Ditemukan 66373 dokumen yang sesuai dengan query
Gabriela Kiara Triheningtyas
"Film Capernaum karya Nadine Labaki menunjukkan isu sosial yang dialami oleh masyarakat kelas bawah di Beirut, Lebanon. Artikel ini bertujuan untuk melihat tingkat ketangguhan diri tokoh atau resiliensi dengan latar belakang berbeda yakni dari sudut pandang anak, imigran gelap serta komunitasnya dalam bertahan hidup dan menghadapi ancaman sekitar demi mencapai kebebasan dalam menentukan pilihan serta kebahagian baik secara materiel maupun morel. Dalam mencapai tujuan, digunakan metode kualitatif dengan menganalisis unsur naratif dan sinematografis menggunakan teori kajian film menurut Boggs dan Petrie yang kemudian diperdalam dengan konsep resiliensi sosial menurut Patrick dan Saldaporak. Hasil menunjukkan bahwa perkembangan resiliensi dicerminkan secara signifikan oleh tokoh Zain. Penjenjangan tersebut tidak selalu berjalan berurutan, terdapat pula sikap resisten dalam prosesnya, namun sebagai satu kesatuan, komunitas Beirut memiliki tingkat resiliensi rendah karena didominasi oleh sikap penerimaan sebagai mekanisme pertahanan. Selain itu, ancaman utama yang menjadi penyebab adalah kondisi ekonomi dan malafungsi lembaga sosial khususnya keluarga sebagai institusi pertama bagi setiap anak. Lain halnya dengan keluarga, terlepas dari ketidakterturan yang ada, institusi sosial yakni pengadilan berhasil berjalan sesuai fungsinya
Capernaum by Nadine Labaki exhibits social issues that prevails amongst the lower class in Beirut, Lebanon. This article aims to showcase the actors’ resilience from different backgrounds, which vary from the point of view of children, illegal immigrants as well as their communities in hope to face and survive the threats that surrounds them. In achieving the objective, a qualitative method by Boggs and Petrie is used by analyzing its narrative and cinematographic elements. This is then supported by social resilience theory by Patrick and Saldaporak. The results show that the development of resilience is significantly reflected by a character named, Zain. The progression is not always sequential, as there are also some resistant attitudes. However, as a unity, the Beirut community has a low level of resilience which can be attributed to their high coping capacities. Additionally, the main threats that caused their low level of resilience are the poor economic conditions and the malfunction of social institutions in the country, especially the family as the first institution for every child. Despite the existing disorganization, the social institution, namely the court, has succeeded in functioning properly according to its obligations."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2022
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Wuri Imanda
"Entre les murs adalah film bergenre drama tahun 2008 yang disutradarai oleh Laurent Cantet, berdasarkan novel Entre les Murs tahun 2006 karya François Bégaudeau. Film ini menceritakan kondisi suatu kelas di sekolah Prancis yang terletak di daerah banlieue. Film ini memenangkan Palme d'Or dalam Festival Film Cannes 2008. Artikel ini bertujuan untuk memberikan sumbangan informasi mengenai interaksi sosial yang terlihat dalam film Entre Les Murs. Artikel ini juga dapat memperlihatkan gambaran multikultural di Prancis.
Entre les murs is a 2008 drama genre movie directed by Laurent Cantet, based on Entre les murs novel by François Bégaudeau 2006. This film tells the condition of a class at a French school located in the suburbs. The film won the Palme d'Or in Cannes Film Festival 2008. This article aims to provide information about the contribution of social interaction seen in the film Entre Les Murs.This film also shows multiculturalism in France. "
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2014
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Ganda Jeremy Christopher
"
ABSTRAKArtikel ini membahas konstruksi habitus dan pergeseran posisi sosial tokoh Driss dalam film Intouchables oleh Olivier Nakache. Intouchables adalah film yang didasarkan pada kisah nyata seorang pria kaya yang cacat fisik dengan perawat pribadinya bernama Driss. Kedatangan Driss di rumah majikannya mengubah ruang sosialnya dan sedikit demi sedikit membentuk habitus baru di dalam dirinya. Menggunakan metode kajian sinema, analisis dimulai dengan memaparkan strategi naratif film yang mencakup elemen alur , penokohan , dan latar ruang-waktu. Alur film ini digerakkan oleh perkembangan hubungan Driss dan Philippe yang melibatkan dua latar belakang budaya yang berbeda. Dengan menggunakan konsep habitus dan kapital Pierre Bourdieu, hasil pembacaan lebih dalam menunjukkan konstruksi habitus baru Driss dalam relasinya dengan tokoh-tokoh lain di lingkungan sosial yang baru. Terlihat bahwa pembentukan habitus baru tidak dapat dipisahkan dari akumulasi kapital baru yang diperoleh Driss, dan kemampuannya untuk mengelola kapital ini, terutama kapital budaya. Peningkatan akumulasi kapital ini membuat posisi sosial Driss bergeser lebih tinggi.
