Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 176291 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Audry Dwithabakti Tungki
"Aplikasi traveling efektif digunakan untuk mencari informasi dan membeli produk wisata. Online review adalah sumber informasi paling berpengaruh dalam industri pariwisata. Studi ini menganalisis pengaruh faktor eWOM: informational determinants (perceived eWOM usefulness dan perceived eWOM credibility of online reviews), personal determinants (using experience of eWOM dan product involvement), serta effects of negative reviews (perceived diagnosticity of negative reviews dan negative review impression) terhadap purchase intention dalam aplikasi traveling dengan beberapa variabel mediasi (attitude terhadap online review, attitude terhadap produk, attitude terhadap brand, dan eWOM adoption). Penelitian ini menggunakan Information Adoption Model. Terdapat 356 respon yang dikumpulkan melalui survei online dengan purposive sampling. Structural Equation Modeling digunakan untuk menganalisis 17 hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya perceived credibility of online review tidak memiliki dampak tidak langsung terhadap purchase intention. Penelitian ini menunjukkan pentingnya peran attitude konsumen dan adopsi eWOM sebagai variabel mediasi dalam meningkatkan purchase intention. Penelitian ini memberikan kontribusi kepada industri, khususnya pengelola aplikasi traveling untuk mengatur strategi eWOM dan penyedia produk perjalanan dalam mengelola aktivitas mereknya.

Traveling applications are effective tools for searching information and purchasing tourism products. Online reviews are the most influential information source in the tourism industry. This study determines the effect of eWOM factors: informational determinants (perceived eWOM usefulness and eWOM perceived credibility of online reviews); personal determinants (using experience of eWOM and product involvement); and the effects of negative reviews (perceived diagnosticity of negative reviews and negative review impression) on purchase intention in traveling applications through some mediating variables (attitude toward online review, attitude toward product, attitude toward brand, and eWOM adoption). This study uses Information Adoption Model and integrates consumer attitude. There were 356 respondents collected through online survey and purposive sampling. Further, Structural Equation Modeling was employed to analyze 17 hypotheses. The results showed that only perceived credibility of online review has no indirect impact on purchase intention. It exhibits the importance role of consumers’ attitude and eWOM adoption as mediating variables in promoting purchase intention. This study contributes to industry, especially traveling application managers to arrange their eWOM strategies and travel product providers in managing their brand activities."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Vania Margaretta
"Perubahan iklim dan lingkungan yang memburuk meningkatkan kepedulian konsumen terhadap lingkungan dan konsumsi green product. Salah satu cara yang dapat dilakukan perusahaan di tengah-tengah masalah lingkungan dan ekonomi ini dengan melakukan green marketing. Menggunakan theory of planned behavior dan stimulusorganism-response, penelitian ini mengusulkan untuk mengekplorasi purchase experience, green perceived value, green perceived risk, environmental consciousness, green attitude, green trust, dan purchase intention untuk produk the body shop. Penelitian ini mengembangkan model penelitian dan diuji secara empiris dengan menggunakan metode SEM AMOS. Berdasarkan sampel dari 274 orang responden, hasilnya menunjukkan bahwa ada efek signifikan antara, previous purchase experience terhadap environmental consciousness, previous purchase experience terhadap green trust, green perceived value terhadap environmental consciousness, green perceived value terhadap green attitude, green perceived value terhadap green trust, green perceived risk terhadap green attitude, environmental consciousness terhadap purchase intention, green attitude terhadap purchase intention, dan green trust terhadap purchase intention.

