Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 117191 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Mutiara Intan Permata Sari
"Pendahuluan: Diabetes melitus (DM) merupakan gangguan metabolik kronik yang
ditandai dengan hiperglikemia. Salah satu komplikasi DM adalah disfungsi ginjal. Daun
sirsak (Annona muricata) memiliki potensi sebagai antidiabetes. Namun, belum ada
penelitian mengenai ekstrak etanol daun Annona muricata terhadap morfologi ginjal
terutama terkait proliferasi dan pertumbuhan dari sel mesangial glomerulus, ruang
Bowman, dan tubulus kontortus proksimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh ekstrak etanol daun Annona muricata terhadap perubahan histopatologi ginjal
dari mencit Swiss Webster yang diinduksi Aloksan. Metode: Penelitian ini menggunakan
studi eksperimental in vivo. Sampel penelitian berasal dari organ ginjal 30 ekor mencit
jantan galur Swiss Webster yang diinduksi aloksan. Sampel dibagi menjadi kelompok
kontrol negatif, kontrol positif, dan 3 kelompok perlakuan yang diberikan ekstrak etanol
daun sirsak (EEDS) dengan masing-masing dosis 150, 300, dan 600 mg/kgBB selama 14
hari. Semua sampel preparat jaringan ginjal diwarnai dengan pewarnaan PAS dan diamati
pada perbesaran 400x dengan melihat pada 10 LP. Pengukuran histopatologi dilakukan
dengan software MIimageView. Hasil: EEDS dalam semua dosis perlakuan tidak
berpengaruh secara signifikan pada diameter glomerulus dan tebal tubulus kontortus
ginjal serta lebar ruang bowman ginjal kiri dan tubularisasi glomerulus ginjal kanan.
EEDS dosis 600 mg/kgBB berpengaruh secara signifikan (p<0,05) pada lebar ruang
bowman ginjal kanan. EEDS dosis 600 mg/kgBB dan kontrol positif secara signifikan
(p<0,05) dapat mencegah tubularisasi glomerulus ginjal kiri. Kesimpulan: Pemberian
EEDS selama 14 hari tidak berpengaruh pada ukuran diameter glomerulus dan tebal
tubulus kontortus proksimal ginjal kiri dan kanan serta lebar ruang bowman ginjal kiri
dan tubularisasi glomerulus ginjal kanan. Namun, pemberian EEDS dosis 600 mg/kgBB
dapat mencegah penyempitan ruang bowman ginjal kanan dan tubularisasi glomerulus
ginjal kiri.

Introduction: Diabetes mellitus (DM) is a chronic metabolic disorder characterized by
hyperglycemia, one complication of which includes kidney disfunction. Soursop leaves
(Annona muricata) is known to have antidiabetic potential; however, no research has been
conducted regarding the effect of ethanol extract of Annona muricata leaves on the
morphology of the kidney, particularly the proliferation and growth of the mesangial cells
of glomerulus, Bowman’s space, and the proximal convoluted tubule. This study aimed
to observe the effect of Annona muricata leaves ethanol extract on the morphological
chanes of Alloxan-Induced Swiss Webster Mice’s Kidney. Method: This study was
conducted as an in vivo experimental study. The samples were obtained from the kidneys
of 30 alloxan-induced male Swiss Webster mice, which were then grouped into negative
control, positive control, and 3 experimental groups given ethanol extracts of soursop
leaves (EEDS) with a dose of 150, 300, and 600 mg/kgBW for 14 days. The kidney tissue
samples were stained using the PAS staining and observed with a 400x magnification on
10 LP. The histopathological measurement was conducted using the MIimageView
software. Results: EEDS in all dose of treatment showed no significance on the
glomerular diameter and the thickness of the proximal convoluted tubules of the kidney,
as well as the width of the Bowman’s space of the left kidney and glomerular
tubularization of the right kidney. EEDS with a dose of 600 mg/kgBW showed a
significant effect (p<0.05) on the height of the right kidney’s Bowman’s space. EEDS
with a dose of 600 mg/kgBW and the positive control significantly (p<0.05) prevented
the tubularization of the left kidney’s glomerulus. Conclusion: The 14 days treatment
with EEDS didn’t have a significant difference on the glomerular diameter and the
thickness of the proximal convoluted tubules of the left and right kidney, as well as the
height of the Bowman’s space of the left kidney and the right kidney’s glomerular
tubularization. However, EEDS with a dose of 600 mg/kgBW could prevent the