ABSTRACTThis article discusses the construction of habitus and the shift in the social position of the figure Driss in the film Intouchables by Olivier Nakache. Intouchables is a film based on the true story of a rich man with a physical disability and his personal nurse named Driss. Driss' arrival at his employers house changed his social space and gradually formed a new habitus within him. Using the cinema study method, the analysis begins by presenting a film narrative strategy that includes flow elements, characterizations, and space-time settings. The flow of the film is driven by the development of the relationship between Driss and Phillipe which involves two different cultural backgrounds. By using Pierre Bourdieus concept of habitus and capital, the results of reading more deeply show the construction of Driss new habitus in relation to other figures in the new social environment. It is seen that the formation of a new habitus cannot be separated from the new capital accumulation obtained by Driss, and its ability to manage this capital, especially cultural capital. This increase in capital accumulation made Driss' social position shift higher. "
2019
TA-Pdf
UI - Tugas Akhir Universitas Indonesia Library
Edwina Kusumandari
"Perempuan telah lama berjuang untuk dapat memiliki hak yang setara dengan laki-laki. Hal tersebut merupakan proses yang terus berkembang sehingga isu perempuan menjadi salah satu fenomena sosial. Permasalahan tersebut terekam dalam berbagai media, salah satunya film. Film Potiche yang bergenre drama komedi, bercerita tentang bagaimana perempuan pada masa itu bergelut keluar dari dominasi laki-laki. Perempuan di film ini direpresentasikan sebagai sosok yang terbelenggu dalam berbagai situasi yang berhubungan dengan laki-laki. Artikel ini berupaya untuk mengetahui bagaimana representasi perlawanan perempuan terhadap ideologi patriarki ditampilkan dalam film.
Women have long struggled to be able to have equal rights with men. This is a continuous process to women's issues into one social phenomenon. This issue were captured in medias, one of them is movie. Potiche is a comedy drama, tells the story of how women at that time struggling out of male domination. Women in this film are represented as being shackled in a variety of situations associated with men. This article seeks to determine how the representation of women’s resistance against patriarchal ideology is shown in the movie."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2014
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Khairunnisa Dewi Karmita
"Et Maintenant On Va O ? merupakan film Lebanon yang dibuat oleh seorang sutradara wanita asal Lebanon bernama Nadine Labaki. Film ini mengkisahkan sekelompok perempuan Islam dan Kristen di sebuah desa terpencil dan terisolasi di Lebanon yang bekerjasama untuk menjaga orang-orang di desa mereka dari pertengkaran antara dua agama yang berbeda. Pertengkaran tersebut di latarbelakangi oleh Perang Sipil yang sedang terjadi di kota sekitar desa tersebut. Para laki-laki dalam film ini merupakan sosok orang-orang yang emosional dan mudah terprovokasi yang dapat memicu perkelahian serta tidak dapat berpikir secara jernih. Dalam film ini, para perempuan dihadirkan sebagai sosok orang-orang yang memiliki berbagai macam ide demi membuat para laki-laki di desa mereka berdamai. Para perempuan dalam film ini membangun solidaritas dalam menjalankan upaya-upaya mereka. Mereka pun banyak berkorban demi membuat para laki-laki di desa mereka berdamai, meskipun pada akhirnya para perempuan harus bertukar agama satu sama lain untuk menjaga perdamaian di desa mereka.
