Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
Harman Yusuf
"Blockchain adalah salah satu solusi alternatif yang dapat meningkatkan performa Halal Supply Chain. Hal Ini dikarenakan kemampuan Blockchain untuk mengatasi semua masalah dalam Halal Supply Chain seperti kontaminasi produk halal dan ketidaktaatan proses halal untuk semua pihak dalam Rantai, termasuk pelanggan akhir. Jenis teknologi yang cocok untuk kasus ini adalah Permissioned Blockchain, di mana administrator dapat menentukan hak setiap kategori peserta Halal Supply Chain, termasuk informasi apa yang dapat dilihat dan ditambahkan ke Blockchain. Tentu saja, penentuan hak-hak ini juga harus dilakukan dengan konsensus sehingga tidak ada yang merasa dirugikan. Penelitian ini menggunakan Blockchain Network dengan tiga channel dan menggunakan algoritma konsensus raft dalam merancang web interface dan menguji kapabilitasnya. Dari web interface yang dibuat, tidak ada kegagalan dalam uji validitas saat tes invoke serta saat tes query. Selain itu, web interface juga berhasil diuji untuk menggagalkan pembentukan block apabila terjadi kesalahan input data dari pengguna. Pada integrasi antar web interface dengan server, server bisa melakukan prosesnya sebagai pemberi informasi dan validator untuk web interface. Dari hasil simulasi yang dilakukan pada Blockchain Network yang dibuat, kecepatan transaksi Blockchain termasuk cepat dan semua transaksi berhasil ditransfer ke setiap peer lainnya. Dengan demikian, Permissioned Blockchain berguna untuk Halal Supply Chain tidak hanya karena dapat mengamankan transaksi dari beberapa masalah halal, tetapi kecepatan dan kecepatan transaksi untuk mentransfer data juga sangat efektif.
Blockchain is one of alternative solution that can improve the performance of the Halal Supply Chain. This is due to Blockchain's ability to tackle all the issue in the Halal Supply Chain such as contamination of halal product and disobedience of halal process for all parties in the Chain, including end customers. The type of technology suitable for this case is Permissioned Blockchain, where administrators can determine the rights of each Halal Supply Chain participant category. The determination of these rights must be done by consensus so that no one feels aggrieved. This study uses a Blockchain Network with three channels and uses raft consensus algorithm in designing web interfaces and testing their capabilities. From the web interface, there were no failures in the validity test during the invoke test and the query test. In addition, the web interface was also successfully tested to thwart the formation of a block in case of data input errors from the user. The server also can do the process as a provider of information and validator for the web interface. From the results of simulations conducted on the Blockchain Network that was made, Blockchain's transaction speed is fast and all the transaction is successfully transferred to other peers. Thus, Permissioned Blockchain is useful for Halal Supply Chain not just because it can secure transaction from some of halal issues, but the transaction speed and rate to transfer data is very effective."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2020
T-Pdf
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Harman Yusuf
"Blockchain telah menjadi salah satu teknologi penting karena kemampuan transparansi dan privasi yang dimiliki. Banyak perusahaan melihat kemampuan dari Blockchain sebagai terobosan untuk banyak kasus, seperti rantai pasok. Penelitian ini membahas kasus masalah ledger pemasok sayuran. Pemasok sayuran membutuhkan satu hari untuk menyalin transaksi ke dalam ledger dan seringkali ada beberapa distorsi informasi antara pemasok dan pelanggan. Penelitian ini menggunakan Hyperledger Fabric untuk membangun Blockchain Network sesuai dengan permasalahan pemasok sayuran. Blockchain Network dibuat dengan sembilan channel dan Crash Fault Tolerance dengan menggunakan apache kafka. Blockchain Network yang telah dikembangkan akan disimulasikan dengan dua iterasi yang setiap iterasi terdiri dari 40 putaran dan setiap putaran berisi 3000 transaksi. Rata-rata throughput iterasi pertama adalah 27,9 tps dengan throughput tertinggi di putaran 1 dengan throughput 34,1 tps dan terendah di putaran 37 dengan throughput 25,3 tps. Selanjutnya, iterasi pertama memiliki success rate 99,1% dengan success rate minimum 93,3% di putaran 37. Throughput iterasi kedua adalah 28,1 tps dengan throughput tertinggi di putaran 1 dengan throughput 32,8 tps dan terendah di putaran 40 dengan throughput 21,3 tps. Selain itu, rata-rata success rate iterasi ke dua adalah 98,9% dengan success rate minum adalah 80,4% di putaran 40. Hasil simulasi tersebut menunjukkan bahwa Blockchain Network yang dikembangkan sangat kompatibel dengan masalah yang dimiliki oleh pemasok sayuran.
Blockchain has become one of the most important technology because of its capabilities such as transparency and privacy. Many enterprises see these capabilities as a breakthrough to many cases, such as supply chain. This paper discusses a case of a vegetables supplier that faced some problems about the ledger. Usually the company need one day to finish the ledger and sometimes there are some information distortion between supplier and client. This paper use Hyperledger Fabric to build Blockchain Network that is compatible with the supplier problems. The Blockchain Network created with nine channels and Crash Fault Tolerance by using kafka. This Blockchain Network is tested with two iteration which iteration is tested with 40 rounds of 3000 transaction. The first iteration throughput average is 27.9 tps with the highest throughput in round 1 with a throughput of 34.1 tps and the lowest in round 37 with a throughput of 25.3 tps. Furthermore, the first iteration has a success rate average of 99.1% with a minimum success of 93.3% in round 37. The second iteration throughput is 28.1 tps with the highest throughput is in round 1 with a throughput of 32.8 tps and the lowest is in round 40 with a throughput of 21.3 tps. Furthermore, the success rate average of the second iteration is 98.9% with the lowest success rate is 80.4% in round 40. This performance indicates that the developed Blockchain Network is very compatible with the problem that vegetables supplier has."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library