https://access.unram.ac.id/wp-content/

UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Penelitian aspek biologi dan penangkapan ikan tenggiri (Scomberomorus commerson, Lacepede 1800) di perairan Teluk Kuandang, Laut Sulawesi = Study on biology aspects and fish capture of narrow barred spanish mackerel (Scomberomorus commerson, Lacepede 1800) in Kuandang Bay water, Sulawesi Sea

Tegoeh Noegroho; Mufti Petala Patria, supervisor; Abinawanto, examiner; R. Indarjani, examiner (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2013)

 Abstrak

Penelitian dilakukan pada Februari-Desember 2012 di Kuandang, Kabupaten Gorontalo Utara. PPP Kuandang adalah pelabuhan baru yang masih membutuhkan data-data terkait sumberdaya ikan, salahsatunya adalah tenggiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aspek penangkapan meliputi produksi, komposisi, laju tangkap dan daerah penangkapan; aspek biologi seperti frekuensi panjang, hubungan panjang berat, faktor kondisi, panjang pertama kali tertangkap, dan kebiasaan makan; aspek biologi reproduksi meliputi: Tingkat Kematangan Gonad, Index Kematangan Gonad, perbandingan jenis kelamin, musim pemijahan, panjang pertama kali matang gonad, diameter dan jumlah telur.
Metode pengukuran ikan tenggiri (Scomberomorus commerson) diambil secara acak dari hasil tangkapan purse seine dan handline. Frekuensi panjang diperoleh dengan mengelompokkan ukuran ikan dengan interval kelas 6 cm. Ikan tenggiridi Teluk Kuandang melimpah pada Mei-Juli. Distribusi frekuensi panjang pada kisaran 25-138 cm denganyang didominasi ikan tenggiri yuwana 61.2%, dan ikan dewasa 38.8%.Ukuran pertama kali tertangkap dari pajeko lampu dan pancing ulur masing-masing 64.7 cm dan 71.9 cm.
Hasil uji-t terhadap nilai b hubungan panjang berat diperoleh sifat pertumbuhan ikan tenggiri pada Februari-April, Juli, Agustus, Oktober adalah isometrik; Mei-Juni alometrik negatif, September alometrik positif; dan November-Desember alometrik negatif. Ikan tenggiri di Teluk Kuandang memijah pada Mei-Juli. Perbandingan kelamin rata-rata ikan jantan dan betina adalah1,3:1. Panjang pertama kali matang gonad ikan tenggiri adalah 80.4 cm, kisaran 79.3-81.6 cm. Jumlah telur ikan tenggiri berkisar 417.360-9.476.520 butir, rata-rata 3.419.663 butir pada kisaran panjang 65-103 cm. Diameter telur pada TKG IV ditemukan pada bulan Juni, Agustus, dan November.Kebiasaan makan ikan tenggiri adalah ikan layang, teri, lemuru, petek, dan cumi-cumi.

The study was conducted in February-December 2012 at Kuandang, North Gorontalo regency. Kuandang fishing port is a new port that still require resource data related to fish, one of them is the spanish mackerel. The purpose of this study was to determine the fishing aspects include production, catch composition, catch rates and fishing ground; biological aspects such as length frequency, length weight relationship, condition factor, length at first capture, and food habits; and an aspects of reproductive biology include: gonad maturity stage, gonadosomatic index, sex ratio, spawning season, length at first maturity, diameter and number of eggs.
Methods to measurement of spanish mackerel was taken random from the catch of the purse seine and handline. Length frequencies was obtained by grouping fish by size class interval 6 cm.Spanish mackerel in the Kuandang Bay abundant in May-July. Length frequency distribution in the size range of 25-138 cm with predominantly immatureand mature 61.2% and 38.8% respectively.
The result of t-test on the b value fromlength weight relationshipwas obtained that spanish mackerel growth in February to April, July, August, October was isometric; May to June was allometric negative;September was allometric positive, and November-December was allometric negative.Relative condition factor in June was lowthey have spawned. Spanish mackerel in Kuandang Bay spanedinMay-July. The ratioof male and female was1,3:1. While length at first maturity was about 80.4 cm, size range 79.3-81.6 cm. The number of spanish mackerel eggs between417.360-9.476.520 grains, the average is 3.419.663 grain, with size range between 65-103 cm. An eggs diameter of stage IV of maturity was found in June, August, and November. Food habits of spanish mackerel are scads, anchovies, clupeids, ponyfish, and squid.

 File Digital: 1

Shelf
 T38245-Tegoeh Noegroho.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T38245
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2013
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xv, 80 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T38245 15-22-63133909 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20350777
Cover