UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Studi optimasi imobilisasi lipase candida rugosa EC 3.1.1.3 pada partikel nano Fe304 termodifikasi surfaktan tween 80 pada reaksi esterifikasi enzimatis antara asam lemak minyak kelapa sawit dengan glukosa = Study of optimization immobilization candida rugosa lipase Ec 3.1.1.3 on modified Fe3o4 tween 80 on enzymatic esterification reaction between palm oil fatty acids and glucose

Sihite, Gita W.Y; Sumi Hudiyono PWS, supervisor; Sri Handayani, examiner; Tambunan, Usman Sumo Friend, examiner; Antonius Herry Cahyana, examiner (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2014)

 Abstrak

Ester glukosa dapat disintesis dari asam lemak minyak kelapa sawit secara enzimatik. Pada penelitian ini digunakan lipase Candida rugosa EC 3.1.1.3 yang terimobilisasi pada partikel nano Fe3O4 termodifikasi surfaktan Tween 80. Partikel nano Fe3O4 disintesis dengan metode kopresipitasi dan dimodifikas idengan Tween 80, kemudian dianalisis menggunakan Fourier Transform Infra Red (FT-IR) dan Field Emission Scanning Electron Microscopy (FESEM). Dilakukan optimasi jumlah enzim, pH, dan waktu inkubasi pada proses imobilisasi enzim lipase pada partikel nano Fe3O4-Tween 80. Didapatkan kondisi optimum imobilisasi, yaitu pada pH 7, waktu inkubasi 5 jam, dan jumlah enzim 2000 ppm dengan aktivitas spesifik 1,60 U/mg, 1,59 U/mg, dan 1,90 U/mg. Uji kualitatif sederhana emulsifier dilakukan terhadap hasil esterifikasi yang menyatakan ester yang dihasilkan merupakan emulsifier dengan persentase konversi sebesar 3,11%.
Hasil pemindaian dengan FESEM menunjukkan ukuran partikel nano Fe3O4-Tween 80 adalah ±163,6 nm. Partikel nano Fe3O4, Fe3O4-Tween 80, dan Fe3O4-Tween 80 terimobilisasi lipase Candida rugosa dikarakterisasi oleh X-ray powder difraction (XRD) dan EDS untuk mengetahui komposisi partikel nano tersebut. Analisis ester menggunakan Fourier Transform Infra Red (FTIR) menunjukkan adanya C-O ester pada bilangan gelombang 1290,42Cm-1dan puncak serapan C=O ester pada bilangan gelombang 1712,85 Cm-1 yang mengindikasikan bahwa hasil reaksi esterifikasi telah terbentuk.

Fatty acid-glucose ester can be synthesized from palm oil fatty acid enzymatically. In this study, immobilized Candida rugosa lipase EC 3.1.1.3 was modified by surfactant Tween 80 and used as catalyst. Fe3O4 nanoparticles were synthesized by coprecipitation method and modified with Tween 80 and then analyzed using Fourier Transform Infra Red ( FT - IR ) and Field Emission Scanning Electron Microscopy (FESEM). Optimization of lipase immobilization was done using various enzyme concentration, pH and incubation time. The optimum condition of immobilization obtained at pH 7, incubation time of 5 hours, and enzyme concentration of 2000 ppm with specific activities 1.60 U/mg, 1.59 U/mg, and 1.90 U/mg respectively. The synthesized product was then examined by simple emulsion test and was proved to be an emulsifier with the percentage conversion value 3,11.
From FESEM analysis showed that Fe3O4- Tween 80 nanoparticles have the particle sized of 163.6 nm. Fe3O4 nanoparticles, Fe3O4-Tween 80, and immobilized Candida rugosa lipase on Fe3O4-Tween 80 were characterized by X-ray powder diffraction (XRD) and EDS to analyze the content of nanoparticles. While characterization using FTIR showed that esterification product exhibit the absorption of C-O ester at 1290,42 cm-1 and the ester carbonyl peak of C=O at 1712.85 cm-1. This peaksthat the product of esterification has been formed.

 File Digital: 1

Shelf
 S53971-Gita W Y Sihite.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S53971
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2014
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xvi, 70 pages; illustration; 30 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S53971 14-18-574338801 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20368154
Cover