Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 15 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Silma Fatima
"Penelitian ini bertujuan untuk melihat fenomena pariwisata halal, yaitu pariwisata yang prinsipnya sesuai dengan ajaran Islam. Fenomena ini marak terjadi di dunia termasuk di Indonesia, yang memiliki penduduk mayoritas beragama Islam. Penelitian-penelitian sebelumnya menjelaskan fenomena pariwisata halal hadir dikarenakan tingginya kebutuhan masyarakat muslim khususnya kelas menengah muslim dan atas pada pariwisata berbasis halal dan peluang ekonomi yang dimanfaatkan oleh industry pariwisata halal. DKI Jakarta menjadi salah satu provinsi pilihan dari target tujuan destinasi pariwisata halal karena telah memiliki modal dan keunikan tersendiri dari provinsi lainnya. Berbeda dengan studi-studi sebelumnya, penelitian ini berargumen bahwa fenomena pariwisata halal terjadi di DKI Jakarta bukan hanya sekedar kebutuhan masyarakat muslim yang terus meningkat dan peluang ekonomi yang dimanfaatkan oleh para pelaku industri pariwisata halal, namun adanya komodifikasi dari budaya lebih lanjut yang dilakukan oleh para pelaku industri pariwisata halal. Para pelaku industry memanfaatkan budaya Islam melalui sektor industri pariwisata halal untuk mendapatkan keuntungan semaksimal-maksimalnya. Pada akhirnya mereproduksi budaya dan menciptakan pseudo-needs dari wisatawan halal serta membentuk identitas dan symbol status baru. Nilai, atribut, simbol, ide, dan objek dari Agama Islam diproses dan dibentuk sedemikian rupa menjadi sebuah komoditi dalam usaha bisnis melalui industri
pariwisata halal.

The purpose of this research is to take a look at halal tourism phenomenon, a touristy consistent with Islamic teachings. This phenomenon is seen in many countries in the world, including Indonesia where majority of its people are Moslem. Previous research shows that halal tourism arise to meet Moslem people’s needs on halal experience options, especially middle and upper class people. Industry response well to this and grab this as an economic opportunity. DKI Jakarta has been one of the provinces selected as halal tourism destination because it has sufficient assets and its own uniqueness than other provinces. Different than previous studies, this research argues that halal tourism phenomenon in Jakarta is not only because to meet Moslems needs and as an economic opportunity for industry players, but also because there is a further cultural commodification by halal tourism industry players. Industry players benefits from Islamic culture through halal tourism industry sector to achieve maximum gain. In the end, cultural reproduction and pseudo-needs were created to form a new identity and status symbol. Values, attributes, symbol, ideas, and object from Islamic teachings were process and formed becoming a commodity in business through halal tourism industry"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Intan Safara
"Penelitian ini membahas terkait perbandingan pemaknaan wisatawan Muslim Indonesia terhadap konsep Pariwisata Ramah Muslim atau PRM. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasikan perbedaan dalam pemaknaan dan penerapan konsep PRM antara ke dua negara tersebut menurut perspektif wisatawan Muslim Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian yang digunakan terdiri dari wawancara dan studi literatur. Wawancara dilakukan kepada wisatawan Muslim Indonesia yang pernah berkunjung ke salah satu atau kedua negara ini. Studi literatur dilakukan sebagai sumber informasi tambahan dalam meneliti topik terkait. Hasil penelitian ini yaitu UEA telah terbuka bagi masyarakat dari penjuru dunia di mana mengakibatkan beberapa tempat menyediakan makanan dan minuman non-halal. sehinggaPRM di UEA berperan untuk memfasilitasi kenyamanan warga dan wisatawan Muslim. Jepang telah mengakomodir berbagai kebutuhan wisatawan Muslim, walaupun hanya terdapat di beberapa kota besar dan beberapa titik destinasi yang banyak dikunjungi wisatawan Muslim. Wisatawan Muslim dapat memaklumi hal ini. Oleh karenanya, PRM dinilai sebagai sebuah standarisasi kebutuhan wisatawan Muslim yang menunjang kenyamanan dan keamanan wisatawan, khususnya untuk wisatawan Muslim ketika melakukan perjalanan ke kedua negara tersebut.

