Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 175415 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Ilham Abid Hibattuloh
"Latar Belakang
Obesitas merupakan masalah kesehatan pada abad ke-21 dan berkaitan erat dengan peningkatan masalah kesehatan seperti non-alcoholic fatty liver disease (NAFLD). Patofisiologi obesitas tersebut melibatkan makrofag proinflamatori M1 (salah satu marker adalah Itgax atau CD11c) dalam perkembangan NAFLD. Dalam kasus yang lebih berat, NAFLD dapat berkembang menjadi fibrosis liver yang melibatkan TGF-β1. Meskipun pengobatan antiobesitas telah beredar dimasyarakat, namun obat tersebut dapat memiliki kontraindikasi dan efek samping masing-masing. Acalypha indica (Ai) merupakan salah satu tanaman herbal yang memiliki efek antihiperlipidemia dan antiobesitas. Penelitian ini akan menganalisis efek Ai terhadap perkembangan kerusakan liver melalui Itgax sebagai marker makrofag proinflamatori, TGF-β1 dan histopatologi liver pada tikus obesitas.
Metode
Uji reverse transcription-quantitative polymerase chain reaction (RT-qPCR) dilakukan untuk mengukur ekspresi Itgax dan TGF- β1 serta pemeriksaan histologi untuk menilai ada/tidaknya inflamasi dan persentase rerata luas area sinusoid pada organ liver tersimpan tikus obesitas dengan perlakuan: (1) diet normal (kontrol normal), (2) diet tinggi fruktosa dan kolesterol (DTFK) (kontrol negatif), (3) DTFK + Gemfibrozil (kontrol positif), serta (4) DTFK + ekstrak Ai (DTFK + Ai).
Hasil
Ekspresi Itgax pada kelompok tikus DTFK+Ai (1,580 + 0,836) terbukti lebih rendah dibanding dengan kelompok kontrol negatif (1,880 + 1,293), ekspresi TGF-β1 pada kelompok tikus DTFK+Ai (1,340 + 0,706) terbukti lebih rendah dibanding dengan kelompok kontrol negatif (1,850 + 1,358), walaupun tidak berbeda bermakna secara statistik. Di lain pihak, terjadi perbaikan inflamasi pada kelompok tikus DTFK+Ai dibanding dengan kontrol negatif, dan persentase rerata luas area sinusoid pada kelompok tikus DTFK+Ai (3,286 + 0,138) terbukti lebih tinggi dibanding dengan kontrol negatif (2,654 + 0,165).
Kesimpulan
Pemberian ekstrak akar Ai dapat menurunkan ekspresi Itgax dan TGF-β1, memperbaiki inflamasi pada liver serta meningkatkan persentase luas rerata sinusoid liver tikus obesitas, walaupun memerlukan penelitian lebih lanjut.

Introduction
Obesity is a health problem in the 21st century and is closely related to an increase in health problems such as non-alcoholic fatty liver disease (NAFLD). The pathophysiology of obesity involves proinflammatory M1 macrophages (one of the markers is Itgax or CD11c) in the development of NAFLD. In more severe cases, NAFLD can progress to liver fibrosis involving TGF-β1. Even though anti-obesity treatments have been circulating in the community, these drugs can have their own contraindications and side effects. Acalypha indica (Ai) is a herbal plant that has antihyperlipidemia and antiobesity effects. This study will analyze the effect of Ai on the development of liver damage through Itgax as a marker for proinflammatory macrophages, TGF-β1 and liver histopathology in obese mice.
Method
The reverse transcription-quantitative polymerase chain reaction (RT-qPCR) test was carried out to measure the expression of Itgax and TGF-β1 as well as histology examination to assess the presence/absence of inflammation and the average percentage of sinusoid area in the stored liver organ of obese mice treated with: (1) diet normal (normal control), (2) high fructose and cholesterol diet (DTFK) (negative control), (3) DTFK + Gemfibrozil (positive control), and (4) DTFK + Ai extract (DTFK + Ai).