Climate change and the worsening environment are increasing consumer concern for the environment and consumption of green products. One way that companies can do amid environmental and economic problems is by doing green marketing. Using the theory of planned behavior and stimulus-organism-response, this study proposes to explore purchase experience, green perceived value, green perceived risk, environmental consciousness, green attitude, green trust, and purchase intention for the body shop products. This study developed a research model and tested empirically using the SEM AMOS method. Based on a sample of 274 respondents, the results show that there is a significant effect between previous purchase experience on environmental consciousness, previous purchase experience on green trust, green perceived value on environmental consciousness, green perceived value on green attitude, green perceived value on green trust, green perceived risk to green attitude, environmental consciousness to purchase intention, green attitude to purchase intention, and green trust to purchase intention."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Greta Carolyn
"Dalam beberapa dekade terakhir, isu pelestarian lingkungan menjadi hal yang penting untuk diperhatikan bermasyarakat. Seiring dengan perkembangan tersebut, produk organik (organic product) yang merupakan bagian dari karakteristik produk ramah lingkungan kini menjadi tren dalam kehidupan bermasyarakat.
Tujuan utama skripsi ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari nilai-nilai konsumen (kesadaran akan kesehatan, kesadaran akan lingkungan dan kesadaran akan penampilan), sikap, norma subjektif, dan kontrol perilaku (perceived behavioral control) terhadap minat beli konsumen terhadap produk perawatan diri berbahan organik.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode SEM (Structural Equation Modeling), dan mengambil sampel sebanyak 231 orang, dengan unit analisis mahasiswa Universitas Indonesia.
Hasil dari penelitian ini menyimpulkan bahwa kesadaran akan lingkungan merupakan elemen yang sangat penting dalam membuat perilaku seorang individu pro terhadap lingkungan dalam kesehariannya, sehingga hal tersebut mendorong minat beli konsumen terhadap produk perawatan diri berbahan organik. Selain itu penelitian ini menemukan bahwa efek moderasi perceieved behavioral control tidak memiliki pengaruh terhadap minat beli produk perawatan diri berbahan organik.

In recent decades, environmental issues have become important to note community. In line with it, organic products, that are part of the characteristics of eco-friendly products are now becoming a trend in the society.
The main purpose of this paper is to investigate the effect of consumer values ​​(health consciousness, environmental consciousness, and appearance consciousness), attitudes, subjective norms, and perceived behavioral control on consumers purchase intention towards organic personal care products.
This research was conducted to 231 University of Indonesia students, by using SEM (Structural Equation Modeling).
The results of this study concluded that environmental consciousness is the most important element in making the behavior of an individual pro on the environment in their daily life, so that it encourages consumers to buy organic personal care product. In addition the study found that moderating effects of perceived behavioral control has no effect to influence purchase intention towards organic personal care product.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44565
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ellysa Utin Apandi
"ABSTRAK
Salah satu fenomena dari adanya perkembangan teknologi adalah adanya industri start-up dengan produk teknologi berupa aplikasi. Salah satu dari aplikasi yang popular saat ini adalah aplikasi yang digunakan sebagai sarana penunjang transportasi masyarakat atau dikenal dengan transportasi berbasis aplikasi online. Munculnya tiga perusahaan start-up yang menawarkan layanan transportasi online berbasis aplikasi, seperti Go-Jek, Grab, dan Uber, mewarnai persaingan bisnis di dalam industri jasa transportasi tersebut. Fokus dari penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi consumer switchover intention pada industri jasa transportasi berbasis aplikasi online. Structural equation modeling dan pendekatan multi sampel digunakan sebagai teknik untuk menganalisis model penelitian yang diajukan di dalam penelitian. Dari hasil penelitian diketahui bahwa faktor-faktor TPB, yaitu attitude dan propensity to anthropomorphise memiliki pengaruh yang signifikan terhadap brand love, baik pada pengguna dengan keterlibatan tinggi maupun pengguna dengan keterlibatan rendah. Faktor TPB lainnya seperti subjective norm dan affordability memiliki peran minor, di mana subjective norm berpengaruh terhadap brand love pada pengguna dengan keterlibatan rendah, sedangkan affordability tidak berpengaruh pada keduanya. Forgiveness memainkan peran penting dalam menjaga kelangsungan hubungan konsumen-provider. Di mana brand love, agreeableness, dan service failure severity memiliki pengaruh signifikan terhadap switchover intention ketika dimediasi oleh forgiveness di mana adanya skenario terjadinya kegagalan layanan.

