Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 4 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Dimas Agus Putera Hardijanto
"Metode pengambilan sampel melalui Dried Blood Spot DBS terus dikembangkan. DBS memiliki banyak kelebihan seperti kemudahan penyimpanan sampel dan sampel yang dibutuhkan lebih kecil. Walau demikian, analisis dalam sampel DBS lebih sulit dilakukan karena banyaknya faktor yang mempengaruhi analisis sehingga diperlukan penyelidikan lebih lanjut. Penelitian ini bertujuan untuk melihat adanya perbedaan hasil yang diakibatkan jenis kertas, hematokrit darah, volume penotolan, pemberian baku dalam, dan suhu penyimpanan yang berbeda terhadap analisis sampel. Sampel darah dengan hematokrit tertentu yang mengandung 6-merkaptopurin 6-MP dan 6-tioguanin 6-TG pada konsentrasi 25 ng/ml dan 1000 ng/ml ditotolkan dengan volume yang berbeda pada kertas CAMAG DBS dan Perkin Elmer 226. Setelah kering, kertas dipotong dengan diameter 8 mm dan diekstraksi dengan metanol yang mengandung baku 5-fluorourasil 5-FU . Selain di dalam larutan pengekstraksi, baku dalam diberikan di dalam darah dan ditotolkan ke dalam kertas untuk dilihat perbedaan kromatogramnya. Pemisahan dilakukan dengan kolom Waters Acquity UPLC Class BEH Amide 1,7 ?m 2,1 x 100 mm dengan fase gerak berupa asam format 0,2 dalam air ndash; asam format 0,1 dalam asetonitril ndash; metanol dengan elusi gradien dan laju alir 0,2 mL/menit. Hasil penelitian ini memperlihatkan perbedaan pemberian baku dalam mempengaruhi puncak baku dalam. Perbedaan jenis kertas mempunyai korelasi.

The collection method of dried blood spot DBS is being developed. DBS offers a number of advantages over conventional blood collection such as easier storage and smaller samples. However, the analysis of the DBS sample is more difficult due to many factors that affect the analysis so that further investigation is needed. The aim of this study was to saw the presence of differences in results because of paper type, hematocrit, blood volume, provisions of internal standard, and temperature of sample storage differences. Blood samples with specific hematocrit containing 25 and 1000 ng ml 6 mercaptopurine 6 MP and 6 thioguanine 6 TG were spotted at the different volume of blood on CAMAG DBS paper and Perkin Elmer 226. The DBS paper was punched with a diameter of 8 mm and extracted using methanol containing internal standard 5 fluorouracil 5 FU . In addition in the methanol, the internal standard was also added in the blood and spotted into the paper to see the chromatogram difference. The separation was carried out using a Waters Acquity UPLC Class BEH Amide 1.7 m 2.1 x 100 mm column with a mobile phase of 0.2 formic acid in water 0.1 formic acid in acetonitrile methanol with gradient elution at flow rate 0.2 mL minute. The results of this study indicated the differences provisions of internal standard affected the chromatogram of the internal standard. Different types of paper and blood volume affected."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia , 2017
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dimas Agus Putera Hardijanto
"Salah satu upaya pemerintah untuk menyediakan kesehatan yang bermutu, aman, efisien, dan terjangkau bagi masyarakat adalah menyusun pedoman Cara Pembuatan Obat yang Baik CPOB. Industri farmasi wajib menerapkan aspek-aspek CPOB untuk memastikan produk yang dibuat memiliki nilai kebermanfaatan bagi masyarakat. Apoteker memiliki peran penting dalam penerapan CPOB di industri farmasi.
Praktik Kerja Profesi Apoteker PKPA yang dilaksanakan di PT Guardian Pharmatama Plant Citeureup, Bogor, bertujuan untuk memahami peranan, tugas, serta tanggung jawab apoteker di industri farmasi. Selain itu, melalui PKPA diharapkan calon apoteker mendapatkan wawasan, pengetahuan, keterampilan, serta pengalaman praktis dalam melakukan pekerjaan kefarmasian di industri farmasi. Calon apoteker juga diharapkan dapat mempelajari secara langsung penerapan CPOB dan mengetahui gambaran nyata mengenai permasalahan pekerjaan kefarmasian di industri farmasi.
Tugas khusus yang diberikan berjudul Pengurangan Jumlah Limbah Strip pada Mesin Hai Wang. Tugas khusus ini bertujuan untuk mengetahui penyebab terbesar dari limbah pada mesin Hai Wang dan menurunkan jumlah limbah yang dihasilkan hingga di bawah 10 . Secara umum, PT Guardian Pharmatama telah menerapkan aspek-aspek CPOB dengan baik dan benar, penulis juga telah mendapatkan kemampuan untuk memahami peran, tugas, wawasan dan tanggung jawab apoteker dan memberikan solusi pada permasalahan di industri farmasi.

