UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pemetaan proses-proses bisnis OTI-DTI bank X terkait dengan penerapan information security management system = Business process mapping of OTI-DTI bank X in relation to information security management system (ISMS) implementation

Tuanku Moelyosoedjono; Erlinda Muslim, supervisor (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2007)

 Abstrak

Dewasa ini, informasi telah menjadi suatu hal yang penting bagi suatu organisasi. Seiring dengan itu, pengamanan informasi pada akhirnya juga menjadi suatu hal yang mutlak diperlukan. Pengamanan informasi, tidak hanya mengamankan informasi milik organisasi tapi juga keseluruhan bisnis organisasi. Oleh karena itu, untuk mewujudkan suatu sistem pengamanan yang optimal, organisasi perlu melakukan pemetaan proses bisnis dalam rangka penentuan security requirement.
Penelitian mengenai analisis proses bisnis terkait dengan penerapan pengamanan informasi ini dilakukan di Bagian Operasional Teknologi Informasi (OTI) - Departemen Teknologi Informasi Bank X. Bagian OTI dalam waktu dekat akan menerapkan Information Security Management System (ISMS). Dalam penelitian ini, akan dilakukan pemetaan proses bisnis OTI-DTI dengan metode IDEF0 dan dilakukan identifikasi security requirement yang dibutuhan dalam proses bisnis Bagian OTI sebagai Satuan Kerja yang bertanggung jawab terhadap kelangsungan operasional teknologi informasi yang berlaku di Bank X.

Nowadays, information has become the most valuable asset for an organization and consequently needs to be suitably protected. Protection of information is ussually refered to as information security. Information security system is not only necessary to protect a company's assets from harm, but also to protect the whole bussiness of the organization. Thus, to optimize information security, an organization needs develop a business process map in order to determine the security requirement.
This research is conducted at Information Technology Operation Section - Information Technology Directory (OTI-DTI) Bank X. In the near future, OTI will be implementing an Information Security Management System. Therefore, this research will provide the bussiness process mapping analysis for OTI using IDEF0 and identify the security requirement for OTI's business process as the section responsible for the ongoing of information technology operation in Bank X.

 File Digital: 1

Shelf
 S50357-Tuanku Moelyosoedjono.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S50357
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Program Studi :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2007
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xv, 112 hlm. ; ill. ; 30 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S50357 14-22-54741027 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20248030
Cover