ABSTRACT
One of the phenomena of the development of technology is the existence of start up industry with technology products in the form of applications. One of the most popular applications today is an application that is used as a means of supporting public transport, known as an online application based transport. The emergence of three start up companies Go Jek, Grab, and Uber that offer application based online transportation services, coloring the business competition within the transport service industry. The focus of this research is to analyze the factors influencing consumer switchover intention in online application based transport services. Structural equation modeling and multi sample approach were used as a technique to analyze the research models proposed in the study. From the results TPB factors, namely attitude and propensity to anthropomorphize has a significant influence on brand love, both on high involved users and low involved users. While subjective norms and affordability have a minor role, in which subjective norm affects brand love on low involved users, while affordability does not affect both of them. Forgiveness plays an important role in maintaining customer provider relationships. Where brand love, agreeableness, and service failure severity have significant influence on switchover intention when mediated by forgiveness in the scenario of service failure occurs."
2018
T49981
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Arvian Ramadhan
"Meningkatnya jumlah generasi milenial yang melakukan pembelanjaan online semakin menekankan pentingnya para pelaku bisnis khususnya bidang skincare untuk mengidentifikasi faktor yang menjadi pertimbangan konsumen dalam memiliki niat untuk membeli online. Bahkan diprediksikan bahwa jumlah konsumen yang melakukan pembelian produk skincare online secara penuh akan meningkat setelah pandemi COVID-19 mereda. Karakteristik merek merupakan salah satu faktor pendorong konsumen untuk memiliki niat membeli online mengingat skincare merupakan salah satu produk yang terdiri dari berbagai merek yang memiliki karakteristik tersendiri. Seiring dengan perkembangan internet, dalam memperoleh informasi mengenai karakteristik merek, ulasan online yang terdapat pada platform e-commerce merupakan salah satu media yang dimanfaatkan oleh para milenial dalam memperoleh informasi sebelum melakukan pembelian produk skincare. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh online customer review terhadap online purchase intention produk skincare COSRX pada generasi milenial di DKI Jakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik pengumpulan data melalui metode survei. Hasil penelitian menunjukan bahwa online customer reviewmemiliki pengaruh yang rendah terhadap online purchase intention produk skincare COSRX pada generasi milenial di DKI Jakarta.

The increasing number of millennial generations who online shopping increasingly emphasizes the importance of business people, especially the skincare sector, to identify factors that are considered by consumers in having the intention to buy online. It is even predicted that the number of consumers who purchase full online skincare products will increase after the COVID-19 pandemic subsides. Brand characteristics are one of the driving factors for consumers to have the intention to buy online considering that skincare is a product consisting of various brands that have their own characteristics. Along with the development of the internet, in obtaining information about brand characteristics, online reviews found on e-commerce platforms are one of the media used by millennials in obtaining information before purchasing skincare products. This study aims to analyze the effect of online customer reviews on online purchase intention of COSRX skincare products for the millennial generation in DKI Jakarta. This study uses a quantitative approach with data collection techniques through survey methods. The results showed that online customer reviews had a low effect on online purchase intention of COSRX skincare products for millennials in DKI Jakarta."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nadiya Rawil
"Lingkungan media sosial yang mampu menyajikan berbagai informasi akan menjadi suatu hal yang memudahkan individu dalam menemukan hal yang mereka inginkan. Salah satunya dalam mengetahui informasi akan suatu produk. TikTok menyajikan berbagai jenis konten informatif yang berisi ulasan dari berbagai sudut pandang berdasarkan pengalaman yang dimiliki reviewer. Hal ini membantu konsumen dalam mengadopsi informasi yang didukung oleh kenyamanan, popularitas, kepercayaan, penghinaan melalui ulasan yang dibagikan. Ulasan konsumen pada platform TikTok menawarkan informasi yang beragam dengan jumlah informasi yang dapat membantu konsumen dalam mengevaluasi produk sebelum membeli. Penelitian ini menggunakan dual process theory dalam mengetahui persepsi konsumen dengan mediasi bantuan informasi (information helpfulness). Berdasarkan penelitian, ditemukan bahwa homofili sumber dan popularitas sumber mempengaruhi kemanfaatan informasi. Source Homophily memberikan pengaruh yang signifikan terhadap niat beli, pengaruhnya terhadap niat beli secara tidak langsung dimediasi oleh bantuan informasi. Pengambilan data dilakukan dengan metode purposive sampling menggunakan survei online kepada pengguna TikTok dengan umur 17-34 tahun. dikumpulkan sebanyak 200 responden yang kemudian diolah dan dianalisis menggunakan Partial Least Square-Structural Equation Method (PLS-SEM). Penelitian ini dapat membantu manajer merumuskan strategi perusahaan pemasaran yang menargetkan pengguna TikTok khususnya pada industri kecantikan.

