Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Endang Murwaningsih
"Salah satu dampak dari tindakan sinar dalam atau brakiterapi pada pengobatan kanker serviks adalah adanya disfungsi seksual. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi gambaran indeks fungsi seksual pada klien kanker serviks. Desain penelitian menggunakan desain bersifat deskritif korelasi dengan menghubungkan masing-masing karakteristiknya. Dengan besar n = 50, menggunakan kuesioner indeks fungsi seksual yang terdiri dari 19 item pertanyaan dengan 6 domain di dalamnya. Analisis data dengan univariat dan bivariat dengan Uji T independen dan uji ANOVA.
Hasil penelitian diperoleh gambaran indeks fungsi seksual yang rendah dan hubungan yang bermakna antara hubungan seksual setelah brakiterapi dan frekuensi dalam melakukan hubungan dengan indeks fungsi seksual total. Disarankan perawat dapat memberikan pendidikan kesehatan tentang seksualitas dengan benar agar klien memperoleh informasi secara maksimal.

One of impacts in internal radiotherapy or brachytherapy for cervical cancer treatment that has dysfunction of sexual. This study aims to Description of index sexual function for client‟s that has cervical cancer. Method of research that use of descriptively method which correlate in each of characteristic. the number of samples are 50 (n = 50), use of questionnaire about sexual function index that consisting of the 19 item of question by six domains. Analyzing of data by univariat and bivariat with independent test of "T" and test of ANOVA.
Determining of result is description of sexual function index in low and has good correlation between sexual intercourse after brachytherapy treatment and frequency of intercourse with sexual function index totally. Hopefully, the nurses can provide healthy education about sexuality correctly so that the clients can determine the information maximally.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2013
S47046
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Endang Murwaningsih
"Kanker Payudara adalah tumor ganas yang terjadi karena terganggunya sistem pertumbuhan sel di dalam jaringan payudara. Kanker payudara juga merupakan salah satu masalah kesehatan yang terjadi di daerah perkotaan terkait dengan gaya hidup yang tidak sehat. Penatalaksanaan kanker payudara dilakukan dengan serangkaian pengobatan salah satunya pembedahan dengan cara mastektomi. Pasien pasca pembedahan mastektomi biasanya mengalami keterbatasan gerak. Akibat dari keterbatasan gerak ini pasien merasa kaku dan nyeri. Tujuan penulisan ini adalah untuk melakukan analisis evidence based mengenai pengaruh latihan rentang gerak sendi/ROM terhadap pengurangan rasa kaku dan nyeri sehingga dapat mencegah limfedema.

Breast cancer is when cancer develops from breast tissue. Breast cancer is the most common health problems for public health in urban city that cause by unhealthy life. Total mastectomy in breast cancer is one of treatment of breast cancer management. Patient who had surgery on total mastectomy ussually developed side effects of surgery in their activity such as pain and Loss of range of motion. The aim of this paper that doing evidence base analisis of exercise for range of motion (ROM) related with side efect after surgery to prevent lymhedema.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2014
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Endang Murwaningsih
"Kemoterapi merupakan salah satu modalitas terapi kanker pada pasien kanker payudara. Kemoterapi selain memiliki efek akut juga menimbulkan efek jangka panjang. Efek kemoterapi yang dirasakan menjadi gejala yang tidak hanya satu gejala tetapi memiliki berbagai gejala yang menjadi beban gejala. Spiritual sebagai koping dalam meningkatkan kesejahteraan spiritual sangat dibutuhkan dalam membantu mengatasi beban gejala. Beberapa faktor diduga berpengaruh terhadap kesejahteraan spiritual seperti usia, agama, pendidikan, pekerjaan, stadium kanker, siklus kemoterapi dan jenis kemoterapi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan beban gejala dengan kesejahteraan spiritual pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi di RS Kanker Dharmais. Penelitian ini menggunakan desain observasi studi cross sectional deskiritif analitik, dengan sampel 147 orang. Analisis data menggunakan uji korelasi, Chi Square dan uji Mann Whitney. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara beban gejala dengan kesejahteraan spiritual dengan nilai p sebesar 0,000 < 0.0. Faktor yang paling mempengaruhi kesejahteraan spiritual adalah agama dan stadium kanker. Penelitian ini merekomendasikan perawat untuk melakukan pengkajian spiritual sebagai screening awal untuk menentukan intervensi keperawatan spiritual dalam membantu mengatasi beban gejala, sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup pasien kanker payudara yang menjalani kemoterapi.