narrowing of the Bowman’s space of the right kidney and the glomerular tubularization
of the left kidney.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Syafira Nurlaila Dewi
"Prevalensinya terus meningkat dari tahun ke tahun baik di negara maju juga tidak berkembang. Di Indonesia diperkirakan ada 12 juta orang berusia 15 tahun yang menderita diabetes mellitus pada tahun 2013. Pengobatan diabetes mellitus menggunakan ekstrak tumbuhan dilaporkan memiliki hasil yang baik cukup bagus. Salah satu tanaman yang memiliki efek antidiabetes adalah Annona muricata. Ekstrak daun Annona muricata ditemukan meningkat regenerasi sel beta pankreas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol daun sirsak (EEDS) pada diameter pulau Langerhans, ekspresi insulin, dan kadar plasma glukagon-like peptide-1 (GLP-1) pada tikus diinduksi aloksan. Metode: Penelitian ini menggunakan desain eksperimental. Sampel yang digunakan adalah mencit Swiss Webster sebanyak 30 ekor jantan dengan umur 12-14 minggu dan berat badan 20-30 gram. Sampel dibagi dengan diacak menjadi 5 kelompok, diinduksi dengan aloksan, dan diberi perlakuan 14 hari. Kelompok terdiri dari: kontrol negatif, kontrol positif yang diberi perlakuan glibenklamid 0,65 mg/kgBB, pengobatan dengan EEDS 150 mg/kgBB (P1), 300 mg/kgBB (P2), dan 600 mg/kgBB (P3). Diameter pulau-pulau Langerhans dan Ekspresi insulin diukur dengan pemeriksaan histopatologi dengan pewarnaan hematoxylin-eosin (HE) dan imunohistokimia (CPI), sedangkan GLP-1. level plasma diukur dengan ELISA. Data yang berdistribusi normal dianalisis dengan uji ANOVA satu arah, diikuti oleh Tukey HSD post hoc. Data dengan distribusi. Kelainan dianalisis dengan uji Kruskal-Wallis. Hasil: Analisis bivariat menunjukkan perbedaan yang signifikan antara pemberian EEDS dengan diameter Pulau Langerhans (p = 0,001) tetapi perbedaannya tidak signifikan dengan ekspresi insulin (p = 0,539) dan kadar GLP-1 plasma (p = 0,122). Kesimpulan: EEDS yang diberikan dalam dosis 300 mg/kgBB paling efektif dalam memperbesar diameter pulau langerhans. Sebaliknya, ketiga dosis ekstrak tidak dapat meningkatkan ekspresi insulin dan kadar GLP-1 plasma.

Its prevalence continues to increase from year to year both in developed countries also not growing. In Indonesia, it is estimated that there are 12 million people aged 15 years who suffer from diabetes mellitus in 2013. Treatment of diabetes mellitus using plant extracts is reported to have good results. One of the plants that have an antidiabetic effect is Annona muricata. Annona muricata leaf extract was found to increase pancreatic beta cell regeneration. This study aimed to determine the effect of soursop leaf ethanol extract (EEDS) on the diameter of the islets of Langerhans, insulin expression, and plasma levels of glucagon-like peptide-1 (GLP-1) in rats. alloxan induced. Methods: This study used an experimental design. The samples used were 30 male Swiss Webster mice, aged 12-14 weeks and weighing 20-30 grams. Samples were divided randomly into 5 groups, induced with alloxan, and treated for 14 days. The group consisted of: negative control, positive control that was given treatment glibenclamide 0.65 mg/kgBW, treatment with EEDS 150 mg/kgBW (P1), 300 mg/kgBW (P2), and 600 mg/kgBW (P3). The diameter of the islets of Langerhans and insulin expression were measured by histopathological examination with hematoxylin-eosin (HE) and immunohistochemical (CPI) staining, while GLP-1 . plasma levels were measured by ELISA. Data that were normally distributed were analyzed by one-way ANOVA test, followed by Tukey HSD post hoc. Data with a distribution that Abnormalities were analyzed by the Kruskal-Wallis test. Result: Bivariate analysis showed a significant difference between the administration of EEDS and the diameter of the Islets of Langerhans (p = 0.001) but the difference was not significant with insulin expression (p = 0.539) and plasma GLP-1 levels (p = 0.122). Conclusion: EEDS given in a dose of 300 mg/kgBW was most effective in increasing the diameter of the islets of Langerhans. In contrast, the three extract doses did not increase insulin expression and plasma GLP-1 levels."
