UI - Tugas Akhir :: Kembali

UI - Tugas Akhir :: Kembali

Evaluasi Prosedur Audit Substantif KAP XYZ atas Akun Beban Promosi dan Pemasaran PT ABC = Evaluation of KAP XYZ's Substantive Audit Procedures on PT ABC's Promotion and Marketing Expenses Account

Tumangor, Ignatia Hani Trinita; Evony Silvino Violita, supervisor; Fitriany, examiner; Indah Melati, examiner (Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Indonesia, 2024)

 Abstrak

Laporan magang ini bertujuan untuk membahas mengenai evaluasi prosedur audit substantif atas salah satu akun beban PT ABC, yaitu beban promosi dan pemasaran yang telah dilaksanakan oleh KAP XYZ untuk tahun yang berakhir pada tanggal 31 Desember 2023. PT ABC merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang usaha teknologi informasi dan komunikasi yang berfokus pada memberikan jasa penyedia layanan, solusi dan produk inovasi teknologi informasi kepada para klien B2B. Adapun fokus pembahasan laporan magang ini terletak pada tahap prosedur audit substantif yang terdiri dari penyusunan lead schedule, pelaksanaan substantive analytical review, pelaksanaan tie up saldo-saldo akun, penarikan sampel dan juga vouching. Evaluasi ini dilakukan dengan membandingkan kesesuaian prosedur audit yang telah dilaksanakan oleh KAP XYZ dengan sumber literatur akademis dan juga standar audit yang berlaku sebagai kerangka evaluasi. Berdasarkan hasil evaluasi, prosedur audit substantif atas akun beban promosi dan pemasaran tersebut sudah sesuai dengan kerangka evaluasi. Selain itu, dalam laporan magang ini, penulis juga melaksanakan refleksi diri atas pengalaman-pengalaman yang didapatkan selama menjalankan kegiatan magang di KAP XYZ.

This internship report aims to discuss the evaluation of substantive audit procedures on one of PT ABC's expense accounts, namely promotion and marketing expenses, which were carried out by KAP XYZ for the year ended December 31, 2023. PT ABC is a company engaged in the information and communication technology business, focusing on providing services, solutions, and innovative information technology products to B2B clients. The focus of this internship report lies in the substantive audit procedure stages, which include the preparation of the lead schedule, the implementation of substantive analytical review, the tie-up of account balances, sampling and vouching. This evaluation is conducted by comparing the appropriateness of the audit procedures carried out by KAP XYZ with audit literature sources and applicable audit standards as the evaluation framework. Based on the evaluation results, the substantive audit procedures for the promotion and marketing expense account are in accordance with the evaluation framework. In addition, in this internship report, the author also reflects on the experiences gained during the internship activities at KAP XYZ.

 File Digital: 1

Shelf
 TA-Tumanggor, Ignatia Hani Trinita.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tugas Akhir
No. Panggil : TA-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Indonesia, 2024
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xiii, 59 pages
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
TA-pdf 16-25-01279681 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920547708
Cover