Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
Muhamad Reynanta Mauluddi
"Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh motivasi kerja, kepercayaan pada organisasi dan resiliensi, terhadap komitmen karyawan untuk berubah yang dimediasi oleh kesiapan individu untuk berubah. Penelitian dilakukan dalam konteks perusahaan BUMN yang tengah mengalami masa krisis organisasi sebagai akibat dari terjadinya perubahan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, dengan jumlah sampel yang terlibat sebanyak 303 orang responden. Data yang diperoleh melalui kuesioner kemudian dianalisis dengan menggunakan partial least square structural equation modeling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja, kepercayaan pada organisasi dan resiliensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan individu untuk berubah, sedangkan kesiapan individu untuk berubah berpengaruh positif terhadap komitmen terhadap perubahan. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa kesiapan individu untuk berubah memediasi secara parsial pengaruh motivasi kerja, kepercayaan pada organisasi dan resiliensi terhadap komitmen karyawan untuk berubah pada perusahaan ini. Secara teoritis penelitian ini berkontribusi dalam memperkaya khazanah teoritis terkait manajemen perubahan organisasi. Secara praktis penelitian ini dapat memberikan umpan balik kepada manajemen perusahaan dalam mengelola proses perubahan organisasi yang tengah dialaminya.
Research aims to examine the effect of work motivation, trust in the organization and resilience, on employee commitment to change which is mediated by individual readiness to change. Research was conducted in the context of a state-owned company that was experiencing period of organizational crisis as result of changes. This study used is a quantitative approach, with a total sample of 303 respondents. Data obtained through questionnaires were then analyzed using partial least square structural equation modeling (PLS-SEM). Results showed that work motivation, trust in the organization and resilience had a positive and significant effect on individual readiness to change, while individual readiness to change had a positive effect on commitment to change. Results also show that individual readiness to change partially mediates the influence of work motivation, trust in the organization and resilience to employee commitment to change in this company. Theoretically, this study contributes to enriching theoretical knowledge related to organizational change management. Practically this research can provide feedback to company management in managing the organizational change process."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library