This research discusses a comparison of the meaning of Indonesian Muslim tourists towards the concept of Muslim-Friendly Tourism or PRM. This research aims to identify differences in the meaning and application of the PRM concept between the two countries from the perspective of Indonesian Muslim tourists. This research uses a qualitative approach with the research methods used consisting of interviews and literature studies. Interviews were conducted with Indonesian Muslim tourists who had visited one or both of these countries. Literature studies are carried out as additional sources of information in researching related topics. The results of this research are that the UAE has been open to people from all over the world, which has resulted in several places providing non-halal food and drinks so that PRM in the UAE plays a role in facilitating the comfort of Muslim citizens and tourists. Japan has accommodated various needs of Muslim tourists, even though it is only available in a few big cities and a few destinations visited by many Muslim tourists. Muslim travelers can read this. Therefore, PRM is considered as a standardization of the needs of Muslim tourists which supports the comfort and safety of tourists, especially for Muslim tourists when traveling to these two countries."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2024
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Mezahyang Reno El Rozak
"Tujuan dari survey literatur ini adalah untuk mengkaji sejauh mana penelitian tentang pariwisata halal telah berkembang dari hasil penelitian dari tahun 2009 hingga 2018. Sebanyak 63 artikel jurnal dari database Universitas Indonesia dan Google Scholar dipilih untuk ditinjau dan diklasifikasikan. berdasarkan teknik tinjauan literatur tradisional. Dari artikel terpilih, dapat disimpulkan bahwa artikel jurnal dari tahun 2009 hingga 2018 mengalami trend yang positif; metode kualitatif yang paling banyak digunakan; Artikel jurnal ini memiliki topik diskusi yang berbeda dalam hal wilayah yang mayoritas penduduknya berada di Malaysia; penelitian berdasarkan konsep dan teori pariwisata halal telah berkembang dan berubah; dari sisi produsen wisata halal, fokus penelitian pada pelayanan hotel syariah dominan; Dari sisi pemasaran produk wisata halal ditemukan bahwa wisata ini mempunyai 4 cabang wisata lainnya yaitu wisata religi / spiritual, wisata masjid, wisata kesehatan, dan ekowisata; Persepsi konsumen tentang wisata halal masih asing; dan studi kasus tentang wisata halal menemukan persamaan dimana membahas tentang prospek wisata halal di negaranya masing-masing.

The purpose of this literature survey is to discuss the extent to which research on halal development from the results of research from 2009 to 2018. All 63 journal articles from the University of Indonesia database and Google Scholar were selected for review and study using traditional literature review techniques. From selected articles, it can be concluded that journal articles from 2009 to 2018 discuss positive trends; the most widely used qualitative methods; these journal article has a topic of discussion that varies from the side of the region in question in Malaysia; research developed with the concept and halal research enhances development and chang; from the perspective of halal tourism producers, the research focus on sharia hotel services is dominant; in terms of marketing halal products this fact has 4 branches: religious / spiritual tourism, mosque tourism, medical tourism, and ecotourism; consumers perception about halal tourism are still something foreign; and halal case studies find out about prospect in their respective countries."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia , 2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ichlasul Ayyub
"ABSTRAK
Halal Tourism menjadi salah satu program yang disusun oleh pemerintah Kumamoto dalam rangka menarik wisatawan Muslim global dengan memberikan pelayanan wisata yang sesuai dengan aturan agama Islam. Pemerintah Jepang menyusun program ini untuk menyambut Olimpiade Tokyo 2020. Penelitian ini menggunakan pendekatan komodifikasi pariwisata oleh Cohen yang mengkategorikan objek atau kegiatan sebagai produk komersial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode pengumpulan data studi literatur dan wawancara mendalam. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa perkembangan Halal Tourism di Kumamoto terhambat oleh beberapa faktor, salah satunya kurangnya informasi mengenai Islam. Sebagai solusi, Kumamoto Islamic Center berkolaborasi dengan pemerintah Kumamoto untuk secara aktif mensosialisasikan agama Islam dan budayanya kepada masyarakat lokal.

