Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 17 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ericko Christopher
"ABSTRAK
Penelitian telah dilakukan untuk mengetahui pengaruh penambahan asam amino glutamin dan agen pengkelat EDTA (asam etilen diamin tetraasetat) dalam larutan Tris-buffer pada integritas DNA dan morfometri kepala spermatozoa sapi Friesian Holstein (Boss taurus) pascabeku. Semen dikumpulkan seminggu sekali untuk enam minggu. Sampel semen diencerkan dengan pengencer tris-buffer dan ditambah asam amino glutamin dan EDTA. Kelompok perlakuan dibagi menjadi empat grup hanya berisi larutan penyangga Tris (KK), grup larutan penyangga Tris dengan penambahan EDTA (KP1), kelompok larutan penyangga Tris dengan penambahan asam amino glutamin (KP2), dan kelompok larutan penyangga Tris dengan penambahan EDTA dan asam amino glutamin (KP3). Hasil integritas DNA spermatozoa sapi Friesian
Holstein (Bos taurus) setelah pengeringan beku pada semua perlakuan stabil 100% dan tidak rusak. Hasil analisis varians (ANAVA) menunjukkan bahwa pemberian asam amino glutamin dan EDTA pada morfometri kepala spermatozoa Sapi Friesian Holstein (Bos taurus) pasca pengeringan beku pada semua perlakuan antara kedua kelompok tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan (P > 0,05). Hasil analisis
membran plasma utuh sperma menunjukkan penambahan kombinasi asam amino amino glutamin dan EDTA memiliki efek signifikan dalam menjaga membran membrane plasma (P < 0,05).
ABSTRACT
This study was conducted to determine the effect of adding the amino acid glutamine and the chelating agent EDTA (ethylene diamine tetraacetic acid) in Tris-buffer solution on DNA integrity and sperm head morphometry of Friesian Holstein cattle (Boss taurus) post-frozen. Semen is collected once a week for six weeks. The semen sample was diluted with tris-buffer diluent and the amino acids glutamine and EDTA were added. The treatment group was divided into four groups containing only Tris buffer solution (KK), Tris buffer solution group with the addition of EDTA (KP1), Tris buffer solution group with the addition of amino acid glutamine (KP2), and Tris buffer solution group with the addition of EDTA and amino acids. glutamine (KP3). Friesian bovine spermatozoa DNA integrity results
Holstein (Bos taurus) after freeze drying in all treatments was 100% stable and undamaged. The results of the analysis of variance (ANOVA) showed that the administration of amino acids glutamine and EDTA to the spermatozoa head morphometry of Holstein Friesian Cattle (Bos taurus) after freeze drying in all treatments between the two groups did not show a significant difference (P > 0.05). Analysis result
intact plasma membrane of sperm showed that the addition of the amino acid combination of glutamine and EDTA had a significant effect in maintaining the plasma membrane (P < 0.05)."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
"Studi terhadap tanaman yang berpengaruh terhadap proses reproduksi masih menjadi skala prioritas. Salah satunya adalah Kola (Cola nitida), yang dikenal mempunyai efek stimulan. Telah dilakukan studi untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun Kola terhadap viabilitas, motilitas dan integritas membran spermatozoa manusia in vitro. Sampel sperma diperoleh dari 20 orang pria dengan kategori normozoospermia. Sampel semen dibagi menjadi 1 kelompok kontrol ( kontrol negatif) dan 2 kelompok perlakuan dengan ekstrak daun Kola (0.05% dan 0.025%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun Kola tidak berpengaruh terhadap viabilitas spermatozoa tetapi secara bermakna meningkatkan motilitas dan integritas membran spermatozoa (p<0.05). Hasil ini mengindikasikan bahwa ekstrak daun Kola berpengaruh terhadap kualitas spermatozoa manusia in vitro."
