Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 133712 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Zhajang Lili Charli
"Tingkat persaingan yang sedemikian tinggi menyebabkan tingkat inovasi dalam strategi penjualan juga mengalami peningkatan. Strategi penjualan produk dengan menggunakan bundling semakin banyak digunakan karena memberikan manfaat bagi kedua belah fihak, penjual dan konsumen (pembeli). Penjual mengunakan bundling sebagai competitive strategy untuk meningkatkan permintaan pada keseluruhan lini produk (Monroe, 1990), untuk membangun pasar baru (Ovans, 1997), untuk meningkatkan posisi produk di pasar (Lawless, 1991), dan untuk membedakan produk tersebut dengan pesaingnya (Porter, 1980). Penelitian mengeni Product bundling sampai saat ini masih terbatas pada harga (Hsu & Chang, 2007). Oleh karena itu pada penelitian ini dimaksudkan untuk melakukan evaluasi terhadap promosi Product bundling dalam kaitannya dengan customer loyalty, khususnya pada produk HP CDMA Huawei C2801. Alasan peneliti memilih HP CDMA Huawei C2801 dan esia adalah dikarenakan Huwei merupakan jenis HP CDMA baru di Indonesia yang memiliki tingkat penjualan yang cukup tinggi. Data dalam penelitian ini di analisis menggunakan (a) analisis deskriptif untuk melihat gambaran umum sikap konsumen terhadap Product bundling yang dilakukan Huawei dan Esia ; (b) analisis faktor untuk mereduksi data agar dapat dianalisis lebih lanjut; (c) analisis regresi dan Generalized linier model (GLM) untuk mengetahui hubungan antara satu variabel sikap dengan variabel lain; dan (d) analisis.Dari hasil penelitian dapat diambil beberaa kesimpulan. Kesimpulan tersebut antara lain bahwa hampir semua pasangan variabel penelitian memiliki hubungan yang signifikan. Kelima hubungan yang signifikan tersebut antara lain:Hubungan perceive quality dengan Customer expectation, perceive quality dengan perceive value, perceive quality dengan perceive value, Customer satisfaction dengan Customer loyalty, satisfaction dengan Customer complaint, perceive value dan customer satisfaction, customer loyalty dan customer complaint. Namun, terdapat dua hubungan yang tidak signifikan. Seperti pada hubungan perceive value dengan Customer expectation dan Customer satisfaction dengan Customer expectation. Sikap responden terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi loyalitas konsumen pada program bundling beragam. Sikap responden terhadap variabel ekepektasi konsumen adalah positif (setuju). Sikap responden terhadap perceive quality, customer complaint, perceive value, dan customer satisfaction adalah netral. Sikap responden terhadap customer loyalty adalah negatif."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2008
6028
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rizki Ananda Febrianto
"Promosi merupakan salah satu atribut penting dari marketing mix. Belch (2004) mendefinisikan promosi sebagai koordinasi dari semua cara penjual untuk menginformasikan dan mempengaruhi pembeli dengan maksud agar membeli barang dan jasa atau sebuah ide. Shimp (1997) membagi alat untuk berpromosi sebuah perusahaan dengan 6 (enam) hal yang terdiri dari personal selling, advertising, sales promotion, sponsorship marketing, publicity dan point-of-purchase communication. Shimp pun menyiratkan bahwa sponsorship memiliki beberapa keunggulan daripada beriklan. Banyaknya perusahaan dalam bidang yang sama membuat masing-masing perusahaan mulai mengkomunikasikan secara intensif brand identity yang mereka miliki kepada publik. Tujuannya adalah untuk membangun brand personality. Banyak cara yang digunakan untuk mengkomunikasikan brand identity. Salah satunya adalah seperti yang dilakukan oleh Radio Trax 101,4 FM sebagai sebuah perusahaan yang bergerak dalam industri radio. Jumlah pendengar radio yang cukup besar, membuat AIESEC Local Committee University of Indonesia ( AIESEC LC UI ) dapat dijadikan sebagai salah satu contoh pihak yang mempromosikan sebuah acara di radio yakni Career Days 2008, yang diadakan pada tanggal 30 - 31 Januari 2008 di Istora Senayan. Acara Career Days 2008 ini bekerjasama dengan Radio Trax 101,4 FM sebagai media untuk berpromosi dan Radio Trax 101,4 FM menjadikan Career Days 2008 sebagai event sponsorship nya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari kesesuaian diri pada event bersponsor terhadap brand loyalty. Serta keterlibatan responden dan kesadaran responden akan keberadaan sponsor pada event dalam memperkuat pengaruh dari kesesuaian diri pada event bersponsor terhadap brand loyalty. Responden dari penelitian ini adalah pengunjung dari event Career Days 2008 yang diselenggarakan oleh AIESEC LC UI dan juga pendengar dari Radio Trax 101,4 FM Jakarta. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 81 orang responden yang memenuhi persyaratan keduanya. Data yang telah dikumpulkan kemudian diolah dengan menggunakan program SPSS 12 for Windows dengan menggunakan teknis descriptive statistic analysis, factor analysis, dan regression analysis. Hasil dari penelitian ini adalah kesesuaian diri pada event bersponsor tidak berpengaruh terhadap brand loyalty. Selanjutnya, keterlibatan responden memperkuat pengaruh kesesuaian diri pada event bersponsor terhadap brand loyalty dimana pada penelitian ini keterlibatan responden yang tinggi lebih besar pengaruhnya dibandingkan keterlibatan responden yang rendah. Hal tersebut juga berlaku pada kesadaran responden akan keberadaan sponsor memperkuat pengaruh kesesuaian diri pada event bersponsor terhadap brand loyalty dimana kesadaran responden yang rendah lebih memperkuat pengaruhnya dibanding kesadaran responden yang tinggi."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2008
S6014
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Febilarasati Deliana
"Persaingan dalam industri telekomunikasi seluler semakin ketat. Jika dulu persaingan dalam industri ini ditandai dengan adu inovasi dalam menawarkan fitur-fitur baru, saat ini persaingan mengarah pada perang tarif. Sebagai market leader dalam industri operator seluler, tentunya penting bagi Telkomsel untuk membuat pelanggannya
tetap setia menggunakan jasa layanan Telkomsel. Karena itu, penting bagi Telkomsel untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat mempengaruhi loyalitas para pelanggannya. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh service quality, switching cost,
trust, dan customer satisfaction terhadap customer loyalty, serta pengaruh service quality dan trust terhadap customer loyalty secara tidak langsung melalui variabel antara customer satisfaction dari pelanggan Telkomsel terhadap operator telekomunikasi seluler
Telkomsel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa service quality, switching cost, trust, dan customer satisfaction berpengaruh secara langsung terhadap customer loyalty. Selain itu, service quality dan trust juga berpengaruh secara tidak langsung melalui customer
satisfaction. Jadi, service quality dan trust memberikan dampak munculnya satisfaction, kemudian satisfaction ini memberi dampak munculnya loyalty."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2007
S5701
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Vivie Nurjaningrum Putri Rantyanti
"Tantangan untuk memperoleh kepuasan dan loyalitas pelanggan semakin besar di persaingan yang semakin kompetitif saat ini. Terutama pada sektor perbankan yang menawarkan produk yang relatif sama seperti sektor perbankan. Studi sebelumnya telah membuktikan bahwa inovasi layanan merupakan kebutuhan yang tidak dapat dihindari untuk kelangsungan hidup perusahaan dan sangat penting untuk mempengaruhi kepuasan dan loyalitas pelanggan dalam industri perbankan. Di sisi lain, model konseptual yang matang mengenai faktor yang mepengaruhi kepuasan dan loyalitas pelanggan sudah lebih dulu ditemukan dengan mempertimbangkan service quality sebagai antecedent. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan dan memvalidasi model konseptual baru dari kepuasan dan loyalitas pelanggan di industri perbankan Indonesia dengan inovasi layanan dan konsep kualitas layanan sebagai anteseden, dengan juga dimensi kualitas layanan yang digunakan. Untuk memvalidasi model konseptual yang diusulkan, survei online dilakukan dan data dari 274 pelanggan bank ritel sampel di Indonesia digunakan. Analisis data menggunakan Structural Equation Modeling (SEM). Hasil SEM menunjukkan bahwa inovasi layanan berpengaruh positif terhadap kualitas layanan, kepuasan, dan loyalitas pelanggan, sedangkan service quality berpengaruh positif pada kepuasan pelanggan, namun tidak berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan. Kemudian, kepuasan pelanggan berpengaruh positif terhadap loyalitas pelanggan. Studi ini memperkaya studi yang ada yang berfokus pada kepuasan dan loyalitas pelanggan dalam perbankan terutama dalam konteks negara berkembang.