Results
Itgax expression in the DTFK+Ai group of mice (1.580 + 0.836) was proven to be lower than the negative control group (1.880 + 1.293), TGF- β1 expression in the DTFK+Ai group of mice (1.340 + 0.706) was proven to be lower than the negative control group. (1.850 + 1.358), although it is not statistically significantly different. On the other hand, there was an improvement in inflammation in the DTFK+Ai mice group compared to the negative control, and the average percentage of sinusoid area in the DTFK+Ai mice group (3.286 + 0.138) was proven to be higher than the negative control (2.654 + 0.165). Conclusion
Administration of Ai root extract can reduce the expression of Itgax and TGF-β1, improve inflammation in the liver and increase the percentage of the average area of liver sinusoids in obese mice, although further research is needed.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hardya Gustada Hikmahrachim
"ABSTRAK
Hiperkolesterolemia adalah kondisi gangguan metabolik yang sering dijumpai pada masyarakat dunia. Karena berkaitan erat dengan insidensi dislipidemia dan penyakit kardiovaskular, berbagai peneliti telah mencoba untuk menemukan terapi farmakologi terbaik untuk menurunkan kadar kolesterol. Diantara beberapa obat pilihan utama adalah asam fibrat. Saat ini dikembangkan pengobatan dengan tanaman tradisional, salah satunya adalah Acalypha indica. Tanaman ini terbukti untuk penyembuhkan pneumonia, artritis, dan infeksi. Polifenol dan flavonoid yang terdapat dalam Acalypha indica diduga berperan penting dalam efek antihiperkolesterolemia yang dimilikinya. Diharapkan juga kandungan pada tanaman ini dapat menurunkan efek samping penggunaan obat konvensional. Uji preklinis ini bertujuan untuk mengetahui efek antihiperkolesterolemia dari ekstrak etanol akar Acalypha indica pada perlemakan hati, dibandingkan dengan terapi asam fibrat. Dua puluh dari dua puluh lima tikus Sprague-Dawley diinduki diit tinggi kolesterol-fruktosa selama empat minggu hingga mencapai kondisi tinggi kolesterol. Sampel dibagi menjadi lima grup berdasasrkan intervensinya, yakni kontrol positif, kontrol negatif, terapi gemfibrozil, terapi ekstrak Acalypha indica, dan terapi kombinasi gemfibrozil dan ekstrak Acalypha indica. Tikus kemudian diterminasi pada akhir periode intervensi. Hati tikus diambil dan diproses dengan blok parafin dan pewarnaan hematoksilin-eosin. Jaringan hati dinilai dengan kriteria Clinical Research Network Scoring untuk Steatohepatitis non alkoholik (NASH). Ekstrak Acalypha indica menurunkan deposisi lemak secara signifikan (p = 0,014), sama baiknya dengan terapi gemfibrozil (p = 0,003) dan terapi kombinasi (p = 0,003). Ekstrak etanol akar Acalypha indica merupakan agen antihiperkolesterolemia yang cukup menjanjikan untuk mengurangi deposisi lipid dan kejadian steatohepatitis non alkoholik pada jaringan hati tikus.

ABSTRACT
Hypercholesterolemia is a common metabolic disorder found worldwide. As it is highly associated with dyslipidemia and cardiovascular disease incidence, researchers have been trying to find the best pharmacological therapy to lower cholesterol level. Among the first line choices drugs are fibrate. Acalypha indica, known as ?Akar Kucing? in Indonesian language, is a traditional plant used as medicine in most Asia countries. Previously, it has been proved to help to cure pneumonia, arthritis, and infection. Polyphenol and flavonoid found in Acalypha indica are considered to play an important role in its antihypercholesterolemia effect. It is also expected to have lower side effect than conventional drugs. This preclinical trial was aimed to investigate antihypercholesterolemia effect of Acalypha indicaroot extract on fatty liver tissue, compared to fibrate treatment. Sixteen from twenty Sprague-Dawley rats were induced with high cholesterol-fructose diet for four weeks to reach fatty liver state. Samples were divided into four groups based on its intervention. Each group was processed with a four-week therapy with Acalypha indicaroot extract, gemfibrozil, combination of Acalypha indicaroot extract and gemfibrozil, and without any therapy, respectively. Rats were terminated at the end of intervention period. Liver were taken and processed with paraffin block and hematoxylin-eosin stain. Liver tissues were assessed using Clinical Research Network Scoring for Non Alcoholic Steatohepatitis (NASH). Result: Acalypha indicaroot extract significantly reduced lipid deposition in fatty liver tissue (p = 0,014), as good as fibrate therapy using gemfibrozil (p = 0,003) and fibrate-Acalypha indica therapy (p = 0,003). Acalypha indica root extract is promising for use as antihypercholesterolemia agent to reduce lipid deposition and Non Alcoholic Steatohepatitis incidence in fatty liver tissue.