Et Maintenant On Va O ? is a Lebanese film directed by a Lebanese woman director named Nadine Labaki. The film tells about a group of Muslim and Christian women in an isolated village in Lebanon who work together to keep people in their village from quarrels between two different religions. The fight was motivated by the ongoing Civil War in the town around the village. The men in this film are emotional, and can rsquo;t think clearly. They got easily provoked which can trigger fights. In this film, the women are presented as a figure of people who have various ideas to make the men in their village reconcile. The women in this film build solidarity in carrying out their efforts. They also sacrificed much to make the men in their village reconcile, although in the end the women had to exchange religions with each other to keep the peace in their village."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2018
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Melyssa Indah Permatasari
"
ABSTRAKPenelitian ini membahas gambaran imigran di Prancis yang terdapat di dalam film Banlieue 13 Ultimatum karya Jacques Audiard melalui analisis aspek naratif dan sinematografis film. Analisis didukung data dari pemberitaan mengenai imigran untuk melihat kondisi para imigran sebenarnya. Hasil analisis menampilkan imigran dari berbagai macam ras dan/atau negara asal melalui tokoh dalam film serta unsur sinematografis. Unsur naratif menunjukkan tempat tinggal imigran, permasalahan imigran, dan beberapa produk budaya urban. Film ini dapat menggambarkan imigran yang tinggal dan menetap di Paris, Prancis.
ABSTRACTThis research discusses the immigrants contained in Banlieue 13, directed by Jacques Audiard, through narrative and cinematographic aspects of the film. The analysis is supported by news articles from the web to see the actual condition of immigrants. The analysis shows immigrants coming from different places as portrayed by the actors and captured by the cinematography aspects. The narrative aspects indicate immigrants rsquo housing, problems, and some urban cultures. This film is able to illustrate immigrants in Paris, France."
2017
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Aditya Putri Ismarini
"
ABSTRAKArtikel ini membahas penggambaran dominasi tokoh Ibu dan gugatan yang terdapat dalam film J`ai Tué Ma Mère karya Xavier Dolan melalui aspek naratif dan sinematografis film. Analisis yang dibuat didukung dengan konsep kekuasaan Michel Foucault untuk melihat bentuk dominasi sosok ibu yang terjadi dalam film. Kekuasaan merupakan landasan dari terbentuknya dominasi yang menimbulkan adanya represi terhadap orang lain, termasuk di dalam lingkup keluarga. Hasil analisis melalui aspek naratif dan sinematografis film menunjukkan bahwa dominasi terbentuk akibat adanya kegagalan komunikasi yang terjalin antartokoh dan menyebabkan terbentuknya resistensi yang dilakukan oleh tokoh yang terdominasi, dalam hal ini tokoh anak laki-laki. Kekuasaan dan dominasi sosok ibu yang sangat besar dalam kehidupan tokoh anak laki-laki tersebut menyebabkan masalah dan konflik yang terjadi diantara keduanya, sehingga hal tersebut menimbulkan jarak dalam hubungan antara ibu dan anak. Resistensi yang dilakukan oleh tokoh yang terdominasi bertujuan untuk menggugat kekuasaan atas dominasi yang diterimanya. Dominasi yang ada juga diperkuat oleh faktor budaya matriarkal di dalam budaya masyarakat Qu ? bec yang merupakan latar dalam film J`ai Tué Ma Mère
ABSTRACTThis article discusses the depiction of Mother domination and the lawsuit contained in J`ai Tué Ma Mère by Xavier Dolan through the narrative and cinematographic aspects of the film. The analysis made is supported by the concept of power by Michel Foucault to see the form of dominance of the mother figure that occurs in the film. Power is the cornerstone of the formation of dominance that gives rise to repression against others, including within the family. The results of the analysis through the narrative and cinematographic aspects of the film show that the dominance is formed due to communication failure that exists between forces and causes the formation of resistance by dominated figures, in this case is figure of a son. The very great power and dominance of mother figure in the life of the son causes problems and conflicts between them, thus causing distance in the relationship between mother and child. Resistance by dominated figure aims to sue power over domination that he recieves . The dominance is also reinforced by matriarchal cultural factors within the culture of the Qu ? bec community which is the setting in the film J`ai Tué Ma Mère"
2018
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Haura Nabila Malik
"
ABSTRAKArtikel ini akan membahas tentang sebuah film yang berjudul Marguerite 2015 karya Xavier Giannoli yang sangat kuat menampilkan simbolisasi warna putih. Simbol-simbol tersebut akan dianalisis menggunakan konsep pengkajian sinema yang dikemukakan oleh Denis Petrie dan Joe Boggs dalam bukunya yang berjudul The Art of Watching Films. Hasil analisis memperlihatkan bahwa alur pada film ini digerakkan adanya tema besar kebohongan pada umumnya dan white lies pada khususnya. Selain itu, ditemukan juga simbolisasi warna putih yang berkaitan erat dengan watak polos dan naif yang dimiliki oleh tokoh utamanya, Marguerite Dumont.
