Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 131223 dokumen yang sesuai dengan query
cover
cover
Joshua Agung Nugraha
"Jalan layang merupakan salah satu struktur yang umum ditemui di perkotaan. Proses konstruksi jalan layang dapat dilakukan dengan berbagai sistem, salah satunya dengan sistem spun pile-slab. Sistem spun pile-slab ini umum digunakan pada area bandar udara dengan kondisi tanah lunak. Selain itu, struktur skala besar seperti jalan layang ini akan sangat terpengaruh apabila terjadi gempa. Oleh karena itu, penelitian ini akan berfokus pada analisis respons dari jalan layang lurus dengan sistem spun pile-slab akibat beban gempa yang diberikan. Pada penelitian ini juga akan dilakukan variasi terhadap jalan layang yaitu variasi panjang ramp, kedalaman spun pile, jenis tanah, jenis perletakan, dan kekakuan elastomer. Hasil analisis yang akan ditampilkan yaitu perpindahan, gaya dalam aksial, gaya geser, dan gaya dalam momen pada spun pile serta reaksi spring tanah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin kaku struktur jalan layang maka gaya dalam yang terjadi pada spun pile akan semakin besar, namun perpindahan yang dialami akan semakin kecil.

Elevated road are one of the most common structures in cities. Elevated road construction process can be done with various systems, one of which is the spun pile-slab system. Spun pile-slab systems are commonly used in airport area with soft soil condition. In addition, large-scale structures such as elevated road will be very affected by earthquake. Therefore, this study will explain the response analysis of straight elevated road structure with spun pile-slab system due to the seismic load. This study will also feature variations on elevated road such as length of ramp, depth of spun pile, type of soil, type of restraint, and elastomeric stiffness. Results of the analysis that will be showed are displacement, axial force, shear force, and moment of spun pile and reaction of the soil spring. Analysis results show indicate that elevated road structure with more stiffness will have greater internal force but smaller displacement on the spun pile."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Felicia Tasmica Izzatudina
"ABSTRAK

Bentuk struktur bangunan tinggi yang terus berkembang menuntut keberadaan loncatan bidang muka untuk meningkatkan efisiensi dan estetika bangunan. Loncatan bidang muka dapat dicapai dengan menggunakan sistem balok kantilever lepas yang tidak saling terhubung satu sama lain, atau sistem balok transfer di mana setiap balok kantilever di setiap tingkat dihubungkan dengan kolom transfer. Penelitian ini membahas perbandingan respons seismik dari variasi sistem dan panjang bentang kantilever, jumlah tingkat dan kelengkungan yang dianalisis menggunakan ETABS v16.2. Selanjutnya akan disimpulkan signifikansi sistem kantilever dan kelengkungan berdasarkan periode getar, gaya geser tingkat, drift dan displacement, serta gaya dalam kolom dan balok.


ABSTRACT
The development of highrise building structural shape requires vertical setback in order to enhance building efficiency and aesthetics. In this case, vertical setback can be achieved by using a system in which the cantilever beams are either not connected or connected to each other with a transfer column. The discussions of this study compare every seismic response of cantilever length and system, the number of stories and curvature to be varied. After being analyzed using ETABS v16.2, the significance of different cantilever system and curvature is concluded based on the vibration period, story shear force, drift and displacement, also the internal force of columns and beams.

"
2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fachri Ramanda Buzaar
"Sektor konstruksi memiliki banyak aspek, dengan banyak bisnis yang bekerja sama dalam organisasi proyek jangka pendek. Untuk menjamin keselamatan pekerja, penting untuk memiliki sistem perencanaan, koordinasi, pelatihan, dan komunikasi kesehatan dan keselamatan kerja (K3) yang efisien. Meskipun terdapat banyak pilihan transportasi, pesatnya perkembangan kota seperti Jakarta telah mengakibatkan peningkatan kemacetan lalu lintas komuter. Kemacetan di persimpangan jalan besar dapat dikurangi dengan membangun infrastruktur seperti jembatan layang, meskipun permasalahan pada jalur sekunder mungkin masih ada. Meskipun terdapat banyak orang yang berkecimpung dalam bisnis konstruksi di Indonesia, industri ini mulai menggunakan lebih banyak teknologi, sehingga meningkatkan kemungkinan bahaya karena ketidaktahuan mereka. Lokasi konstruksi sering mengalami kecelakaan kerja; pada tahun 2015 saja, terdapat lebih dari 100.000 insiden. Untuk mengidentifikasi risiko dan mencegah kecelakaan, diperlukan struktur organisasi dan manajemen keselamatan dan kesehatan kerja (K3) yang kuat. Studi lebih lanjut diperlukan untuk menentukan cara meningkatkan keselamatan melalui kolaborasi entitas proyek, perencanaan, pelatihan, dan struktur organisasi.

