Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
Fauziah Rudhiati
"Saat ini terdapat 71.815 balita yang menderita gizi buruk di Indonesia. Napsu makan balita yang baik akan mempengaruhi status gizi balita. Ibu memegang peranan penting dalam hal ini. Tujuan penelitian adalah mengetahui gambaran hubungan antara tingkat pendidikan dengan tingkat kecemasan ibu dalam menghadapi penurunan napsu makan balitanya. Penelitian dilakukan di RW 011, Kelurahan Tanah Baru, Kecamatan Beji, Depok. Jumlah responden 41 orang terdiri dari tingkat pendidikan rendah (tidak sekolah, SD, SLTP) 11 orang dan tingkat pendidikan tinggi (SLTA, Akdmk/Perguruan Tinggi) 30 orang. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif korelatif dengan menggunakan alat kuisioner. Analisa data yang digunakan adalah distribusi frekuensi dan uji Kai Kuadrat dengan Fisher Exact untuk menganalisa hubungan antara variabel tingkat pendidikan dengan tingkat kecemasan. Hasil penelitian diperoleh tidak ada hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan dan tingkat kecemasan ibu (pValue 0,53; alpha 0,05). Penelitian ini merekomendasikan agar penelitian selanjutnya dilakukan di tempat yang warganya memiliki tingkat pendidikan yang merata."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2006
TA5475
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Fauziah Rudhiati
"Kurang nafsu makan merupakan masalah makan pada anak usia 1-3 tahun yang sering dikeluhkan ibu, dan dapat mempengaruhi berat badan anak serta status gizi anak. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh terapi akupresur terhadap nafsu makan anak usia 1-3 tahun yang mengalami gizi kurang.
Desain penelitian yang digunakan randomized controlled trial dengan jumlah responden 38 orang. Baik pada kelompok kontrol maupun intervensi sama-sama menunjukkan peningkatan pada nilai nafsu makan, akan tetapi tidak ada perbedaan yang signifikan secara statistik pada selisih rerata nafsu makan sesudah fase terapi baik pada kelompok kontrol maupun intervensi (P>0,05).
Penelitian ini merekomendasikan untuk dilakukan penelitian ulang dengan menggunakan desain randomized controlled trial cluster dan melakukan pengontrolan yang lebih ketat terhadap variabel perancu nafsu makan anak.
Lack of appettite is an eating problem in children age 1-3 years, which is often complained by mothers. Lack of appettite affects children‟s weight and their nutritional status. This study aimed to identify the effect of acupressure therapy on children age 1-3 years with undernutrition.The research design randomized control trial was used. Involving 38 respondent. The result of this study showed that there was no significant diferences between appetitte score before and after intervention among control and intervention groups (p control= 0,08; p intervention= 0,41; α= 0,05).This research recommends that acupressure therapy can be used to support the intervention in therapeutic feeding center program at puskesmas."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2013
T35211
UI - Tesis Membership Universitas Indonesia Library
Fauziah Rudhiati
"Mual muntah merupakan gangguan rasa nyaman yang dialami oleh sebagian besar anak pasca operasi. Mual muntah dapat mengakibatkan gangguan keseimbangan cairan merupakan resiko yang dapat terjadi pada hampir sebagian besar anak yang telah mengalami pembedahan. Gangguan keseimbangan cairan dan elektrolit pasca pembedahan dapat menyebabkan perburukan pada kondisi anak yang pada akhirnya menghambat proses pemulihan luka pembedahan. Tujuan dari penulisan karya ilmiah akhir ini adalah untuk memberikan gambaran aplikasi konsep Teori Comfort dalam asuhan keperawatan pada anak pasca pembedahan yang memiliki kebutuhan akan cairan dan elektrolit. Penggunaan teori comfort dapat meningkatkan kesadaran perawat akan kebutuhan-kebutuhan klien terhadap kenyamanan di setiap aspek fisik, psikospiritual, lingkungan, dan sosiokultural baik yang dikeluhkan oleh klien maupun hasil dari analisa perawat. Melalui aplikasi teori yang telah dilaksanakan perawat dapat mengetahui perubahan tingkat kenyamanan sebelum dan sesudah dilakukannya intervensi keperawatan. Disarankan agar aplikasi teori Comfort dipertahankan pelaksanaannya di lahan praktik asuhan keperawatan.
Uncomfortable condition such as nausea and vomiting are experienced by most of postoperative children. This uncomfortable may lead to fluid and electrolyte imbalance. Fluid and electrolyte imbalance can lead to deterioration in the condition of the child, which in turn inhibits the surgical wound healing process. The purpose of this final scientific writing is to provide an overview about the application of Comfort theory concept in postoperative children nursing care. The application of comfort theory is expected to increase nurses awareness on the need of patient comfort which include physical, psycho spritiual, social cultural, and enviormental. With the application of theories nurse can made a comparison of the comfort level before and after intervention for each case. It is recommended that application of the theory of Comfort retained its implementation in the field of nursing care practices."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2014
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library