https://access.unram.ac.id/wp-content/

UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Rancang bangun antar muka dan integrasi data multimedia pada aplikasi perpustakaan dijital berbasis web

Syamsiah; Muhammad Salman, supervisor (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2006)

 Abstrak

Pada perpustakaan dijital, terdapat sejumlah data yang untuk mengaksesnya membutuhkan antar muka pengguna yang dapat memudahkan navigasi pengguna dalam mencari dokumen yang diinginkannya. Berbeda dengan perpustakaan dijital yang telah ada, perpustakaan dijital yang diterapkan pada Departemen Elektro FTUI ini mengintegrasikan sejumlah data multimedia, termasuk di dalamnya data video. Oleh karenanya selain dirancang antar muka pengguna yang mengikuti persyaratan yang telah ditentukan untuk perpustakaan dijital, juga dalam antar muka pengguna ini diintegrasikan data multimedia yang untuk mengintegrasikan data multimedia ini berbeda caranya dengan yang bukan data multimedia. Dalam skripsi ini dirancang sebuah platform antar muka pengguna yang mengintegrasikan berbagai jenis data termasuk di dalamnya data multimedia. Perangkat lunak yang digunakan adalah PHP sebagai scripting language. Apache sebagai Webserver, dan My SQL sebagai database penyimpan data file dan struktur direktori yang ada. Hasil angket menunjukkan bahwa 73% pengguna menyatakan bahwa mereka sangat mudah menentukan sedang berada di halaman mana mereka saat ini. Selanjutnya sebanyak 55% responden menyatakan bahwa mereka dapat dengan sangat mudah mengerti isi halaman utama dan begitu pula dengan konsistensi halaman yang disajikan, serta proses download. Sedangkan untuk kompatibilitas dengan berbagai browser, sebanyak 64% pengguna menyatakan bahwa antar muka pengguna dengan integrasi data multimedia ini sangatlah kompatibel.

 File Digital: 1

Shelf
 S40268-Syamsiah.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S40268
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2006
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : xvii, 68 hlm. : ill. ; 30 cm. + lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S40268 14-21-535878124 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20242609
Cover