610 JKY 21:1 (2013)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Budi Suhendar
"Kondom yang telah digunakan dalam suatu tindak kejahatan seksual berupa persetubuhan dapat memberikan barang bukti pada kasus kejahatan seksual. Kondom tersebut dapat mengandung bukti biologis yang berasal dari pelaku dan korban yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi pelaku dan mengkaitkannya dengan korban yang mengindikasikan kemungkinan telah terjadi persetubuhan. Pada bagian luar kondom dapat menempel epitel vagina, sekret vagina, darah korban atau rambut pubis yang dapat berasal dari pelaku atau korban, sedangkan di bagian dalam kondom dapat ditemukan cairan mani dan epitel penis yang berasal dari pelaku. Sebagai bahan biologis, barang bukti tersebut tidak akan terhindarkan dapat mengalami degradasi seiring dengan perubahan waktu dan kondisi lingkungan dimana kondom itu berada. Telah dilakukan penelitian mengenai pengaruh waktu dan lingkungan terhadap bukti biologis berupa epitel vagina dan cairan mani pada kondom pasca senggama. Pemeriksaan terhadap cairan mani menggunakan pemeriksaan fosfatase asam, Florence, Berberio dan dilakukan pemeriksaan terhadap sel sperma yang berada di bagian dalam kondom. Pemeriksaan terhadap barang bukti dari bagian luar kondom untuk pembuktian adanya epitel vagina dilakukan Hasil penelitian pemeriksaan cara lugol dan pemeriksaan Barr body. menunjukkan bahwa sampai hari ke sepuluh pemeriksaan ini, cairan mani dan epitel vagina masih dapat ditemukan serta tidak terdapat perbedaan antara hasil temuan kondom yang dilakukan di tempat terbuka, tempat tertutup dan di dalam air."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2006
T57261
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Syaifiyatul H.
"[ABSTRAK
Latar belakang: Pematangan sperma di epididimis terjadi melalui interaksi
antara protein yang disekresikan oleh epitel dengan spermatozoa. Proses tersebut
diregulasi oleh androgen dan lingkungan spesifik di region epididimis. Androgendependent
gene yang hanya terekspresi di region tertentu namun tidak terekspresi
di region lain menimbulkan dugaan peran androgent reseptor (AR) koregulator.
Gelsolin (Gsn) adalah AR koregulator ditemukan predominan di epididimis
Holstein, namun perannya masih belum diketahui. Penelitian ini bertujuan untuk
mengkarakterisasi Gsn pada epididimis mencit.
Metode: In silico untuk memprediksi struktur gen dan domain fungional.
Quantitative Real Time RT-PCR untuk menganalisa sebaran jaringan,
ketergantungan terhadap faktor endokrin dan faktor testikular, dan regulasi
postnatal.
Hasil: Gsn merupakan protein yang mengandung signal peptide. Ekspresi Gsn
tidak spesifik di epididimis. Gsn dipengaruhi oleh androgen dan faktor testikular.
Pasca gonadektomi, ekspresi Gsn menurun setelah 3 hari dan injeksi T eksogen
meningkatkan ekspresi Gsn. Hasil ini diperkuat dengan pemberian flutamide yang
menurunkan ekspresi Gsn. Ekspresi Gsn pada perkembangan individu konstan
postnatal 5 hari.
Kesimpulan: Gsn adalah protein yang disekresikan oleh epitel epididimis,
diregulasi oleh androgen dan faktor testikular. Ekspresi Gsn yang tidak spesifik
pada region tertentu di epididimis, diperlukan penelitian lanjut untuk mengetahui
peran Gsn dalam menentukan ekspresi gen-gen yang terlibat dalam pematangan
sperma.

ABSTRACT
Background: Sperm maturation in epididymis occurs through interaction
between proteins secreted by epithels with spermatozoa. The process is regulated
by androgen and specific environment in epididimal region. The androgendependent
gene that is only expressed in a particular region, but not expressed in
other regions led to allegations of androgen receptor (AR) coregulator action.
Gelsolin (Gsn) is AR coregulator found predominant in epididimal Holstein, but
its role still unknown. The aim is to characterize Gsn in mouse epididymis.
Methods: In silico analyses to predict gene strucure and functional domain.
Quantitative Real Time RT-PCR to analyse tissue distribution, androgen
dependent, testicular factor and postnatal regulation.
Results: Gsn is protein that contains signal peptide. Gsn is not spesific expressed
in epididymis. It is regulated by androgen and testicular factor. Post gonadectomy,
Gsn expression decrease in 3 days while injected by T exogen increasing Gsn
expression. This expression confirmed by flutamide that decreasing Gsn
expression. Gsn expression was constant at day 5 in postnatal development.
