UI - Makalah dan Kertas Kerja :: Kembali

UI - Makalah dan Kertas Kerja :: Kembali

Analisis Strategi Social Media Activation Emina melalui Emina Girl Gang Ambassador dalam Kampanye Penggunaan Tabir Surya = Analysis of Emina's Social Media Activation Strategy through Emina Girl Gang Ambassadors in the Sunscreen Usage Campaign

Keysha Pelangi Sabina; Vida Aulia Budiany Parady, supervisor (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2023)

 Abstrak

Pemanasan global menyebabkan perubahan iklim serta peningkatan sinar Ultraviolet yang dapat memberikan dampak negatif bagi kulit wajah. Emina sebagai brand kosmetik lokal memiliki nilai kepedulian yang diimplementasikan pada kampanye #Pasukansunscreen. Kampanye tersebut dilakukan melalui strategi social media activation pada platform Instagram dan TikTok. Studi ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis konten. Temuan studi menunjukkan bahwa strategi social media activation diterapkan oleh Emina bersama Emina Girl Gang Ambassador (EGGA) dengan menentukan tujuan, memilih penggunaan platform yang sesuai, mengunggah konten yang menarik serta mengedukasi, melakukan keterlibatan aktif dengan audiens melalui komentar, dan mengadakan challenge yang melibatkan partisipasi dengan audiens. Selain itu, penelitian ini menunjukkan bahwa Instagram dan TikTok merupakan platform media sosial yang efektif untuk membangun pemahaman audiens mengenai pentingnya penggunaan tabir surya.

Global warming contributes to climate change and an increase in Ultraviolet radiation, which can have negative effects on facial skin. Emina, as a local cosmetics brand, embodies a sense of responsibility implemented in the #Pasukansunscreen campaign. The campaign was conducted through a social media activation strategy on Instagram and TikTok platforms. This study utilized a qualitative approach with content analysis methods. The study findings indicate that social media activation strategy is implemented by Emina in collaboration with Emina Girl Gang Ambassador (EGGA) with etting a goal, selecting appropriate platforms, uploading engaging and educational content, engaging with the audience through comments, and organizing challenges that involve audience participation. This study indicates that Instagram and TikTok are effective social media platforms for building an understanding of the importance of sunscreen usage to the audience.

 File Digital: 1

Shelf
 MK-Keysha Pelangi Sabina.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Makalah dan Kertas Kerja
No. Panggil : MK-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2023
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : v, 19 pages ; illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
MK-pdf 11-24-01174882 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920536685
Cover