UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Efektivitas Pemberian Hyaluronic Acid dan Chlorine Dioxide bioadhesive Gel terhadap Edema pada Wajah dan Rasa Nyeri pada Luka pasca Odontektomi = the Effectiveness of Hyaluronic Acid and Chlorine Dioxide on Facial Swelling and Pain after Third Molar Surgery

Jihan Fasya Alifia; Dwi Ariawan, supervisor; Yudy Ardilla Utomo, supervisor; Vera Julia, examiner; M. Ramaditto Reksoprodjo, examiner (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2021)

 Abstrak

Latar Belakang : Efek samping dari tindakan odontektomi yang sering terjadi adalah edema pada wajah dan rasa nyeri. Terapi yang dapat diberikan untuk membantu penyembuhan pada luka pasca odontektomi adalah dengan pemberian bioadhesive gel yang mengandung hyaluronic acid dan chlorine dioxide. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah membandingkan efektivitas antara pemberian hyaluronic acid dan chlorine dioxide bioadhesive gel terhadap edema pada wajah dan rasa nyeri pada luka pasca odontektomi. Metode : Penelitian ini melibatkan total 54 pasien RSKGM FKG UI yang sehat berusia antara 18-59 tahun dan menjalani tindakan odontektomi gigi molar tiga rahang bawah. Pasien secara acak dibagi menjadi 3 kelompok, hyaluronic acid diberikan pada kelompok pertama (n=18), chlorine dioxide diberikan pada kelompok kedua (n=18), dan hanya diberikan obat antibiotik serta obat anti-inflamasi non steroid pada kelompok kontrol (n=18). Edema dan rasa nyeri pasien dinilai pada hari ke-0, 2, dan 7 pasca odontektomi. Penilaian yang digunakan adalah NRS (Numeratic Rating Scale) dan Gabka and Matsumara Method. Hasil Penelitian : Penilaian rasa nyeri tertinggi pada hari ke-0 pasca odontektomi dan menurun secara bertahap pada kelompok hyaluronic acid, chlorine dioxide, dan kontrol. Terdapat perbedaan yang bermakna secara statistik (p<0.05) pada penilaian rasa nyeri antara ketiga kelompok pada hari ke-2 dan ke-7. Penilaian edema tertinggi pada hari ke-2 pasca odontektomi dan terjadi penurunan pada hari ke-7, namun tidak terdapat perbedaan yang bermakna secara statistik (p>0.05) antara ketiga kelompok terkait dengan edema pada wajah selama hari pengamatan. Kesimpulan : Pemberian hyaluronic acid dan chlorine dioxide bioadhesive gel efektif terhadap penurunan rasa nyeri secara signifikan pada luka pasca odontektomi, namun tidak efektif dalam mengurangi edema pada wajah pasca odontektomi. Kata Kunci : efektivitas, bioadhesive gel, hyaluronic acid, chlorine dioxide, edema, rasa nyeri, odontektomi

Background: The most common side effects of odontectomy are swelling and pain. Therapy that can be given to help heal wounds after third molar surgery is to give bioadhesive gel containing hyaluronic acid and chlorine dioxide. Objective:Comparing the effectiveness of hyaluronic acid and chlorine dioxide bioadhesive gel on facial swelling and pain after third molar surgery. Methods : The research included a total of 44 healthy patients of RSKGM FKG UI between the ages of 18-59 years with impacted lower third molars. Patients were randomly divided into 3 groups, hyaluronic acid was given to the first group (n=18), chlorine dioxide was given to the second group (n=18), and only antibiotics and non- steroidal anti-inflammatory drugs were given to the control group (n= 18). The patient's swelling and pain were assessed on days 0, 2, and 7 after third molar surgery. The assessment used is NRS (Numeratic Rating Scale) and Gabka and Matsumara Method. Results: The highest pain score was on day 0 after third molar surgery and decreased gradually in the hyaluronic acid, chlorine dioxide, and control groups. There was a statistically significant difference (p<0.05) in pain scores between the three groups on day 2 and day 7. The assessment of facial swelling was highest on day 2 and decreased on day 7 after third molar surgery, however there was no statistically significant difference (p>0.05) between the three groups regarding facial swelling during the observation. Conclusion: Hyaluronic acid and chlorine dioxide bioadhesive gel have an effect on reducing pain, but have no effect on facial swelling. Keywords: effectiveness, bioadhesive gel, hyaluronic acid, chlorine dioxide, swelling, pain, third molar surgery

 File Digital: 1

Shelf
 S-Jihan Fasya Alifia.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2021
Bahasa : Ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xv, 50 pages : Illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 146-25-13381131 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920554518
Cover