Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Haryo Ariobimo Budi Sarwono
"Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh Sustainability Reporting (ESG) terhadap kinerja perbankan di wilayah Asia Timur Jauh. Penelitian ini menggunakan sampel dari 89 perusahaan yang merupakan perusahaan tercatat di Bursa Saham di wilayah Asia Timur Jauh pada periode 2018-2021 yang melakukan pengungkapan skor ESG secara konsisten. Metode penelitian yang digunakan adalah regresi panel dengan metode estimasi fixed effect model. Penelitian ini menemukan terdapatnya pengaruh negatif antara ESG terhadap kinerja perbankan. Namun juga menemukan terdapatnya pengaruh positif antara salah satu aspek ESG yaitu corporate governance terhadap kinerja perbankan.

This study aims to examine the effect of Sustainability Reporting (ESG) on banking performance in the Far East Asia region. This study uses a sample of 89 companies listed on the Stock Exchange in the Far East Asia region in the 2018-2021 period that consistently disclose ESG scores. The research method used is panel regression with fixed effect model estimation method. This study found a negative influence between ESG on banking performance. However, they also found a positive influence between one aspect of ESG, namely corporate governance, on banking performance."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Diah Artanti Sekarayu Budi Sarwono
"Kanker payudara merupakan salah satu jenis kanker yang paling umum. Sebagaimana diketahui, kanker suatu jaringan dapat menyebar atau bermetastasis ke jaringan lain sebagai kanker sekunder, di mana pada kanker payudara 90% kematian selama pengobatan dikaitkan pada metastasis. Penelitian ini fokus kepada karakteristik metastasis bone only sebagai subtipe metastasis tulang kanker payudara yang belum banyak diteliti walaupun angka kelangsungan hidup (survival)nya paling bagus dibandingkan bila metastasis ke organ/tempat lainnya. Gambaran karakteristik pasien KPD BMO yg berobat di RSCM juga belum pernah diteliti. Penelitian ini menggunakan desain penelitian observasional deskriptif dengan desain studi cross sectional dengan teknik sampel total sampling. Terdapat 1278 pasien KPD metastasis yg berobat di RSCM 2017-2022. Didapatkan 148 pasien KPD BMO, namun karena ketidak lengkapan informasi di hasil pemeriksaan penunjang maka yang masuk kriteria inklusi penelitian ini adalah 47 pasien. Dari 47 pasien, ditemukan karakteristik 100% perempuan, rentang usia terbanyak 45-64 tahun (70,2%), 46,8% bersuku Jawa, 85,1% dalam usia menopause, dengan sebagian besar kanker karsinoma duktal invasif (85,1%) grade 2 (68,1%) dan subtipe luminal A (42,6%). Kasus Denovo sebanyak 48,9%. Ditemukan metastasis multiple (91,5%) lesi osteolitik(29,8%) , dan berlokasi di Os. Vertebrae (31,7%). Sejalan dengan penelitian sebelumnya dan faktor risiko metastasis bone only, sehingga dapat dilakukan studi lanjutan berupa studi analitik maupun genomic untuk mengkonfirmasi hubungan kausalitas tiap variabel.

Breast cancer is one of the most common types of cancer. As we know, cancer in one tissue can spread or metastasize to other tissues as secondary cancer, where in breast cancer 90% of deaths during treatment are attributed to these metastases. This study focuses on the characteristics of bone only metastases as a subtype of breast cancer bone metastases that has not been widely studied although its survival is better than breast cancer which metastases to other organs. This research uses a descriptive observational research design with a cross sectional study design with a total sampling technique. We found 1278 breast cancer with metastasis treated in RSCM within 2017-2022. There are 148 breast cancer bone metastasis only, but only 47 patients were included in the research due to the completed radiology data. Of the 47 patients, the characteristics of the 47 patients were 100% female; 70,2% aged 45-64 years-old ;46,8% Javanese ; 85,1% in menopausal age, 68,1% with grade 2 invasive ductal carcinoma and 42,6% luminal A subtype; 48,9% Denovo cases ; 91,5% suffered from Multiple osteolytic lesion metastases and 31,7% were located in Os. Vertebrae. In line with previous research and risk factors for bone only metastasis, further studies can be carried out in the form of analytical or genomic studies to confirm the causal relationship between each variable."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Budi Sarwono; Arlan Septia Ananda Rasam
"ABSTRAK
Selaras dengan perkembangan dunia usaha pada saat ini yang sangat turbulen
dan pengembangan yang ada di pulau Batam serta kesempatan usaha yang ada dikawasan
Asean maka PT Senawangi harus dapat memanfaatkan peluang tersebut.
Dengan faktor kekuatan yang dominan, seperti lahan yang luas serta sangat
potensial dan beberapa . faktor lainnya, PT Senawangi mempunyai kesempatan untuk
memanfaatkan kondisi tersebut untuk dapat mengembangkan tingkat pertumbuhan
usahanya melebihi tingkat pertumbuhan yang saat ini telah ada yang disebabkan oleh
rendahnya tingkat pertumbuhan yang ada pada sektor industri perminyakan dunia,
khususnya Indonesia,yang sekarang merupakan pilar utama usaha PT Senawangi.
Salah satu upaya untuk mendapatkan hal tersebut adalah melakukan diversifikasi
usaha yang bersifat konglomerasi dan ekspansif dengan agresif memanfaatkan secara
maksimal sumber daya yang ada saat ini dan memperbaiki serta menambah beberapa
faktor produksi yang diperlukan guna mencapai tujuan yang diinginkan.
Dengan merujuk kepada sifat dan pola perdagangan yang ada di Indonesia dan
dikawasan Asean serta kecenderungan pengembangan pulau Batam maka terdapat
beberapa alternatif unit usaha baru yang dapat dikembangkan oleh PT Senawangi
khususnya yang ada didalam jalur usaha (business core) yang sekarang ditekuni.
Alternatif unit usaha baru yang diusulkan untuk dikembangkan lebih lanjut
antara lain adalah pengembangan usaha baru jasa "transhipment" untuk komoditi seperti
halnya bahan dasar industri kimia, usaha jasa manufaktur yang terdiri dari jasa
konstruksi/fabrikasi peralatan baja seperti industri "shiprepair", industri "docking
shipbuilding", industri percetakan dan industri perakitan komponen kelistrikan.
Sebagai dasar atas pemilihan alternatif unit usaha baru ters'ebut adalah
hambatan untuk masuk (entry barier) kedalam industri tersebut serta kemudahan
untuk kembali keluar dari industri tersebut secara strategis dan ekonomis didasarkan
kepada potensi PT Senawangi saat kini.
Akhirnya analisa ini akan memberikan beberapa gambaraan, keuntungan
yang dimiliki akibat dilaksanakannya altematif unit usaha tersebut diatas.
"
1993
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library