https://access.unram.ac.id/wp-content/

UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Hubungan antara religiusitas dan kesiapan untuk memaafkan pada mahasiswa yang beragama Islam

Nurul Istiqomah; Sri Fatmawati Mashoedi, supervisor ([Publisher not identified] , 2004)

 Abstrak

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan antara religiusitas dan
kesiapan untuk memaafkan pada mahasiswa yang beragama Islam, alasan
dilakukannya penelitian ini adalah karena belum adanya penelitian yang
menghubungkan kedua variabel yaitu religiusitas dan pemaafan pada sampel yang
beragama Islam. Hal ini bisa terjadi karena tema pemaafan juga masih relatif baru
di bidang psikologi sehingga penelitian yang ada pun hanya ada pada sampel yang
beragama Kristen dan Yahudi. Oleh karena itu penting sekali penelitian ini untuk
menambah pemahaman tentang hubungan kedua variabel ini pada sampel yang
beragama Islam.
McCullough (2001) mendefinisikan pemaafan sebagai motivasi untuk
mengurangi kesiapan menghindar dari pelaku atau juga motivasi untuk
melepaskan keinginan balas dendam. Sedangkan kesiapan untuk memaafkan
adalah kesiapan untuk memaafkan orang lain secara umum pada berbagai jenis
kesalahan dan juga berbagai jenis hubungan interpersonal.
Religiusitas adalah internalisasi dan penghayatan ajaran agama, yang
kemudian menyatu dalam diri individu sehingga berpengaruh ke dalam sikap,
perkataan dan pola perilaku sehari-hari. Glock (dalam Paloutzian, 1996)
mengatakan bahwa religiusitas mempunyai lima dimensi yaitu keyakinan, ritual,
pengalaman, intelektual, dan pengamalan.
Sampel diambil dengan menggunakan teknik Occidental sampling, dengan
jumlah sampel sebanyak 103 subjek. Alat ukurnya adalah adaptasi alat kesiapan
untuk memaafkan dari DeShea (1999) dan alat ukur religiusitas yang dibuat oleh
Glock & Stark dan telah diadaptasi oleh Fatchuri (2000). Kedua alat ukur ini
adalah kuesioner yang telah diuji tingkat validitas dan reliabilitasnya. Teknik
analisa data yang digunakan adalah teknik statistik nonparametrik uji korelasi
Spearman. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang
signifikan antara religiusitas dan kesiapan untuk memaafkan pada mahasiswa
yang beragama Islam. Penelitian ini menunjukkan bahwa semakin religius
seseorang maka semakin tinggi pula kesiapan untuk memaafkannya. Dimensidimensi
yang berhubungan dengan kesiapan untuk memaafkan adalah dimensi
keyakinan, peribadatan, pengalaman, dan pengamalan. Sedangkan dimensi
pengetahuan tidak berhubungan dengan kesiapan untuk memaafkan.
Penjelasan didapatnya kedua variabel ini berkorelasi adalah karena aspekaspek
religius seperti keyakinan terhadap Allah, pelaksanaan seperti sholat dan
berdoa, perasaan tenang dan kedekatan terhadap Allah serta berbuat baik sesama
manusia bisa mempengaruhi sikap, perasaan, dan perilaku subjek dalam
kehidupan sehari-hari sehingga subjek menjadi siap untuk memaafkan.

 File Digital: 1

Shelf
 S3469-Nurul Istiqomakh.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S3469
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2004
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 74 pages ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S3469 14-19-887607692 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20287609
Cover