ABSTRAKRumah sakit merupakan institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna dengan menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan, dan gawat darurat. Pelayanan kefarmasian di rumah sakit merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari sistem pelayanan kesehatan Rumah Sakit yang berorientasi kepada pelayanan kesehatan bermutu dan terjangkau bagi semua lapisan masyarakat. Adanya perubahan paradigma dari orientasi produk ke orientasi pasien menuntut apoteker khususnya yang bekerja di rumah sakit untuk mengkatkan kompetensi secara terus-menerus. Salah satu upaya untuk meningkatkan pemahaman, pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan dalam menjalankan kegiatan profesi apoteker nantinya, Fakultas Farmasi Universitas Indonesia menyelenggarakan program Praktek Kerja Profesi Apoteker PKPA bagi mahasiswa pogram pendidikan apoteker yang bekerja sama dengan Rumah Sakit Umum Nasional RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo yang berlangsung selama dua bulan. Setelah melaksanakan PKPA, diharapan mahasiswa dapat memahami peran serta tanggungjawab Apoteker di rumah sakit serta dapat menerapkan ilmu yang telah dipelajari serta untuk menambah wawasan, keterampilan, dan pengalaman melalui praktik langsung di rumah sakit.
ABSTRACTThe hospital is a health service institution that provides full range of personal health services by providing inpatient, outpatient, and emergency care services. Pharmaceutical care in hospitals are an integral part of Hospital health service system oriented to quality health care and affordable for all levels of society. The existence of a paradigm shift from product orientation to patient orientation requires pharmacists especially those working in hospitals to continually increase competence. One way to improve knowledge, skill, and ability to perform pharmaceutical care in the future, Faculty of Pharmacy University of Indonesia organize Praktik Kerja Profesi Apoteker PKPA for prospective pharmacist in collaboration with Dr . Cipto Mangunkusumo National General Hospital which lasted for two months. Within PKPA, the prospective pharmacist is expected to understand the role and responsibilities of pharmacists, apply the knowledge, and improving the knowledge, skills, and experience through internship in hospital.