Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 139444 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Dinar Sukmaningati
"Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh keadaan lingkungan bisnis industri otomotif, khususnya sepeda motor terhadapa pemilihan strategi manufaktur perusahaan yang tepat. Dalam hal ini, lingkungan bisnis dibagi dalam tiga macam, yaitu dynamis (dinamika lingkungan), hostile (ancaman lingkungan), dan complex (kompleksitas lingkungan). Sedangkan strategi manufaktur dibagi kedalam empat bagian, yaitu flexibility, delivery, quality, dan cost. Pengukuran hubungan ini dilakukan dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Dimana lingkungan sebagai variabel bebas yang akan dilakukan pengukuran terhadap masing - masing strategi manufaktur sebagai variabel terikatnya. Ternyata memang di Industri ini, hanya dinamika lingkungan yang berpengaruh.

This research was conducted to know the effect of business environment of automotive industry, especially motorcycle, in order to choose the suitable manufacturing strategy. Business environment is divided in three types, dynamis (dynamics of environment), hostile (threat of environment), and complex (complexity of environment). Manufacturing strategy is divided in four types, flexibility, delivery, quality, and cost. This research is measure by multiple linier regression method. Business environment as independent variable and strategy manufactue as dependent variable. In the end, the result shows that only dynamis environment influence the manufacturing strategy."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51767
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Indah Cahyati
"Penelitian ini membahas tentang hubungan antara strategi manufaktur dan kapabilitas fungsional yang terjadi pada perusahaan komponen sepeda motor se-Jabodetabek. Untuk mengetahui hubungan tersebut penulis menyebarkan kuesioner kepada karyawan-karyawan 20 perusahaan komponen sepeda motor di Jabodetabek dan kemudian menggunakan analisis regresi linier berganda dalam menganalisis hubungan antara strategi manufaktur dan kapabilitas fungsional yang kemudian berguna untuk menentukan prioritas pengembangan kapabilitas tersebut dalam upaya pengembangan strategi manufaktur yang dijalankan.
Dari hasil penelitian diketahui bahwa strategi flexibility dipengarui oleh kapabilitas Production/Operations dan Public and Governmental Relations. Strategi Delivery dan Quality dipengaruhi oleh Production/Operations, sedangkan strategi cost dipengaruhi oleh General Administration, Production/Operations, Engineering dan R&D.

The purpose of this research is to analyze the relationship between manufacturing strategy and functional capability in motorcycle parts manufacturers in Jabodetabek. In achieving the objective of research, observer deployed questionnaire to employees of motorcycle parts manufacturers in Jabodetabek and use the multiple linear regression analysis to analyze the the relationship between manufacturing strategy and functional capability which is useful to determine the priority of functional capability in manufacturing strategy development.
Result of this research shows that flexibility strategy is influenced by functional capability of Production/Operations and Public&Governmental Relations, delivery strategy and quality strategy is influenced by functional capability of Production/Operations, and cost strategy is influenced by functional capability of General Administration, Production/Operations, and Engineering and R&D.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51724
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Damayanti
"Penelitian ini membahas tentang bagaimana hubungan kapabilitas manufaktur di berbagai perusahaan komponen sepeda motor dapat berpengaruh terhadap kinerja manufaktur dan bagaimana hubungan tersebut pada kondisi lingkungan bisnis tertentu. Penelitian dilakukan pada perusahaan komponen sepeda motor yang berada pada kawasan industri di sekitar jabodetabek dengan menggunakan kuesioner sebagai alat untuk pengambilan data. Metode yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil yang didapatkan dengan metode tersebut menyatakan bahwa kapabilitas manufaktur yang meliputi biaya, pengiriman barang, fleksibilitas perusahaan dan kualitas berpengaruh signifikan terhadap kinerja manufaktur. Kondisi lingkungan bisnis yang semakin kompetitif menuntut perusahaan untuk memiliki keunggulan kompetitif, dalam hal ini kapabilitas manufaktur, sehingga kinerja perusahaan pun dapat ditingkatkan. Untuk menghadapi kondisi lingkungan bisnis tersebut maka perlu ditentukan urutan prioritas jenis kapabilitas manufaktur.