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Afifah Utami
"Pendahuluan: Diabetes melitus merupakan penyakit sistemik yang banyak terjadi di kalangan masyarakat Indonesia yaitu sebesar 10,7 juta penduduk. Pasien dengan diabetes melitus memiliki risiko lebih tinggi untuk mengalami komplikasi salah satunya adalah abses limpa. Terkait kecenderungan terjadinya abses limpa pada penderita diabetes, maka penelitian ini dilakukan untuk mengetahui efek ekstrak etanol daun sirsak terhadap perubahan morfologi limpa pada kondidi DM dan membandingkannya dengan kondisi normal (kontrol).
Metode: Desain penelitian ini murni eksperimental in vivo pada hewan coba mencit dengan dengan metode post study. Sebanyak 26 ekor mencit yang terbagi menjadi kelompok normal, kontrol negatif, kontrol positif, kontrol pemberian EEDS dosis rendah, kontrol pemberiaan Ekstrak Etanol Daun Sirsak (EEDS) dosis sedang, dan kontrol pemberian EEDS dosis tinggi diidentifikasi perubahan morfologi jaringan limpanya dengan mengamati jumlah pulpa alba, diameter pulpa alba, sentrum germinativum, diameter sentrum germinativum, dan megakariosit.
Hasil: dilakukan analisis dengan menggunakan uji Kruskal Wallis sehingga menunjukkan perbedaan rerata yang tidak signifikan pada jumlah pulpa alba (P=0.337), diameter pulpa alba (P=0.701), sentrum germinativum(P=0.26), dan diameter sentrum germinatuvum (P=0.184) antar kelompok perlakuan mencit. Hasil analisis dengan uji Anova satu arah juga menunjukkan perbedaan rerata yang tidak signifikan pada megakariosit (P=0.146) antar kelompok perlakuan mencit.
Kesimpulan: tidak terdapat hubungan yang bermakna antara pemberian EEDS dan perubahan morfologi jaringan limpa.

Introduction: Diabetes mellitus is a systemic disease that mostly occurs in Indonesian society, which is 10.7 million people. Patients with diabetes mellitus have a higher risk of experiencing complications, one of which is a spleen abscess. Regarding the tendency of spleen abscesses in diabetics, this study was conducted to determine the effect of ethanol extract of soursop leaves on spleen morphological changes in diabetes and to compare it with normal conditions (control).
Methods: The design of this study was purely experimental in vivo in mice with the post study method. A total of 26 mice which were divided into normal groups, negative control, positive control, control of low dose EEDS, control of moderate dose of Soursop Leaf Ethanol Extract (EEDS), and control of high dose EEDS, identified changes in spleen tissue morphology by observing the amount of pulp alba the diameter of the pulp alba, the centrum germinativum, the diameter of the centrum germinativum, and the megakaryocytes.
Results: analysis was carried out using the Kruskal Wallis test so that it showed insignificant mean differences in the number of pulp alba (P = 0.337), the diameter of the pulp alba (P = 0.701), the centrum germinativum (P = 0.26), and the diameter of the germinatuvum centrum (P = 0.184) between treatment groups of mice. The results of the analysis with the one-way Anova test also showed insignificant mean differences in megakaryocytes (P = 0.146) between treatment groups of mice.
