https://access.unram.ac.id/wp-content/

UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Peranan perencanaan strategis teknologi informasi dalam pengembangan sistem informasi bisnis manufaktur. Studi Kasus pada Perusahaan Astra Component Group

Sam Radjasa; Hasibuan, Zainal Arifin, supervisor (Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 1997)

 Abstrak

ABSTRAK
Dalam bisnis yang ideal, perencanaan strategis teknologi informasi berjalan seiring dengan perencanaan strategis bisnis organisasi. Integrasi visi, misi, dan strategi antara bisnis dan teknologi informasi akan dapat menjawab kebutuhan data dan informasi untuk mendukung proses pengambilan keputusan pada semua tingkatan organisasi.
Perencanaan strategis teknologi informasi dalam merumuskan berbagai rencana kebijakan dan aktifitas implementasinya menjadi panting terutama dalam menjaga agar pemanfaatan dan pengembangan sistem informasi yang digunakan tetap selaras dengan pertumbuhan bisnis perusahaan. Jika hal tersebut dapat tercapai, maka teknologi informasi dapat berperan secara aktif dan nyata dalam pencapaian tujuan usaha organisasi serta meningkatkan efesiensi operasional dan efektffitas pengambilan keputusan. Perusahaan juga dapat membangun, mengembangkan, dan memanfaatkan teknologi informasi sebagai basis bagi keunggulan bersaingnya.
Sistem informasi manajemen dalam bidang usaha manufaktur adalah sistem yang digunakan di dalam organisasi untuk menyediakan informasi dalam mendukung proses bisnis manufaktur yang dimulai dari penentuan jumlah kebutuhan bahan baku, jadwal pengadaan dan pengelolaan persediaan, pengukuran kinerja buruh dan mesin produksi, biaya satuan barang jadi, sampai dengan penyediaan informasi mengenai hubungan dengan pemasok dan pelanggan.
Tujuan dan ruang lingkup thesis adalah untuk melakukan analisis, studi, dan pembahasan mengenai perencanaan strategis teknologi informasi, konsep dan implementasi sistem informasi bisnis manufaktur, serta keterkaitan antara perencanaan strategis teknologi informasi dan keberbasilan pengembangan sistem informasi bisnis manufaktur di dalam perusahaan. Penulis akan menggunakan salah satu perusahaan yang berada pada kelompok usaha Astra untuk dijadikan obyek studi kasus dalam melakukan analisis dan penelitian termasuk penggunaan rujukan data serta hal lain yang mungkin dibutuhkan sehingga thesis ini selesai.

ABSTRACT
In the ideal business environment, information technology strategic planning will be conducted with the organizational business strategic planning. Strategic integration and alignment between business vision and information technology planning will gain organization's solution of data and information requirements to support the decision making process at any level in the organization.
Information technology strategic planning with the activities of developing policies and implementation plan is playing an important role in maintaining the strategic alignment between business and information technology strategy to ensure that the development of information system in the company will significantly sustain the corporate's objectives, improving the operational efficiency and effectiveness, and to build the foundation of organization's competitive advantages.
Management information system in the manufacturing business is a system to be implemented across the company in providing information to support its business processes which start from the quantity of material requirement, procurement scheduling, material and inventory handling management, monitoring the personnel and machine performances, product costing, and up to the organization relationship with the suppliers and customers.
The objective and scope of this thesis is to analyze, study, and discuss the concern of information technology strategic planning, management information system concept and implementation especially in the manufacturing business area, and the relationship between information technology strategic planning and successful effort of manufacturing information system development. Author will conduct a case study methodology which will be held in one company in the Astra Component Group and will be doing some analysis, research, and explore the required data of the company as a reference due to accomplish the thesis.

 File Digital: 1

Shelf
 T6350-Sam Radjasa.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 1997
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resources
Deskripsi Fisik : xi, 72 pages : illustration ; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-Pdf 15-18-629382576 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 78693
Cover