Customer satisfaction and loyalty are more challenging to obtain in today increasingly competitive market including banking sector which offered relatively similar product. Earlier study has proven that service innovation is an inevitable necessity for firm's survival and is critical to influence the customer satisfaction and loyalty in banking industry. On the other hand, a well-developed conceptual model of satisfaction and loyalty in service industry has been established, considering service quality as the antecedent. This study is aimed to develop and validate a new conceptual model of customer satisfaction and loyalty in Indonesia banking industry with service innovation and service quality concept as the antecedent, with also employed service quality dimensions. In order to validate the proposed conceptual model, online survey was conducted and data from 274 sampled customers of retail bank in Indonesia was used. The data analysis employed Structural Equation Modeling (SEM). SEM results show that service innovation has positive effect to service quality, customer satisfaction and loyalty while service quality has positive impact on customer satisfaction, and customer satisfaction has positive impact on customer loyalty. However, the effect of service quality to customer loyalty was not supported. This study enriches existing study which focus on customer satisfaction and loyalty in banking especially in emerging country context. Moreover, this study provides additional knowledge with incorporating service innovation and service quality as antecedent of customer satisfaction and loyalty in banking industry."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Santi Herlina
"Perkembangan dan pertumbuhan industri telekomunikasi di Indonesia dalam sepuluh tahun terakhir menunjukkan kecenderungan meningkat setiap tahunnya. Penelitian dilakukan untuk mengetahui pengaruh persepsi konsumen mengenai program TELKOMSELpoin terhadap loyalitas pelanggan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode survei untuk memperoleh data primer yang dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada 100 responden. Responden dari penelitian ini adalah pengguna kartu Telkomsel yang berada di wilayah DKI Jakarta. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana untuk mengolah data.
Hasil penelitian membuktikan bahwa terdapat pengaruh antara persepsi konsumen mengenai program TELKOMSELpoin dengan loyalitas pelanggan. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan masukan dan implikasi manajerial kepada PT Telekomunikasi Selular sebagai pemilik merek kartu simPATI, kartuAS, dan kartuHALO untuk melakukan strategi pemasaran yang berbeda dibandingkan dengan kompetitornya.

The development and the growth of telecommunication industries in Indonesia within the last ten years is relatively increasing every year. The purpose of this research is to see the influence of customer perception of loyalty program on customer loyalty. This research used quantitative approach and survey method to obtain primary data. Primary data gathered use questioner to 100 respondent. The respondent of this research are the user of Telkomsel?s cellular card in DKI Jakarta. After data being collected, these were than analyzed using the simple linear regression.
The result of this research shown that there is an influence between consumer perception and customer loyalty. This research aim to provide input and managerial implication to PT Telekomunikasi Selular as the owner oh simPATI, kartuAS, and kartuHALO brand, to do different marketing strategy comparing to its competitors."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2009
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Fitri Amalia
"Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh customer experience terhadap customer loyalty melalui customer satisfaction pada pelanggan Genki Sushi di outlet Plaza Senayan. Sampel penelitian ini berjumlah 144 responden yang diambil dengan menggunakan purposive sampling. Analisis data digunakan dengan menggunakan smartPLS 3.0.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang kuat dan positif antara customer experience terhadap customer loyalty, terdapat pengaruh yang kuat dan positif antara customer experience terhadap customer loyalty,dan terdapat pengaruh yang kuat dan positif antara customer satisfaction terhadap customer loyalty.

The purpose of this study is to analyze the affect of customer experience on customer loyalty through customer satisfaction at Genki Sushi customers at Plaza Senayan outlets. This research sample amounted to 144 respondents taken using purposive sampling. Data analysis is used using smartPLS 3.0.
The results of the study show that there is a strong and positive effect between customer experience on customer loyalty, there is a strong and positive effect between customer experience on customer loyalty, and there is a strong and positive effect on customer satisfaction on customer loyalty.