"
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2016
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Ghina Ramadhanti Chaerunnisa
"ABSTRAK
Penumpukan radikal bebas terjadi seiring dengan penuaan. Tubuh memiliki aktivitas antioksidan untuk melawan radikal bebas, salah satunya adalah enzim katalase. Namun, antioksidan yang berasal dari dalam tubuh saja dianggap tidak mampu mengatasi penumpukan radikal bebas yang terkait dengan penuaan. Oleh karena itu, diperlukan suplementasi antioksidan eksogen. Kandungan flavonoid dan fenolat yang tinggi pada tanaman Acalypha indica dan Pegagan terbukti memiliki aktivitas antioksidan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh ekstrak Acalypha indica dan pegagan terhadap aktivitas spesifik enzim katalase pada otak tikus tua. Penelitian ini mengukur aktivitas spesifik enzim katalase pada sampel berupa homogenat otak tikus Sprague Dawley yang dibagi menjadi lima kelompok yaitu kontrol lama, uji dengan ekstrak Acalypha indica, uji dengan ekstrak pegagan, pemberian vitamin E, dan kontrol muda. Pengukuran dilakukan dengan menggunakan metode Claiborne. Aktivitas spesifik katalase rata-rata otak tikus tua yang diberi ekstrak Acalypha indica 250 mg/kgBB selama 29 hari adalah protein 0,01 U/mg. Rerata aktivitas spesifik katalase otak tikus tua yang diberi ekstrak pegagan 300 mg/kgBB selama 29 hari adalah protein 0,003 U/mg. Hasil kedua kelompok ini secara signifikan lebih rendah dibandingkan kelompok otak tikus kontrol tua, tetapi tidak menunjukkan perbedaan yang signifikan dengan kelompok yang diberi vitamin E (0,008 U/mg protein) dan kelompok kontrol tikus muda (0,002 U/mg protein). protein). Hasil ini menunjukkan bahwa suplementasi ekstrak Acalypha indica dan Pegagan berpotensi memiliki aktivitas antioksidan yang dapat menurunkan stres oksidatif sehingga sintesis katalase tidak meningkat.
ABSTRACT
The buildup of free radicals occurs along with aging. The body has antioxidant activity to fight free radicals, one of which is the enzyme catalase. However, antioxidants that come from within the body alone are considered unable to overcome the buildup of free radicals associated with aging. Therefore, exogenous antioxidant supplementation is needed. The high content of flavonoids and phenolics in Acalypha indica and Gotu kola has been shown to have antioxidant activity. The purpose of this study was to analyze the effect of extracts of Acalypha indica and gotu kola on the specific activity of the catalase enzyme in the brains of old rats. This study measured the specific activity of the catalase enzyme in samples in the form of brain homogenate of Sprague Dawley rats which were divided into five groups, namely old control, test with Acalypha indica extract, test with gotu kola extract, administration of vitamin E, and young control. Measurements were carried out using the Claiborne method. Specific activity of catalase in the average brain of old rats given Acalypha indica extract 250 mg/kgBW for 29 days was 0.01 U/mg protein. The mean specific activity of catalase in the brain of old rats given gotu kola extract 300 mg/kgBW for 29 days was 0.003 U/mg protein. The results of these two groups were significantly lower than the brain group of old control mice, but did not show a significant difference with the group given vitamin E (0.008 U/mg protein) and the control group of young mice (0.002 U/mg protein). proteins). These results indicate that supplementation of extracts of Acalypha indica and Gotu kola has the potential to have antioxidant activity that can reduce oxidative stress so that catalase synthesis does not increase."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ruth Angelica
"Latar Belakang Peningkatan konsumsi diet tinggi fruktosa kolesterol (DTFK) pada masa ini telah memicu obesitas yang menyebabkan berbagai gangguan kesehatan. Pada kondisi obesitas, Interleukin-10 (IL-10) merupakan mediator inflamasi yang akan mengalami penurunan di jaringan adiposa. Tanaman Acalypha indica (Ai) merupakan salah satu tanaman yang terbukti memiliki beberapa senyawa yang menghambat inflamasi yang terjadi dalam kondisi obesitas. Penelitian ini menganalisis senyawa dalam akar Ai yang memiliki ikatan dengan IL-10 menggunakan metode molecular docking dan mengukur kadar IL-10 di jaringan adiposa viseral tikus obesitas. Metode Studi molecular docking dilakukan pada 17 senyawa ekstrak akar Ai untuk membuktikan afinitasnya dengan IL-10 (PDB: 2H24) sebagai protein target. Kemudian, studi eksperimental dilakukan pada 23 ekor tikus Sprague-Dawley jantan yang dibagi ke dalam empat kelompok, yakni kelompok diet normal, kelompok DTFK (kontrol negatif), DTFK+Ai, dan kelompok DTFK+Gemfibrozil (kontrol positif). Setelah 28 hari, tikustikus tersebut diterminasi dan diukur kadar IL-10 pada jaringan adiposa viseral menggunakan ELISA dan Bradford Protein Assay. Hasil Hasil studi molecular docking menunjukkan bahwa keseluruhan senyawa memiliki ikatan terhadap IL-10 dengan afinitas tertinggi dimiliki oleh stigmasterol (ΔG: -7,95 kkal/mol; Ki: 1,49 mikromolar) dan stigmast-5-en-3-ol (ΔG: -6,86 kkal/mol; Ki: 9,31 milimolar). Pemberian Ai terbukti memberikan hasil peningkatan kadar IL-10 sebesar 3x terhadap kelompok DTFK (DTFK = 0,157+0,041; DTFK+Ai = 0,485+0,021) yang berbeda bermakna (p<0,05). Kesimpulan Pemberian ekstrak akar Ai dapat meningkatkan kadar IL-10 pada jaringan adiposa viseral tikus obesitas yang diperkirakan melalui interaksi utama ligan stigmasterol dan stigmast- 5-en-3-ol dalam senyawa Ai.