Conclusions: Gsn is protein that secreted by epididymal epitels and regulated by
androgen and testicular factor. Gsn expression was not spesific in epididymal
region. It is needed to do future research to know the role of Gsn in determining
genes expression that related to sperm maturation, Background: Sperm maturation in epididymis occurs through interaction
between proteins secreted by epithels with spermatozoa. The process is regulated
by androgen and specific environment in epididimal region. The androgendependent
gene that is only expressed in a particular region, but not expressed in
other regions led to allegations of androgen receptor (AR) coregulator action.
Gelsolin (Gsn) is AR coregulator found predominant in epididimal Holstein, but
its role still unknown. The aim is to characterize Gsn in mouse epididymis.
Methods: In silico analyses to predict gene strucure and functional domain.
Quantitative Real Time RT-PCR to analyse tissue distribution, androgen
dependent, testicular factor and postnatal regulation.
Results: Gsn is protein that contains signal peptide. Gsn is not spesific expressed
in epididymis. It is regulated by androgen and testicular factor. Post gonadectomy,
Gsn expression decrease in 3 days while injected by T exogen increasing Gsn
expression. This expression confirmed by flutamide that decreasing Gsn
expression. Gsn expression was constant at day 5 in postnatal development.
Conclusions: Gsn is protein that secreted by epididymal epitels and regulated by
androgen and testicular factor. Gsn expression was not spesific in epididymal
region. It is needed to do future research to know the role of Gsn in determining
genes expression that related to sperm maturation]"
2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Amalia Shari
"ABSTRAK
Latar Belakang. Protein yang berperan penting dalam fungsi sperma berpotensi sebagai target molekul dalam upaya pengembangan bahan kontrasepsi pria. Salah satu protein yang terdapat pada sperma adalah protein kanal Voltage Dependent Anion Channel3 (VDAC3). VDAC3 berfungsi mengatur aliran ion dan metabolit termasuk ATP. Dari penelitian dengan menggunakan teknik knock-out mouse pada gen VDAC3 dilaporkan bahwa mencit jantan mutan VDAC3 homozigot mengalami penurunan yang signifikan dalam motilitas spermanya. Tujuan penelitian ini adalah memproduksi antibodi poliklonal VDAC3 melalui imunisasi protein rekombinan VDAC3 murni dan uji aktivitasnya terhadap motilitas dan viabilitas sperma manusia.
Metode. Verifikasi keberhasilan pemotongan His fussion tag beserta 31 asam amino plasmid dari protein rekombinan dilakukan dengan teknik Western blott. ELISA digunakan untuk mengetahui titer IgG anti VDAC3sedangkan uji efektifitas antibodi VDAC3 terhadap fungsi sperma dilakukan dengan menghitung prosentase sperma yang tidak bergerak, waktu yang ditempuh sperma dalam jarak 0,1 mm. Analisa viabilitas sperma dilakukan dengan metode pewarnaan eosin.
Hasil. Pada penelitian ini Western blotting dengan menggunakan antibodi Rabbit Anti VDAC Human menghasilkan pita tunggal dengan ukuran ~ 16 kDa, sedangkan penggunaan antibodi terhadap His (C-term) tidak menunjukan adanya pita. Hasil spektofotometri ELISA titer antibodi poliklonal VDAC3 yang berasal dari kelinci menunjukkan adanya peningkatan titer antibodi poliklonal VDAC3 setelah imunisasi dibandingkan dengan titer antibodi sebelum imunisasi (preimun serum). Hasil uji aktivitas antibodi poliklonal VDAC3 menunjukkan terjadi peningkatan jumlah sperma bergerak yang bermakna pada waktu 30 menit (p<0,05) dan 60 menit (p<0,05), juga terjadi peningkatan waktu tempuh sperma yang bermakna pada waktu 0-30 menit (p<0,05) setelah perlakuan. Penambahan antibodi poliklonal VDAC3 juga berpengaruh secara nyata terhadap persentase viabilitas spermatozoa yang hidup (p<0,05).
Kesimpulan. VDAC3 poliklonal antibodi berhasil diproduksi melalui imunisasi dari VDAC3 rekombinan murni. Antibodi poliklonal anti-protein rekombinan Voltage Dependent Anion Channel-3 (VDAC3) dapat menurunkan motilitas dan viabilitas sperma manusia invitro secara bermakna.