This study discusses about how the relationships of manufacturing capabilities in motorcycle Parts Company can affect the performance of manufacturing and how these relationships at a particular business environment. The study was conducted on a motorcycle parts company located in the industrial area around the Jabodetabek by using the questionnaire as a tool for data retrieval. The method used is multiple regression analysis. The results obtained with this method states that the manufacturing capabilities that include cost, delivery, flexibility and quality of the company significantly influence manufacturing performance. However, in certain environmental conditions, not all manufacturing capability can be used to predict manufacturing performance. The conditions of business environment that increasingly competitive, requires companies to have a competitive advantage in this case, manufacturing capabilities, so that company performance can be improved. To deal with the business environment is necessary to determine the priority of manufacturing capabilities."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51719
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Shinta Juliastri
"Penelitian ini membahas tentang bagaimana hubungan kapabilitas manufaktur di berbagai perusahaan komponen mobil dapat berpengaruh terhadap kinerja manufaktur dan sejauh mana hubungan itu dapat terjadi jika berada pada keadaan lingkungan bisnis tertentu dengan penentuan prioritas masing-masing kapabilitas manufaktur. Pengambilan sampel perusahaan dilakukan dengan cara menggunakan data primer dengan menyebar kuesioner ke 23 perusahaan penghasil komponen mobil yang ada di daerah industri sekitar area Jabodetabek.
Kinerja manufaktur yang digunakan adalah biaya, pengiriman barang, fleksibilitas perusahaan, dan kualitas, sementara untuk kinerjanya disesuaikan dengan masingmasing kapabilitas tersebut. Pembagian lingkungan dibedakan atas lingkungan eksternal perusahaan yang dinamis, mengancam, dan kompleks. Dengan menggunakan analisis regresi berganda didapatkan bahwa semua kapabilitas biaya, pengiriman barang, fleksibilitas dan kualitas mempengaruhi kinerja perusahaan, tetapi ketika perusahaan tersebut berada dalam suatu lingkungan tertentu, elemen-elemen kapabilitas yang mempengaruhi kinerja pun turut berubah.

This study discusses how the relationships of manufacturing capabilities in the various car components companies can influence its performance and the extent of that relationship that can be occurred when in a state of a particular business environment by determining priority of manufacturing capability each of environment situation that can be happened. Sampling was done by using the company's primary data by spreading the questionnaires to 23 various companies producing car components in industrial area around Jabodetabek.
Manufacturing capabilities that using in this study are cost, delivery, flexibility, and conformance quality, wile its performance is adjusted with each of these capabilities. Environment is categorized based on firm's external environment such as dynamism, hostility, and com lexity. By using multiple regression analysis, the researcher got the relationship between all capabilities (e.g. cost, delivery, flexibility and conformance quality) were affecting the performance, but when the company is located in a sort of certain environment, the capabilities' elements related to the performance were also changed.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S52067
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Monica Nur Romadhona
"Penelitian ini bertujuan untuk menentukan prioritas strategi manufaktur berdasarkan pengaruhnya pada tiap kinerja perusahaan serta memetakan prioritas utama dari strategi manufaktur yang diaplikasikan oleh produsen komponen sepeda motor saat ini. Penulis menemukan hubungan signifikan antara strategi manufaktur dengan kinerja perusahaan. Temuan ini juga mengindikasikan bahwa strategi manufaktur yang berpengaruh signifikan terhadap kinerja manufaktur hanya kualitas dan biaya sedangkan yang berpengaruh signifikan terhadap kinerja finansial adalah pengiriman, kualitas, dan biaya. Kualitas adalah prioritas utama pada strategi manufaktur yang harus diperhatikan untuk peningkatan kinerja manufaktur diikuti oleh strategi biaya. Untuk kinerja finansial, prioritas utama, kedua, dan ketiga yaitu biaya, kualitas, dan pengiriman. Bila dibandingkan dengan pemetaan, dimana strategi pengiriman menjadi prioritas utama sebagian besar produsen komponen sepeda motor, produsen juga harus mempertimbangkan strategi kualitas dan biaya sebagai strategi yang harus lebih diprioritaskan karena pengaruhnya terhadap kedua kinerja baik manufaktur maupun finansial.

