Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Mudjiardjo
"Strategi merupakan suatu sarana untuk mencapai tujuan perusahaan. Dalam era persaingan usaha semakin ketat, tiap perusahaan dituntut dapat menentukan strategi yang tepat, agar dapat memenangkan persaingan tersebut, minimal dapat bertahan sehingga perusahaan tidak ditutup.
PT. Patra Dok Dumai adalah salah satu perusahaan yang dituntut untuk dapat bertahan, bahkan apabila mungkin dapat berkembang, di dalam bersaing dengan perusahan galangan kapal lainnya, terlebih lagi perusahaan ini dituntut untuk betul-betul dapat mandiri.
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui posisi strategis PT. Patra Dok Dumai pada saat ini, dan kemudian mengkaji serta menentukan strategi-strategi yang tepat sebagai dasar menuju kemandirian perusahaan.
Acuan yang digunakan dalam kajian tersebut adalah pertumbuhan dan relative market share dari teori BCG Growth Share Matrix, serta analisa SWOT sebagai dasar untuk menentukan strategy alternative. Didalam penelitian ini, data didapat dari PT. Patra Dok Dumai, perusahaan sejenis lainnya, serta dari lembaga atau departemen terkait. Selain itu agar didapatkan data yang lebih objektif, juga diedarkan kuesioner.
Dari penelitian diperoleh kesesuaian antara kondisi yang dialami perusahaan saat ini dengan hasil penelitian, dimana pada saat ini perusahaan masih mengalami large negative cash flow. Disamping itu, ada kesamaan antara beberapa strategi yang sedang dijalankan dengan strategi yang dihasilkan dari penelitian misalnya dalam hal perusahaan berusaha mempertahankan captive market, meningkatkan pemasaran dan diversifikasi usaha dibidang pekerjaan non kapal."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2001
T4369
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Atiti Setyaning Utami Mudjiardjo
"Tahun 2017 Balai Besar Wilayah Sungai Citarum mencatat pencemaran Sungai Citarum terutama daerah hulu DAS terus mengalami peningkatan yang ditandai penurunan kualitas air secara signifikan. Menurut laporan, 47,1% DAS Citarum Hulu mengalami pencemaran berat dengan total cemaran mencapai 280 ton limbah setiap harinya. Penelitian ini bertujuan menganalisis indeks kerentanan yang meliputi: variasi sumberdaya air, kelangkaan air, eksploitasi air, pencemaran air, kapasitas alam, kapasitas fisik, modal sosial, dan kapasitas ekonomi. Hasil analisis kerentanan tersebut menjadi dasar perumusan strategi intervensi untuk menjaga keberlanjutan fungsi eksosistem sungai di wilayah DAS Citarum Hulu.Metode riset yang digunakan adalah kombinasi antara metode analisis spasial, analisis statistik, SEM dan kuisioner. Hasil penelitian menunjukkan nilai indeks kerentanan sebesar 1 yang berarti bahwa kondisi lingkungan di wilayah DAS Citarum Hulu sangat buruk dan diperlukan restorasi wilayah sungai. Kondisi ini mengharuskan berbagai pihak untuk melakukan strategi intervensi yang meliputi aspek sosial, kebijakan, dan teknologi untuk menjaga keberlanjutan fungsi ekologisnya.

In 2017, the Citarum River Basin Center noted that pollution of the Citarum River, especially the upstream watershed, continued to experience an increase marked by a significant decrease. 47.1% of the Upper Citarum watershed is polluted with a total of 280 tons of waste per day. This study aims to analyze the vulnerability index which includes: variations in water resources, water scarcity, water exploitation, water pollution, natural capacity, physical capacity, social capital, and economic capacity. The results of the vulnerability analysis are the basis to maintain the sustainable. The research method used is a combination of spatial analysis methods, statistical analysis, SEM and questionnaires. The results showed a vulnerability index value of 1, which means the environmental conditions in the Upper Citarum watershed area are bad and require restoration. This condition requires various parties to carry out intervention strategies covering social, policy and technological aspects to maintain the sustainability."
Depok: Sekolah Ilmu Lingkungan Universitas Indonesia, 2020
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library