MTB culture. Results There is a significantly increased after intervention individually guided ACBT in terms of the quality sputum p 0.000 , positivity of AFB smear p 0.000 and MTB culture p 0.000 . However the 3 results are not obtained after the video guided ACBT intervention p 0.157 p 0.072 p 0.061 . These results are reinforced by a comparative analysis between the two treatment groups that claimed individually guided ACBT intervention lead to significantly improved in quality of sputum p 0.000 , positivity of AFB smear p 0.000 and MTB culture p 0.000 compared to video guided ACBT. Conclusion Individually guided ACBT is a technique that is more effective than video guided ACBT in terms of sputum quality and bacteriological positivity level in pulmonary TB patients. Keywords Active cycle breathing technique, sputum, quality, bacteriology, tuberculosis. "
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2016
T57673
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ade Dharmawan
"ABSTRAK
Pneumonia komunitas Community Acquired Pneumonia, CAP merupakan penyakit infeksi yang sering terjadi dan merupakan masalah kesehatan, menempati peringkat ke lima sebagai penyebab kematian global. Etiologi CAP dapat ditemukan hanya pada 30 ndash; 50 kasus menggunakan metode konvensional. Pemberian tatalaksana awal antibiotika pada CAP menggunakan metode terapi empirik berdasarkan educated guess atau data antibiogram lokal. Pewarnaan Gram sputum merupakan metode yang sederhana dan murah untuk secara cepat memperkirakan etiologi mikroba pneumonia. Penelitian ini dilakukan secara prospektif untuk melakukan evaluasi hasil pemeriksaan mikroskopik sputum dengan pewarnaan Gram untuk menetapkan dugaan etiologi pneumonia komunitas pada pasien rawat inap di RSUD Budhi Asih. Dari 100 sampel sputum yang sudah diseleksi kelayakannya, dinilai lagi kelayakannya menurut kriteria ASM 94 sampel , Bartlett rsquo;s 100 sampel dan Musher dkk 96 sampel . Setelah dilakukan pemeriksaan kultur, PCR dari 100 sampel, 65 sampel diketahui penyebabnya, sedangkan 35 sampel tidak diketahui, namun 10 diantaranya BTA positif. Patogen yang ditemukan adalah Klebsiella pneumoniae 29,6 , Acinetobacter baumanii 10,2 , Enterobacter cloacae, Pseudomonas aeruginosa dan Staphyloccocus aureus 4,6 , Moraxella catarrhalis 3,7 , Enterobacter aerogenes dan Escherichia coli 2,8 , Streptococcus pneumoniae dan Mycoplasma pneumoniae 1,9 , Citrobacter koseri 0,9 . Penilaian kelayakan sputum dapat menggunakan kriteria Bartlett rsquo;s karena kriteria ini yang lebih longgar sehingga penolakan spesimen sputum lebih sedikit dan hasil yang didapat tidak berbeda secara signifikan

ABSTRACT
Community Acquired Pneumonia CAP is an infectious disease that often occurs and is a health problem, ranked fifth as the cause of global death. The etiology of CAP can be found in only 30 50 of cases using conventional methods. Administration of early antibiotic treatment in CAP using empirical therapy method, based on educated guess or local antibiogram data. Sputum Gram staining is a simple, rapid and cheap method to estimate the etiology of bacterial pneumonia. This study was conducted prospectively to evaluate the results of sputum microscopic examination with Gram staining to establish the alleged etiology of community acquired pneumonia in inpatients at RSUD Budhi Asih. From 100 selected sputum samples eligible, they were re assessed according to ASM criteria 94 samples , Bartlett 39 s 100 samples and Musher et al 96 samples . After culture examination and PCR detection from100 samples, 65 samples can be identified the etiology, while 35 samples cannot be identified, but 10 samples are positive AFB. Pathogens found were Klebsiella pneumoniae 29,6 , Acinetobacter baumanii 10,2 , Enterobacter cloacae, Pseudomonas aeruginosa and Staphyloccocus aureus 4,6 , Moraxella catarrhalis 3,7 , Enterobacter aerogenes and Escherichia coli 2,8 , Streptococcus pneumoniae and Mycoplasma pneumoniae 1,9 , Citrobacter koseri 0,9 . Assessment of sputum eligibility may use Bartlett 39 s criteria, since it more flexible criteria so that fewer sputum specimens will be rejected and the results obtained do not significantly differ"
2017
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Erike Anggraini Suwarsono
"Indonesia termasuk ke dalam kriteria negara 'high-burden' dengan insidensi TB yang masih tinggi. Indonesia masuk kedalam kriteria ini karena tingginya data epidemiologis kasus TB-HIV dan TB-MDR. Spesimen klinis terbanyak yang diolah untuk kultur TB adalah sputum, yang mengandung banyak kontaminan dari flora normal tenggorok.
