Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
Irawati Susanti
"Penelitian dilakukan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada tahun 2010-2013 dengan metode panel. Penelitian dilakukan untuk membuktikan pengaruh agresivitas pajak terhadap kebijakan utang perusahaan karena adanya pengurangan pajak dari biaya bunga yang bersifat substitutif dengan pengurang pajak lainnya. Selain itu, penelitian ini juga menguji pengaruh kepemilikan keluarga terhadap kebijakan utang serta pengaruhnya terhadap hubungan antara agresivitas pajak dengan kebijakan utang. Perusahaan keluarga memiliki agency conflict antara pemegang saham mayoritas dan minoritas sehingga membutuhkan mekanisme pengawasan lain, seperti utang. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa agresivitas pajak yang diukur menggunakan perbedaan total laba akuntansi dan laba pajak memberikan pengaruh negatif terhadap kebijakan utang perusahaan. Namun, agresivitas pajak yang diukur menggunakan perbedaan permanen laba akuntansi dan laba pajak menunjukan pengaruh positif. Kepemilikan keluarga terbukti memberikan pengaruh positif terhadap tingkat utang, serta memperlemah hubungan antara agresivitas pajak dan kebijakan utang.
This research used manufacturing industry data in Indonesia Capital Market for 2010-2013 under panel method. The purpose of this research is to assess impact of tax aggressiveness to corporate debt policy since there is interest expense tax reduction which is substitutive with other alternatives of tax reduction. This research also purposes to assess impact of family ownership to corporate debt policy and to relationship between tax aggressiveness and corporate debt policy. There is agency conflict between majority shareholder and minority shareholder in family firm so that family firm needs other monitoring mechanism, such as debt. Result shows that tax aggressiveness, which is measured by total book-tax gap, has negative impact to corporate debt policy. Meanwhile, tax aggressiveness which is measured by permanent book-tax gap has positive impact to corporate debt policy. Family ownership has positive impact to corporate debt policy. It also weakens relationship between tax aggressiveness and corporate debt policy."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S57725
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library