Introduction Increasing consumption of a high fructose corn syrup (DTFK) diet during this period has triggered obesity, which causes various health problems. In obesity-related diseases, Interleukin-10 (IL-10) is an inflammatory mediator that decreases in adipose tissue. The Acalypha indica (Ai) plant is one that has been proven to have several compounds that inhibit inflammation that occurs in obesity-related conditions. This study analyzed compounds in Ai roots that bind to IL-10 using the molecular docking method and measured IL-10 levels in the visceral adipose tissue of obese mice. Method Molecular docking was performed on 17 ligands of Ai root extract to prove their affinity with IL-10 (PDB: 2H24) as a target protein. Then, an experimental study was conducted on 23 male Sprague-Dawley rats, which were divided into four groups: normal diet, DTFK (negative control), DTFK+Ai, and DTFK+ Gemfibrozil (positive control). After 28 days, these rats were terminated and IL-10 levels were measured using ELISA and Bradford Protein Assay. Results The results of molecular docking studies show that all compounds bind to IL-10 with the highest affinity in stigmasterol (ΔG: -7.95 kcal/mol; Ki: 1.49 micromolar) and stigmast- 5-en-3-ol (ΔG: -6.86 kcal/mol; Ki: 9.31 millimolar). The administration of Ai was proven to increase 3x IL-10 levels in the DTFK group (DTFK = 0.157+0.041; DTFK+Ai = 0.485+0.021), which was significantly different (p<0.05). Conclusion Administration of Ai root extract can increase IL-10 levels in visceral adipose tissue of obese mice which is thought to be through the main interaction of the stigmasterol and stigmast-5-en-3-ol ligands in the Ai compound."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Elisa Noor
"Stroke merupakan manifestasi klinis berupa defisit neurologis yang bertahan selama minimal 24 jam, menunjukkan keterlibatan fokal sistem saraf pusat, yang disebabkan oleh gangguan aliran darah otak. Prevalensi stroke di Indonesia mencapai 0,8% dan menjadi salah satu penyebab kematian terbanyak. Stroke juga dapat menimbulkan kecacatan permanen, namun pengobatan untuk kesembuhan sempurna belum ditemukan. Oleh karena itu, perlu dicari strategi untuk mencegah dampak yang ditimbulkan oleh stroke. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi efek neuroprotektif ekstrak akar Acalypha indica Linn dalam mencegah kerusakan inti sel saraf hipokampus tikus pascahipoksia.
Penelitian ini merupakan studi eksperimental menggunakan ekstrak akar A. indica Linn, diberikan kepada tikus Sprague Dawley yang dibagi menjadi tiga kelompok perlakuan, yaitu kontrol negatif yang mendapat akuades, kelompok ekstrak akar A. indica Linn dosis 400 mg/kgBB dan kelompok ekstrak dosis 500 mg/kgBB. Setelah diberi perlakuan selama 7 hari, tikus diberi perlakuan hipoksia dengan oklusi arteri karotis komunis bilateral selama satu jam. Jaringan hipokampus tikus kemudian diambil dan diamati perubahan inti selnya.
Hasil analisis dengan uji statistik One Way Anova dilanjutkan dengan uji Post Hoc menunjukkan ekstrak akar A. indica Linn dosis 400 mg/kgBB (p=0,029) dan 500 mg/kgBB (p=0,035) memiliki efek neuroprotektif terhadap inti sel saraf area CA3 hipokampus dibandingkan dengan kontrol negatif. Namun, efek neuroprotektif dosis 500 mg/kgBB tidak berbeda bermakna dibandingkan dengan dosis 400 mg/kgBB.