The construction sector is a multifaceted one, with numerous businesses working together on short-term project organizations. To guarantee worker safety, it is essential to have efficient work health and safety (WHS) planning, coordination, training, and communication systems in place. Despite the availability of multiple transportation options, the rapid development of cities such as Jakarta has resulted in a rise in commuter traffic congestion. Congestion at large crossroads can be lessened by constructing infrastructure like flyover bridges, although issues on secondary routes might still exist. Although there are many people in Indonesia's construction business, the industry is beginning to use more technology, which raises the possibility of dangers because of unfamiliarity. Construction sites frequently have work accidents; in 2015 alone, there were over 100,000 incidents. To identify risks and prevent accidents, strong organizational structures and occupational safety and health (OSH) management are required.  Further study is required to determine how to increase safety through project entity collaboration, planning, training, and organizational structures."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tiara Framilia
"Proyek JLNT-RB yang masih tergolong baru penerapannya, memiliki banyak risiko. Sementara itu, Dinas Bina Marga belum memiliki SMM yang baku untuk mengantisipasinya. Maka, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan SMM Perencanaan dan Pembangunan JLNT-RB berbasis risiko. Penelitian menggunakan data primer dan sekunder berupa arsip dan kuesioner. Metode penelitian menggunakan Analisa Risiko Kualitatif untuk menentukan risiko tertinggi, kemudian berdasarkan respon risiko dilakukan Analisis Tindakan Pengembangan SMM. Hasil penelitian didapatkan bentuk organisasi dan jobdesk Dinas Marga, yang memiliki 11 Proses, 47 Aktivitas, dengan 11 Sasaran Mutu Proses Perencanaan dan Pembangunan JLNT-RB. Terdapat 16 risiko tertinggi, sehingga dilakukan 61 tindakan Pengembangan SMM berbasis risiko.

The JLNT DB project, which is still relatively new, has many risks. Meanwhile, Dinas Bina Marga does not have a standardized QMS to anticipate risks. Therefore, this research purpose to develop risk based QMS of JLNT DB in Planning and Construction Process. The research used primary and secondary data from the archives and questionnaires. Methods of using Qualitative Risk Analysis to determine the highest risks, and then QMS developed based on risk respon. The result of the research shows the organization and jobdesk of Dinas Marga, which has 11 Processes, 47 Activities, with 11 Quality Objectives for Planning and Construction Process. There are 16 highest risks, therefore 61 actions Risk based QMS Development."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2017
T48781
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Steve
"Dengan adanya perubahan peraturan SNI 1726 “Standar perencanaan ketahanan gempa untuk struktur bangunan Gedung”, maka bangunan yang lama akan mengalami penambahan beban gempa. Untuk mengembalikan beban gempa ke nilai awal dapat dilakukan dengan menggunakan isolator. Untuk penelitian ini isolator yang digunakan ialah lead rubber bearing dan ditempatkan pada lantai paling atas bangunan lalu menambah beban diatas lead rubber bearing. Objek pada penelitian ini ialah bangunan dengan denah berbentuk L yang akan divariasikan sebanyak 10 model berisolator dan 1 model fix-based. Hasil dari penelitian ini akan menganalisa pengaruh variasi beban dan kekakuan lead rubber bearing terhadap respons struktur bangunan, Analisa yang digunakan ialah Analisa respons spektrum dengan parameter yang dibandingkan meliputi: periode getar, gaya geser tingkat, simpangan antar lantai dan pusat massa. Berdasarkan hasil penelitian menggunakan analisa respon spektrum, penggunaan lead rubber bearing dapat mengurangi gaya geser dasar akibat gempa berkisar antara 19-23