ABSTRACT
Background. Sperm-specific proteins that are important for sperm function can potentially be used as a target for developing a male contraceptive. One of the proteins found in the human sperm is Voltage Dependent Anion Channel3 (VDAC3). VDAC3 regulates the flow of ions and metabolites including ATP in the mitochondrial membrane and cell membrane of the eukaryotes. A previous study showed VDAC3 knockout mice had significant reduction in sperm motility. The purpose of this study was to produce polyclonal antibodies through immunization of pure VDAC3 recombinant protein and analyze its effect towards sperm motility and viability.
Methods. Removal of the His fussion tags plus 31 amino acids from the recombinant plasmid was verified using western immunoblotting. The titter of VDAC3 polyclonal antibody was determined by ELISA. The effect of VDAC3 antibodies against sperm qualities namely motility and viability was assessed using standard sperm analyses approved by the WHO.
Results. Western immunoblotting using Rabbit Anti Human VDAC3, produced a single band with size of ~ 16 kDa. No visible band was detected when anti-His (C-term) antibody was used in the analyses. Spectophotometric ELISA showed that the titer of VDAC3 polyclonal antibodies, derived from rabbits, polyclonal antibody increased better than the pre-immune. Analyses of VDAC3 polyclonal antibody against human sperm showed an increase in the number of sperm to move significant at 30 minutes (p < 0.05) and 60 minutes (p < 0.05), as well as an increase in sperm significant travel time at the time of 0-30 minutes (p < 0.05) after treatment. Polyclonal antibodies VDAC3 also significantly affect the percentage of sperm viability (p < 0.05).
Conclusion. Polyclonal antibody anti-VDAC3 was successfully produced via immunization of the pure recombinant VDAC3. Polyclonal antibody anti-recombinant protein Voltage Dependent Anion Channel-3 (VDAC3) may decrease human sperm motility and viability in vitro significantly.
"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Andika Setyoadi
"

Latar Belakang: Beberapa gen yang terekspresi spesfik di epididimis diduga

terlibat dalam proses pematangan sperma. Karakteristik gen yang terlibat dalam
pematangan sperma selain ekspresinya spesifik di epididimis juga dipengaruhi
oleh androgen, faktor testikuler, dan terekspresi pada saat masa pubertas. Salah
satu famili gen yang cukup banyak ditemukan terekspresi di epididimis adalah
Beta Defensin. Gen Beta Defensin diketahui memiliki peran sebagai pertahanan
terhadap mikroba, namun diduga memiliki keterlibatan dalam proses pematangan
sperma karena ekspresinya banyak ditemukan di epididimis. Oleh karena itu,
penelitian pada gen Beta Defensin terhadap perannya dalam proses pematangan
sperma perlu dilakukan. Berdasarkan studi sebelumnya diketahui bahwa salah
satu gen Beta Defensin yang terekspresi di epididimis yaitu Beta Defensin 2
(Defb2), namun karakterisasi terhadap gen ini belum dilakukan. Dengan
demikian, pada penelitian ini bertujuan untuk mengkarakterisasi gen Defb2 terkait
dengan perannya pada proses pematangan sperma.
Metode: Analisis bioinformatika digunakan untuk mendapatkan informasi
mengenai struktur gen, signal peptide, dan domain fungsional pada gen Defb2.
Analisis qRT-PCR untuk mengetahui ekspresi relatif gen Defb2 pada berbagai
jaringan, regulasinya oleh androgen, pengaruh dari faktor testikular dan
ekspresinya pada perkembangan postnatal.
Hasil: Defb2 merupakan protein sekretori karena memiliki signal peptide. Defb2
memiliki domain fungsional berupa N-myristoylation dan protein kinase-C. Gen
Defb2 terekspresi spesifik di epididimis khususnya pada bagian caput epididimis.
Defb2 ekspresinya dipengaruhi oleh androgen terbukti setelah perlakuan
gonadektomi, ekspresi Defb2 menjadi menurun dan kembali mengalami kenaikan
ketika diberikan testosteron eksogen. Defb2 juga ekspresinya dipengaruhi oleh
faktor testikuler terbukti setelah diberi perlakuan
Efferent Duct Ligation (EDL)
maka ekspresi Defb2 langsung menurun bahkan terjadi apoptosis sel sehingga
pola ekspresi gen Defb2 sudah tidak bisa diamati. Begitu juga pada analisis
postnatal development terlihat ekspresi gen Defb2 mulai terdeteksi jelas pada hari
ke-15 yang merupakan masa pubertas mencit jantan.