ABSTRACT
Halal Tourism is one of the programs established by the Kumamoto government in order to attract global Muslim tourists, by providing tourism services that comply with Islamic rules. The Japanese Government established this programme to welcome Tokyo Olimpic 2020. This study uses commodification of tourism by Cohen which categorize objects or activities as commercial products. This study uses a qualitative approach, with literature study and in-depth interviews as data collecting method. The findings in this study indicate that the development of Halal Tourism in Kumamoto is hampered by several factors, such as lack of information about Islam. As a solution, the Kumamoto Islamic Center collaborates with the Kumamoto government to actively socialize Islam and its culture to the local community."
2019
T54958
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Isnafa Safitri
"Seiring dengan meningkatnya populasi umat Islam, semakin besar peluang untuk mengembangkan konsep pariwisata halal. Indonesia mulai menerapkan konsep pariwisata halal sejak tahun 2012 di mana Lombok merupakan salah satu wilayah yang dipilih Kementerian Pariwisata Republik Indonesia untuk dikembangkan pariwisata halalnya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan antara keterlibatan wisatawan Muslim di Lombok terhadap halal destination brand equity Lombok yang terdiri dari brand awareness, brand image, brand quality, brand value, dan brand loyalty dengan menggunakan konsep customer-based brand equity. Peneliti mengolah data dengan metode Structural Equation Model pada SmartPLS 3.0 di mana pengambilan datanya menggunakan teknik self-administrated questionnaire kepada responden dengan kriteria WNI beragama Islam dan pernah mengunjungi Lombok dalam 5 tahun terakhir. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa keterlibatan wisatawan Muslim di Lombok memiliki pengaruh positif terhadap halal destination brand equity Lombok sehingga hasil tersebut dapat dijadikan referensi bagi pelaku industri pariwisata agar dapat mengembangkan Lombok sebagai destinasi wisata halal unggulan di Indonesia.

Along with the increasing Muslim population, the greater the opportunity to develop the concept of halal tourism. Indonesia began to apply the concept of halal tourism since 2012 in which Lombok is one of the regions chosen by the Ministry of Tourism of the Republic of Indonesia to develop halal tourism. This study was conducted to determine the relationship between the involvement of Muslim tourists in Lombok to Lombok's halal destination brand equity consisting of brand awareness, brand image, brand quality, brand value, and brand loyalty by using the concept of customer-based brand equity. The researcher processed the data using the Structural Equation Model method in Smart PLS 3.0 where the data was collected using a self-administrated questionnaire technique to respondents with criteria of Indonesian citizen, Muslim, and had visited Lombok in the last 5 years. The results of this study indicate that the involvement of Muslim tourists in Lombok has a positive influence on halal destination brand equity in Lombok so that these results can be used as a reference for tourism industry players to develop Lombok as a leading halal tourism destination in Indonesia.

"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia , 2020
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dhyayi Warapsari
"Internet merupakan salah satu sumber informasi yang penting bagi turis yang hendak mengambil keputusan wisata. Komunikasi electronic word-of-mouth dari para turis yang pernah berwisata di suatu destinasi dapat menjadi sarana promosi bagi destinasi wisata tersebut. Hal itu pun berlaku dalam konteks pariwisata halal. Pariwisata halal dibangun atas dasar nilai-nilai Islami. Turis muslim yang menjadi sasaran dalam pasar tersebut adalah turis yang mempertimbangkan nilai-nilai agama dalam perilaku dan kehidupan sehari-hari mereka. Penelitian ini menganalisis pengaruh religiositas, persepsi nilai, dan kepuasan destinasi turis muslim terhadap electronic word-of-mouth. Persepsi nilai turis muslim terhadap destinasi wisata halal diukur dengan beberapa variabel turunan, yaitu kualitas dan harga dari dimensi nilai kognitif, emosional dan sosial dari dimensi nilai afektif, pengalaman baru dan pengalaman berbeda dari dimensi nilai epistemik, keamanan dan lokasi dari dimensi nilai kondisional, atribut fisik dan atribut nonfisik dari dimensi nilai Islami. Data dikumpulkan dari turis muslim Indonesia yang pernah berkunjung ke destinasi wisata halal Lombok melalui survei online dan dianalisis dengan metode Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan hanya nilai sosial dari persepsi nilai afektif yang memiliki pengaruh signifikan terhadap electronic word-of-mouth. Hal tersebut menandakan turis muslim melakukan komunikasi electronic-word-mouth jika mereka merasa lingkungan sosial mereka memiliki persepsi yang baik terhadap destinasi wisata halal dan terhadap turis yang berkunjung ke destinasi tersebut