Conclusion: there is no significant relationship between EEDS administration and changes in spleen tissue morphology.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2021
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sinaga, Bunga Cecilia
"Pendahuluan: Hiperglikemia yang memicu peningkatan stress oksidatif dapat menyebabkan inflamasi pada jaringan hepar. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh ekstrak etanol daun Annona muricata yang memiliki fungsi hepato-protektif terhadap perubahan histopatologi hepar mencit yang mengalami diabetes mellitus. Metode: Penelitian ini menggunakan 25 ekor mencit Swiss Webster yang akan dibagi secara acak ke dalam 5 kelompok: kelompok Kontrol Negatif (KN), Kontrol Positif (KP), Dosis Rendah (DR), Dosis Sedang (DS), dan Dosis Tinggi (DT). Gambaran histopatologi akan dinilai menggunakan skor NASH CRN yang kemudian akan diolah menggunakan SPSS versi 24 dengan menggunakan uji Chi-Square. Sementara kadar glukosa darah akan diuji menggunakan uji Kruskal-Wallis dengan post hoc Mann Whitney U Test. Hasil: Hasil uji ekstrak etanol daun Annona murica menunjukkan perbedaan secara signifikan pada perubahan pengaruh inflamasi lobular (p=0,000) dan steatosis (p=0,001). Data kadar glukosa darah yang didapatkan pada pre-test (H0) dibandingkan dengan post-test (H14) tidak memiliki perbedaan yang bermakna(p=0,542). Di antara masing-masing data dari 5 kelompok pada hari ke-14 setelah perlakuan (H14) tidak memiliki perbedaan yang bermakna (p=0,553). Pada penelitian ini juga ditemukan adanya hubungan yang signifikan antara variabel steatosis dengan inflamasi lobular (p=0,535). Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan yang signifikan antara pemberian ekstrak etanol daun Annona muricata terhadap penurunan kadar glukosa darah mencit. Terdapat hubungan yang signifikan terhadap pemberian ekstrak etanol daun Annona muricata terhadap perubahan steatosis dan inflamasi lobular hepar mencit.
Introduction: Hyperglycemia which triggers an increase in oxidative stress can cause inflammation of the liver tissue. This study aims to look at the effect of the ethanol extract of Annona muricata leaves which has a hepato-protective function on liver histopathological changes in mice that have diabetes mellitus. Method: This study used 25 Swiss Webster mice which were randomly divided into 5 groups: the Negative Control (KN), Positive Control (KP) group, the treatment group dose 150 mg, 300 mg, 600 mg. Histopathological features will be assessed using the NASH CRN score which will then be processed using SPSS version 24 using the Chi-Square test. While blood glucose levels will be tested using the Kruskal-Wallis test with the post hoc Mann Whitney U Test. Results: The results of the ethanol extract of Annona murica leaves in the 5 dose groups showed significant differences in lobular inflammation (p = 0,000) and steatosis (p = 0.001). While blood glucose levels obtained at the pre-test (H0) compared with the post- test (H14) did not have a significant difference (p = 0.542). The 14th day of the test (H14) between the 5 dose groups did not have a significant difference (p = 0.553). In this study also found a significant relationship between steatosis variables with lobular inflammation (p = 0.535). Conclusion: There is a significant relationship to the ethanol extract of Annona muricata leaves on changes in steatosis and lobular liver inflammation in mice. There was no significant relationship in ethanol extract of Annona muricata leaves administration on mice blood glucose level."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Devi Elora Gugun