ABSTRACTThis article will discuss about a film titled Marguerite 2015 by Xavier Giannoli that strongly shows white symbolization. The symbols will be analyzed using the concept of cinema review proposed by Denis Petrie and Joe Boggs from their book, The Art of Watching Films. The results of the analysis show that the flow in this film is driven by a major theme of lies in general and white lies in particular. In addition, also found a symbol of white color that is closely related to the plain and na ve character possessed by the main character, Marguerite Dumont."
2018
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Nadya Vanya Audia
"Artikel ini membahas tentang heroisme dalam film Les Femmes de L rsquo;Ombre yang diadaptasi dari kisah nyata tentang tokoh-tokoh perempuan yang ikut berperan dalam Perang Dunia II dengan tergabung dalam organisasi spionase Special Operations Executive SOE. Penelitian kualitatif ini dianalisis melalui aspek naratif dan sinematografis film dengan menggunakan teori Boggs dan Petrie 2011. Sementara itu, artikel ini menggunakan konsep heroisme oleh Taha 2002. Hasil analisis menentukan status hero pada tokoh-tokoh yang meliputi status hero, semi-hero dan anti-hero yang dilihat melalui motivasi, tekad, kemampuan, perjuangan serta keberhasilan tokoh dalam menyelesaikan misi utama.
This article focuses on analyzing the heroism of female characters in a movie titled Les Femmes de L rsquo;Ombre by Jean Paul Salom which is based on true story. This movie depicts how women struggled against German durning World War II by joining espionage organization called Special Operations Executive SOE. This research is a qualitative research and analyzed through narrative and cinematrography aspect from Boggs and Petrie 2011. Meanwhile, the values of heroism in this movie is reviewed by using heroism concept by Taha 2002. The result of this research distinguishes the three conceptions of heroism, namely hero, semi-hero, and anti-hero as seen through each character rsquo;s motivation, will, ability, execution, and outcome."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2018
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library
Anastasya Margareth
"Artikel ini membahas subjektivitas tokoh Amélie yang terdapat di dalam film Le Fabuleux Destin d'Amélie Poulain karya Jean-Pierre Jeunet. Fokus bahasan adalah perjalanan tokoh Amélie sebagai subjek eksistensialis yang berusaha mencari esensi hidupnya. Penelitian
ini menggunakan metode kajian sinema yang diperdalam dengan konsep subjektivitas dan eksistensialisme Jean-Paul Sartre. Hasil penelitian menunjukkan beberapa peristiwa dan tindakan Amélie yang menjadikannya subjek atas dirinya sendiri, menemukan esensi hidupnya,
dan menentukan pilihan secara bebas dan bertanggung jawab.
This article discusses the subjectivity of Amélie in film Le Fabuleux Destin d`Amélie Poulain, directed by Jean-Pierre Jeunet. The study focused on journey of the character of Amélie as an existentialist subject who is looking for the essence of her life. This study uses the method of cinema studies deepened with the concept of subjectivity and existentialism of Jean-Paul Sartre. This research reveals that some of the events and Amélie's actions made her a subject of herself, she also found the essence of her life, and made free and responsible choices."
2019
MK-Pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja Universitas Indonesia Library