With the amendment of SNI 1726 regulation "Standards for planning earthquake resistance for building structures", old buildings will experience additional earthquake loads. In order to restore the earthquake load to the initial value, it can be done using an isolator.The isolator that is used for this study is lead rubber bearing, and it is placed on the top floor of the building and then added an additional load at the top of lead rubber bearing. The object of this study is a building with an L-shaped plan with variation of 10 isolated models and 1 fix based model. The results of this study will analyze the structural response of buildings caused by variations in load and stiffness of lead rubber bearing on. The analysis used in this study was responses spectrum analysis with parameters that being compared covers: period of vibration, story shear, intersection between floor and center of mass. Based on the results of the study using response spectrum analysis, the use of lead rubber bearings can reduce the base shear due to earthquakes ranging from 19-23%."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Bisanto Kadarisman
"Luapan air rawa sepanjang ruas tertentu pada permukaan perkerasan jalan access bandara Internasional Soekarno Hatta, merupakan hambatan yang mempengaruhi kelancaran angkutan penumpang dan barang yang telah dijadwalkan. Masalah ini perlu segera diatasi sebelum kapasitas operasi penerbangan mencapai puncaknya. Peninggian badan jalan dan perkerasan yang dilakukan memakai sistim ankur sepanjang gelegar pendukung arah longitudinal jalan memerlukan penanganan dan paten khusus. Alternatif lain yang mungkin lebih cepat dan lebih murah dalam pelaksanaannya adalah sistim pile slab, dengan sistim tiang pancang baja berbonggol dan berselubung beton. Fondasi cakar ayam yang terletak dalam urugan tanah badan jalan akan tetap merupakan unsur pendukung utama dari jalan access ini, akan tetapi berubah fungsi strukturnya menjadi sistim subsurface pile slab, dimana letak keseluruhan sistimnya berada di bawah permukaan air."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 1995
01 Kad p-1
UI - Laporan Penelitian  Universitas Indonesia Library
cover
Yotrisno
"Kebutuhan struktur jembatan untuk tol layang mengalami peningkatan yang pesat. Hal ini disebabkan oleh meningkatnya jumlah kendaraan yang melintas dan mengakibatkan kapasitas lajur jalan tidak mampu untuk memenuhi kebutuhan pengguna jalan. Struktur jembatan memiliki beban mati yang besar sehingga mengakibatkan kebutuhan kapasitas struktur untuk menahan gaya gempa menjadi lebih besar. Kebutuhan kapasitas struktur yang besar menyebabkan dimensi pilar jembatan menjadi lebih besar. Pengurangan dimensi pilar jembatan dapat dilakukan dengan menggunakan sistem isolasi gempa, yang berfungsi untuk meningkatkan periode getar alami dan meningkatkan nilai redaman dari struktur. Peningkatan periode getar alami dan peningkatan nilai redaman struktur mengakibatkan percepatan gempa yang dialami oleh struktur menjadi lebih kecil. Sistem isolasi gempa menggunakan isolator tipe lead rubber bearing, yang dapat memberikan redaman hingga 30. Penelitian ini menyelidiki efek perubahan kekakuan lead rubber bearing yang terjadi akibat faktor lingkungan, efek perubahan ketinggian pilar, dan efek perubahan dimensi pilar terhadap performa lead rubber bearing. Metode analisa yang digunakan untuk penelitian ini adalah analisa riwayat waktu non-linear.