Chemotherapy is one of the modalities of cancer therapy in breast cancer patients. Chemotherapy have an acute effect and long-term effects. Many symptoms result of the effects chemotherapy. Serious symptoms result of Chemo became a symptom burden. Spiritual as a coping in improving spiritual well-being is needed in helping to overcome the burden of symptoms. Several factors are thought to influence spiritual well-being such as age, religion, education, occupation, cancer stage, chemotherapy cycle and type of chemotherapy. This study aims to determine the relationship between symptom burden and spiritual well-being of breast cancer patients undergoing chemotherapy at Dharmais Cancer Hospital. This study used an analytical descriptive cross sectional observational study design, with a sample of 147 people. Data analysis used correlation test, Chi Square and Mann Whitney test. The results of this study indicate that there is a significant relationship between symptom burden and spiritual well-being with a p value of 0.000 < 0.05. The factors that most affect spiritual well-being are religion and the stage of cancer. This study recommends nurses to conduct a spiritual assessment as an initial screening to determine spiritual nursing interventions in overcoming the burden of symptoms, so as to improve the quality of life of breast cancer patients undergoing chemotherapy"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Endang Murwaningsih
"Kanker paru masuk kedalam lima besar kanker terbanyak di Indonesia. Menurut data kanker paru mempunyai prognosis buruk meskipun sudah mendapat tatalaksana terapi kanker. Harapan hidup yang meningkat adalah tujuan terapi kanker paru. Pengenalan program paliatif dengan menerapkan teori keperawatan Peaceful end of life (PEOL) sangat aplikatif. Teori ini tidak hanya kanker paru namun juga penyakit keganasan yang lain. 30 resume kasus keganasan dibuat menggunakan teori PEOL, dengan berfokus dalam mengatasi nyeri, memberikan kenyaman, merasa bermartabat, di hargai, menyertakan keterlibatan dengan orang yang bermakna. Inovasi keperawatan yang dilakukan dengan mengembangkan media video dalam menunjang intervensi manajemen edukasi. Penerapan praktek klinik berbasis bukti ilmiah dalam merawat pasien luka kanker menggunakan green tea bag untuk mengontrol dan mengurangi bau. Tujuan laporan analisis praktek residensi adalah mendapat gambaran secara keseluruhan proses dari kasus kelolaa, 30 resume, EBN dan inovasi. Hasil dari laporan residensi dapat menjadi acuan dalam mengembangkan layanan asuhan keperawatan onkologi yang optimal.

Lung cancer included in the top five most cancers in Indonesia. According to data, lung cancer has a poor prognosis even though has received cancer therapy. Increased life expectancy is the goal of lung cancer therapy. The introduction of palliative programs by applying the theory Peaceful end of life (PEOL) is very applicable. This theory is not only lung cancer but also other malignancies. 30 malignancy case resumes were created using PEOL theory, with a focus on reduce pain, providing comfort, feeling dignified, being valued, involvement with meaningful people. A breakthrough innovation by developing video media to support management of education. Application of evidence-based clinical nursing practice in treating malignant wounds using green tea bags to control and reduce odor. The purpose of the residency practice is to get an overall picture of the process of managed cases, 30 resumes, EBN and innovations. The results of the residency report can be a reference for nurse to develop their practice in oncology nursing care services."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library