"Pendahuluan: Hiperglikemia yang berlangsung lama dan tidak ditangani dengan baik dapat meningkatkan produksi ROS dan menyebabkan infertilitas pada pria. Daun sirsak (Annona muricata) merupakan salah satu herbal dengan efek antidiabetik. Penelitian ini bertujuan melihat pengaruh ekstrak etanol daun sirsak (EEDS) terhadap ukuran diameter tubulus seminiferus, jumlah sel sertoli, dan jumlah sel leydig pada mencit yang mengalami diabetes mellitus. Metode: Penelitian ini menggunakan rancangan studi eksperimental. Sampel yang digunakan sebanyak 30 ekor mencit jantan Swiss Webster yang diinduksi aloksan selama 3 hari, yang dibagi menjadi kelompok kontrol negatif, kontrol positif, dan 3 kelompok uji dengan dosis EEDS masing-masing 150, 300, dan 600 mg/kgBB. EEDS diberikan setiap hari selama 14 hari. Semua preparat jaringan testis diwarnai dengan pewarnaan HE dan diamati pada perbesaran 40x. Diameter tubulus seminiferus diukur menggunakan program Axiovision Release 4.8. Jumlah sel sertoli dan sel leydig dihitung menggunakan perangkat lunak image J. Hasil: EEDS dalam semua dosis uji tidak berpengaruh secara signifikan pada ukuran diameter tubulus seminiferus. EEDS dosis 150, 300, dan 600 mg/kgBB secara signifikan dapat meningkatkan jumlah sel sertoli dibandingkan kelompok kontrol negatif (p<0,05). EEDS dosis 300 mg/kgBB signifikan dapat meningkatkan jumlah sel leydig dibandingkan kelompok kontrol negatif (p<0,05). Kesimpulan: Pemberian EEDS selama 14 hari pada mencit yang diinduksi aloksan tidak mengubah ukuran diameter tubulus seminiferus secara signifikan, namun dapat meningkatkan jumlah sel sertoli dan sel leydig secara signifikan dibandingkan jika tidak diberi pengobatan apapun(
).Introduction: Prolonged and uncontrolled hyperglycemia increases production of ROS and causes male infertility. Soursop leaf (Annona muricata) is herbal medicine that is known to have antidiabetic effect. This study aimed to observe the potential effect of ethanol extract of soursop leaf (EESL) to the alteration of seminiferous tubules’ diameter, sertoli cells’ amount and leydig cells’ amount, as the indicators of male infertility. Method: This is a true experimental in vivo study with randomized control group. The sample used for this study are 30 alloxan-induced Swiss Webster mice which was devided into positive control group, negative control group, and three trial groups (1: 150 mg/kg, 2: 300 mg/kg, 3: 600 mg/kg). EESL solution was given everyday during 14 days. All histopathology preparations were stained by HE-staining and observed on 40x magnification. Diameters of seminiferous tubules were measured by Axiovision Release program version 4.8. The amounts of sertoli and leydig cells were counted by Image J software. Results: EESL in every trial dose doesn’t have significant effect to the diameter of seminiferous tubules on every trial groups. EESL 150, 300, and 600 mg/kg has a significant effect to increase the amounts of sertoli cells (p=0,003). EESL 300 mg/kg has a significant effect to increase the amounts of leydig cells (p=0,03). Conclusion: Administration of Annona muricata leaf during 14 days on alloxan-induced mice doesn’t significantly affect diameters of seminiferous tubules. In contrast, it significantly increases the amounts of sertoli and leydig cells."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Natasha Citra Maharani
"Pendahuluan:
Diabetes melitus merupakan penyakit metabolik yang menyebabkan stres oksidatif yang meningkatkan apoptosis yang mempengaruhi fertilitas pria sebagai akibat disfungsi testis. Penanganan infertilitas pria dengan diabetes saat ini berfokus pada neuropati dan penggunaan teknologi reproduksi berbantu namun tidak mengatasi masalah penurunan jumlah sel sperma. Penelitian ini bertujuan mengetahui efek ekstrak etanol daun Annona muricata yang memiliki potensi antioksidan, terhadap kejadian apoptosis sel Sertoli testis melalui ekspresi caspase-3.
Metode:
Penelitian dilakukan secara eksperimental secara in vivo dengan sampel testis 25 ekor mencit (Mus musculus) jantan galur Swiss-Webster yang diinduksi aloksan. Sampel dibagi menjadi kelompok kontrol dan kelompok perlakuan yang diberikan ekstrak etanol daun sirsak dengan dosis 150, 300, dan 600 mg/kgBB selama 14 hari. Ekspresi caspase-3 pada jaringan testis kemudian diamati dengan pewarnaan imunohistokimia dengan hasil warna yang diukur dengan software imageJ dan dilakukan penghitungan H-score.
