UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Degradasi pakan dan karakteristik fermentasi residu serai wangi (cymbopogon nardus l.) oleh mikroorganisme cairan rumen kerbau secara in sacco dan in vitro = Feed degradation and fermentation characteristics of citronella residue (cymbopogon nardus l.) by buffalo rumen fluid microorganism using in sacco and in vitro methods

Arina Findo Sari; Wibowo Mangunwardoyo, supervisor; Irawan Sugoro, supervisor; Sitaresmi Ismangil, examiner; Nisyawati, examiner (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017)

 Abstrak

Serai wangi Cymbopogon nardus L. merupakan tanaman penghasil minyak atsiri di Indonesia. Proses penyulingan akan menghasilkan residu yang berpotensi dijadikan sebagai pengganti hijauan untuk pakan ternak. Proses kecernaan pakan pada rumen kerbau atau cairan rumen perlu diteliti lebih lanjut. Sehingga perlu dilakukan penelitian mengenai degradasi pakan serai wangi segar dan residu serai wangi secara in sacco, serta perbedaan karakteristik fermentasi pakan dengan cairan rumen kerbau secara in sacco dan in vitro. Uji metode in sacco dengan sampel residu dan serai wangi segar, dilakukan di dalam fistula kerbau pada jam ke-0, 2, 4, 6, 12, 24 dan 48 jam, sedangkan in vitro dilakukan di dalam syringe dengan 5 perlakuan, yaitu A 0,4 g residu serai wangi, B 0,4 g residu serai wangi 0,01 g konsentrat, C 0,4 g residu serai wangi 0,02 g konsentrat, D 0,01 g konsentrat dan E 0,02 g konsentrat.
Hasil penelitian in sacco menunjukkan bahwa residu dan serai wangi segar memiliki perbedaan bahan kering 95,56 dan 94,52, bahan organik 89,57 dan 88,1, serat kasar 35,03 dan 36,00, lemak kasar 2,79 dan 1,96, protein kasar 5,82 dan 7,15, neutral detergent fiber NDF 73,67 dan 70,17, tanin 1,18 dan 1,21mg/g, sedangkan DBK, DBO dan DNDF mengalami kenaikan tingkat degradasi sampai dengan pengamatan 48 jam. Hasil uji in vitro menunjukkan, bahwa produksi metana tertinggi adalah perlakuan D, sebesar 98,2, kemudian E 92,06, C 17,71, A 15,33 and B 13,54. Berdasarkan kedua penelitian tersebut, diketahui bahwa kemungkinan residu serai wangi dapat digunakan untuk pakan ternak ruminansia dan metana dapat direduksi oleh residu serai wangi.

Citronella Cymbopogon nardus L. is an essential oil producing plant in Indonesia. The refining process will produce a residue that has a potential forage for animal feed. However, the process of digestibility on buffalo rumen or fluid rumen should be studied further. Therefore, research should be done to study citronella degradation and fresh citronella residue using in sacco, As well as the differences concentration of methane affected by the different forage concentration given by in vitro. Residue sample and citronella analysis was done using in sacco method, inside buffalo fistula on 0,2,4,6,12,24, and 48 hours observations. Whereas in vitro method was carried out in syringe with 5 treatments, ie a 0.4 g the residue of citronella, B 0.4 g the residue of citronella 0.01 g of concentrate, C 0.4 g the residue of citronella 0.02 g of concentrate, D 0,01 g of concentrate and E 0.02 g concentrate.
The study using in sacco method showed that residues and fresh citronella has dried material difference 95.56 and 94.52, organic material 89.57 and 88.1, crude fiber 35.03 and 36.00, crude fat 2.79 and 1.96, crude protein 5.82 and 7.15, neutral detergent fiber NDF 73.67 and 70.17, tannins 1.18 And 1.21mg g, while DBK, DBO and DNDF had increased rate of degradation on 48 hour observation. The results of in vitro study showed that the highest methane production is treatment D, it was 98.2, followed by E 92.06, C 17.71, A 15.33, B 13.54. Based on these two studies, we can see that residue citronella can be potentially used as animal feed and methane can be reduced by residues of citronella.

 File Digital: 1

Shelf
 T46955-Arina Findo Sari.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T46955
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2017
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xviii, 111 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T46955 15-18-484500408 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20446393
Cover