This research is used to determine the priority of manufacturing strategy based on its effect on company performances and map the first priority of manufacturing strategy that applied in motorcycle component maker recently. The author found significant relationship between manufacturing strategy and firm performances. The findings also indicate that quality and cost are manufacturing strategy variables that influence manufacturing performance also delivery, quality, and cost significantly effect financial performance. Quality is the first priority in manufacturing strategy that affect manufacturing performance, followed by cost strategy. In the other hand, cost becomes the first priority followed by quality and delivery. Compared by data mapping, motorcycle component production company have to consider quality and cost as the most prior manufacturing strategy instead of delivery (as the most prior manufacturing strategy)."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51750
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Okky Kurniawan Arief
"Perkembangan teknologi dan dunia saat ini, telah menarik atensi begitu banyak industri otomotif untuk dapat memproduksi kendaraan-kendaraan yang terjangkau dan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat. Disamping itu, keberadaan perkembangan industri otomotif, khususnya mobil, juga telah memberikan dampak yang cukup positif, diantaranya penyerapan tenaga kerja, dan lain-lain. Namun sayangnya, dalam beberapa tahun terakhir, terlihat adanya penurunan di sektor tersebut. Hal ini tentunya mengundang pertanyaan, dan tindakan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab, dan penanggulangannya.
Untuk itulah, dilakukan penelititian ini, untuk melihat, seberapa signifikan pengaruh lingkungan industri yang dihadapi oleh perusahaan pemasok komponen mobil, yang notabene merupakan pondasi dari industri mobil, terhadap strategi industri yang mereka terapkan. Dengan demikian, penanganan yang tepat terhadapstrategi yang tepat dan lingkungan yang tepat, dapat meningkatkan lagi gairah industri otomotif di Indonesia. Hasilnya, hanya lingkungan dinamis yang mempunyai hubungan dan pengaruh signifikan terhadap seluruh strategi manufaktur, walaupun hubungannya bukan merupakan hubungan yang kuat.

Recently, the development of technology has brought a lot of attention of automotive industry to produce achievable vehicles which can fulfill the society?s demands. Besides, the existence of automotive industry, especially car, has given an adequate impact, such as workers absorption, etc. However, in recent years, it is visible to be seen, that there are declination of that sector. This fact, however, turns up many questions to know more regarding this phenomenon, about the causes and the solution.
Hence, for this purpose the research was made, to see how significant environment, which is faced by car component supplier's company, influencing manufacturing strategy of automotive industry. Therefore, an appropriate handling to the appropriate manufacturing strategy and environment will be able to raise the passion of Indonesian automotive industry. As a result, only the dynamic environment which has an significant correlation toward all of the manufacturing strategy, although the impact can not be counted as a strong correlation.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia;, 2010
S51953
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rika Arti
"Penelitian ini membahas tentang hubungan strategi manufaktur dan kinerja perusahaan komponen otomotif mobil seJabodetabek dengan tujuan untuk memetakan dan membuat prioritas strategi manufaktur pada perusahaan tersebut. Metode pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner terjemahan milik Ward dan Duray (2000) dan diolah dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa untuk meningkatkan kinerja manufaktur, strategi manufaktur kualitas, penekanan biaya, dan pengiriman harus ditetapkan sebagai prioritas utama, sedangkan untuk meningkatkan kinerja bisnis, strategi manufaktur kualitas dan pengiriman harus ditetapkan sebagai prioritas utama.

This study discusses the relationship of manufacturing strategy and performance of automobile component manufacturers in Jabodetabek in order to map and prioritize the company's manufacturing strategy. Data collected by using questionnaires developed by Ward and Duray (2000) and processed using multiple regression analysis. The result shows that to improve manufacturing performance, quality, cost, and delivery should be prioritized, while for improving business performance, quality and delivery strategies should be prioritized."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51753
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Renta Robasa
"Penelitian ini membahas tentang analisis hubungan antara kapabilitas fungsional dan strategi manufaktur pada perusahaan produsen komponen mobil. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kapabilitas fungsional General Administration, Production/Operation, Engineering and R&D, Marketing, Finance, Personnel/Human Resource, dan Public and Governmental Relation. Sedangkan variabel dependennya adalah strategi manufaktur, yang terdiri dari empat variabel, yaitu Strategi Flexibility, Delivery, Quality, dan Cost. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi berganda. Observasi dilakukan dengan menyebarkan kuesioner ke 32 perusahaan produsen komponen mobil di Jabodetabek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kapabilitas fungsional yang signifikan berpengaruh terhadap strategi flexibility adalah Production/Operations, Finance, dan Public and Government Relation, kapabilitas fungsional yang signifikan berpengaruh terhadap strategi delivery adalah production/operations, kapabilitas fungsional yang signifikan berpengaruh terhadap strategi quality adalah Production/Operations, Engineering and R&D, dan Human Resources, dan kapabilitas fungsional yang signifikan berpengaruh terhadap strategi cost adalah General Administration, Production/Operations, Engineering and R&D, dan Marketing.

