Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 46099 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Octaviani Rosita
"Asuhan keperawatan bermutu dapat dicapai apabila perawat yang memberikan asuhan keperawatan tersebut memiliki kompetensi dan kewenangan yang diperoleh melalui pendidikan keperawatan yang sesuai (Nurachmah, 2001). Lebih lanjut Lyndia Hall dan Handerson dalam Marriner-Tomey (1994) menjelaskan bahwa hanya perawat yang memiliki latar belakang pendidikan tinggi keperawatan yang mampu memberikan asuhan keperawatan profesional, karena mereka telah dibekali dengan pengetahuan dan kemampuan penyelesaian masalah klien secara mandiri, Tujuan penelitian adalah mengidentitikasi tingkat motivasi mahasiswa reguler FIK UI angkatan 2002 untuk mcngikuti program pendidikan profesi. Penclitian dilakukan di kampus baru UI Depok dengan jumlah responden 51 orang. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif sedcrhana dengan alat pengumpul data berupa kuesioner. Analisa data yang diglmakan adalah distribusi Ii-ekuensi dengan ukuran prosentase/proporsi. Hasil penelitian ini menyimpulkan tingkat motivasi mahasiswa reguler FIK UI angkatan 2002 untuk mengikuti program profesi adalah tingkat rniotivasi tinggi (56,86%) dan tingkat molivasi rcndah (43,14%). Penelitian ini merekomendasikan kepada peneliti berikutnya untuk melakukan penelitian lebih Ianjut mengenai faktor-faktor lain yang mempengaruhi motivasi mahasiswa untuk mengikuti program profesi dan kepada pihak FIK UI sebagai bahan pertimbangan untuk meningkatkan upaya pcngembangan program pendidikan profesi."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2006
TA5487
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Puput Wulandari
"Persentase mahasiswa Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia (FIK UI) yang tidak mengikuti program profesi semakin tahun semakin meningkat. Terdapat banyak faktor yang mendasari keputusan untuk mengikuti ataupun tidak mengikuti profesi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi faktor-faktor tersebut. Metode penelitian ini adalah deskriptif korelatif. Sampel diambil dengan cara cluster sampling (n=92) yang merupakan mahasiswa FIK UI angkatan 2009. Kuesioner yang digunakan ialah kuesioner motivator-hygiene scale dan kuesioner tingkat motivasi yang sudah dimodifikasi (α=0,939; r-hitung 0,377-0,777). Analisa menggunakan univariat (distribusi frekuensi) dan bivariat (Kai Kuadrat dan Kendall Tau).
Hasil penelitian menunjukkan terdapat lima faktor (minat, pengembangan diri, pengakuan, dukungan sosial, dan finansial) memiliki hubungan bermakna terhadap motivasi (p<0,05; α= 0,05; τ(tau)>0,248). Hasil korelasi menunjukkan bahwa minat merupakan faktor yang memiliki hubungan paling erat dibandingkan dengan faktor lainnya. Upaya untuk meningkatkan minat perlu diadakannya kegiatan orientasi terkait pembekalan nilai-nilai keperawatan kepada mahasiswa sejak awal menjadi mahasiswa FIK UI.

There is an increasing of percentage of FON UI’s (Faculty of Nursing University of Indonesia) students who were not to participating Ners Program. Several factors are asummed underpinne the decision to participate Ners Program. This study aimed to identify those factors. This study has used descriptive correlative method. Samples collected by cluster sampling (n =92) which were students of grade final of FON UI. The questionnaires were modified from the motivator-hygiene questionnaire scale and level of motivation questionnaire (α = 0.939; r = 0,377-0,777).
The results showed there were five factors (interest, self-development, recognition, social support and financial support) that related to motivation (p <0.05, τ (tau)> 0.248). The results was showed that the interest to be more influential factor than others. It is recommended that orientation program about values of nursing profession should include to increase interest.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2013
S46510
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
"Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui motivasi mahasiswa reguler tingkat akhir FIK UI untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang profesi. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif sederhana. Penelitian dilakukan pada seratus sembilan responden yang dilakukan penilaian terhadap aspek minat, kepercayaan diri, cita-cita, nilai, kebijakan, serta biaya melalui pengisian kuesioner. Biaya merupakan aspek yang paling berpengaruh terhadap motivasi mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan sebanyak 57,8% mahasiswa memiliki motivasi yang tinggi, sedangkan 42,2% lainnya memiliki motivasi yang rendah.