Kesimpulan: Defb2 merupakan gen yang terlibat dalam proses pematangan
sperma di epididimis yang dibuktikan dengan ekspresi spesifik di epididimis,
diregulasi oleh androgen dan faktor testikuler, serta mulai terekspresi pada masa
pubertas.


Background: Some of the specific genes expression in the epididymis are

suspected to be involved in the process of sperm maturation. Characteristics of the
genes involved in sperm maturation in the epididymis-specific expression in
addition also influenced by androgens, testicular factors, and expressed at the time
of puberty. One of a family of genes that is pretty much found expressed in the
epididymis is a Beta Defensins. Beta Defensin genes known to have a role as a
defence against microbes, but suspected to have involvement in the process of
sperm maturation because the expression is found in the epididymis. Therefore,
research on Beta Defensin genes against its role in sperm maturation process
needs to be done. Based on previous studies it is known that one of the Beta
Defensin genes which expressed in the epididymis that is Beta Defensins 2
(Defb2), but the characterization of this gene has not been made against. Thus,
this research aims to characterize genes associated with the Defb2 role in the
process of sperm maturation.
Methods: Bioinformatics analysis was used to obtain information about the
structure of genes, signal peptides, and functional domains of the Defb2 gene.
qRT-PCR analysis to find out the relative gene expression of Defb2 on various
tissue, regulation by androgens, the effect of testicular factors and its expression
in postnatal development.
Results: Defb2 is a secreted protein because it has signal peptides. Defb2 has a
functional domain in the form of N-myristoylation and kinase-C protein. Specific
genes expression of Defb2 in the epididymis is especially in the caput epididymis.
Defb2 expression influenced by androgens is proven after the gonadectomy, the
expression of Defb2 to be decreased and start increase again when exogenous
testosterone is given. Defb2 also its expression influenced by testicular factors
that proven after being given the treatment by Efferent Duct Ligation (EDL), then
the Defb2 expressions directly decreased and the cell apoptosis occurs even so
that the pattern of gene expression Defb2 already could not be observed. So also
on analysis of postnatal development seen gene expression Defb2 begins to be
detected clearly at day 15 which is a male mice puberty.
Conclusions: Defb2 is a gene which is involved in the process of maturation of
sperm in the epididymis that is evidenced by specific expression in the
epididymis, be regulated by androgens and testicular factors, and as well as start
expressed at puberty.

"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2019
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rifqi Ramadhana
"Preservasi sperma ikan mata merah (Systomus orphoides Valenciennes, 1842) perlu dilakukan untuk mengurangi keterbatasan stock yang diakibakan waktu pemijahan yang berbeda antara induk jantan dan betina. Keberhasilan preservasi sperma sangat ditentukan oleh penggunaan krioprotektan yang tepat. Penelitian ini menggunakan krioprotektan intra dan ekstraseluler untuk melindungi sel sperma dari dalam maupun dari luar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi potensi metanol 10% dengan berbagai konsentrasi susu skim sebagai krioprotektan alami terhadap motilitas, viabilitas, dan abnormalitas sperma ikan mata merah 48 jam pascapreservasi. Konsentrasi larutan susu skim yang digunakan yaitu 5%; 10%; 15%; dan 20%. Sperma disimpan dalam kulkas pada suhu 4℃ selama 48 jam. Sperma segar dievaluasi secara makroskopik (warna, volume sperma, dan pH), dan secara mikroskopik (motilitas, viabilitas, dan abnormalitas). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metanol 10% dan berbagai konsentrasi susu skim berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap motiitas, viabilitas, dan abnormalitas sperma ikan mata merah 48 jam pascapreservasi. Penggabungan metanol 10% dan susu skim 10% memiliki pengaruh paling optimum yaitu motilitas 97,62 ± 1,09%, viabilitas 85,80 ± 1,92%, dan abnormalitas 10,00 ± 1,14%. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu potensi susu skim terbaik untuk preservasi sperma ikan mata merah pada konsentrasi 10%.