Stroke is a syndrome characterized by acute onset of neurologic deficit that persists for at least 24 hours, reflects focal involvement of the central nervous system, and is the result of disturbance of the cerebral circulation. Stroke prevalence in Indonesia is 0,8% and it becomes one of the leading cause of death.
Stroke can also cause permanent disability, but cure for complete recovery hasn?t been found. Therefore, a strategy to prevent the damage caused by stroke becomes focus of today?s research. Aim of this study is to identify the neuroprotective effect of Acalypha indica Linn root extract to prevent hypoxia-induced damage on nucleus of hippocampal neuron in rats.
This research is an experimental study performed on fifteen rats (Sprague-Dawley) that divided into three groups receiving three different treatments for 7 days, i.e. negative control group receiving aquades, group receiving extracts 400 mg/kgBW/day, and group receiving extract 500 mg/kgBW/day. Then, rats underwent hypoxia by occlusion of the bilateral common carotid arteries for one hour. The hippocampus tissue was obtained and was observed to be identified its structural changes.
Results from one-way ANOVA and Post Hoc analysis showed that root extract of A. indica Linn dose of 400 mg/kgBW (p=0,029) and 500 mg/kbBW (p=0,035) have neuroprotective effect on neuron of CA3 hippocampus compared with negative control. However, the analysis showed that root extract of A. indica Linn dose 500 mg/kgBW has no significant difference with dose 400 mg/kgBW.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2013
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mahmuda Nur Komariyah
"Hipoksia merupakan kondisi inadekuat suplai oksigen menyebabkan peningkatan radikal bebas perusak organ, contohnya otak. Radikal bebas dinetralisir antioksidan endogen dan eksogen. Acalypha indica dan Centella asiatica memiliki efek antioksidan. Pewarnaan AgNOR mengukur derajat kerusakan sel. Penelitian bertujuan membuktikan efek pemberian kombinasi ekstrak etanol akar Acalypha indica dan Centella asiatica pada histopatologi neuron korteks serebrum tikus pascahipoksia pewarnaan AgNOR. Penelitian mendapat sediaan dari 26 ekor tikus Spraque-Dawley, terbagi dalam 6 kelompok: kontrol normal; kontrol negatif (hipoksia+aquades); hipoksia+kombinasi 1; hipoksia+kombinasi 2; hipoksia+tunggal 2; kontrol positif (hipoksia+vit C). Induksi hipoksia selama 7 hari dengan mengalirkan O2 10% dan N2 90% bertekanan 1 atm. Setelah 7 hari, dilakukan Analisis Gas Darah, reoksigenasi 1 jam, dilanjutkan pemberian perlakuan aquades; (AI200+CA150); (AI250+CA100); CA150 dan vitamin C selama 7 hari. Pada akhir studi dilakukan euthanasia, organ otak diambil untuk pemeriksaan histopatologi dengan pewarnaan AgNOR. Hasil: Pemberian esktrak kombinasi 2, tunggal 2, dan kombinasi 1 berbeda bermakna dibandingkan kontrol negatif (p=0,000; p=0,005; p=0,023). Kesimpulan: Kombinasi ekstrak etanol (AI250+CA100) memiliki efek terbaik untuk mengurangi kerusakan neuron korteks serebrum secara histopatologi.

Hypoxia is inadequate conditions of oxygen causes increasing free radicals destroying organs, e.g. brain. Free radicals neutralized by endogenous and exogenous antioxidants. Acalypha indica and Centella asiatica have antioxidant effects. AgNOR staining measures degree of damaged cell. The aim of this study was to prove the effect of the combination of ethanol extract on the roots of Acalypha indica and Centella asiatica on the histopathology of cortical neurons in cerebrum of rats after hypoxia in AgNOR staining. The study of 26 Spraque-Dawley rats, divided into 6 groups: normal control; negative control (hypoxia + aquades); hypoxia + combination 1; hypoxia + combination 2; hypoxia + single 2; positive control (hypoxia + vit C). Induction of hypoxia for 7 days by flowing 10% O2 and 90% N2 with 1 atm pressure. After 7 days, Blood Gas Analysis, 1 hour re-oxygenation, followed by treatments; distilled water; (AI200 + CA150); (AI250 + CA100); CA150 and vitamin C for 7 days. At the end of study, euthanasia was carried out, brain organs were taken for histopathology examination with AgNOR staining. The combination 2, single 2 and combination 1 extracts were significantly different compared to negative control (p = 0,000; p = 0.005; p = 0.023). The combination of ethanol extract (AI250 + CA100) has the best effect to reduce damage to cerebral cortical neurons histopathologically."