This research is about relationship analysis of functional capabilities and manufacturing strategy in automobile parts manufacturer. The independent variables in this research are functional capabilities of General Administration, Production/Operation, Engineering and R&D, Marketing, Finance, Personnel/Human Resource, and Public & Governmental Relation. The dependent variable in this research is manufacturing strategy which consists of four types variables, which are Flexibility, Delivery, Quality, and Cost. This research uses multiple regression analysis as the statistical and analysis method. The observation is conducted by deploying the questionnaire to 32 automobile parts manufacturers in Jabodetabek. The result of this research shows that Flexibility Strategy is significantly influenced by functional capabilities of Production/Operations, Finance, and Public and Government Relations, Delivery Strategy is significantly influenced by functional capabilities of Production/Operation, Quality Strategy is significantly influenced by functional capabilities of Production/Operations, Engineering and R&D, and Human Resource, and Cost Strategy is significantly influenced by functional capabilities of General Administration, Production/Operations, Engineering and R&D, and Marketing."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51708
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Baskara Muhammad
"Di era globalisasi ini persaingan bisnis semakin ketat. Tiap perusahaan akan berusaha sebaik mungkin untuk tetap bertahan dalam bisnis. Agar tetap bisa bertahan (survive) tiap perusahaan memiliki strategi bisnis yang berbeda. Oleh karena itu penulis ingin mengetahui apakah strategi bisnis perusahaan seperti yang dijelaskan dalam tipologi Miles dan Snow (1978), mempengaruhi tingkat/kadar penghindaran pajaknya. Kesimpulannya, tidak terdapat perbedaan besarnya aktivitas dalam menghindari pajak, baik itu menggunakan strategi bisnis yang fokus kepada minimalisasi biaya maupun strategi bisnis yang fokus kepada inovasi produk. Hal ini menunjukkan bahwa penentuan dalam penerapan strategi bisnis untuk menggunakan pola yang jelas antara strategi bisnis yang fokus pada biaya dan strategi bisnis yang fokus pada inovasi produk masih belum konsisten, sehingga tidak bisa dilihat dengan jelas perbedaan aktivitas dalam menghindari pajak.

In this globalization era, business competition is getting tougher. Each company will do the best to survive in business world. In order to survive, each company has different business strategies. Therefore, the authors wanted to find out whether the company's business strategy as described in the typology of Miles and Snow (1978), affects the degree/level of tax avoidance. In conclusion, there are no significant differences of tax avoidance activity; whether it uses a business strategy that focuses on cost minimization or business strategies that focus on product innovation. This indicates that the determination of the application of business strategy in using a clear pattern between business strategy that focused on cost and business strategies that focus on product innovation is still not mconsistent, hence differences in tax avoidance activities can not be seen clearly.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Teguh Bintang Nugraha
"Pertumbuhan industri otomotif yang semakin meningkat di Indonesia membuat persaingan menjadi semakin ketat, sehingga mengharuskan perusahaan untuk membuat inovasi untuk tetap memenuhi permintaan pelanggan agar kepuasan pelanggan tetap terjaga. Hal ini dapat dicapai dengan membuat sistem manufaktur yang fleksibel pada lini perakitan untuk dapat mengatasi fluktuasi permintaan yang tinggi akibat pertumbuhan industri. Penelitian ini bertujuan untuk merancang lini perakitan berbasis mixed-model yang fleksibel melalui Value Stream Mapping dan Line Balancing sebelum melakukan simulasi. Hasil dari penelitian ini adalah rekomendasi perubahan jumlah operator beserta elemen kerjanya pada lini perakitan.

Automotive industry growth are increasing in Indonesia and made competition becomes increasingly fierce, so it requires companies to make innovation to meet customer demand in order to keep customer satisfaction is maintained. This can be achieved by creating a flexible manufacturing system on the assembly line to be able to cope with fluctuations in high demand due to the growth of the industry. This research aims to design assembly lines based mixed-model flexible through Value Stream Mapping and Line Balancing before the simulation. The results of this study is operator number recommendation for the assembly line."
Depok: Universitas Indonesia, 2016
S66308
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>