Sperm preservation of javaean barb fish (Systomus orphoides Valenciennes, 1842) needs to be done to reduce stock limitiations caused by different spawning times between male and female broodstock. The success of sperm preservation is also supported, one of which is the use of cryoprotectants. This study uses extracellular cryoprotectants to protect sperm cells from inside and outside. The purpose of this study was to evaluate the effect of 10% methanol with various concentrations of skim milk as a natural cryoprotectant on motility, viability, and sperm abnormalities of javaean barb fish 48 hours after preservation. The concentration of skim milk solution used was 5%; 10%; 15%; and 20%. Sperm were store in the refrigator at 4℃ for 48 hours. Fresh sperm were evaluated macroscopically (color, sperm volume, and pH) and microscopically (motility, viability, and abnormalities). The results showed that the uses of 10% methanol and various concentraions of skim milk had a significant effect (P<0,05) on motility, viability, and sperm abnormalities of javaean barb fish 48 hours after preservation. The combination of 10% methanol and 10% skim milk had the most optimum effect, the value of motility is 97.62 ± 1,09%, viability 85.80 ± 1.92%, and abnormality 10.00 ± 1.14%. The conclusion of this study is that the best potential of skim milk for sperm preservation of javaean barb fish at a concentration of 10%."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2021
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Silvia Werdhy Lestari
"Temuan hasil penelitian pertama ini untuk seleksi/preparasi sperma adalah berupa modifikasi tehnik pada preparasi sperma berupa kecepatan dan periode atau jangka waktu tertentu pada sentrifugasi, yang sesuai dengan kondisi kualitas sperma saat pengeluaran, untuk mendapatkan panen sperma yang lebih berkualitas untuk digunakan pada TRB inseminasi intra uterus"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
PGB-Pdf
UI - Pidato  Universitas Indonesia Library
cover
Shanty Olivia Febrianti Jasirwan
"Pengantar: Zigot tiga pronukleus (3PN) merupakan salah satu hasil dari fertilisasi abnormal yang sering yang diamati dalam teknologi fertilisasi in vitro, dan biasanya tidak dikultur dan ditransfer atas pertimbangan risiko kelainan kromosom. Namun, informasi mengenai perkembangan dan komposisi genetik embrio 3PN tersebut bermanfaat untuk mempertimbangkan apakah embrio tersebut dapat ditransfer atau tidak apabila tidak didapatkan embrio 2PN ataupun embrio yang dihasilkan sangat sedikit..
Tujuan: Untuk mengetahui status kromosom embrio 3PN dan menganalisis hubungan antara morfologi embrio 3PN dan status kromosomnya.
Hasil: Tiga puluh zigot 3PN dari 16 pasangan/siklus intracytoplasmic sperm injection (ICSI) diperoleh selama periode 6 bulan. Biopsi dilakukan pada embrio 3PN hari ke-5/6 dan selanjutnya dilakukan skrining genetik menggunakan metode Next Generation Sequencing (NGS). Dari 30 embrio 3PN tersebut, 66,7% memiliki kromosom yang abnormal. Pada tahap pembelahan, tidak didapatkan hubungan antara semua parameter morfologi embrio 3PN dengan status kromosomnya. Sebaliknya, pada tahap blastokista, derajat ekspansi blastokista <3 memiliki kelainan kromosom yang lebih tinggi secara bermakna daripada derajat ekspansi lainnya (90%, P = 0,05). Begitu pula dengan derajat intracellular mass (ICM) dan trofektoderm (TE), embrio dengan derajat ICM bukan A dan TE bukan A memiliki kelainan kromosom yang lebih tinggi secara signifikan (masing-masing 100,0%, P = 0,001 dan 93,3%, P = 0,001).
Kesimpulan: status kromosom embrio 3PN berhubungan secara bermakna dengan parameter morfologinya pada tahap blastokista, sehingga penilaian morfologi embrio 3PN pada tahap blastokista dapat digunakan bersama-sama dengan preimplantation genetic screening (PGS) dalam menyeleksi embrio yang euploid supaya dapat ditransfer apabila tidak didapatkan embrio 2PN lainnya

Introduction: Three pronuclear (3PN) zygote is one of the most frequently abnormal fertilization observed in IVF/ICSI technology, which are usually discarded as there are concerns about their abnormal chromosomal constitution. However, because in certain cases there are no other embryos available, new information would be valuable to consider transferring or discarding them.
Aim: To analyze the chromosomal constitution 3PN embryos and to investigate the relationship between its morphology and the chromosomal status.