Hasil:
Ekspresi caspase-3 paling tinggi ditemukan pada kelompok kontrol negatif [1,38 (1,17–1,42)] dan paling rendah pada kelompok perlakuan dengan dosis etanol 600 mg/kgBB [1,22 (1,19–1,30)]. Perbedaan tidak bermakna signifikan secara statistik (p>0.05).
Kesimpulan:
Perbedaan antara kelompok kontrol dan perlakuan tidak signifikan secara statistik. Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut.

Introduction:
Diabetes mellitus is a metabolic disease which resulted in an increased oxidative stress which increased apoptosis which impacted male fertility through testicular dysfunction. Current infertility treatments for male diabetic patients focused on neuropathy and the use of assisted reproductive technologies, none of which addressed the lower sperm count. This research assessed the antioxidant potential of the ethanol extract of Annona muricata leaf toward the apoptosis of Sertoli cells seen through caspase-3 expression Method:
An in vivo experimental study is conducted on 25 male mice (Mus musculus) of the Swiss-Webster strain which are given alloxan induction. Subjects are divided into control and treatment groups which are given 150, 300, and 600 mg/kg body weight of ethanol extracts of Annona muricata leaf for 14 days. Caspase-3 expression in testicular tissues would then be assessed using immunohistochemistry and H-score is counted using imageJ software
Results:
Caspase-3 expression is lowest in the negative control group [1,38 (1,17–1,42)] and highest in the group given 600 mg/kg body weight of the extract [1,22 (1,19–1,30)]. The difference is not statistically significant (p>0.05).
Conclusion:
Differences between groups are not statistically significant. Further research is necessary
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2021
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Evinia Listiania
"ABSTRAK
Latar Belakang: Demam tifoid disebabkan oleh infeksi bakteri gram negatif Salmonella typhii. Gejala dari demam tifoid adalah demam, nyeri abdomen, sakit kepala, dan menurunnya nafsu makan. Penggunaan antibiotik yang berlebihan telah memunculkan permasalahan dalam pengobatan demam tifoid, yaitu resistensi Salmonella typhii terhadap beberapa antibiotik standar. Daun Annona muricata atau sirsak sering digunakan sebagai pengobatan tradisional dan terbukti memiliki sifat antimikrobial terhadap S.typhii. Maka, penggunaan ekstrak daun Annona muricata diharapkan dapat menghambat pertumbuhan S.typhii.
Metode: Daun sirsak diekstraksi dengan metode maserasi dan menggunakan pelarut metanol. Kemudian ekstrak diencerkan menjadi 4 konsentrasi (400 mg/ml, 200 mg/ml, 100 mg/ml, 50 mg/ml) dan diuji efek antibakterinya terhadap isolat bakteri Salmonella typhii melalui metode difusi cakram. Lalu, diameter zona hambat dari setiap cakram diukur dan diinterpretasikan.
Hasil: Pada penelitian ini, tidak terdapat zona inhibisi pada kertas cakram yang mengandung ekstrak daun Annona muricata.
Konklusi: Oleh karena itu, efek antibakteri ekstrak daun Annona muricata terhadap pertumbuhan bakteri S.typhii tidak dapat diamati dengan metode difusi cakram dikarenakan metode difusi cakram dapat mengurangi difusi molekul ekstrak ke dalam agar. Namun, metode dilusi cair, dapat menunjukkan efek antibakteri ekstrak daun Annona muricata."
Depok: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2018
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nurul Qurrota Ayun
"Hemoroid merupakan pembengkakan vena rektoanal yang menyebabkan peradangan, nyeri, dan pendarahan. Tanaman dengan senyawa fenolik diketahui memperbaiki tonus vena dan antiinflamasi. Daun sirsak mengandung senyawa fenolik, alkaloid, acetogenin dan megastigmanes. Penelitian ini bertujuan untuk memeriksa parameter spesifik, nonspesifik, kadar fenol total, flavonoid total dan antioksidan Ekstrak Etanol Daun Sirsak (EEDS), juga melihat efek EEDS terhadap gambaran histopatologi dan ekspresi COX-2 dan TNFα pada jaringan rektoanal mencit Swiss berusia 20 minggu yang diinduksi dengan kroton oil 12% melalui anus. EEDS dosis 100, 200, dan 400mg/KgBB diberikan peroral selama 7 hari.
