Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Arinta Dwi Komala
"Delirium yang terjadi di ICU dapat berdampak pada peningkatan angka morbiditas, penurunan fungsi tubuh, dan peningkatan masa rawat inap pasien di ICU. Perawat sebagai tenaga kesehatan perlu memiliki pengetahuan yang memadai terkait delirium di ICU. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan tingkat pengetahuan perawat intensif terhadap Delirium di ICU. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan pada 70 perawat intensif di RSUP Dr. M. Djamil Padang berdasarkan teknik pemilihan total sampling. Hasil penelitian menunjukkan mayoritas responden berpengetahuan tinggi 76%. Analisis chi square karakteristik perawat yang meliputi usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, masa kerja dan pelatihan ICU menunjukkan hasil yang tidak signifikan dengan pengetahuan perawat intensif tentang Delirium di ICU dengan p value > 0,05. Hasil penelitian ini merekomendasikan untuk tetap meningkatkan dan mempertahankan pengetahuan perawat terhadap Delirium di ICU agar terciptanya asuhan keperawatan yang baik.

Delirium that occurs in ICU can impact the increase of morbidity rate, decreased body function, and increase of patient’s hospitalization period in ICU. Nurse, as a health workers, requires to have adequate knowledge related to delirium in ICU. Therefore, this study aims to find out factors relate to knowledge level of intensive nurses to delirium in ICU. This study was descriptive quantitative with a cross-sectional approach. This study was conducted on 70 intensive nurses in RSUP Dr. M. Djamil Padang according to the total sampling technique. The results of the study show that the respondents have high knowledge 76%. Chi-Square analysis characteristic of nurse including age, gender, educational level, years of service shows there is no significant relationship to knowledge level of intensive nurses to ICU delirium with p value > 0,05. The results of the study recommend constantly improving and maintaining the knowledge of nurses to ICU delirium so that good nursing care can be created"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2021
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Arinta Dwi Komala
"Stroke iskemik merupakan obstruksi yang terjadi di pembuluh darah menuju otak akibat adanya sumbatan thrombus ataupun emboli. Pasien dengan Stroke iskemik mengalami penurunan sistem neurologi, salah satu tanda gejalanya adalah terganggunya kemampuan kognitif. Studi kasus ini bertujuan untuk menganalisis penerapan intervensi reminiscence therapy pada pasien stroke iskemik dengan gangguan kognitif. Metode yang diberikan adalah memberikan tiga sesi terapi reminiscence dengan tema yang dapat menstimulasi memori pasien. Waktu pemberian 15-60 menit sesuai dengan ambang focus pasien dalam terapi.  Hasil yang di dapatkan adalah terdapat perbaikan prognosis kognitif pada pasien ditunjukkan oleh peningkatan nilai MoCA dari 15 menjadi 23 setelah intervensi.  Efektifitas yang ditunjukkan reminiscence therapy ini dapat dijadikan sumber informasi dalam penerapan evidence based care pada praktik mandiri perawat dalam mengatasi masalah gangguan kognitif pada pasien stroke iskemik.

Ischemic stroke is an obstruction of blood vessel to the brain due to blockage of thrombus or embolism. Patient with ischemic stroke experience neurological deficit, one of major symptoms is cognitive impairment. The purpose of this paper is to analyze application of reminiscence therapy in ischemic stroke patient with cognitive impairment. The study case method is provide three session of therapy with a theme that can stimulate pastient memory. The administration time 15 – 60 minute according to patient focus. The result shows there is an improvement in the cognitive prognosis in patients as indicated by increasing MoCA score from 15 to 23 after intervenstion. The effectiveness shown by reminiscence therapy can be used as evidence based nursing care in patients ischemic stroke with cognitive impairment."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2022
PR-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library