Results: Thirty 3PN zygotes from 18 cycles were reviewed during a 6-month period. Biopsy was performed on day 5/6 which were subsequently screened for chromosomal status by Next Generation Sequencing (NGS) method. Of the 30 3PN embryos, 66.7 % were chromosomally abnormal. At the cleavage stage, there were no association between all morphological features and chromosomal status. In contrast, at blastocyst stage, a grade <3 blastocyst expansion had significantly higher chromosomal abnormality than the other grade of expansions (90%, P=0.05). As regards to intercellular mass (ICM) and trophectoderm (TE), embryos with grade non-A ICM and TE had a significantly higher chromosomal abnormality (100.0%, P=0.001 and 93.3%, P=0.001 respectively).
Conclusion: chromosomal status and 3PN embryo morphology are linked at the blastocyst stage, and thus morphology asessment of 3PN blastocysts can be used in conjunction with PGS to select which embryo should be transferred when no other embryos from 2PN ICSI zygotes are available.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2018
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Chalda Nabila
"Ikan nilem (Osteochilus vittatus Valenciennes 1842) merupakan ikan air tawar yang berdistribusi di perairan Asia Tenggara khususnya Indonesia. Permintaan konsumsi ikan nilem yang meningkat dan eksploitasi yang berlebihan mengakibatkan berkurangnya populasi ikan nilem. Permasalahan ini dapat diatasi dengan pelestarian ikan nilem menggunakan metode preservasi spermatozoa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian berbagai konsentrasi sari kurma terhadap persentase fertilisasi dan penetasan telur ikan nilem 24 jam pascapreservasi pada suhu 4 – 5ºC. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan lima perlakuan dan lima pengulangan. Lima perlakuan terdiri atas sari kurma 0% + fish Ringer (SK 0%), sari kurma 0,5% + fish Ringer (SK 0,5%), sari kurma 1% + fish Ringer (SK 1%), sari kurma 1,5% + fish Ringer (SK 1,5%), dan sari kurma 2% + fish Ringer (SK 2%). Data penelitian yang diperoleh diuji menggunakan uji Analisis Variansi (ANAVA) satu faktor. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan nyata (P < 0,05) pada nilai rata-rata persentase penetasan telur dan tidak ada perbedaan nyata (P > 0,05) pada nilai rata-rata persentase fertilisasi. Walaupun tidak ada perbedaan nyata, namun terdapat kecenderungan yang menunjukkan bahwa penambahan sari kurma 1% memberikan pengaruh yang efisien terhadap fertilisasi ikan nilem dibandingkan dengan perlakuan kontrol (SK 0%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa persentase fertilisasi dan penetasan telur tertinggi terdapat pada penambahan konsentrasi 1% sari kurma dalam ekstender fish Ringer. Persentase fertilisasi spermatozoa ikan nilem 24 jam pascapreservasi menggunakan 1% sari kurma sebesar 98,57 ± 1,80% dan persentase penetasan telur sebesar 96,87 ± 1,23%.

Nilem fish (Osteochilus vittatus Valenciennes 1842) is a freshwater fish distributed in the water of Southeast Asia, especially Indonesia. Increased demand for nilem fish consumption and excessive exploitation resulted in a decrease in nilem fish populations. This problem can be solved by preserving nilem fish using spermatozoa preservation method. This study aims to determine the effect of giving various concentrations of date palm juice to the percentage of fertilization and hatching rate 24 hours post preservation at a temperature of 4 - 5ºC. This study used a complete randomized design (RAL) with five treatments and five repetitions. Five treatments consist of date palm juice 0% + fish Ringer (SK 0%), date juice 0.5% + fish Ringer (SK 0.5%), date juice 1% + fish Ringer (SK 1%), date juice 1.5% + fish Ringer (SK 1.5%), and date juice 2% + fish Ringer (SK 2%). The research data obtained was tested using a single-factor Variance Analysis (ANAVA) test. The results showed a significant difference (P < 0.05) in the average percentage of hatching rates and no significant difference (P > 0.05) in the average value of the percentage of fertilization. Although there is no real difference, there is a tendency that the addition of 1% date juice has an influence on the fertilization of nilem fish compared to the control treatment (SK 0%). The results showed that the highest percentage of fertilization and hatching rates were found in the addition 1% of date palm juice in fish Ringer extenders. The highest percentage of spermatozoa fertilization of nilem fish 24 hours post-preserve using 1% date palm juice is 98.57 ± 1.80% and the percentage of hatching rates is 96.87 ± 1.23%."
Depok: xii, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2   >>