Depok: Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Agnes Frethernety
"Latar Belakang: Hipoksia adalah keadaan defisiensi suplai oksigen ke dalam sel atau jaringan akibat gagalnya sistem respirasi yang membawa oksigen sehingga mengakibatkan kerusakan jaringan. Hati merupakan organ yang sensitif terhadap hipoksia. Keadaan hipoksia dapat menyebabkan kerusakan hati yang mendasari beberapa kondisi patologis jaringan seperti ischemic hepatitis, cirrhosis hepatis. Tanaman Acalypha indica (AI) dan Centella asiatica (CA) telah terbukti memiliki efek antioksidan dan dapat melindungi banyak organ dari kondisi hipoksia. Pada penelitian ini menganalisis pengaruh pemberian kombinasi ekstrak etanol AI dan CA pada pascahipoksia sitemik terhadap fungsi hati, stres oksidatif dan aktivitas antioksidan organ hati.
Metode: Dua puluh delapan tikus Spraque-Dawley dibagi secara acak menjadi 7 kelompok. Kelompok kontrol adalah perlakuan tanpa hipoksia, perlakuan enam kelompok lainnya pascahipoksia 7 hari diberikan zat uji sebagai berikut: air, kombinasi dosis 1 dan 2, dosis tunggal AI, dosis tunggal CA dan dosis tunggal vitamin C selama 7 hari. Aktivitas ALT dan AST, kadar MDA, rasio GSH/GSSG dan aktivitas SOD dianalisis dengan statistik menggunakan uji ANOVA yang dilanjutkan multiple comparisons Post Hoc dengan uji Least Significant Difference (LSD) untuk mengetahui kelompok mana yang berbeda, dimana perbedaan dianggap bermakna secara statistik bila p<0.05.
Hasil: Tidak ada perbedaan aktivitas ALT dan AST yang bermakna pada semua kelompok. Kadar MDA meningkat pada kelompok pascahipoksia 7 hari dibanding kontrol. Kelompok kombinasi 1 memiliki MDA yang rendah, rasio GSH/GSSG dan aktivitas SOD yang meningkat dibanding dengan kelompok pascahipoksia 7 hari.
Kesimpulan: Pemberian zat uji kombinasi 1 memiliki efek perlindungan pada hati tikus terhadap pascahipoksia 7 hari melalui mekanisme stres oksidatif dan antioksidan.

Background: Hypoxia occurs due to the deficiency of oxygen supply to the cells or tissue caused by the failure of the respiratory system that carries oxygen result in cell or tissue damage. Liver is an organ that has sensitive reaction to hypoxia. Hypoxia may cause liver damage underlying the condition of several pathological tissues, such as; ischemic hepatic, cirrhosis hepatic. Acalypha indica (AI) and Centella asiatica (CA) have been proved to have antioxidant effects and may protect many organs from hypoxic conditions. This study analysed the effect of ethanol extract combination of AI and CA on post-hypoxia toward liver function, oxidative stress and antioxidant activity of the liver.
Methode: Twenty-eight Spraque-Dawley rats divided randomly into 7 groups. Controlled group was treated without hypoxia while the six other groups on 7 days-post-hypoxia were given with such substance test as follows: water, dose combination of 1 and 2, single dose of AI, single dose of CA, and single dose of vitamin C. Activities of ALT and AST, MDA, GSH / GSSG ratio and SOD activity were analyzed statistically using ANOVA test followed by Post Hoc multiple comparison by the Least Significant Difference (LSD) to determine which groups was different, where the difference was considered statistically significant at p <0:05.
Result: There is no significant difference in the activity of ALT and AST in all groups. MDA levels increased in the 7 days-posthypoxia group compared to the controlled one. The group combination 1 has lower MDA and increasing GSH/GSSG ratio and SOD activity compared with the 7 days-posthypoxia group.