Salah satu metode kultur TB yang ideal adalah dengan mengembangkan larutan yang mudah didapat serta efektif tanpa banyak membunuh basil TB. Bleach adalah larutan yang murah dan diketahui secara luas sebagai disinfektan yang baik sehingga dapat dijadikan alternatif.
Penelitian dilaksanakan di laboratorium TB LMK FK UI RSCM menggunakan 35 sampel dengan BTA positif. Setiap sampel dibagi dalam 4 kelompok dengan metode dekontaminasi yang berbeda. Keempat metode tersebut menggunakan 4 NaOH, 2 NALC-NaOH, 5 asam oksalat dan 1 bleach. Larutan 1 bleach disiapkan dari larutan pemutih komersial yang ada di pasaran. Setiap kelompok perlakuan dihitung proprsi kontaminasi dan kultur positif. Kultur positif divalidasi menggunakan MPT 64.
Hasil penelitian menunjukkan subyek dengan BTA 1 sebanyak 46, BTA 2 37 dan BTA 3 sebanyak 17. Bleach merupakan kelompok dengan proporsi kontaminasi terbaik sebesar 2.8 dibanding 4 NaOH sebesar 5.7, dengan perbedaan proporsi kontaminasi yang signifikan p=0.000. Terdapat perbedaan signifikan antar kelompok dalam proporsi kultur positif p=0.006, tetapi pada uji post hoc tidak ada perbedaan bermakna antara 1 bleach, 4 NaOH dan 2 NALC-NaOH.
Kesimpulan penelitian ini, 1 bleach dapat digunakan untuk dekontaminan pada kultur TB dengan harga yang lebih murah, terutama pada sampel BTA 2 keatas serta terkontaminasi berat.

Indonesia remains one of 22 high burden countries with highly tuberculosis TB incidence according to WHO. There are a lot of numbers of TB HIV and TB ndash MDR in Indonesia. As most processed clinical specimen for TB culture, sputum is contaminated by normal flora from oropharyngeal tract.
The best method to establish appropriate culture from sputum is establishing a safe solution for the laboratory worker without kills numerous TB bacilli, preferred economic and easy prepared solution. Bleach is well known as cheap and good disinfectant that could use as an alternative. The research was aimed to compare the capability as bleach as decontaminat solution to other solution.
The study was conducted at TB laboratory of FMUI, by using 35 samples sputum with positive AFS, 3 5 ml. Each sample was divided into 4 groups which was decontaminated by different methods. The methods are 4 NaOH, 2 NALC NaOH, 5 oxalic acid and 1 bleach. 1 Bleach was prepared from commercially bleach. Each group was assessed for contamination and culture positive rate. The positive culture was validated using MPT 64.
The number of positive AFS were 1 46, 2 37 and 3 17. Bleach had the best contamination rate which was 2.8 compared to 4 NaOH 5.7, and significant difference among 4 groups p 0.000. There was also significant difference among 4 groups in positive culture proportion p 0.006, but there wasn rsquo t signficant different between 1 bleach, 4 NaOH and 2 NALC NaOH.
Conclusion of this study is, 1 bleach can be used as an alternative solution for decontamination of TB culture from highly contaminated sputum with AFB higher than 2.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2017
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library