"
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Nita Theodora Bustan
"Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh interactional, distributive, procedural justice terhadap recovery satisfaction, overall satisfaction dan berakhir pada customer loyalty di dalam pasar jasa cuci mobil. AutoKlin dipilih sebagai tempat dilakukan penelitian oleh Peneliti. Penelitian ? penelitian sebelumnya menunjukkan Recovery Satisfaction tidak secara signifikan mempengaruhi customer loyalty. Yang mempengarhui secara signifikan adalah Overall satisfaction (Yu ? Wei Chang et.al, 2010). Penelitian ini juga menganalisis apakah interactional justice, procedural justice, distiributive justice berpengaruh signifikan kepada Recovery Satisfaction dan Overall Satisfaction dan berujung pada customer loyalty. Penelitian ini menggunakan model yang telah dikembangkan oleh Yu-We Chang et.al (2010).

This study aims to analyze the effect of interactional, distributive, procedural justice towards recovery satisfaction, overall satisfaction and customer loyalty at the car wash service markets. AutoKlin chosen as the research conducted by the researcher. Research - Recovery Satisfaction previous study showed no significantly affect customer loyalty. Which significantly affect is Overall satisfaction (Yu - Wei Chang et.al, 2010). The study also analyzed whether interactional justice, procedural justice, justice distiributive significant toward Recovery Satisfaction and Overall Satisfaction and lead to customer loyalty. This study uses a model that has been developed by Yu-Wei Chang et.al (2010)."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2012
S45502
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kennard Sohan
"Tesis ini menganalisa retail mix yang memiliki 6 dimensi yaitu lokasi, manajemen produk, harga, bauran komunikasi, desain dan tampilan toko serta pelayanan pelanggan dan brand image yang memiliki 3 dimensi yaitu brand strength, brand favorability, dan brand uniqueness terhadap customer satisfaction dengan melalui customer satisfaction sebagai variabel mediasi di Lotte Mart Kelapa Gading.
Lotte Mart merupakan salah satu hipermarket terbesar di Jakarta yang memiliki tema atau gaya Korea. Metode riset dari penelitian ini adalah deskriptif riset dengan teknik sampel non-probability. Berdasarkan data dari 220 pelanggan Lotte Mart, didapat bahwa retail mix dan brand image berpengaruh terhadap customer loyalty melalui customer satisfaction.

This thesis analyze retail mix that have 6 dimensions consists location, merchandise management, price, communication mix, store design and also display and customer service and brand image that have 3 dimensions consists brand strength, brand favorability, and brand uniqueness toward customer loyalty with customer satisfaction as mediating variable at Lotte Mart Kelapa Gading.
Lotte Mart is one of the largest hypermarket or retailer in Jakarta, that have Korean style or theme. The research method for this research is descriptive research with non-probability sampling technique. Based on 220 Lotte Mart customers, the retail mix and brand image have influences on customer loyalty through customer satisfaction.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2015
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Fitri Raihani
"LinkAja sebagai salah satu dompet digital di Indonesia memiliki target dalam meningkatkan transaksi pengguna aktif yang sehat dan loyal. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh mobile wallet service dimensions yaitu perceived service quality, perceived ease of use, perceived usefulness, perceived cost, dan perceived security terhadap customer loyalty melalui customer satisfaction pada pengguna LinkAja di Jabodetabek. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan teknik purposive sampling dengan menyebarkan kuesioner melalui Google Form kepada 165 responden yang merupakan pengguna LinkAja di Jabodetabek, berusia minimal 17 tahun/sudah memiliki KTP, dan telah melakukan transaksi pada aplikasi LinkAja minimal dua kali dalam enam bulan terakhir. Analisis deskriptif dan uji regresi menggunakan SPSS digunakan dalam menganalisis data. Temuan menunjukkan bahwa mobile wallet service dimensions berpengaruh secara signifikan terhadap customer satisfaction dan customer loyalty, customer satisfaction berpengaruh secara signifikan terhadap customer loyalty, serta mobile wallet service dimensions juga berpengaruh secara signifikan terhadap customer loyalty melalui customer satisfaction pada pengguna aplikasi dompet digital LinkAja di Jabodetabek. Lebih lanjut, dimensi dari mobile wallet service yaitu perceived service quality, perceived usefulness, dan perceived security ditemukan memiliki pengaruh terhadap customer satisfaction, sedangkan customer loyalty dipengaruhi oleh dimensi perceived service quality, perceived cost, dan perceived security.

