Proyek Konstruksi Mega (MCP) menghadapi banyak tantangan seperti berurusan dengan pekerjaan yang rumit, kapasitas besar, melibatkan banyak pihak, menanggung risiko tinggi, dan menarik perhatian publik. Proyek
Engineering-Procurement-Construction (EPC) sebagai salah satu MCP memiliki tingkat kompleksitas yang tinggi karena kontraktor bertanggung jawab atas desain, pengadaan, serta konstruksi. Proyek-proyek MCP memiliki nilai kontrak yang substansial lebih dari 1 Triliun Rupiah, namun, kontraktor sering mengalami pemborosan biaya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor pemborosan biaya dominan dalam proyek mega EPC dan solusi terbaik di masa depan untuk menghadapi faktor-faktor tersebut. Dua puluh faktor pemborosan biaya diidentifikasi dengan
literature review sistematis dari lima jurnal manajemen proyek terbaik dalam lima tahun terakhir (2012-2017) diikuti dengan penggunaan metode Delphi untuk mendapatkan faktor-faktor pemborosan biaya dominan. Lima faktor pemborosan biaya paling dominan hasil metode Delphi yaitu (1) kesalahan perhitungan dalam proses tender; (2) integrasi sub sistem; (3) korupsi dalam proses tender; (4) korupsi di proyek yang sedang berlangsung; dan (5) keterlambatan proyek. Tingkat konsensus yang dicapai berdasarkan skala Likert adalah 0.75 dan kalkulasi (Schmidt, 1997)adalah 0.78. dengan interpretasi kesepakatan tinggi. Wawancara dilakukan untuk menyelidiki faktor-faktor pemborosan biaya dan mengembangkan solusi praktik terbaik. Hasil dari wawancara di dua MCP adalah terjadinya kesalahan perhitungan dokumen tender dan keterlambatan proyek. Beberapa solusi dapat dilakukan untuk menyelesaikan faktor pemborosan biaya yang terjadi di MCP.
The Mega Construction Projects (MCP) face numerous challenges such as dealing with intricate work and large capacity, involving multiple parties, bearing high risk, and drawing public concern. The Engineering-Procurement-Construction (EPC) projects as one of the MCPs have a high degree of complexity because the contractors are responsible for the design, the procurement, as well as the construction. The MCP projects have a substantial contract value of over 1 Trillion Rupiah, however, contractors often experience costs overrun. The objective of this research is to identify the dominant cost overrun factors in EPC Mega Project and the future best practice to deal with the factors. Twenty costs overrun factors are identified from a systematic literature review of five best project management journals in the last five years (2012-2017) followed by utilizing the Delphi method to reveal the dominant factors. The results of this study are five dominant cost factors (1) miscalculation in the tender process; (2) subsystem integration; (3) corruption in the tender process; (4) corruption in ongoing projects; and (5) project delay. The consensus degree from Likert questioner is 0.75 and Schmidt (1997)calculation is 0.78 with high agreement interpretation. Interviews were conducted to investigate cost-wasting factors example and solution in MCP project. Interview result in two MCPs are the occurrence of miscalculations of tender documents and project delays. Some solutions can be done to solve cost-wasting factors that occur in MCP.