Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Yono Sudiyono
"Penerapan model tim Penugasan Asuhan Keperawatan tanpa pelaksanaan yang sesuai konsep dan teori model akan memberikan hasil fragmentasi pelayanan yang mengakibatkan pelayanan tidak memenuhi tuntutan kebutuhan pasien/klien. Dengan menilai sikap perawat terhadap rancangan model tim penugasan maka dapat diketahui sejauhmana tingkat pernyataan kesetujuan terhadap rancangan model tim penugasan. Dari pengukuran sikap ini dapat memberikan gambaran mengenai intervensi-intervensi yang harus dilakukan oleh pimpinan rumah sakit dan pengelola asuhan keperawatan terhadap kesiapan dan tindak lanjut pelaksanaan model tim penugasan tersebut.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui sejauhmana sikap perawat terhadap rancangan model tim penugasan yang sedang diterapkan, dan sejauhmana pelaksanaannya selama dua tahun di rumah sakit Santo Yusup. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif, dengan mengumpulkan data melalui kuesioner, observasi, dan wawancara dari perawat asuhan keperawatan di empat ruangan perawatan. Hasil penelitian sikap perawat terhadap model sebagian besar positif (setuju). Namun, pelaksanaan dari unsur-unsur kegiatan rancangan model tim penugasan belum terlaksana sesuai dengan standar. Ini menunjukkan bahwa pemahaman terhadap rancangan model tim penugasan dari perawat sebagian besar sudah dipahami tetapi dalam pelaksanaannya mengalami hambatan.
Untuk implementasi rancangan model tim diperlukan selain pemahaman, penguasaan model, diperlukan tenaga: jumlah dan kualitas yang memadai serta sarana asuhan keperawatan yang menunjang sesuai dengan kebutuhan asuhan model tim. Untuk masa yang akan datang disarankan agar rumah sakit sebelum menerapkan suatu model asuhan keperawatan seyogyanya dipersiapkan dahulu sumber daya manusia, penguasaan tentang model, sarana sesuai kebutuhan serta melakukan uji coba lebih dahulu pada suatu unit perawatan tertentu.

The implementation of Team Nursing Upbringing Assignment without an appropriate implementation of concept and theory model will give treatment fragmentary result so that treatment will not meet patient's needs. By appraising the nurse's attitude towards team assignment for design program, we will know the expression level of an agreement about team nursing design program. This measuring can give illustration about interventions that must be done by hospital administration and the manager of nursing upbringing towards readiness and follow-up in the implementation of team nursing assignment model.
The objective of this study is to understand the nurse's attitude concerning team assignment for design program that applicated, and how far its implementation for two years in Santo Yusup Hospital. The method of the research is quantitative descriptive by collecting data through questioner, observation, and interview from the nursing upbringing in four nursing chambers. The nurse's attitude towards model is positive an a large part but the implementation of team assignment for design program energy substance has not been realized in accordance with standard. This matter indicates that the comprehension about team assignment for design program from the nurse has been understood in majority but experience obstacle in the implementation.
Besides comprehension and mastery of model, the implementation of team design model needs power: an equal quantity and quality with means of nursing up-bringing that support the needs of upbringing team model. It is suggested that in the future hospital should at first prepare human resource, mastery of model, means in accordance with needs and also carry out a try out in a certain nursing unit before applicating model."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 1996
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Maela Holipah
"Kepatuhan perawat dalam pelaksanan Surgical Safety Checklist Patient SSCP yang dinilai masih rendah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan sikap dengan kepatuhan perawat terhadap pelaksanaan SSCP di kamar bedah RS dr. Suyoto Pusrehab Kemhan Republik Indonesia. Desain penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif analitik. Teknik pengambilan sampel, total sampling. Hasil penelitian menunjukan tidak adanya perbedaan yang bermakna antara sikap dengan kepatuhan perawat dalam pelaksanaan SSCP dengan uji T Independent dan didapatkan nilai p=0,078 atau >p-value p-value sebesar 0,05 . Nilai rata-rata kepatuhan perawat dengan sikap kurang baik adalah 8,38 dengan standard deviasi 5,805, sedangkan perawat yang memiliki sikap baik nilai rata-rata kepatuhannya adalah 12,86 dengan standard deviasi 2,268. Instrumen penelitian yang digunakan diadopsi dari Safety Attitudes Questionnaire ndash;Operating Room version SAQ ndash;OR , dan lembar observasi pelaksanaan SSCP dari WHO. Penelitian ini merekomendasikan perlunya upaya peningkatan pengetahuan perawat terkait SSCP di kamar bedah.

The compliance of nurses in conducted of SSCP was still considered low. This study aimed to determine the relationship with adherence nurse attitude towards the implementation of the SSCP in the operating room dr. Suyoto Rehabilitation Center of the Ministry of Defence of the Republic of Indonesia. The study design used is descriptive approach analitic, the sampling technique is total sampling. The data obtained were analyzed by univariate and bivariate. The results showed no significant difference between the attitude of the compliance of nurses in the implementation of the SSCP with Independent T test and p value 0.078 or p value p value of 0.05. With an average value of compliance nurse who has a poor attitude toward patient safety culture is 8.38 with a standard deviation of 5.805, while the nurses who have a good attitude average value of compliance is 12.86 with a standard deviation of 2.268. The research instrument used was a questionnaire that was adopted from the Safety Attitudes Questionnaire Operating Room version SAQ OR, and the observation sheet SSCP implementation of WHO. This study is recommended that importance to increase nursing knowledge about SSCP in operating teather.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2015
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library