LinkAja, as one of the digital wallets in Indonesia, aims to increase healthy and loyal active user transactions. This study analyzes the impact of mobile wallet service dimensions, namely perceived service quality, perceived ease of use, perceived usefulness, perceived cost, and perceived security, on customer loyalty through customer satisfaction among LinkAja users in Jabodetabek. The research utilizes a quantitative approach and purposive sampling technique, distributing questionnaires via Google Form to 165 respondents who are LinkAja users in Jabodetabek, aged at least 17 years old/already have an ID card, and have conducted transactions on the LinkAja application at least twice in the last six months. Descriptive analysis and regression tests using SPSS were used to analyze the data. The findings indicate that mobile wallet service dimensions significantly affect customer satisfaction and customer loyalty. Additionally, customer satisfaction significantly influences customer loyalty, and mobile wallet service dimensions also significantly affect customer loyalty through customer satisfaction of the LinkAja users in Jabodetabek. Furthermore, the dimensions of mobile wallet service, namely perceived service quality, perceived usefulness, and perceived security, are found to influence customer satisfaction, while customer loyalty is influenced by perceived service quality, perceived cost, and perceived security."
Depok: Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Bagus Trinugraha
"Traveloka adalah startup online travel agent terbesar di Indonesia. Dalam kasus ini, perusahaan memilih antara mengembangkan hedonic value atau lebih condong ke utilitarian value yang dibawa. Penelitian ini melihat tentang bagaimana pengaruh hedonic value dan utilitarian value secara langsung terhadap customer loyalty ataupun secara tidak langsung melalui customer satisfcation. Penelitian ini juga berfokus pada generasi Z, yaitu generasi yang dari lahir sudah bersentuhan dengan internet dan cenderung memiliki keterbukaan terhadap internet yang tinggi. Penelitian yang dilakukan bersifat kuantitatif serta menggunakan model pengukuran Structural Equation Modelling (SEM) untuk mengolah data. Pengolahan data berdasarkan pada data yang berjumlah atas 330 responden. Responden telah disaring sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan, yaitu; berusia 18-26 tahun (Generasi Z), pernah menggunakan aplikasi traveloka untuk memesan penginapan dalam kurun waktu 1 tahun ke belakang, dan berdomisili di Indonesia. Penelitian ini menghasilkan hasil bahwa hedonic value dan utilitarian value tidak berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap customer loyalty, tetapi hedonic value dan utilitarian value berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap customer loyalty secara tidak langsung, yaitu melalui customer satisfaction. Terakhir, customer satisfaction terbukti secara positif dan signifikan memediasi hubungan antara hedonic value dan utilitarian value dengan customer loyalty. Implikasi manajerial dan saran bagi penelitian selanjutnya akan dibahas lebih lanjut pada penelitian ini.

Traveloka is the biggest online travel agent startup in Indonesia. In this case, the company chooses between developing hedonic value or leaning more towards the utilitarian value it brings. This study looks at how the influence of hedonic value and utilitarian value directly on customer loyalty or indirectly through customer satisfaction. This study also focuses on generation Z, which is the generation that has been in contact with the internet since birth and tends to have high openness to the internet. This research is quantitative and uses a Structural Equation Modelling (SEM) measurement model to process the data. Data processing is based on data that totals 330 respondents. Respondents have been screened according to the required criteria, namely, 18-26 years old (Generation Z), have used the Traveloka application to book lodging within the past 1 year, and domiciled in Indonesia. This study resulted in the results that hedonic value and utilitarian value did not have a positive and significant effect on customer loyalty, but hedonic value and utilitarian value had a positive and significant effect on customer loyalty indirectly, namely through customer satisfaction. Finally, customer satisfaction is proven to mediate the relationship positively and significantly between hedonic value and utilitarian value with customer loyalty. The managerial implications and suggestions for further research will be discussed further in this study."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>