One of the government 39;s efforts to provide quality, safe, efficient, and affordable health care for the people is to develop Good Manufacturing Practices GMP guidelines. The pharmaceutical industries are obliged to apply aspects of the GMP to ensure the products made have a benefit to the people. Pharmacists have an important role in the application of GMP in the pharmaceutical industry. The internship was conducted at PT Guardian Pharmatama Plant Citeureup, Bogor.
This internship is aimed to make the student of apothecary profession understand the role, duty, and responsibility of pharmacist in the pharmaceutical industry. In addition, through this internship, the student of apothecary profession is expected to gain insight, knowledge, skills, as well as practical experience in doing the pharmaceutical work in the pharmaceutical industry. The students of apothecary profession are also expected to learn directly the implementation of GMP and know the real picture of the problems in pharmaceutical work at the pharmaceutical industry.
The special assignment given is Reduction of the Number of Strip Wastes on Hai Wang Machine. This special task aims to determine the biggest cause of waste in Hai Wang machines and reduce the amount of waste produced to below 10 . Overall, PT Guardian Pharmatama has applied the aspects of GMP, the author has also gained the ability to understand the role, duties, insights and responsibilities of pharmacists and provide solutions to problems in the pharmaceutical industry.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2018
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Dimas Agus Putera Hardijanto
"ABSTRAK
Apotek merupakan sarana pelayanan kefarmasian tempat dilakukan praktik kefarmasian oleh Apoteker. Setelah Jaminan Kesehatan Nasional diterapkan, apotek telah menjadi salah satu ujung tombak pelayanan kesehatan bagi masyarakat, sehingga Apoteker dituntut untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan agar dapat meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan. Praktik Kerja Profesi Apoteker PKPA yang dilaksanakan di Apotek Atrika bertujuan untuk memahami peranan, tugas, serta tanggung jawab apoteker di apotek. Selain itu, melalui PKPA diharapkan calon apoteker mendapatkan wawasan, pengetahuan, keterampilan, serta pengalaman praktis dalam melakukan pelayanan kefarmasian di apotek. Calon apoteker juga diharapkan dapat mempelajari secara langsung manajemen apotek dan mengetahui gambaran nyata mengenai permasalahan yang dapat di apotek. Tugas khusus yang diberikan adalah analisis rancangan kerjasama Apotek dengan praktik dokter bersama yang melayani program rujuk balik di Jakarta Selatan yang dapat diimplementasikan. Secara umum, Apotek Atrika telah melaksanakan praktik pelayanan kefarmasian dengan baik dan benar, penulis juga telah mendapatkan kemampuan untuk memahami peran, tugas, wawasan dan tanggung jawab apoteker dan memberikan solusi pada permasalahan di apotek.

ABSTRACT
A pharmacy is a pharmaceutical care facility where a clinical practice is done by a pharmacist. Once the National Health Insurance is applied, pharmacies have become one of the spearheads of health services for the people, so pharmacists are required to improve their knowledge and skills in order to improve the quality of services. The internship at the Atrika Pharmacy is aimed to make the student of apothecary profession understand the role, duty, and responsibility of pharmacist in pharmacies. In addition, through this internship, the student of apothecary profession is expected to gain insight, knowledge, skills, as well as practical experience in doing the clinical services in pharmacies. The students of apothecary profession are also expected to learn directly the management of pharmacies and know the real picture of the problems in the pharmacy. The special assignment given is the analysis of the cooperation plan between pharmacist and doctor in the National Health Insurance program at South Jakarta. Overall, Atrika Pharmacy has performed good clinical practices, the author also gained the ability to understand the role, duties, insights and responsibilities of pharmacists and provide solutions to problems in pharmacies."
2018
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Dimas Agus Putera Hardijanto
"ABSTRAK
Pemerintah memberikan tanggung jawab pada Kementerian Kesehatan Republik Indonesia untuk menyelenggarakan kegiatan yang berkaitan dengan kesehatan di Indonesia. Salah satunya adalah menjamin alat kesehatan dan perbekalan kesehatan rumah tangga yang beredar memiliki manfaat bagi masyarakat. Praktik Kerja Profesi Apoteker PKPA yang dilaksanakan di Direktorat Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia bertujuan agar mahasiswa profesi apoteker mengetahui dan memahami tugas, peran, dan tanggung jawab apoteker di instansi pemerintahan. Selain itu, kegiatan Praktik Kerja Profesi juga memfasilitasi mahasiswa dalam memahami gambaran nyata permasalahan kefarmasian di instansi pemerintahan. Tugas khusus yang diberikan adalah prosedur pemberian izin edar untuk alat pacu jantung. Secara umum, Kementerian Kesehatan telah berusaha melakukan penyelenggaraan kesehatan di Indonesia. Pemberian izin edar alat kesehatan dilakukan dengan memperhatikan manfaat dan dampak yang timbul berdasarkan pertimbangan dari tenaga kesehatan yang salah satunya adalah apoteker.

ABSTRACT
The Government gives responsibility to the Ministry of Health of the Republic of Indonesia to organize health-related activities in Indonesia. One of them is to guarantee the health equipment and household health supplies that have outstanding benefits for the community. The internship conducted at the Directorate General of Pharmacy and Medical Devices of the Ministry of Health of the Republic of Indonesia aims that the pharmacist 39;s professional students know and understand the duties, roles, and responsibilities of pharmacists in government agencies. In addition, the internship also facilitates students in understanding the real picture of pharmaceutical problems in government agencies. The specific task given is the procedure for giving market authorization of pacemaker. Overall, the Ministry of Health has tried to conduct health-related activities in Indonesia. The market authorization of the medical devices are given after the benefits and risk of the medical devices are evaluated by the health worker, one of whom is the pharmacist."
2018
PR-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library