The need of bridge structure for toll overpass has increased rapidly, due to the increasing number of vehicles and resulting road capacity not being able to meet the needs of road users. Bridge structure has a large dead load resulting the need for its structural capacity to withstand earthquake forces become large. This causes the pier dimension of the bridge to become larger. Reduction of bridge pier dimension can be done by using earthquake isolation system, serves to increase the natural vibration period and increase the damping value of the structure. Increasing the natural vibration period and the damping value of the structure resulted in smaller earthquake acceleration experienced by the structure .The earthquake isolation system uses a lead rubber bearing insulator, which can provide damping up to 30 . This study investigated the effect of lead rubber bearing stiffness caused by environmental factor, pier height change effect, and pier dimension change effect on lead rubber bearing performance. The analytical method used for this research is non linear time history analysis.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ahmad Salaam Mirfananda
"[ABSTRAK
Berbagai riset telah dilakukan untuk meningkatkan kemampuan sistem telekomunikasi seluler saat ini untuk diimplementasikan ke generasi berikutnya yaitu 5G. Salah satu fokus riset mengenai teknologi 5G adalah spektrum frekuensi, di mana banyak riset yang mengemukakan bahwa spektrum yang digunakan saat ini sudah tidak mampu mengakomodasi sistem telekomunikasi seluler kedepannya. Spektrum frekuensi yang menjadi kandidat pengganti spektrum yang telah digunakan saat ini berada di atas daerah 6 GHz beberapa diantaranya adalah 28 GHz, 38 GHz, 73 GHz. Spektrum di atas 6 GHz yang awalnya dianggap kurang cocok dengan sistem telekomunikasi seluler mulai dianggap cocok dengan berkembangnya riset. Meskipun dianggap cocok sebagai kandidat spektrum, site specific planning akan menjadi aspek yang penting jika teknologi 5G mengimplementasikan spektrum kandidat tersebut, karena performa dari sinyal yang dikirimkan akan sangat tergantung kepada tempat diimplementasikannya jaringan. Skripsi ini akan membahas mengenai simulasi performa dari beberapa spektrum frekuensi kandidat penerus telekomunikasi seluler jika diimplementasikan di lingkungan urban dari kota Jakarta dengan mempertimbangkan rugi ? rugi propagasi yang akan muncul pada proses transmisi. Dampak dari pengimplementasian kandidat spektrum terhadap spektrum juga akan disimulasikan dan dipelajari. Hasil simulasi menunjukkan bahwa rugi propagasi yang paling signifikan merupakan atenuasi karena bangunan. Atenuasi lain seperti tumbuhan akan memiliki rugi yang cukup besar, sedangkan atenuasi karena hujan dan atmosfer menunjukkan tingkat yang tidak signifikan dibandingkan rugi ? rugi yang lain.
ABSTRACT
Various researches on how to improve the current cellular system have been done to be implemented in future cellular technology, often called 5G. One of the aspects of researches focuses on the frequency spectrum that will be used on the next generation of cellular system. The frequency spectrum became a focus due to the prediction that the current frequency spectrum will not suffice to accommodate the amount of traffic that 5G will handle. The frequency spectrum that is predicted to replace the current frequency spectrum in the future is located beyond 6 GHz with 28 GHz, 38 GHz, and 73 GHz as a few examples of those candidates. Initially the beyond 6 GHz spectrum is considered to be incompatible with the cellular system due to propagation characteristics limitations, but recent researches have proven that the beyond 6 GHz has the capability to support next generation cellular system. Although it is considered that the beyond 6 GHz spectrum is able to become the frequency spectrum candidate supporting 5G, site specific planning will become an important focus where the transmission performance will heavily rely on the location where the network is implemented. This bachelor thesis will discuss the simulation of a few frequency spectrum candidates when implemented in the urban environment of Jakarta and considers the propagation losses that will occur during the transmission process. The impact of spectrum candidate implementation to coverage is also simulated and observed. Simulation results show that attenuation due to building penetration is the most significant loss of others. Vegetation attenuation will also have significant impact towards the transmission. Whereas rain and gaseous attenuation will show little significance compared to other propagation losses.
, Various researches on how to improve the current cellular system have been done to be implemented in future cellular technology, often called 5G. One of the aspects of researches focuses on the frequency spectrum that will be used on the next generation of cellular system. The frequency spectrum became a focus due to the prediction that the current frequency spectrum will not suffice to accommodate the amount of traffic that 5G will handle. The frequency spectrum that is predicted to replace the current frequency spectrum in the future is located beyond 6 GHz with 28 GHz, 38 GHz, and 73 GHz as a few examples of those candidates. Initially the beyond 6 GHz spectrum is considered to be incompatible with the cellular system due to propagation characteristics limitations, but recent researches have proven that the beyond 6 GHz has the capability to support next generation cellular system. Although it is considered that the beyond 6 GHz spectrum is able to become the frequency spectrum candidate supporting 5G, site specific planning will become an important focus where the transmission performance will heavily rely on the location where the network is implemented. This bachelor thesis will discuss the simulation of a few frequency spectrum candidates when implemented in the urban environment of Jakarta and considers the propagation losses that will occur during the transmission process. The impact of spectrum candidate implementation to coverage is also simulated and observed. Simulation results show that attenuation due to building penetration is the most significant loss of others. Vegetation attenuation will also have significant impact towards the transmission. Whereas rain and gaseous attenuation will show little significance compared to other propagation losses.
]"
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2015
S61701
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
M. Rizki Samudra
"Penggunaan metode konstruksi yang tepat merupakan salah satu faktor penentu berhasil tidaknya suatu proyek.Kesalahan dalam pemilihan metode konstruksi yang dipakai akan berakibat buruk pada sasaran proyek yang menyangkut jadwal, biaya, mutu pekerjaan, dan dampak lingkungan. Oleh karena itu perlu adanya identifikasi faktor-faktor yang melandasi terpilihnya metode Balanced Cantilever pada pembangunan jalan layang non tol Kampung Melayu-Tanah Abang ini.
Hasil penelitian menunjukkan faktor dominan yang berpengaruh yaitu adanya utilitas penting di sekitar lokasi pembangunan sehingga hanya metode Balanced Cantilever yang tepat untuk diteapkan. Faktor lainnya yaitu pertimbangan kemacetan lalu lintas,waktu pengerjaan,dan biaya konstruksi.

The use of appropriate construction methods is one of major factor that determind project's success.Wrong construction method selection will have bad effect to project's target such as schedule, cost, quality, and environmental effect. Therefore, factors that affecting the determination of Balanced Cantilever Method at Kampung Melayu-Tanah Abang non toll highways need to be identified.
The result shows the dominant factor that affecting method's choice in this project is there are main/important utilities around the construction site. So, only Balanced Cantilever method is suitable for this project. The other factors include traffic consideration, construction time, and construction cost.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2014
S56370
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>