This research was conducted to determine the motivation level ofthe end of the regular students FIK UI to continue their education at professional level. Research conducted a quantitative research design with simple descriptive. The study was conducted on one hundred nine respondents who conducted an assessment of the aspects of interest, confidence, ideals, values, policies, and costs by filling up questionnaires. Cost is the most influential aspect of student motivation. The results showed as much as 57,8% of students have high motivation, while another 42,2% have low motivation.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2011
TA5944
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Sinaga, Janno
"Keperawatan adalah pelayanan kepada individu dan keluarga serta masyarakat yang didasarkan pada kiat dan ilmu yang menciptakan sikap dan kemampuan intelektual serta keterampilan teknik dari individu, sehingga mempunyai keinginan yang dialami untuk menolong manusia baik sehat maupun sakit agar mampu memenuhi kebutuhan kesehatan (Faye, 1960). Pandangan negatif dari mahasiswa keperawatan terhadap profesi keperawatan merupakan masalah tersendiri, hasil penelitian ini bermanfaat bagi pendidikan, profesi dan penelitian untuk mengembangian profesi keperawatan. Pendidikan nurse di Indonesia bertujuan agar peserta didik mempunyai pengetahuan, keterampilan dan sikap keperawatan profesional. Hasil penelitian disajikan dalam bentuk lable distribusi frekuensi, jalur masuk utama dengan SPMB ( 87,4 % ), FIK merupakan pilihan ke dua ( 57,3 % ), masuk berdasarkan pilihan sendiri ( 68 % ) dan mahasiswa berpanciangan positif terhadap profesi ( 51,4 % ). Ada perbedaan pandangan secara signifikan antara angkatan 2001/2002 dengan 2003 dan 2004, dimana angkatan 2001/2002 berpandangan Iebih positif. instrumen, samplé dan pemilihan desain merupakan keterbatasan penelitian . Mahasiswa yang mempunyai pemahaman positif (54,4%), harapan positif 954,4%), persepsi penilaian masyarakat (60,2%). Perlu peningkatan pembimbing akademik dalam meningkatkan aktunlisasi diri mahasiswa terhadap profesi keperawaian. PPNI diharapkan lebih berperan aklif dalam meningkatkan citra perawatdi mata masyarakat dan profesi lain. Perlu dilakukan penelitian lanjutan tentang perbedaan pandangan antara mahasiswa reguler dengan ekstensi dan pengaruh pandangan negatif terhadap prestasi akademik."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2004
TA5373
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
"Kesenjangan kurikulum dan kontrasnya perbedaan lama waktu belajar antara tahap akademik dan tahap profesi dalam kurikulum Pendidikan Ners, kerap menimbulkan ansietas di kalangan mahasiswa tahap akademik tingkat akhir dalam transisi menuju tahap profesi. Penelitian bertujuan untuk mengetahui gambaran faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya ansietas mahasiswa reguler FIK UI angkatan 2003 dalam menghadapi tahap pendidikan profesi.