Conclusion: The substance of combination 1 test has a protective effect on the rats? liver on 7 days-posthypoxia through oxidative stress and antioxidant mechanisms.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2014
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anyelir Nielya Mutiara Putri
"Pendahuluan: Penyakit ginjal diabetikum PGD merupakan komplikasi diabetes dan etiologi utama dari penyakit ginjal kronis PGK . Konsumsi diet yang tinggi akan fruktosa dan kolesterol dapat berujung pada PGD. Obat yang menjadi lini pertamanya adalah penghambat sistem renin-angiotensin-aldosteron RAA , seperti kaptopril. Diperlukan agen yang dapat membantu penanganan PGD dengan menargetkan jalur patofisiologis lainnya. Beberapa studi telah menunjukkan potensi efek renoprotektif dari Acalypha indica AI , sehingga dapat menjadi alternatif penanganan PGD.
Metode: Sebanyak 32 ekor tikus Sprague-Dawley dibagi ke dalam enam kelompok, dengan empat yang mendapatkan diet tinggi fruktosa dan kolesterol DTFK dan dua mendapatkan diet normal selama tujuh minggu. Selama empat minggu berikutnya tiga kelompok DTFK mendapatkan terapi dengan AI 250 mg/kgBB , kaptopril 2,5 mg/kgBB , dan kombinasi keduanya, sementara satu kelompok diet normal diterapi dengan AI. Dilakukan pengukuran kadar ureum dan kreatinin serum dari sampel darah yang diperoleh sebelum minggu ke-7 dan sesudah terapi diberikan minggu ke-11.
Hasil: Pada kelompok normal, pemberian AI dapat menurunkan kadar ureum dan kreatinin serum, meskipun tidak berbeda secara signifikan dengan kontrol normal. Pada kelompok DTFK, monoterapi AI dan kaptopril dapat menurunkan kadar ureum serum jika dibandingkan dengan kontrol negatif, namun tidak berbeda secara signifikan. Sementara itu, kadar keratinin serum kedua kelompok tersebut mengalami penurunan. Terapi kombinasi ditemukan menimbulkan peningkatan kadar ureum dan kreatinin serum yang berbeda secara signifikan dengan kelompok kaptopril dan kedua kelompok normal. Ini dapat mengindikasikan potensi interaksi antagonistik antara AI dan kaptopril.
Kesimpulan: Pemberian AI secara tunggal cenderung memberikan efek protektif terhadap ginjal, meskipun tidak signifikan secara statistik. Terdapat potensi interaksi antagonistik antara AI dengan kaptopril, yang dapat berdampak negatif bagi ginjal. Diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengkaji efek renoprotektif dari AI dan potensi interaksi antagonistiknya dengan kaptopril.

Introduction Diabetic kidney disease DKD is a complication of diabetes and main etiology of chronic kidney disease CKD . Consumption of diets with high fructose and cholesterol content may lead to the development of DKD. Drugs that inhibit the rennin angiotensine aldosterone RAA system, such as captopril, are the first line treatment for the disease. Studies have shown that Acalypha indica AI has a potential renoprotective effect, thus it may become an alternative treatment for DKD.
Method Thirty two Sprague Dawley rats are divided into six groups, with four groups receiving high fructose and high cholesterol diet HF CD and two groups receiving normal diet for seven weeks. After that, for another four weeks, three groups with HF CD received treatment with AI 250 mg kgBW , captopril 2,5 mg kgBW , and both, while one group with normal diet received treatment with AI. Serum urea and creatinine levels from blood samples collected before week 7 and after the therapy was given week 11 were measured.
Results In the normal group, AI therapy decreases serum urea and creatinine levels, but the difference is not stastically significant. In the HF CD group, AI and captopril monotherapy is shown to decrease serum urea and creatinine levels compared to negative control group, though not statistically significant. Meanwhile, the serum creatinine levels of the two groups decrease. Combination therapy group is found to elevate serum urea and creatinine levels. The elevation of serum urea level is significantly different with captopril group and the two normal groups. This may indicate potential antagonistic interaction between AI and captopril.
Conclusion AI as a monotherapy has a tendency to give protective effect to the kidney, though is not statistically significant. This study has also shown antagonistic interaction between AI and captopril, which may have negative effects toward the kidney. Another study should be conducted to learn more about the renoprotective effect of AI and its potential antagonistic interaction with captopril."
Depok: Universitas Indonesia, 2017
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nurfitri
"Latar Belakang: Hipoksia kronik merupakan salah satu penyebab penyakit ginjal antara lain akibat iskemia kronik, anemia serta peningkatan pembentukan Reactive Oxygen Species (ROS) di dalam sel. Penggunaan obat jangka panjang untuk mengurangi faktor risiko hipoksia pada ginjal yaitu Angiotensin-Converting Enzyme inhibitors dan Angiotensin Receptor Blockers akan menimbulkan efek samping yang berat. Pemberian kombinasi ekstrak air akar Acalypha indica 250 mg/KgBB (AI250) dan herba Centella asiatica 150 mg/kgBB (CA150) menunjukkan efek neuroterapi sel neuron pada tikus Spraque Dawley pascahipoksia. Atas dasar penelitian tersebut akan dibuktikan manfaat kombinasi ekstrak etanol (akar AI+ herba CA) dan/atau ekstrak tunggalnya dalam memperbaiki kerusakan ginjal tikus Spraque Dawley pascahipoksia melalui mekanisme antioksidan.