A social media environment that is able to present a variety of information will be something that makes it easier for individuals to find what they want. One of them in knowing the information about a product. TikTok presents various types of informative content that contains reviews from various points of view based on the reviewer's experience. This helps consumers adopt information that is supported by convenience, popularity, trust,  designed through shared reviews. Consumer reviews on the TikTok platform offer information that varies with the amount of information that can help consumers evaluate products before buying. This study uses dual process theory in knowing consumer perceptions by mediating information usefulness. Based on the research, it was found that Source Homophily and Source popularity affect the usefulness of information. Source Homophily also has a significant effect on purchase intention, its influence on purchase intention is indirectly mediated by information assistance. Data collection was carried out using a purposive sampling method using an online survey of TikTok users aged 17-34 years. 200 respondents were collected which were then processed and analyzed using the Partial Least Square-Structural Equation Method (PLS-SEM). This research can help managers formulate a marketing company strategy targeting TikTok users especially in the beauty industry."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anastasia Mahendra
"Skripsi ini membahas mengenai pengaruh rekomendasi vlogger terhadap variabel repurchase intention . Pengaruh rekomendasi ini kemudian dibagi menjadi beberapa variabel indikator yaitu perceived usefulness, trust, dan attitude. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang menerapkan model dari penelitian sebelumnya Hsu et al.,2013 yang kemudian disesuaikan dengan kondisi objek penelitian. Data penelitian ini diolah dengan software SPSS 20, menggunakan analisa reliabilitas, validitas dan regresi berganda dan sederhana . Hasil pengolahan data menunjukkan bahwa variabel reputation memoderasi secara signifikan pengaruh dari perceived usefulness, trust, dan attitude terhadap repurchase intention.

This research discusses the effect of vlogger recommendation towards repurchase intention. The effect is then observed from several variables such as perceived usefulness, trust, and attitude. This descriptive research applied model from previous research Hsu et al.,2013 that is modified to accomodate the research object. Data from this research is proccessed through SPSS 20, using realibility test, validity test, and regression tests. The result of the tests show that reputation as moderating variabel significantly influence perceived usefulness, trust, and attitude towards repurchase intention."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2017
S69243
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Harya Vandika Daniswara
"Penelitian ini menganalisis pengaruh interaksi parasosial dalam ulasan TikTok terhadap niat beli Generasi Z di Jakarta, dengan fokus pada aspek hedonis (perceived enjoyment dan Transparency) dan utilitarian (Informativeness dan Credibility). Metodologi yang digunakan adalah penelitian kuantitatif korelasional, menggunakan data primer dari 195 responden yang merupakan pengguna aktif TikTok. Responden adalah Generasi Z yang lahir antara 1996 dan 2004 di Jakarta. Penelitian ini menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) untuk menganalisis data. Temuan menunjukkan bahwa interaksi parasosial berpengaruh positif signifikan terhadap perceived enjoyment, Transparency, Informativeness, dan Credibility. Selain itu, perceived enjoyment dan Transparency signifikan mempengaruhi niat beli, menekankan pentingnya pengalaman positif dan informasi yang jelas dalam ulasan produk di TikTok.