Hasilnya menunjukkan EEDS memenuhi standar mutu ekstrak spesifik dan nonspesifik, kadar total fenol 22,85% atau 228,5 mgGAE/g ekstrak, kadar total flavonoid 5,36% atau 53,6 mgQE/g ekstrak, dan memiliki aktivitas antioksidan sedang (IC50 123,325 μg/mL). Pemeriksaan histopatologi pada jaringan rektoanal mencit dinilai dengan menskor lesi nekrosis, inflamasi, vasodilatasi, dan oedema yang diwarnai Hematoksilin-Eosin. Pemberian EEDS pada semua dosis menunjukkan perbedaan pada jaringan inflamasi, nekrosis, vasodilatasi dan oedema P<0.00. Sel positif mengekspresikan COX-2 dan TNFα dihitung pada sel epitel terinflamasi. Hasil menunjukkan EEDS dosis 200, 400 mg/KgBB signifikan menurunkan COX-2 P<0,002 dibandingkan dengan kontrol negatif, dan EEDS dosis 100, 200, dan 400 mg/KgBB signifikan menurunkan TNFα P< 0,010 dibandingkan dengan kontrol negatif.

Haemorrhoids are rectoanal swelling that causes inflammation, pain, and bleeding. Plants with phenolic compounds are known to improve venous tone and anti-inflammation. Soursop leaves contain phenolic compounds, alkaloids, acetogenin and megastigmanes. This study aims to examine specific, nonspecific parameters, and total phenol levels, total flavonoids and antioxidants of Soursop Leaf Ethanol Extract (SLEE), also see the effect of SLEE on the histopathological features and expression of COX-2 and TNFα in rectoanal tissue of 20-week Swiss mice that are induced with 12% croton oil through the anus. SLEE doses of 100, 200, and 400mg/Kg were given orally for 7 days.
The results show SLEE meets the quality standards of specific and nonspecific extracts, total phenol levels of 22.85% or 228.5 mgGAE/g extracts, total flavonoid levels of 5.36% or 53.6 mgQE/g extracts, and have moderate antioxidant activity (IC50 123,325 μg/mL). Histopathological examination of the rectoanal tissue of mice was assessed by scoring necrotizing, inflammatory, vasodilatation, and oedema lesions hematoxylin-eosin. Administration of SLEE at all doses showed differences in inflammatory tissue, necrosis, vasodilation and oedema P<0.00. Positive cells expressing COX-2 and TNFα were counted on inflammatory epithelial cells. The results showed SLEE dosages of 200, 400 mg/Kg significantly decreased COX-2 P<0.002 compared to negative controls, and SLEE doses of 100, 200, and 400 mg/Kg significantly reduced TNFα P<0.010 compared with negative controls.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2019
T54818
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dede Firmansyah
"ABSTRAK
Efek inhibisi korosi dan sifat-sifat adsorpsi oleh ekstrak daun Annona Muricata (sirsak) pada baja karbon dalam larutan asam 1M HCl telah dipelajari menggunakan teknik konvensional metode berat hilang pada variasi waktu, konsentrasi dan suhu. Parameter-parameter termodinamika seperti energi aktivasi, entalpi, entropi dan perubahan energi bebas dihitung. Polarisasi elektrokimia telah dievaluasi untuk memastikan jenis inhibitor. Spektra infrared dan GCMS dilakukan untuk mengetahui senyawa ekstrak yang berperan dalam proses inhibisi. Keseluruhan hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak daun sirsak
dapat digunakan sebagai inhibitor korosi yang efektif pada baja karbon di lingkungan 1M HCl dengan pencapaian efisiensi 93,68% pada konsentrasi 6000 ppm selama 120 jam. Mekanisme inhibisi adalah adsorpsi fisiosorpsi berdasar rendahnya nilai entalpi dan energi bebas. Inhibisi diketahui meningkat dengan peningkatan konsentrasi dari ekstrak serta menurun dengan peningkatan suhu. Kurva polarisasi menunjukkan inhibitor ini berperilaku sebagai inhibitor campuran dengan dominan pada inhibisi katodik.