Metode: 28 ekor tikus Sprague Dawley jantan yang dibagi ke dalam 7 kelompok yaitu normal; hipoksia+air; hipoksia+kombinasi1; hipoksia+kombinasi2; hipoksia+tunggal1; hipoksia+tunggal2; hipoksia+vit C. Induksi hipoksia dilakukan selama 7 hari dalam hypoxic chamber diisi O2 10 % dan N2 90 % bertekanan 1 atm. Pada hari ke-8 pascareoksigenasi 1 jam masing-masing kelompok diberi perlakuan air; (AI200+CA150); (AI250+CA100); AI250; CA150 dan vitamin C peroral selama 7 hari. Pada akhir studi hewan coba diterminasi menggunakan eter. Darah dan organ ginjal diambil untuk pemeriksaan kadar MDA, ekspresi relatif mRNA HIF-1α, kadar kreatinin dan urea plasma serta pemeriksaan histopatologi.
Hasil: Pemberian ekstrak etanol kombinasi (AI250+CA100) dapat menurunkan kadar MDA ginjal dan plasma secara bermakna dibandingkan kontrol hipoksia (p=0,001dan p=0,021) dan ekstrak etanol AI 250 (p=0,003 dan 0,043). Pada kombinasi ekstrak AI250+CA100 terjadi penurunan ekspresi relatif mRNA HIF-1α (p=0,014). (AI250+CA100), penurunan kadar urea plasma (p=0,001) dan perbaikan lesi intra- glomerulus p=0,013.
Kesimpulan: Kombinasi ekstrak etanol (AI250+CA100) dan tunggal (AI250) memiliki aktivitas antioksidan terbaik sehingga dapat mencegah kerusakan ginjal pascahipoksia, secara biokimiawi dan gambaran histopatologinya.

Background: The Chronically hypoxia can be caused by chronic ischemia, anemia and increased formation of Reactive Oxygen Species (ROS) in the cell. Existing treatments for long term in order to reduce the risk factors in kidney hypoxia (Angiotensin Converting Enzyme inhibitor and Angiotensin Receptor Blockers) can cause severe side effects. Using combination of water extract of the root of Acalypha indica 250 mg/KgBB (AI250) and herbaceus Centella asiatica 150 mg/kgBB (CA150) showed the effect of neuronal cell neurotherapy in Spraque Dawley Rat post-hypoxic. On the basis of this studies wil be proven benefits of the ethanolic extract in combination and single of the Root of Acalypha indica and Herbaceus Centella asiatica Supplementation in repairing at Spraque Dawley rat kidney damage post-hypoxic through an antioxidant mechanism.
Methode: 28 Male Sprague-Dawley rats were divided into 7 groups: normal control; hypoxia + water control; hypoxia + combination 1; hypoxia + combination 2; hypoxia + single 1; hypoxia + single 2; hypoxia + vitamin C. Induction of hypoxic for 7 days in a hypoxic chamber filled with 10% O2 and 90% N2 pressure of 1 atm. On the 8 th day pasca reoxygenation for 1 hour, each group were treated by water; (AI200 + CA150); (AI250 + CA100); AI250; CA150 and vitamin C orally for 7 days. At the end of the test animal studies using ether terminated. Blood and kidneys were taken for examination MDA levels, the relative mRNA expression of HIF-1α, plasma urea and plasma creatinine levels and histopathology.
Result: Combination of ethanolic extract (AI200+CA150) decreased MDA levels kidney tissue and plasma were significantly compared with the control (p = 0,001dan p = 0.003) and ethanolic extract AI 250 (p = 0.016 and 0.043), AI250 + CA100 decreased relative mRNA expression HIF-1α (p = 0.014). The combination of extracts (AI250 + CA100) decreased plasma urea levels (p = 0.001) and the repair of intra-glomerular lesions p = 0.013.
Conclusion: the combination (AI250+CA100) and single (AI250) administration has the best antioxidant activity, thus preventing kidney damage post hypoxic by biochemical parameters and histopathology."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2014
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>