This study analyzes the influence of parasocial interaction in TikTok reviews on the purchase intention of Generation Z in Jakarta, focusing on hedonic (perceived enjoyment and Transparency) and utilitarian aspects (Informativeness and Credibility). The methodology used is a correlational quantitative study, utilizing primary data from 195 active TikTok users. Respondents are Generation Z, born between 1996 and 2004 in Jakarta. The study uses Structural Equation Modeling (SEM) to analyze the data. Findings indicate that parasocial interaction significantly positively influences perceived enjoyment, Transparency, Informativeness, and Credibility. Additionally, perceived enjoyment and Transparency significantly affect purchase intention, emphasizing the importance of positive experiences and clear information in TikTok product reviews."
Depok: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Gabriele Faustine Hartawidjaja
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh trustworthiness, customer citizenship behaviour, customer participation behaviour, dan expected brand value terhadap purchase intention dalam high involvement product. Penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan pendekatan kuantitatif dan metode SEM-PLS yang menggunakan perangkat lunak SmartPLS versi 4. Hasilnya adalah semua pengaruh langsung signifikan kecuali customer participation behaviour. Semua pengaruh mediasi dan moderasi tidak signifikan. Penelitian ini memiliki kebaruan dalam segi influencer untuk high involvement product dengan variabel independen trustworthiness karena menggunakan influencer mobil sebagai objek penelitian serta penelitian dilakukan di negara yang berbeda dengan penelitian sebelumnya. Implikasi dari penelitian ini yaitu brand juga dapat meningkatkan perannya dalam mengeksplorasi media sosial dengan melakukan kampanye untuk menampung komunikasi dan interaksi seperti diskusi, ulasan, dan komentar Brand juga dapat mempertimbangkan apakah Fitra Eri merupakan influencer otomotif yang tepat untuk mempromosikan brand sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai oleh brand.

Determine the effect of trustworthiness, customer citizenship behaviour, customer citizenship behaviour, and expected brand value towards purchase intention in high involvement product. This research uses purposive sampling, quantitative approach and SEM-PLS method with the Smart-PLS version 4 software. All direct effects are proven as significant, except for customer participation behaviour. There is no mediation effect and no moderation effect. Novelty of this research can be found in the research object itself, which is influencer's influence on products' high involvement with independent trustworthiness as variable, where automotive influencer is used as research object. Moreover, this research is conducted in a different country than previous research. Building trust is one of the most important things in ensuring the success of customer citizenship behavior, by giving key updates via various social media or brand influencer. Brand owners could also increase their own involvement in exploring social media, one of the examples is by doing campaign to communicate and interact with customers, reviews, comments, and votes. Brand owners could also consider whether Fitra Eri is the most suitable automotive influencer to promote their brand, in accordance with their objectives."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dina Uliana
"Skripsi ini membahas tentang pengaruh inovasi produk terhadap purchase intention. Penelitian ini akan menggunakan riset eksploratif terlebih dahulu untuk mendapatkan gambaran dan pemahaman mengenai permasalahan penelitian, kemudian hasil riset eksploratori ini akan menjadi input bagi riset. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan sampel dalam penelitian ini adalah 100 responden. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan regresi berganda.
Hasil penelitian ini menujukkan bahwa dari ketiga dimensi inovasi produk yang berpengauh langsung dan positif terhadap purchase intention adalah innovation attributes. Sedangkan adoption risk dan behavior change tidak berpengaruh langsung dan tidak positif terhadap purchase intention. Hal ini menujukkan bahwa konsumen akan berminat membeli Starbucks VIA apabila innovation attributes yang ditawarkan baik.

This research discusses the effect of product innovation toward purchase intention. Researcher will use exploratory research in advance to get insight and understanding about research problem, and then the result from exploratory research will be used as input for conclusive research. This research applied quantitative approach and the sample of this research is 100 respondents. Multiple regression has been used to process the data.
The result of this research shows that from the three dimensions of product innovation, dimension that directly and positively affects purchase intention is innovation attributes. Whereas adoption risk and behavior change are not directly and positively affect purchase intention. This indicates that customers will be interested to buy Starbucks VIA if Starbucks offered the good innovation attributes.
"
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>