ABSTRAKKeputusan mahasiswa UI dalam memilih program student exchange dari
lembaga international office UI mencerminkan murni rangkaian proses sikap yang
dipersepsikan secara ruang. Perilaku spasial mahasiswa UI dalam memilih program
pertukaran pelajar (student exchange) dipengaruhi oleh faktor intrinsik dan ekstrinsik.
Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana perilaku spasial mahasiswa UI
dalam memilih program student exchange dan faktor-faktor yang mempengaruhinya
berdasarkan variabel intangible. Metode analisa yang digunakan adalah analisis
deskriptif dan analisis spasial berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan terhadap
informan kunci dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil analisis
memberikan kesimpulan bahwa komponen sikap sangat berperan penuh dalam proses
pengambilan keputusan program student exchange. Faktor intrinsik meliputi aspek
kognitif yaitu jaringan kerabat, informasi media website/milis IO UI, dan sosialisasi
program student exchange. Aspek afektif meliputi motivasi intrinsik yaitu faktor
akademis, mencari pengalaman/teman baru, dan budaya/jalan-jalan. Motivasi
ektrinsik yaitu dorongan dari pihak keluarga, senior, dan dosen. Aspek konatif sangat
dipengaruhi oleh kebiasaan informan mengikuti program yang serupa yaitu:
conference, traveling, dan program student exchange. Faktor ekstrinsik sangat
dipengaruhi oleh penilaian dalam memilih negara, jenis, universitas, dan jenis
program. Sementara pada place, tiap informan menurut rumpun ilmu memiliki
cognitive space yang berbeda-beda terhadap pengambilan keputusannya.
Kecenderungan informan yaitu memilih negara dan universitas yang dipersepsikan
atas ruang sebagai sesuatu yang homely, out of the box, layaknya rumah, rapih/bersih,
dan pengalaman/kehidupan yang berbeda.
ABSTRACTSpatial behavior of Universitas Indonesia?s students in choosing student
exchange programs is influenced by intrinsic and extrinsic factors. Each informant
based on major clumps has different cognitive space to the decision-making process.
This study aims to observe how the spatial behavior of Universitas Indonesia?s
students in selecting student exchange programs and the factors that influence the
behavior. In order to achieve the research objectives, the descriptive analysis and
spatial analysis method are used based on the interviews results that is conducted
conducted with key informants using purposive sampling technique. The analysis
results provide a conclusion that based on the attitude components, intrinsic:
cognitive, affective and conative aspects and extrinsic factors have a great role in the
decision-making process. Related with the cognitive aspects (resources search)
student exchange programs are obtained through relatives, IO UI media website /
mailing and the student exchange programs socializations. Furthermore, affective
aspects include intrinsic and extrinsic motivations. The intrinsic motivation factors
include academic, looking for experiences / new friends and cultural / sightseeing.
Whereas the extrinsic motivations include the encouragement from families, seniors
and lecturers. The conative aspect is strongly influenced by the informants? habit
joining similar programs, such as: conferences, travelings and student exchange
programs. The extrinsic factors are greatly influenced by the sense in selecting
countries, types of programs and universities.