Abstract
The corrosion inhibition effect and adsorption properties by the extract of Annona Muricata (graviola) leaves on carbon steel in hydrochloric acid were studied using convensional mass loss method at various time, concentrations and temperature. Thermodynamic parameters such as energy activation, enthalpy, entropy and change in the free energy are calculated. Electrochemical polarization was evaluated to confirm the type of inhibitor. Infra red spectra & GCMS are evaluated to reveal compounds of extract which effect the inhibition process. The
entire study shows that ethanol extract of Annona Muricata leaves could serve as an effective inhibitor of the corrosion of mild steel in 1M HCl media with optimum efficiency of inhibitor up to 93,68 % for 120 hours. Mechanism of inhibition is fisiosorpsi adsorption due to low entalphy and free energy. Inhibition was found to increase with increasing concentration of the leaves extract and decrease with increasing temperature. Polarisation curves reavealed that this inhibitor act as a mixed type inhibitor with predominant in catodic inhibition."
2011
T29868
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Naya Luvy Alifa
"Pada penelitian ini, telah berhasil dilakukan sintesis nanopartikel TiO2, nanopartikel YMnO3, dan nanokomposit TiO2/YMnO3 menggunakan ekstrak daun sirsak (Annona muricata L.) dalam sistem dua fasa. Nanomaterial hasil sintesis telah dikarakterisasi menggunakan instrumen Spektroskopi FTIR, Spektrofotometer UV-Vis DRS, XRD, dan TEM. Hasil karakterisasi UV-Vis DRS dari nanopartikel TiO2, nanopartikel YMnO3, dan nanokomposit TiO2/YMnO3 menghasilkan nilai energi celah pita sebesar berturut-turut sebesar 3,34 eV; 1,58 eV; dan 2,38 eV. Hasil karakterisasi TEM nanokomposit TiO2/YMnO3 menunjukkan ukuran rata-rata partikel sebesar 67,48 nm. Aktivitas fotokatalitik nanopartikel TiO2, nanopartikel YMnO3, dan nanokomposit TiO2/YMnO3 diujikan terhadap zat warna malasit hijau dengan penyinaran cahaya tampak selama 120 menit dengan persentase degradasi berturut-turut sebesar 58,73%; 88,21%; dan 95,34%. Perhitungan kinetika laju reaksi fotodegradasi malasit hijau menggunakan nanokomposit TiO2/YMnO3 menunjukkan kecocokan dengan kinetika reaksi orde satu semu.

In this study, TiO2 nanoparticles, YMnO3 nanoparticles, and TiO2/YMnO3 nanocomposites were synthesized using soursop leaf extract (Annona muricata L.) in a two-phase system. The synthesized nanomaterials were then characterized using FTIR Spectroscopy, DRS, XRD, and TEM UV-Vis Spectrophotometer. The results of UV-Vis DRS characterization of TiO2 nanoparticles, YMnO3 nanoparticles, and TiO2/YMnO3 nanocomposites resulted in band gap energy values of 3.34 eV; 1.58 eV; and 2.38 eV, respectively. The results of the TEM characterization of TiO2/YMnO3 nanocomposites showed an average particle size of 67.48 nm. The photocatalytic activity of TiO2 nanoparticles, YMnO3 nanoparticles, and TiO2/YMnO3 nanocomposites were tested for the photodegradation of malachite green dye under visible light irradiation for 120 minutes with percentages of degradation of 58.73%; 88.21%; and 95.34%, respectively. The kinetics of the photodegradation reaction rate of malachite green using TiO2/YMnO3 nanocomposites showed a good compatibility with the pseudo first-order reaction kinetics."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>