Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
Irsan
"Perpustakaan umum sebagai ruang belajar sepanjang hayat memiliki peran strategis dalam memberdayakan masyarakat. Menyadari hal itu, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Enrekang melakukan transformasi dengan menjadikan perpustakaan sebagai ruang pelibatan masyarakat. Perubahan itu tidaklah terjadi secara instan, tetapi melalui proses pendampingan yang dilakukan oleh program PerpuSeru selaku mitra pengembangan perpustakaan. Program pengembangan perpustakaan tersebut telah berkonstribusi pada perubahan paradigma perpustakaan dalam menyediakan layanan perpustakaan. Tentu tak lepas pula dari komitmen dan konsistensi dari pimpinan dan pustakawan dalam mendukung program tersebut. Salah satu strategi pengembangan perpustakaan berbasis inklusi sosial yang telah diterapkan yaitu kegiatan pelibatan masyarakat, yang bertujuan mengajak masyarakat belajar dan berkegiatan untuk mendapatkan pengetahuan dan kesempatan meningkatkan potensinya di perpustakaan. Dalam mendorong pelibatan masyarakat ini, perpustakaan umum juga membangun kemitraan dengan pemustaka untuk berpartisipasi"
Jakarta: Perpustakaan Nasional RI, 2019
020 PUS 26:3 (2019)
Artikel Jurnal Universitas Indonesia Library
Riana Febrianti
"Literasi merupakan kemampuan individu untuk membaca, menulis, memahami, dan menggunakan suatu informasi. Dewasa ini, media sosial telah menjadi bagian tak terpisahkan dari aktivitas masyarakat sebagai alat untuk mencari, berbagi, dan menyebarkan informasi. Penelitian ini membahas pemanfaatan Instagram sebagai alat untuk membangun literasi di Taman Literasi Martha C. Tiahahu. Data diperoleh dari hasil wawancara dan analisis konten akun Instagram @tamanliterasi.jkt. Pengambilan data dimulai dari bulan September hingga Desember 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Instagram cenderung dimanfaatkan sebagai alat promosi kegiatan literasi dengan menyebarkan informasi melalui unggahan konten informatif, rekomendasi buku, promosi kegiatan, dan postingan kolaborasi. Temuan khusus di Taman Literasi menunjukkan bahwa kolaborasi unggahan memberikan jangkauan audiens yang lebih luas. Namun upaya tersebut menghadapi kendala keterbatasan SDM, kreativitas konten, dan perencanaan editorial. Kesimpulannya, pemanfaatan Instagram di Taman Literasi Martha C. Tiahahu berperan penting dalam mempromosikan kegiatan literasi, tetapi optimalisasi diperlukan dalam perencanaan editorial, pengelolaan konten kreatif, dan integrasi fitur digital untuk membangun literasi masyarakat.
Literacy is the ability of individuals to read, write, understand, and utilize information. Nowadays, social media has become an integral part of people's activities as a tool for seeking, sharing, and disseminating information. This study discusses the use of Instagram as a tool to foster literacy at Taman Literasi Martha C. Tiahahu. The data were obtained through interviews and content analysis of the Instagram account @tamanliterasi.jkt. Data collection was conducted from September to December 2024. The results show that Instagram is predominantly used as a promotional tool for literacy activities by disseminating information through informative content posts, book recommendations, activity promotions, and collaborative posts. A specific finding at Taman Literasi reveals that collaborative posts help reach a wider audience. However, these efforts face challenges such as limited human resources, a lack of creativity in content creation, and insufficient editorial planning. In conclusion, Instagram plays an important role in promoting literacy activities at Taman Literasi Martha C. Tiahahu, but optimization is needed in editorial planning, creative content management, and the integration of digital features to enhance literacy among the community."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2025
TA-pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library