The Internet is one of the important information sources for tourists when they are making travel decisions. Electronic word-of-mouth communication from tourists that have visited a destination can be used as a promotional media for that destination. It can also be applied in the context of halal tourism. Halal tourism is built based on Islamic values. Muslim tourists who are the target of that market are tourists who considering Islamic values in their daily life and behaviors. This study analyzes the effect of Muslim tourists’ religiosity, perceived value, and destination satisfaction on electronic word-of-mouth. Muslim tourists’ perceived value towards halal tourism destination is measured using several variables, i.e., quality and price from cognitive value dimension, emotional and social from affective value dimension, different experience and novelty from epistemic value dimension, safety and location from conditional value dimension, and physical attributes and nonphysical attributes from Islamic value dimension. The data for this study were collected from Indonesian Muslim tourists that have visited halal tourism destination in Lombok via online survey and analyzed using Partial Least Squares Structural Equation Modeling (PLS-SEM) method. The result shows that only social value from perceived affective value dimension has a significant effect on electronic word-of-mouth. It means that Muslim tourists will do electronic word-of-mouth communication if they feel their social environment have good perception towards halal tourism destination and towards tourists that visited that destination"
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2020
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Silvana Yuliani
"Jumlah wisatawan Muslim yang datang ke Jepang semakin bertambah. Faktor pendorongnya adalah kebijakan bebas visa, meningkatnya jumlah fasilitas ruang sholat dan menu makanan halal, depresiasi yen yang berkaitan erat dengan biaya perjalanan murah, serta deflasi Jepang yang menyebabkan harga barang-barang cenderung stabil. Kyoto salah satu kota di Jepang yang giat menjadikan kotanya sebagai Muslim friendly city dengan menyediakan ruangan sholat, restoran halal, hotel ramah Muslim yang tersebar di beberapa lokasi. Namun konsep wisata ramah Muslim menjadi sesuatu yang dikomodifikasi sedemikian rupa untuk meraih keuntungan sebesar-besarnya.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan analisis deskriptif eksploratif yang bertujuan memberikan gambaran potensi Kyoto sebagai kota tujuan wisata halal serta mengidentifikasi faktor-faktor yang memperngaruhi implementasi Muslim Friendly Tourism (MFT) untuk mendapatkan gambaran yang faktual dan akurat mengenai kecenderungan munculnya praktik-praktik komodifikasi MFT. Konsep teori yang dijadikan alat analisis untuk menghasilkan kesimpulan adalah kerangka konsep MFT oleh COMCEC dan teori komodifikasi oleh Cohen.
Hasil penelitian didapatkan pertama, faktor-faktor yang memperkuat potensi Kyoto sebagai kota wisata adalah keunggulan kompetitif berupa Sumber Daya Manusianya yang kreatif dan inovatif serta keunggulan komparatif berupa lanskap kota kuno dan bentang alam yang indah. Kedua, implementasi MFT di Kyoto sudah berjalan sesuai kerangka konsep teori COMCEC yaitu key faith based needs, Demand side key themes, dan Supply side key themes. Ketiga, bukti terjadinya praktik komodifikasi MFT adalah kontradiksi antara program wisata Muslim friendly Kyoto dengan The Gay and Lesbian Guide to Japan,serta tidak adanya sinergi visi-misi antara Muslim friendly Kyoto dengan Kyoto Muslim Association.