Penelitian menggunakan desain deskriptif sederhana dengan teknik pengambilan sampel secara acak sederhana (Sbnple Random Sampling). Sampel sebanyak 48 responden diambil pads minggu kedua Mei 2007. Hasil penelitian menggambarkan, dari 48 responden sebanyak 46 orang (95,8%) menyatakan faktor yang paling mempengaruhi terjadinya ansietas dalam menghadapi tahap profesi adalah; Tidak terampil dalam melakukan intervensi klinik. Penelilian tentang tingkat ansietas dalam menghadapi tahap profesi menunjukkan 44 responden (91,7 %) mengalami ansietas berat, 3 responden (6,3 %) mengalami panik, dan I responden (2 %) mengalami ansietas sedang. Berdasarkan hasil penelitian rekomendasi bagi pengelola pendidikan adalah melakukan evaluasi terhadap sistem akademik Serta tetap menitikberatkan aspek kognitif dalam setiap proses pembelajaran dengan tidak meninggalkan aspek psikomotor (clinical skiI)"
Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2007
TA5593
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Trivini Valencia
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat motivasi mahasiswa regular putri FIK UI untuk melakukan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) dalam rangka mencegah kanker payudara. Sampel penelitian adalah 96 orang mahasiswa reguler putri dengan tahun masuk FIK UI pada tahun 2005-2008. Data dan informasi dikumpulkan dari sampel penelitian kemudian dilakukan analisis dengan menggunakan metoda desain penelitian deskriptif sederhana Hasil penelitian menunjukkan tingkat motivasi mahasiswa reguler putri FIK UI untuk melakukan SADARI. Mahasiswa dengan motivasi tinggi sebesar 47% dan motivasi rendah sebesar 53%. Penelitian ini sangat merekomendasikan untuk menambah jumlah responden yang lebih besar, menambah jumlah pertanyaan dalam angket penelitian dan melakukan analisis faktor intrinsik dan ekstrinsik secara lebih spesifik pada penelitian selanjutnya.

This research have aim to know level of motivation reguler students in nursing faculty in university of Indonesia to do breast examination self (BSE) for prevent breast cancer. The sample of research is 96 woman reguler students with registering year at 2005-2008. Data and information collected from sample of research and than done analyze with use methode sample descriptive design. The result of reserch has described that level of motivation reguler student in nursing faculty in university of Indonesia to do BSE. Student with high motivation are 47% and low motivation are 53%. This research hardly recommends for apply research with larger number of responders, larger number of quisoner, and use analyze intrinsic factor and extrinsic factor as more spesific at research here in after.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2009
TA5771
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2006
TA5509
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
"Dalam memberikan asuhan keperawatan yang bermutu diperlukan seorang perawat yang profesional. Saat ini perawat yang berpendidikan sarjana masih sedikit terutama di daerah. Perawat profesional nantinya akan menjadi contoh peran dimana dia bekerja terutama dalam menjalankan peran utamanya yaitu memberikan asuhan keperawatan.
Untuk itu diperlukan suatu kesiapan dari individu baik secara fisik maupun psikologis Kesiapan psikologis meliputi kognise emosi dan konasi Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kesiapan psikologis mahasiswa program ners kelas reguler FH UI menjadi role model di rumah sakit. Penelitian ini dilalcukan di FIK-UI dengan responden berjumlah 30 orang. Desain penelitian ini adalah deskriptif sederhana dengan menggunakan kuesionen Hasil dari penelitian didapatkan, secara kognisi 40 % siap, 60% masih ragu-ragu. Secara emosi 20% siap, 60,7% masih ragu-ragu dan 4% tidak siap.
Seeara konasi 36,7% siap, 53,3% masih ragu-ragu dan 10 % tidak siap. Setelah dilakukan perhitungan secam menyelumh, penelitian ini rnenyimpulkan bahwa secara umum mahasiswa FIK UI 40 % siap, 60% ragu-ragu, dan 0% tidak siap. Peneliti memberikan saran yaitu institusi pendidikan perlu terus meningkatkan proses dalam setiap PBM yang bertujuan untuk meningkatkatkan performa dan kepercayaan diri agar siap menjadi seorang role model khususnya peran pemberi asuhan keperawatan, dan para pengajar dan Clinical Instruktur lapangan diharapkan terus konsisten bersikap caring dan profesional karena sikap yang mereka tampilkan akan terinternalisasi oleh peserta didik. Mahasiswa disarankan untuk meningkatkan indeks prestasi akademik, aktif berorganisasi, dan menumbuhkan minat pekerjaan di pelayanan."
Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2005
TA5462
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Khairunnisa
"Pendidikan jenjang profesi dibutuhkan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang benar untuk menjadi perawat yang profesional. Namun ditemukan banyak faktor yang dapat memicu stres selama proses pembelajaran praktik klinik, karena mahasiswa dituntut untuk dapat memberikan asuhan keperawatan secara langsung dan akuntabel. Spiritualitas sebagai salah satu sumber koping yang memiliki aspek makna dan tujuan hidup serta keyakinan spiritual yang dikemukakan mampu mengurangi stres. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat spiritualitas dengan tingkat stres mahasiswa reguler program profesi ners FIK UI tahun akademik 2018/2019. Desain penelitian ini menggunakan deskriptif korelatif dan pendekatan secara cross-sectional, Penelitian ini memiliki 99 responden mahasiswa reguler program profesi ners FIK UI dengan menggunakan metode total sampling. Kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini berupa Spirituality Attitude and Involvement List (SAIL) dan Perceived Stress Scale (PSS). Hasil penelitian ini menunjukkan adanya hubungan yang bermakna antara tingkat spiritualitas dan tingkat stres dengan arah korelasi negatif dan memiliki kekuatan sedang (p = 0,031; α = 0,05). Penelitian ini merekomendasikan agar mahasiswa keperawatan dapat meningkatkan spiritualitasnya dengan menjalin hubungan baik dengan orang lain, lingkungan sekitar, dan dengan Tuhan atau kekuatan yang lebih tinggi.

Professional level education is needed to improve the knowledge, skills and attitudes to become professional nurses. However, there are many factors that can overcome stress during the clinical practice learning process, because students are required to be able to provide nursing care directly and accountably. Spirituality as a source of coping that has aspects of the meaning and purpose of life and the beliefs expressed can help deal with stress. This study aims to determine the relationship between the level of spirituality and the stress level of regular student profession programs FIK UI academic year 2018/2019. The design of this study used a descriptive correlative and cross-sectional design. This study had 99 respondents of regular student profession programs FIK UI using the total sampling method. The questionnaires used in this study included a List of Attitudes and Engagement Spirituality (SAIL) and Perception Stress Scale (PSS). The results of this study indicate the relationship between spirituality level and stress level with negative direction and have moderate strength (p = 0.031; α = 0.05). This research increases so that nursing students can improve their spirituality by establishing good relations with other people, the environment, and with God or a higher power."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nicky Anelia
"Pendidikan profesi merupakan proses yang harus dilalui mahasiswa keperawatan untuk menjadi seorang perawat profesional. Selama menjalani masa ini mahasiswa dapat mengalami berbagai kesulitan yang dapat memicu munculnya stres. Respon terhadap stres dikenal dengan mekanisme koping. Setiap individu memiliki mekanisme koping yang bervariasi tergantung pada tingkat stres dan kondisi yang dialami.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara tingkat stres dengan mekanisme koping pada mahasiswa reguler program profesi ners FIK UI tahun akademik 2011/2012. Desain dalam penelitian ini adalah deskriptif korelatif. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan total sampling. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 86 orang.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara tingkat stres dengan mekanisme koping. Penelitian ini memberikan gambaran kepada institusi pendidikan keperawatan, FIK UI, untuk dapat memperhatikan pelaksanaan pendidikan profesi ners serta memperkenalkan dan mengakrabkan mahasiswa dengan lingkungan klinik sebelum melakukan praktik klinik.

Professional education is a process that nursing students have to pass in order to become a professional nurse. During this time nursing students may find out many difficulties which trigger stress. Response to stress is known as coping mechanism. Each individual has a various coping mechanism that depends on the level of stress and conditions experienced.
The aim of this study was to determine the relationship between the level of stress with the coping mechanism on regular students of nurses profession program at FIK UI academic year 2011/2012. The design in this research was descriptive correlative. Sample was taken with total sampling. Number of sample in this study is 86 people.
The results showed that there is a relationship between the level of stress with coping mechanism. This study gave overview to the nursing education institutions, FIK UI, to give more attention to the implementation of professional education nurses, introduce and familiarize students with the clinical environment before they do clinical practice.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2012
S43722
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>