The number of Muslim tourists visiting Japan is increasing. The driving factor is the visa-free policy, the increasing number of prayer room facilities and halal menus, the depreciation of yen which impact to the cost of cheap travel, and Japan's deflation which causes prices of goods to be stable. Kyoto, one of the cities in Japan that actively makes its city as Muslim friendly city by providing prayer rooms, halal restaurants, Muslim-friendly hotels, are spread over several locations. But the concept of Muslim-friendly tourism is something commodified in such a way as to gain maximum profit.
This study uses a qualitative method with a descriptive exploratory analysis approach that aims to provide an overview of Kyoto's potential as a halal tourist destination city and identify factors that influence the implementation of Muslim Friendly Tourism (MFT) to obtain a factual and accurate picture of the tendency to emerge MFT commodification . The theoretical concept used as an analytical tool to draw conclusions is the concept of MFT by COMCEC and the commodification theory by Cohen.
The results were obtained first, the factors that strengthened Kyoto's potential as a tourist city because it was supported by competitive advantages in the form of creative and innovative human resources and comparative advantages in the form of ancient city and beautiful landscapes. Second, the implementation of the MFT in Kyoto has been in line with the theoretical conceptual framework of COMCEC, namely key faith based needs, demand side key themes, and supply side key themes. Third, the evidence for the commodification of the MFT is the contradiction between the Kyoto-friendly Muslim tourism program and The Gay and Lesbian Guide to Japan, and the absence of a synergy of vision and mission between Muslim friendly Kyoto and the Kyoto Muslim Association."
Depok: Universitas Indonesia. Sekolah Kajian Stratejik dan Global, 2019
T51944
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Bani Ibnu Fikri
"Penerapan pariwisata halal di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat memiliki peran positif dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah khususnya dari sektor pariwisata. Penerapan kebijakan ini sudah diimplementasikan dengan dikeluarkannya Peraturan Daerah No. 2 Tahun 2016. Kendati demikian, determinan wisatawan muslim dalam mengembangkan loyalitas mereka terhadap destinasi pariwisata halal di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat belum sepenuhnya dipahami. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi loyalitas wisatawan muslim terhadap pariwisata halal di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Penelitian ini mengadopsi model Theory of Tourism onsumption Systems (TCS) sebagai kerangka teori dan melakukan pendekatan studi kuantitatif dengan menggunakan metode structural equation modeling (SEM). Data primer dikumpulkan melalui survei secara online dengan metode quota sampling yang melibatkan 1068 responden yang pernah melakukan perjalanan wisata ke Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa experience quality, perceived value, destination image, dan religiusitas memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan dan loyalitas wisatawan muslim pada pariwisata halal di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Hasil studi ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam memperkaya literatur terkait pariwisata halal dan dapat menggambarkan potensi pariwisata halal dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi negara sehingga dapat dijadikan acuan bagi KEMENPAREKRAF, pemerintah daerah, dan pemangku kepentingan lainnya.

The implementation of halal tourism on the island of Lombok, West Nusa Tenggara has a positive role in increasing regional economic growth, especially from the tourism sector. The implementation of this policy has been implemented with the issuance of Regional Regulation no. 2 of 2016. However, the determinants of Muslim tourists in developing their loyalty to halal tourism destinations on the island of Lombok, West Nusa Tenggara are not yet fully understood. Therefore, this study aims to analyze the factors that influence the loyalty of Muslim tourists to halal tourism on the island of Lombok, West Nusa Tenggara. This study adopted the Theory of Tourism consumption Systems (TCS) model as a theoretical framework and carried out a quantitative study approach using the structural equation modeling (SEM) method. Primary data was collected through an online survey using the quota sampling method involving 1068 respondents who had traveled to Lombok Island, West Nusa Tenggara. The results of this study indicate that experience quality, perceived value, destination image, and religiosity have a significant influence on the satisfaction and loyalty of Muslim tourists to halal tourism on the island of Lombok, West Nusa Tenggara. The results of this study are expected to contribute in enriching the literature related to halal tourism and can describe the potential of halal tourism in increasing the country's economic growth so that it can be used as a reference for KEMENPAREKRAF, local governments, and other stakeholders."
Depok: Fakultas Ekonomi dan BIsnis Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Khabibu Toha
"ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengujian tentang peran khusus atribut ramah halal di Singapura dalam membentuk citra sebuah destinasi dan niat intensi perilaku wisatawan muslim. Singapura merupakan salah satu negara pariwisata dengan minoritas penduduk Muslim. Singapura selama empat tahun terakhir berada di peringkat satu destinasi wisata halal negara-negara non-OIC. Bertambahnya jumlah wisatawan muslim akan menjadi prospek menjanjikan bagi industri pariwisata Singapura. Penelitian ini menggunakan pendekatan Confirmatory Factor Analysis (CFA). Data diolah dengan metode Structural Equation Modelling (SEM) pada Lisrel 8.8. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah 259 wisatawan muslim Indonesia yang pernah mengunjungi Singapura dalam empat tahun terakhir. Hasil dari penelitian ini ditemukan lima atribut ramah halal di Singapura memiliki pengaruh positif terhadap citra destinasi secara keseluruhan, citra destinasi secara afektif, niat mengunjungi kembali, dan niat merekomendasikan ke orang lain. Sedangkan citra destinasi secara afektif tidak memiliki pengaruh terhadap niat mengunjungi kembali dan niat merekomendasikan ke orang lain.

ABSTRACT
This study aims to look the special role of halal-friendly attributes in Singapore in forming destination image and behavioral intention. Singapore as one of the tourism countries with a Muslim minority. With the growing number of Muslim tourists will be a promising prospect for Singapore's tourism industry. This study uses a Confirmatory Factor Analysis (CFA) approach. Data is processed using the Structural Equation Modeling (SEM) method in Lisrel 8.8. The sample used in this study was 259 Indonesian Muslim tourists who had visited Singapore in the last four years. The results of this study found five halal-friendly attributes in Singapore have a positive influence on the overall destination image, revisit intention, and recommendation intention. While the affective destination image does not have an influence on the revisit intention and the recommendation intention."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tawfiq Salam Ikhtianto
"Semakin bertambahnya populasi Muslim dunia mendorong maraknya praktik pariwisata halal di dunia. Jepang sebagai salah satu negara dengan minoritas penduduk Muslim turut berusaha untuk menarik minat turis Muslim untuk berkunjung dan berwisata di negaranya. Dengan terus bertambahnya jumlah turis Muslim ke Jepang, industri pariwisata halal bisa menjadi sebuah prospek yang menjanjikan bagi industri pariwisata Jepang. Kepuasan turis Muslim dapat dimanfaatkan untuk mendapatkan keungtungan bisnis yang lebih besar melalui pendapatan dan market share yang lebih tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan kausal antara variabel Muslim Tourist Perceived Value (MTPV) dengan kepuasan berwisata turis Muslim. Sample pada penelitian ini adalah 170 turis Muslim yang pernah mengunjungi Jepang dalam kurun waktu empat tahun terakhir. Data diolah menggunakan metode Structural Equation Modelling (SEM) pada Lisrel 8.8. Pada penelitian ini ditemukan bahwa kualitas, emosi dan atribut fisik Islami memiliki pengaruh positif terhadap kepuasan turis Muslim. Sedangkan harga, sosial dan atribut non-fisik Islami tidak memiliki pengaruh terhadap kepuasan turis Muslim.

The increasing number of the world's Muslim population encourages the number of halal tourism practices in the world. Japan as one of the Muslim minority countries also tries to attract Muslim tourists to visit and travel in their country. With the growing number of Muslim travelers to Japan, the halal tourism industri can be a promising prospect for the Japanese tourism industri. The satisfaction of Muslim tourists can be utilized to get greater benefits through higher income and market share. This study aims to look at the causal relationship between the Muslim Tourist Perceived Value (MTPV) variables and the satisfaction of Muslim tourists. The sample in this study was 170 Muslim tourist who had visited Japan in the past four years. Data is processed using the Structural Equation Modeling (SEM) method on Lisrel 8.8. This study found that the quality, emotion and Islamic physical attributes had a positive influence on the satisfaction of Muslim tourists. Whereas price, social and Islamic non-physical attributes have no influence on the satisfaction of Muslim tourists.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2   >>